cover
Contact Name
Yudhi Nugroho Adi
Contact Email
library@tekomuniversity.ac.id
Phone
+628128000110
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi - Ters. Buah Batu Bandung 40257 Indonesia
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Engineering
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559365     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe.v9i5.18452
Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 267 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015" : 267 Documents clear
Klasifikasi Argumen Semantik Menggunakan Head Word Of Prepositional Phrase Dan First And Last Word / Pos In Constituent Rani Puspitasar; Moc. Arif Bijaksana; Angelina Prima Kurniati
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam bidang lingustik, argumen semantik merupakan sebuah ekspresi yang digunakan untuk membantu mempelajari makna dari suatu predikat didalam sebuah kalimat. Penggunaan teknik yang tepat dan akurat dalam menganotasikan teks yang memiliki struktur argumen semantik dapat memfasilitasi penemuan pola informasi dalam teks berukuran besar dan dapat memberikan anotasi Who, What, Whom, When, Where, Why, dan How pada kalimat dalam sebuah teks. Penelitian tentang klasifikasi argumen semantik mengimplementasikan penggunaan metode Support Vector Machines (SVM) dalam database PropBank, menggantikan algoritma stastistical classification yang digunakan dalam penelitian sebelumnya, kemudian mengevaluasi perubahan- perubahan yang ada untuk meningkatkan hasil performansi. Selain itu, penelitian menggunakan algoritma SVM tersebut juga memberikan fitur-fitur baru yang diharapkan dapat memberikan kemajuan performansi yang sebelumnya memiliki hasil yang kurang baik. Tugas Akhir ini mengimplementasikan 2 fitur baru yang digunakan bersamaan dengan fitur utama baseline, yaitu Head Word of Prepositional Phrase dan First and Last Word/POS in Constituent yang kemudian diklasifikasikan menggunakan bantuan metode SVM Sequential Minimal Optimization (SMO). Hasil dari pengimplementasian kedua fitur ini secara bersamaan dengan fitur utama memberikan hasil akurasi rata-rata sebesar 67,99%. Kata Kunci: klasifikasi argumen semantik, fitur, Support Vector Machines.
Perancangan Jaringan Akses Fiber To The Home (ftth Dengan Teknologi Gigabit Passive Optical Network (gpon) Di Private Village, Cikoneng Ignatia Gita Dwi Prastiwi; Sugito Sugito; Ageak Raporte Bermano
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebutuhan masyarakat akan layanan akses yang cepat semakin meningkat. Hal ini disebabkan oleh perkembangan teknologi yang semakin pesat. Untuk mendapatkan layanan akses yang cepat, tentu dibutuhkan media akses yang memiliki bandwith cukup besar agar kebutuhan akses cepat dapat terpenuhi. Serat optik merupakan salah satu media transmisi yang memiliki bandwidth yang besar dan dapat menanggulangi masalah bandwidth yang dialami. Private Village, Cikoneng yang berlokasi di jalan Cikoneng, Bojongsoang, Bandung Selatan, merupakan hunian minimalis dan modern. PT.Telkom mempunyai inisiatif untuk memberikan layanan Fiber To The Home (FTTH) menggunakan teknologi Gigabit Passive Optical Network (GPON) kepada seluruh hunian yang berada di wilayah Bandung untuk dapat memberikan performansi yang baik pada layanan yang diberikan oleh PT. Telkom. Private Village sendiri merupakan salah satu hunian baru yang masih dibangun dan akan dilakukan perancangan FTTH. Parameter-parameter Link Power Budget dan Rise Time Budget dihitung untuk kelayakan sistem dan BER untuk permormance sistem yang disimulasikan pada OptySystem Dari perhitungan link power budget , total redaman yang dihasilkan sebesar 24,74016 dB untuk downstream dan10,3927 dB untuk upstream. Hasil daya di penerima bernilai -21, 74016 untuk