cover
Contact Name
I Gde Dhika
Contact Email
mandala@undhirabali.ac.id
Phone
+6282146570258
Journal Mail Official
mandala@undhirabali.ac.id
Editorial Address
https://jurnal.undhirabali.ac.id/index.php/mandala/about/editorialTeam
Location
Kab. badung,
Bali
INDONESIA
Jurnal Psikologi Mandala
ISSN : 25804065     EISSN : 27455890     DOI : -
Jurnal Psikologi MANDALA adalah wadah informasi hasil penelitian dan artikel konseptual psikologi yang terbit berkala dua kali setahun setiap bulan Maret dan September. Jurnal Psikologi MANDALA terbit sejak tahun 2017. Ruang lingkup penelitian meliputi : Psikologi Klinis, Psikologi Pendidikan, Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Sosial, Psikologi Perkembangan, Psikometri, Literature Review, Psikologi Eksperimen.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA" : 6 Documents clear
Hubungan Motivasi Belajar dengan Prestasi Belajar pada Siswa SMP Negeri 22 Pontianak Silvi Yuniarty; Riszky Ramadhan; Rizki Fitlya
JURNAL PSIKOLOGI MANDALA Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA
Publisher : Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi belajar merupakan penanan penting dalam prestasi belajar, siswa akanmencapai prestasi yang baik di kelas jika mereka termotivasi untuk belajar. Siswa yangkurang terlibat dalam pembelajaran dan banyaknya siswa yang tidak berinisiatif untukbertanya kepada guru ketika mereka tidak memahami materi adalah permasalahan yangpaling sering terjadi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah siswa diSMP Negeri 22 Pontianak terdapat hubungan motivasi belajar dengan prestasi belajar disekolah. Korelasi product moment dan pendekatan kuantitatif digunakan dalam penelitian inidan 85 siswa dijadikan sebagai subjek penelitian. Skala motivasi belajar dan hasildokumentasi berupa nilai rapor semester satu dan semester dua digunakan untukmengumpulkan data. Pada hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa di SMP Negeri 22Pontianak memiliki hubungan positif dan signifikan pada variabel motivasi belajar denganprestasi belajar. Kekuatan korelasinya sedang, dengan nilai 0,561 dan tingkat signifikansi =0,000 (p < 0,05). Hubungan motivasi belajar dengan prestasi belajar sebesar 31,47% dansisanya sebesar 68,53% hubungan tersebut dipengaruhi oleh variabel lain.
Kematangan Karir dengan Kecemasan Karir Menghadapi Dunia Kerja pada Mahasiswa Tingkat Akhir Maria Anatasya Alexander; Diana Putri Arini
JURNAL PSIKOLOGI MANDALA Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA
Publisher : Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dampak dari Covid-19 belum memulihkan kondisi perekonomian dan industri dunia kerja, hal ini menimbulkan kecemasan karir pada mahasiswa tingkat akhir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan kematangan karir dengan kecemasan karir pada mahasiswa tingkat akhir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode kuantitatif yang berarti penelitian berupa angka-angka dan dengan analisis menggunakan statistik dengan analisis data menggunakan Product Moment. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa tingkat akhir dengan kriteria tidak sedang magang, tidak sedang cuti kuliah dan tidak sedang mengikuti program pertukaran pelajar. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara kematangan karir dan kecemasan karir dengan nilai sig sebesar 0,000. Artinya semakin tinggi kematangan karir maka semakin tinggi pula kecemasan karir pada mahasiswa tingkat akhir. Penelitian ini mengimplikasikan bahwa kematangan karir tidak cukup untuk mengatasi kecemasan karir pada mahasiswa tingkat akhir selama masa paska pemulihan Covid, Oleh karena itu disarankan penelitian selanjutnya untuk mengkaji variabel lain yang sekiranya dapat berhubungan negatif terhadap kecemasan karir seperti efikasi diri.
