cover
Contact Name
Nasri Zarman
Contact Email
simen@stiesabang.ac.id
Phone
+6281384454322
Journal Mail Official
simen.stiesabang@gmail.com
Editorial Address
Jalan Prada Utama No.15, Gampong Pineung, Kec. Syiah Kuala Kota Banda Aceh, Aceh
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
SI-MEN (AKUNTANSI & MANAJEMEN) STIES
ISSN : 23550465     EISSN : 25983008     DOI : https://doi.org/10.36083/si-men
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal ini fokus menerbitkan artikel dalam bidang kajian Akuntansi dan Manajemen. Adapun skop artikel ilmiah yang diterima adalah sebagai berikut : Akuntansi Keuangan, Akuntansi Manajemen, Akuntansi Sektor Publik, Auditing, Perpajakan, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Stratejik, Manajemen Pemasaran, Kewirausahaan, Manajemen Bisnis, Bisnis Digital, Etika Bisnis, Kepemimpinan dan bidang kajian lainnya yang terkait dengan Akuntansi dan Manajemen. Manuskrip yang diterima dapat berupa artikel hasil penelitian, tinjauan literatur (literature review), tinjauan literatur sistematis (sistematic literature review), studi kasus baik dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif maupun kualitatif.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men" : 6 Documents clear
Pengaruh Efektivitas Penerapan Absensi Finger Print terhadap Disiplin Pegawai Negeri Sipil Biro AUPK UIN Ar-Raniry Banda Aceh Muhammad Muhammad; Zahlul Army
SI-MEN Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) STIES Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (733.715 KB) | DOI: 10.1234/10.1234/sties-aceh.si-men.10.2.170

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh efektivitas penerapan finger print terhadap disiplin pada pegawai Biro AUPK UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan responden yaitu semua pegawai Biro AUPK UIN Ar-Raniry dengan pengambilan sampel menggunakan metode sensus. Hasil penelitian ini menemukan efektivitas penerapan finger print berpengaruh signifikan terhadap disiplin pada pegawai Biro AUPK UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa nilai Adjust R Square sebesar 0,199 yang menjelaskan bahwa dalam model regresi ini kemampuan efektivitas penerapan finger print dalam menjelaskan disiplin pegawai sebesar 19,9% dan sisanya sebesar 80,1% dijelaskan oleh variabel lain. Hasil persamaan regresi dalam penelitian ini sebesar 57,883. Hasil koefisien regresi sebesar 57,8%. Dan untuk pengujian hipotesis (t hitung > t tabel) maka hasil uji t pada penelitian ini sebesar ( 4,564 > 1,663) untuk variabel efektivitas penerapan finger print dengan signifikan 0,00, hasil ini menyatakan bahwa efektivitas penerapan finger print berpengaruh signifikan terhadap disiplin pegawai. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan bagi manajemen yang ingin meningkatkan disiplin pegawai.
Pengaruh Pengembangan Kompetensi dan Motivasi terhadap Kinerja Pegawai pada UPTD Balai Pelatihan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Provinsi Aceh Vilzati Vilzati; Dara Mutia
SI-MEN Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) STIES Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/10.1234/sties-aceh.si-men.10.2.171

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis : 1. Pengaruh pengembangan kompetensi dan motivasi secara simultan terhadap kinerja pegawai UPTD Balai Pelatihan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Aceh, 2. Pengaruh pengembangan kompetensi terhadap kinerja pegawai UPTD Balai Pelatihan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Aceh dan 3. Pengaruh motivasi terhadapkinerja pegawai UPTD Balai Pelatihan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Aceh. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan peralatan analisis regresi linier berganda. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 111 orang pegawai. Hasil penelitian membuktikan bahwa secara simultan menunjukkan bahwa pengembangan kompetensi dan motivasi secara simultan berpengaruh terhadap peningkatan kinerja pegawai pada UPTD Balai Pelatihan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Aceh dengan nilai Fhitung sebesar 53,702, sedangkan Ftabel pada tingkat signifikansi µ = 5 % adalah sebesar 3,186. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa secara parsial variabel pengembangan kompetensi dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,211 berpengaruh terhadap kinerja pegawai dan variabel motivasi dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,087 juga berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada UPTD Balai Pelatihan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Aceh. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa variabel pendidikan diperoleh nilai thitung sebesar 5,912 sedangkan ttabel = 2,010, hasil perhitungan ini menunjukkan bahwa thitung> ttabel dengan tingkata signifikansi sebesar 0,000 atau probabilitas jauh di bawah alpha = 5%, dan variabel motivasi (x2) diperoleh nilai thitung sebesar 2,387 sedangkan ttabel sebesar 2,010, hasil perhitungan ini menunjukkan bahwa thitung> ttabel dengan signifikansi sebesar 0,000 atau probabilitas di bawah 5%.
Determinan Marketing Mix Syariah terhadap Peningkatan Nasabah BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh Eliana Eliana; Ayumiati Ayumiati; Nurhayati Nurhayati
SI-MEN Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) STIES Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (708.826 KB) | DOI: 10.1234/10.1234/sties-aceh.si-men.10.2.172