downstream dan -7,3927 untuk upstream. Nilai ini masih diatas standar minimal daya di penerima yang ditetapkan oleh PT.Telkom yaitu -23dBm. Sedangkan untuk nilai Rise Time Budget yang didapatkan bernilai baik karena tsystem bernilai 0,25 ns untuk downstream dan 0,25 ns untuk upstream yang lebih kecil dari batasan waktu untuk setiap pengkodean. Untuk parameter performansi sistem yaitu BER yang dihasilkan dari simulasi OptiSystem, didapatkan nilai BER downstream sebesar 14,09703x10-35 dan untuk upstream sebesar 0. Sehingga dapat disimpulkan kedua nilai tersebut memenuhi nilai minimum BER yang ditentukan untuk optik yaitu 10-9. Kata Kunci: FTTH, Link Power Budget, Rise Time Budget, Bit Error Rate (BER), Opti System
Perencanaan Persediaan Komponen Pembentuk Mcb Di Pt Xyz Dengan Metode Continuous Review Order Point, Order Quantity (s, Q) System Dan Order Point, Order Up-to-level (s,s) System Nadya Nadya; Dida Diah Damayanti; Budi Santosa
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT XYZ perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang industri listrik dan memiliki cabang-cabang yang tersebar di beberapa negara termasuk di Indonesia. PT XYZ memproduksi Mini Circuit Breaker (MCB), Air Circuit Breaker (ACB), dan Molded Case Circuit Breaker (MCCB). Penelitian ini hanya berfokus pada produk MCB dengan membahas komponen pembentuk MCB. Permasalahan yang terjadi pada PT XYZ yaitu adanya kondisi over stock dan out of stock pada persediaan komponen. Dengan adanya ketidak harmonisan dalam pengaturan komponen, maka dapat mengakibatkan lost sales pada produksi MCB. Pada penelitian ini, permintaan yang digunakan bersifat probabilistik sehingga digunakan metode continuous review order point, order-up-to-level (s,S) System untuk kategori A dan continuous review order point, order quantity (s,Q) System untuk kategori B dan C dengan dibantu perhitungan Hadley-Within yang sesuai dengan kondisi aktual perusahaan. Metode ini dapat menentukan jumlah pemesanan, reorder point, dan jumlah safety stock dengan tujuan meminimasi biaya total persediaan. Dalam penelitian ini dilakukan pula analisis sensitivitas terhadap permintaan, biaya pemesanan, biaya penyimpanan, dan biaya kekurangan persediaan. Penelitian ini dapat mengurangi biaya total persediaan sebesar 8.525.650.870 atau sebesar 89.55% dan mengubah rata-rata service level dari 506.88% menjadi 98.64%. Kata Kunci: Persediaan, Stock Out, Over Stock, Probabilistik, Sistem (s,S), Sistem (s,Q), dan Analisis ABC
Implementasi Dan Analisis Klasifikasi Spam Pada Pesan Singkat Seluler Dengan Pendekatancollaborative Filtering Menggunakan Naïve Bayes Ricky Kristian Butar Butar; Moc. Arif Bijaksana; Shaufiah Shaufiah
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pesan Singkat atau yang dikenal dengan SMS (Short Message Service) merupakan layanan pertukaran pesan antar pengguna layanan tersebut. Semakin banyaknya pengguna layanan SMS, tidak sedikit pihak yang memanfaatkannya untuk mendapatkan keuntungan, yaitu dengan menyebarkan SMS sampah, atau dikenal dengan SMS spam. Oleh karena itu, pada penelitian tugas akhir ini, penulis melakukan pengklasifikasian terhadap SMS yaitu kelas spam maupun ham. Pengklasifikasian SMS tersebut dengan menggunakan pendekatan Collaborative Naïve Bayes yang berorientasi pada rekomendasi beberapa pengguna dan Content-Based Naïve Bayes dengan melihat konten pada SMS. Data rekomendasi didapatkan dengan menyebarkan 300 SMS kepada pengguna. Untuk Content-Based dibutuhkan preprocessing sehingga konten SMS menjadi seragam, memiliki informasi penting, dan mempercepat proses komputasi. Preprocessing yang digunakan adalah slang handling, stopword removal, dan stemming. Pengujian dilakukan dengan membagi SMS menjadi data latih dan data uji sesuai dengan pembagian data cross validation yaitu 5-fold dan 10-fold. Hasil pengujian yang dilakukan menghasilkan tingkat akurasi sebesar 97.12% untuk 5-fold dan 97.28% untuk 10-fold sehingga dikatakan mampu meningkatkan keakurasian pengklasifikasian SMS dengan menggunakan metode Collaborative Filtering. Kata Kunci : Pengklasifikasian, Collaborative, Content-Based, Naïve Bayes, Preprocessing
