cover
Contact Name
Sakaria
Contact Email
sakaria@unm.ac.id
Phone
+6285382904273
Journal Mail Official
jurnal.titikdua@unm.ac.id
Editorial Address
Department of Indonesian Language Office, DG Building Second Floor, UNM Parangtambung Campus, Daeng Tata Raya Street, Makassar, South Sulawesi, Indonesia
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia
ISSN : 28095413     EISSN : 28095332     DOI : -
Core Subject : Education,
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia publishes manuscripts on research in language teaching, literature, and linguistics. TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia features research novelties and significance for scientific advancement in one of the fields of the published manuscripts. This journal welcomes submissions from around the world as well as from Indonesia. Manuscripts published including. Linguistics: phonology, morphology, syntax, discourse analysis, psycholinguistics, sociolinguistics, and critical discourse analysis. Literature: local literature studies, Indonesian literature, foreign literature studies, children literature, literature studies for character education, and other literary studies. Indonesian Language and Literature:curriculum development, learning methods, learning materials, learning media, assessment, Indonesian language learning across curricula, information and communications technology in Indonesian language learning, language skills, and other Indonesian language learning analyses.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2022)" : 5 Documents clear
INTERFERENSI BAHASA BUGIS TERHADAP BAHASA INDONESIA DI BANK BRI KANTOR CABANG BARRU Ayu Lestari; Syamsudduha Syamsudduha; Usman Usman
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.145 KB)

Abstract

Interferensi bahasa Bugis terhadap Penggunaan bahasa Indonesia di bank BRI kantor cabang Barru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk interferensi bahasa Bugis terhadap morfologi bahasa Indonesia yang digunakan dalam komunikasi antara pegawai bank dengan nasabah di Bank Kantor Cabang Barru. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan tiga cara, yaitu observasi, perekaman, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukka bahwa terdapat bentuk interferensi yang ditemukan pada percakapan antara nasabah dan Customer Service atau teller di bank BRI kantor cabang  Barru berupa afiksasi prefiks, klitiksasi jenis proklitik dan enklitik, terdapat pula reduplikasi (pengulangan) dan komposisi (Pemajemukan). Sehingga dapat disimpulkan bahwa di bank BRI Kantor Cabang Barru terjadi interferensi dalam penggunaan bahasa Indonesia antara nasabah dan pegawai.
TINDAK TUTUR ILOKUSI ACARA MAPPETTU ADA BUGIS BONE DAN IMPLIKASI TERHADAP PENGAJARAN BAHASA INDONESIA (KAJIAN PRAGMATIK) Nurlyana Muhtar; Usman Usman; Andi Agussalim AJ
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (577.015 KB)

Abstract

Tindak Tutur Ilokusi Acara Mappettu Ada Bugis Bone dan Implikasi terhadap Pengajaran Bahasa Indonesia. Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan tindak tutur ilokusi acara mappettu ada bugis Bone Sulawesi selatan dan implikasi terhadap pengajaran bahasa Indonesia. Subjek penelitian ini adalah orang-orang yang melakukan mappettu ada di Kab. Bone. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif mengenai tutur ilokusi acara mappettu ada bugis Bone dan implikasi terhadap pengajaran bahasa Indonesia. Metode pengumpulan data yang dilakukan yaitu, observasi dan Dokumentasi. Data dianalisis menggunakan metode kontekstual, yakni dengan menerapkan dimensi-dimensi konteks dalam menafsirkan data yang dikumpulkan, diidentifikasi dan diklasifikasikan. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat 33 data ilokusi yang ditemukan dalam sebuah rekaman suara dalam acara mappettu ada masyarakat bugis Bone yang diambil secara acak pada setiap percakapan. Penggunaan tindak tutur asertif akan sangat berguna bagi efektivitas komunikasi dalam dunia pengajaran terutama pengajaran bahasa. Melalui penggunaan tindak tutur asertif dengan paradigmanya, diharapkan dapat memberikan hasil pengajaran bahasa yang lebih baik bagi para peserta didik.
ANALISIS TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM FITUR TRENDING TOPIK TWITTER Nur Jihad; Muhammad Saleh; Usman Usman
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.688 KB) | DOI: 10.59562/titikdua.v2i2.24261