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; (1) menguji pengaruh pembiayaan murabahah dan musyarakah secara bersama-sama terhadap profitabilitas pada BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh (2) menguji pengaruh pembiayaan murabahah terhadap profitabilitas pada BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh. dan (3) menguji pengaruh pembiayaan musyarakah terhadap profitabilitas pada BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh. Penelitian ini merupakan penelitian sensus. Populasi dalam penelitian ini adalah BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh dan data yang digunakan adalah laporan keuangan triwulan (per Desember) selama tahun 2013-2017 berturut-turut. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi data primer dan data sekunder. Sedangkan teknik pengumpulan data penelitian dilakukan dengan teknik dokumentasi. Metode analisis yang digunakan yaitu Analisis Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) pembiayaan murabahah dan musyarakah berpengaruh secara bersama-sama terhadap profitabilitas BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh. (2) pembiayaan murabahah berpengaruh positif terhadap profitabilitas BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh dan (3) pembiayaan musyarakah berpengaruh positif terhadap profitabilitas BNI Syariah Kantor Cabang Banda Aceh.
Pengaruh Iklim Organisasi dan Kompetensi Terhadap Kinerja Pegawai pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Aceh T Andi Roza; Khairuddin Khairuddin
SI-MEN Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) STIES Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (777.681 KB) | DOI: 10.1234/10.1234/sties-aceh.si-men.10.2.173

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh iklim organisasi dan kompetensi terhadap kinerja pegawai BPSDM Aceh.Lokasi penelitian pada BPSDM Aceh dengan objek pengaruh iklim organisasi dan kompetensi terhadap kinerja pegawai, pengambilan sampel secara berjenjang atau bertahap dengan teknik sampling!engambilan sampel dengan teknik sensus, sehingga jumlah sampel sebanyak 82 orang pegawai.Hasil penelitian terhadap variabel iklim organisasi dankompetensibaik secara parsial maupun simultan berpengaruh signifikan dalam meningkatkan kinerja pegawai. Untuk meningkatkan kinerja pegawai, perlu penciptaan iklim organisasi yang lebih menyenangkan dan kondusif bagi semua pegawai, sehingga dapat berdampak positif terhadap kinerja pegawai. Demikian juga kompetensi yang hendaknya diberikan berdasarkan spesialisasi dan keahlian masing-masing pegawai.
MEKANISME PENCAIRAN DANA ZAKAT SEBAGAI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DARI DINAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (DPKAD) KE BAITUL MAL KOTA BANDA ACEH Ayumiati Ayumiati; Eliana Eliana; nasri zarman
SI-MEN Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) STIES Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.701 KB) | DOI: 10.1234/10.1234/sties-aceh.si-men.10.2.227

Abstract

Zakat merupakan salah satu kewajiban agama Islam yang tidak hanya dipandang sebagai kewajiban agama semata tapi juga sebagai instrument yang memberikan kontribusi besar baik bagi masyarakat maupun negara. Kontribusi zakat akan dirasakan oleh masyarakat maupun negara jika pengelolaan zakat mampu memberikan keadilan dan kesejahteraan. Aceh sebagai daerah yang diberikan otonomi khusus oleh pemerintah pusat, maka pemerintah daerah menjadikan zakat sebagai Pendapatan Asli Daerah. Kewenangan pengelolaan zakat di Aceh yaitu lembaga dengan nama Baitul Mal. Baitul Mal adalah Lembaga Daerah Non Struktural yang diberi kewenangan untuk mengelola dan mengembangkan zakat, wakaf, harta agama dengan tujuan untuk kemaslahatan umat serta menjadi wali/wali pengawas terhadap anak yatim piatu dan/atau hartanya serta pengelolaan terhadap harta warisan yang tidak ada wali berdasarkan Syariat Islam. Baitul Mal juga memiliki kewajiban untuk mengumpulkan, menyalurkan dan pendayagunaan zakat, untuk itu perlu dikelola secara optimal dan efektif oleh sebuah lembaga profesional yang bertanggung jawab sesuai dengan apa yang telah disyari’atkan dalam ajaran agama Islam. Sesuai dengan DPA (Dokumen Pelaksana Anggaran) Baitul Mal Kota Banda Aceh untuk pencairan dana zakat dengan memenuhi beberapa tahapan.
Pengaruh Potongan Harga terhadap Minat Beli Konsumen Dalam Membeli E-Tiket Kapal Cepat Pada Pelabuhan Ulee-Lheue, Kota Banda Aceh Yusni Hervy Yusuf; Zenitha Maulida; Al Munawar Al Munawar
SI-MEN Vol 10 No 2 (2019): Jurnal Si-Men
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (P3M) STIES Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.438 KB) | DOI: 10.1234/10.1234/sties-aceh.si-men.10.2.169

Abstract

Minat konsumen untuk memiliki dan membeli produk dipengaruhi oleh dorongan dari dalam diri konsumen untuk memiliki dan membeli produk. Dorongan dari dalam diri konsumen untuk memiliki produk merupakan respon terhadap rangsangan (stimuli) baik dari luar ataupun dari dalam diri konsumen. Konsumen memiliki minat untuk membeli produk yang diinginkannya. Minat tersebut akan mendorong konsumen untuk melakukan keputusan atas masalah yang dihadapinya. Keputusan tersebut mengenai pilihan konsumen untuk membeli atau tidak produk yang diinginkannya. Potongan harga biasanya dilakukan setelah melihat nilai penjualan bulan sebelumnya dan jumlah stock barang, dari data tersebut maka pihak pelabuhan Ulee-Lheue dapat melihat dimana kurang maksimalnya penjulan yang telah dilakuakan bulan sebelumnya dan barang/produk apa saja yang nilai penjualanannya cukup rendah. Potongan Harga tersebut merupakan strategi yang dilakukan oleh Pelabuhan Ulee-Lheue untuk mempertahankan pelayanannya karena dengan adanya potongan harga keputusan konsumen untuk membeli menjadi meningkat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh potongan harga terhadap Minat beli konsumen dalam membeli tiket melalui E-tiket kapal cepat pada Pelabuhan Ulee-Lheue Kota Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potongan harga mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap minat beli konsumen dalam membeli e- tiket kapal cepat pada Pelabuhan Ulee-Lheue Kota Banda Aceh

Page 1 of 1 | Total Record : 6