Implementasi Sistem Parkir Cerdas Dii Universitas Telkom. Subsistem : Aplikasi Mobile Annis Waziroh; Agus Virgono; Andrew Brian Osmond
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan penduduk yang sangat pesat akan berimbas terhadap peningkatan jumlah kendaraan. Mengingat akan banyaknya jumlah kendaraan yang ada, terutama kendaraan beroda empat yang membutuhkan space yang luas jika akan diparkirkan. Hal ini akan menimbulkan kendala yaitu kesulitan menemukan lokasi parkir  jika pengemudi mobil belum mengetahui apakah ada lokasi parkir yang kosong atau tidak. Masalah tersebut dapat teratasi apabila user mengetahui kondisi lahan parkir yang akan dituju. Dengan permasalahan di atas maka penulis mempunyai ide untuk membuat aplikasi mengenai smart parking system berbasis mobile.  Aplikasi ini dibuat sebagai aplikasi mobile dengan platform android dan dimaksimalkan dengan menambahkan AI (Artificial  Intelligence). Pengemudi dapat melakukan booking para area parkir tujuan dan jika kuota pada area parkir yang dituju penuh, maka pengemudi akan diberikan area parkir alternatif yang terdekat dengan area parkir tujuan. Pencarian area parkir alternatif akan menggunakan metode DWA*. Metode DWA* dipengaruhi oleh nilai heuristik (h(n)) dan nilai dinamis (w(n)). Nilai heuristik (h(n)) dan nilai dinamis (w(n)) yang tidak tepat akan membuat pencarian menjadi salah arah. Aplikasi Smart Parking System ini dikembangkan untuk membantu pengemudi mengetahui informasi mengenai lokasi parkir, dengan nilai akurasi 92.592%, rata-rata waktu eksekusi 0.49 msekon dengan penghematan memori.
Analisis Dan Implementasi Sistem Pendukung Rekruitasi Online Dengan Algoritma Analytical Hierarchy Process (AP) (studi Kasus: Pt Tricada Intronik) Kartika Eka Riyanti Putri; Shaufiah Shaufiah; Shinta Yulia Puspitasari
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu masalah yang muncul pada rekruitasi online adalah waktu yang dihabiskan untuk menyeleksi CV pelamar satu per satu. Permasalahan ini diatasi oleh sebuah sistem yang bisa menganalisis CV dan mengenali karakter pelamar secara otomatis. Input-an yang diperlukan sistem ini adalah CV dan link blog pribadi pelamar. Sistem akan dilengkapi fungsionalitas untuk mengekstrak informasi dari CV pelamar menjadi data skill pelamar, sedangkan blog pribadi pelamar akan digunakan sistem untuk mengenali karakter pelamar. Algoritma yang digunakan untuk membangun sistem pendukung keputusan ini adalah Analytical Hierarchy Process (AHP), yaitu algoritma yang menguraikan masalah multi faktor atau multi kriteria yang kompleks menjadi suatu hirarki. Sistem akan menghitung prioritas kriteria pekerjaan yang skalanya di-input-kan oleh penyeleksi. Keluaran akhirnya adalah daftar pelamar yang terurut berdasarkan kualitas CV dan karakternya. Sebuah CV dinyatakan sesuai jika status kelulusannya sesuai antara sistem dan penyeleksi. Dari pengujian dan analisis yang dilakukan, sistem memiliki validitas sebesar 8090%. Jika salah satu kriteria memiliki prioritas tinggi tetapi banyak pelamar yang tidak memenuhi, maka tingkat akurasi akan berkurang, begitupun sebaliknya. Selain menguji validitas, dilakukan juga pengujian terhadap skala prioritas kriteria pekerjaan. Oleh karena pengujian pada prioritas kriteria yang diberikan oleh penyeleksi cukup tinggi, maka disimpulkan bahwa prioritas kriteria yang diberikan penyeleksi sudah bagus.