Perspektif Karir Psikologi I/O dari Sudut Pandang Mahasiswa Vidya Nindhita
JURNAL PSIKOLOGI MANDALA Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA
Publisher : Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pentingnya persiapan karir bagi mahasiswa merupakan hal utama yang sudah semestinya diperhatikan oleh mahasiswa di dalam jenjang pendidikannya. Pengarahan mengenai persiapan karir perlu dilaksanakan kepada mahasiswa agar memiliki pekerjaan yang sesuai dengan bidang dan mengurangi angka pengangguran. Secara umum mahasiswa mengalami kebingungan saat diminta untuk menentukan bidang minat karir yang akan ditekuni, tidak terkecuali mahasiswa psikologi. Pemilihan minat bidang di program studi psikologi dianggap sulit untuk ditentukan akibat adanya kebingungan akan scope dari masing-masing bidang psikologi, utamanya psikologi Industri dan Organisasi. Sebagai salah satu bidang minat yang dianggap jauh berbeda dibanding bidang minat psikologi lainnya, pemahaman mahasiswa mengenai psikologi I/O hanya dipahami sebagai bidang rekrutmen dalam sebuah perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perspektif karir mahasiswa psikologi mengenai psikologi industri dan organisasi? Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan wawancara semi terstruktur. Informan dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester awal pada program studi psikologi yang berasal dari Madura. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa perspektif karir mahasiswa psikologi terhadap psikologi industri dan organisasi hanya diartikan sebatas bidang rekrutmen di Human Resources. Hal ini tentunya dipengaruhi akan kurangnya pemahaman baik di lingkungan terdekat mahasiswa yaitu dari segi sekolah dan orangtua.
Hubungan Social Comparison dengan Kecenderungan Menggunakan Eyelash Extension Pada Wanita Dewasa Awal di Kota Denpasar Ni Deky Yastika Sari; Listiyani Dewi Hartika; Yashinta Levy Septiarly
JURNAL PSIKOLOGI MANDALA Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA
Publisher : Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan social comparison dengan kecenderungan menggunakan eyelash extension pada wanita dewasa awal di Kota Denpasar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan uji korelasi pearson product moment untuk mengetahui hubungan antar variabel. Populasi penelitian ini adalah wanita dewasa awal (18-40 tahun), mengetahui eyelash extension, dan berdomisili di Kota Denpasar. Teknik sampling yang digunakan berdasarkan rumus unknown population dikarenakan populasi tidak diketahui pasti jumlahnya. Berdasarkan hasil perhitungan tersebut, dapat ditentukan bahwa jumlah sampel penelitian ini adalah minimal 96 orang. Alat ukur yang digunakan adalah skala social comparison dan skala keputusan pembelian untuk mengukur kecenderungan menggunakan eyelash extension. Sebanyak 152 responden terlibat di dalam penelitian ini. Hasil uji korelasi menunjukkan R=0,285 dan koefisien determinan (r2) sebesar 0,081 (8,1%). Berdasarkan hasil tersebut, hubungan antar variabel memiliki hubungan yang positif serta dapat dikategorikan memiliki hubungan yang rendah.
Peran Efikasi Diri dan Kegigihan terhadap Perilaku Prososial Guru Sekolah Luar Biasa Ni Wayan Orissa Hrdayani Mas Manuaba; Adijanti Marheni
JURNAL PSIKOLOGI MANDALA Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA
Publisher : Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Menempuh dan memperoleh pendidikan yang layak menjadi hak utama bagi setiap peserta didik, tanpa terkecuali anak berkebutuhan khusus (ABK). Dengan kondisi ini, mereka sangat membutuhkan pendidikan serta pelayanan khusus dalam menempuh pendidikan dengan bantuan guru di Sekolah Luar Biasa (SLB). Kompleks dan tingginya beban kerja sebagai guru yang mengajar di SLB akan berdampak pada perilaku prososial guru. Perilaku prososial guru di SLB didefinisikan sebagai suatu tindakan yang sifatnya sukarela yang bertujuan untuk membantu siswa. Jika guru SLB memiliki tingkat perilaku prososial yang tinggi, tentu akan membantu produktivitas dan jalannya kegiatan di SLB. Efikasi diri dan kegigihan menjadi faktor yang berkontribusi terhadap tinggi rendahnya perilaku prososial yang dimunculkan oleh guru di SLB. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui peran efikasi diri dan kegigihan terhadap perilaku prososial guru di SLB. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 67 orang. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah probability sampling. Teknik probability sampling yang digunakan dalam penelitian ini ialah cluster sampling. Analisis data penelitian ini menggunakan teknik regresi berganda dan didapatkan nilai signifikansi sebesar 0,000 dan nilai koefisien determinasi sebesar 0,657. Nilai tersebut menunjukkan bahwa efikasi diri dan kegigihan berperan terhadap perilaku prososial sebesar 65,7%. Koefisien beta terstandarisasi dari kedua variabel bebas menunjukkan nilai positif yang berarti efikasi diri dan kegigihan berkorelasi positif terhadap perilaku prososial. Hal tersebut menunjukkan bahwa efikasi diri dan kegigihan secara bersama-sama berperan pada tingkat perilaku prososial guru di SLB.
Cover + Daftar Isi Jurnal Psikologi Mandala
JURNAL PSIKOLOGI MANDALA Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL PSIKOLOGI MANDALA
Publisher : Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cover

Page 1 of 1 | Total Record : 6