cover
Contact Name
Siti Aisyah
Contact Email
siti.aisy@gmail.com
Phone
+6287823177983
Journal Mail Official
edusentris_sps@upi.edu
Editorial Address
Pusat Pengembangan dan Publikasi Karya Ilmiah (P3KI) Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia Jalan Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung 40154 Jawa Barat - INDONESIA
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Edusentris: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Pengajaran
ISSN : 23560703     EISSN : 24422592     DOI : DOI: https://doi.org/10.17509/edusentris
Core Subject : Education,
Edusentris, the Journal of Teaching and Education Studies, is published by Center for Development and Publication of Scientific Work, School of Postgraduate Studies, Universitas Pendidikan Indonesia, on March, July and December. It aims to stimulate research, encourage academic exchange, and enhance the professional development for theoretical and practical purposes of scholars and other researchers who are interested in: educational and instructional issues; teaching; schooling; formal and non-formal education; higher and vocational education; educational policies; life-long education.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 3 (2019)" : 5 Documents clear
Pengaruh Workshop dan Pelatihan “Marketing Capabilities” dalam Meningkatkan Kinerja Pemasaran UMKM Riswanto, Ari; Hurriyati, Ratih; Wibowo, Lili Adi; Gaffar, Vanessa
Edusentris Vol 6, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (646.093 KB) | DOI: 10.17509/edusentris.v6i3.497

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh workshop dan pelatihan terhadap peningkatkan kinerja pemasaran pada Usaha Mikro Kecil Menangah (UMKM). Pendekatan dan metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik analisis regresi linier sederhana menggunakan sampel 25 UMKM yang telah melakukan pelatihan dan pembinaan dari dinas terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan yang diselenggarakan oleh dinas pemerintahan terkait terbukti efektif dalam meningkatkan kinerja pemasaran pada UMKM. Kegiatan pelatihan yang berkesinambungan sangat diperlukan untuk mewujudkan keberhasilan bisnis UMKM
HEAR THEM OUT: CONSTRAINTS ENCOUNTERED BY IELTS STUDENTS IN THE WRITING CLASS Tiara Cita Maharani; Sri Setyarini
Edusentris Vol 6, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (408.703 KB) | DOI: 10.17509/edusentris.v6i3.493

Abstract

The purpose in this study is to investigate the problems faced by the students in the IELTS writing class and how the teacher addressed the existing problems. It employed a qualitative narrative inquiry design since the researcher took the role as the teacher in the preparation class. The participants were three senior high school students who enrolled in an IELTS preparation class at one of the private English language learning centres in Bandung. The data were collected through in-depth interviews with the participants, classroom observations including my teaching journal, and the students’ writing. The study revealed that limited vocabulary, difficulties in constructing ideas, insufficient mechanical writing aspects, boredom, exhaustion, anxiety, and language barrier were the challenges encountered by the participants. Moreover, among a number of teaching strategies that I conducted to address the problems, drilling IELTS writing strategies and giving personal feedback to the participants were considered to be the most effective since they gained positive responses from the participants in which they managed to demonstrate improvement on their IELTS writing skills.
PERSEPSI GURU TAMAN KANAK-KANAK (TK) TERHADAP KEMAMPUAN PERKEMBANGAN KOGNITIF BAHASA SEBAGAI ASPEK PENTING DALAM KESIAPAN BERSEKOLAH ANAK (SCHOOL READINESS) Syifa Rohmati Mashfufah; Rudiyanto Rudiyanto; Aan Listiana
Edusentris Vol 6, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (376.603 KB) | DOI: 10.17509/edusentris.v6i3.494

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi guru taman kanak-kanak (TK) mengenai pentingnya kesiapan bersekolah anak (school readiness) dalam aspek perkembangan kognitif bahasa. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan desain fenomenologi. Partisipan dalam penelitian ini adalah 3 (tiga) orang guru TK. Alat pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan observasi lapangan dan dianalisis menggunakan grounded-theory. Berdasarkan penelitian, ditemukan bahwa guru TK memiliki persepsi bahwa penting untuk anak memiliki kesiapan bersekolah dalam perkembangan kognitif bahasa meliputi kemampuan literasi dasar, minat huruf/angka dan memori, serta keterampilan berhitung dasar. Guru meyakini bahwa kemampuan tersebut dipengaruhi oleh kemampuan mendengar dan berbicara sehingga berdampak pada proses membaca, menulis, dan berhitung. Guru juga percaya bahwa kemampuan kognitif bahasa dapat distimulasi melalui kegiatan permainan, bercerita, dan penataan ruang kelas yang berorientasi pada pengenalan literasi/berhitung.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DAN EMOTIONAL SPIRITUAL QUOTIENT TERHADAP CRITICAL THINKING DAN SELF ESTEEM PADA SISWA MADRASAH ALIYAH Wili Hena; Amung Ma’mun; Bambang Abdul Jabar
Edusentris Vol 6, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.016 KB) | DOI: 10.17509/edusentris.v6i3.495

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh model pembelajaran teaching games for understanding (TGFU) orisinil dan Serious Simulation Games (SSG) terhadap berfikir kritis dan harga diri. Responden dalam penelitian ini adalah 60 siswa kelas XI madrasah aliyah (MA) yang terbagi dalam kelompok ESQ tinggi dan rendah. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksperimen dengan teknik analisis uji perbedaan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan rata-rata antara kelompok model pembelajaran TGFU orisinil dan SSG terhadap berfikir kritis dan harga diri. Selain itu, terdapat perbedaan rata-rata pembelajaran TGFU orisinil dan SSG terhadap berfikir kritis dan harga diri pada kelompok ESQ tinggi. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata pembelajaran TGFU orisinil dan SSG terhadap berfikir kritis dan harga diri pada kelompok ESQ rendah. Terdapat interaksi antara model pembelajaran dan ESQ terhadap berfikir kritis dan harga diri siswa. Hasil penelitian dengan model pembelajaran TGFU orisinil dan SSG terbukti memberikan pengaruh yang positif terhadap perkembangan berfikir kritis dan harga diri siswa.
PENGGUNAAN VIDEO BERTEKS DALAM PEMBELAJARAN KOSAKATA DI SEBUAH PERGURUAN TINGGI SWASTA DI BANDUNG Levita Dwinaya
Edusentris Vol 6, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/edusentris.v6i3.496

Abstract

Penelitian ini bertujuan meneliti perilaku mahasiswa tingkat pertama pada sebuah universitas swasta terhadap penggunaan video berteks dalam pembelajaran kosakata. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen. Data diperoleh melalui pre-post test terhadap mahasiswa untuk mendapatkan informasi tentang peningkatan pengetahuan kosakata. Selanjutnya dilakukan penyebaran kuesioner untuk memperoleh pemahaman tentang sikap mahasiswa terhadap penggunaan video berteks dalam pembelajaran kosakata. Teknik analisis deskriptif digunakan untuk menjelaskan data kuantitatif yang diolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para mahasiswa yang terlibat dalam penelitian ini meningkat pengetahuan kosakata mereka sebanyak 43%. Selain itu, para mahasiswa tersebut secara umum cenderung memiliki sikap sangat positif terhadap penggunaan video berteks di dalam pembelajaran kosakata.

Page 1 of 1 | Total Record : 5