Abstract

Analisis Tindak Tutur Ekspresif Dalam Fitur Trending Topik Twitter. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan wujud tindak tutur ekspresif dalam fitur trending topik twitter bidang sosial dan politik (2) Menganalisis fungsi tindak tutur ekspresif dalam fitur trending topik twitter bidang sosial dan politik. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah teknik observasi, teknik dokumentasi, serta teknik simak dan catat. Hasil penelitian tindak tutur ekspresif dalam fitur trending topik twitter mengungkapkan bahwa wujud tindak tutur ekspresif yang ditemukan diantaranya, tuturan deklaratif, interogatif, dan imperatif. Sedangkan fungsi tindak tutur ekspresif yang ditemukan berupa fungsi tuturan mengucapkan terima kasih, mengucapkan selamat, memohon maaf, mengucapkan belasungkawa, mengancam, memuji, mengeluh, mengkritik, dan fungsi tuturan menyalahkan. 
KESANTUNAN NEGOSIASI DALAM RAPAT ANGGOTA BADAN PERMUSYAWARATAN DESA KECAMATAN PASIMASUNGGU KABUPATEN KEPULAUAN SELAYAR Fikran Fikran; Andi Andi Agussalim Aj
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (240.022 KB) | DOI: 10.59562/titikdua.v2i2.24071

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengkaji wujud pematuhan maksim kesantunan berbahasa menurut Leech (2) mengkaji wujud kesantunan berbahasa berdasarkan untung rugi negosiasi ; dan (3) mengkaji wujud kesantunan berbahasa berdasarkan kaidah negosiasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini dilakukan di kantor Desa yang berada di wilayah Kecamatan Pasimasunggu. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Fokus penelitian ini, yaitu data berupa kata, frasa, klausa, dan kalimat kesantunan berbahasa yang dituturkan oleh pihak-pihak negosiasi. Sumber data penelitian, tuturan anggota rapat negosiasi. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui perekaman. Instrumen penelitian terdiri dari instrumen utama yakni peneliti dan instrumen pendukung meliputi panduan analisis data, panduan pengamatan, dan alat perekam.Hasil penelitian mengungkap bahwa dalam kegiatan negosiasi ditemukan tiga hal: (1) mematuhi wujud pematuhan prinsip kesantunan Leech, (2) adapun wujud kesantunan berdasarkan untung rugi negosiasi yaitu tuturan win win solution, tuturan win lose solution, lose lose solution, dan lose win solution tidak ditemukan; dan (3) wujud kesantunan berdasarkan kaidah negosiasi yaitu ungkapan argumentasi dan ungkapan persuasif.
DAMPAK KOLONIALISME PEMBENTUKAN IDENTITAS BUDAYA INDONESIA DALAM NOVEL NJAI KEDASIH: POSKOLONIAL HOMI BHABHA Faisal Faisal; Mahmudah Mahmudah; Riska Aprilia
TITIK DUA: Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.471 KB) | DOI: 10.59562/titikdua.v2i2.24068

Abstract

Dampak Kolonialisme Pembentukan Identitas Budaya Indonesia Dalam Novel Njai Kedasih: Poskolonial Homi Bhabha. Penelitian ini bersifat kualitatif dan menggunakan teknik analisis data yang diolah dengan cara identifikasi, klasifikasi, analisis, dan interpretasi data. Objek dalam penelitian ini merupakan teks-teks dalam novel Njai Kedasih yang mengandung unsur hibriditas, mimikri, dan ambivalensi dalam pembentukan identitas budaya Indonesia, antara lain: (1) Bagaimana bentuk hibriditas terhadap pembentukan identitas budaya Indonesia dalam novel Njai Kedasih. (2) Bagaimana bentuk mimikri terhadap pembentukan identitas budaya Indonesia dalam novel Njai Kedasih. (3) Bagaimana bentuk ambivalensi terhadap pembentukan identitas budaya Indonesia dalam novel Njai Kedasih. Pada hasil analisis data tersebut menghasilkan Pertama, hibriditas budaya merupakan percampuran antar budaya yang tidak membentuk budaya baru dan masing-masing masih menjunjung identitas budaya awal. Kedua, mimikri budaya merupakan peniruan budaya superior (penjajah) oleh kaum inferior (terjajah), namun tidak sepenuhnya peniruan tersebut berhasil seperti budaya aslinya, terdapat keanehan dalam peniruan tersebut sehingga terjadi mimikri (mockery). Ketiga, ambivalensi dalam budaya yaitu keinginan sekaligus keengganan yang terjadi dalam satu waktu.

Page 1 of 1 | Total Record : 5