Upaya Menjaga Biodiversitas Dengan Keterlibatan Massa : Model Bisnis Crowdfunding Sebagai Strategi Penggalangan Dana Publik Lsm Lingkungan Hidup Studi Kasus Coral Triangle Center (ctc) Bagus Adiib Al-Haq; Farda Hasun; Litasari Widyastuti
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

LSM lingkungan hidup merupakan organisasi nirlaba yang memiliki salah satu aktivitas utama berkaitan dengan penggalangan dana. Crowdfunding merupakan alternatif penggalangan dana publik yang belum banyak diterapkan di Indonesia tetapi memiliki potensi untuk dikembangkan. Proyek crowdfunding oleh LSM lingkungan hidup ada yang berhasil memperoleh dana yang dibutuhkan namun ada yang masih gagal. Salah satu LSM yang telah menerapkan crowdfunding adalah Coral Triangle Center (CTC) pada awal tahun 2015. Crowdfunding pada CTC baru mendapatkan sekitar 1% dari total jumlah dana yang diperlukan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang model bisnis yang lebih efektif dalam rangka implementasi crowdfunding pada Coral Triangle Center (CTC). Metode analisis model bisnis yang digunakan adalah Business Model Canvas (BMC). Identifikasi donatur pada bagian customer segments terdiri dari perspektif geografik, sosiodemografi, dan psikografik. Pemetaan value proposition menggunakan pendekatan sustainable business model dengan menjabarkan kontribusi value proyek crowdfunding pada empat sisi yaitu value bagi donatur, lingkungan, sosial, serta stakeholder terkait. Pada tahap pengolahan data yang berasal pada data primer dan sekunder didapatkan usulan berkaitan dengan perbaikan model bsinis bagi crowdfunding di Coral Triangle Center (CTC). Perbaikan juga berpedoman pada langkah perbaikan pada model bisnis eksisting. Terdapat identifikasi yang khusus berkaitan dengan segmen donatur dan pemetaan value proposition. Selain itu aktivitas kampanye yang menunjang bagi proyek diantaranya berdampak pada masukan bagi key pertnership dan cost structure. Kata Kunci : Crowdfunding, Business Model Canvas, LSM lingkungan hidup, Penggalangan dana publik
Optimasi Posisi Cryoprobe Pada Proses Cryosurgery Menggunakan Metode Bubble Packing Nurul Fajar Riani; Dede Tarwidi; Sri Suryani Prasetyowati
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cryosurgery adalah teknik operasi untuk memusnahkan jaringan kanker menggunakan nitrogen cair bersuhu ekstrim (sangat dingin) dengan menggunakan alat yang bernama cryoprobe. Tujuan dilakukannya cryosurgery adalah untuk memaksimalkan pembekuan di dalam jaringan kanker dan meminimumkan kerusakan pada jaringan sehat. Dalam Tugas Akhir ini dilakukan simulasi pengoptimasian cryoprobe pada proses cryosurgery kanker prostat menggunakan metode bubble packing. Metode bubble packing digunakan untuk mengoptimalkan letak cryoprobe pada proses cryosurgery kanker prostat. Penyebaran panas pada daerah kanker menggunakan metode beda hingga satu dan dua dimensi. Penyebaran panas satu dimensi dilakukan sampai tercapai kondisi steady state. Hasil dari solusi numerik satu dimensi dibandingkan dengan solusi eksak sebagai acuan sehingga didapatkan rata-rata error relatif. Dengan rata-rata error relatif terkecil sebesar 0.0106786%, solusi numerik satu dimensi tersebut dikatakan cukup akurat dan layak diterapkan pada sistem dua dimensi. Dengan menggunakan metode bubble packing pada simulasi dua dimensi didapatkan letak 6 cryoprobe yang optimal dengan penyebaran panas yang lebih cepat dibandingkan dengan 4 dan 5 cryoprobe yaitu selama 168 detik. Kata Kunci: cryosurgery, bubble packing, prostat, metode beda hingga
Klasifikasi Jenis Kendaran Secara Bertahap Dengan Eigenvehicle Dan Fuzzy C-means Clustering – Hough Transform Gunawan Gunawan; Tjokorda Agung Budi Wirayuda; Bambang Ari Wahyudi
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam penelitian ini dilakukan analisis secara bertahap metoda Eigenvehicle sebagai metoda untuk mengekstraksi ciri kendaraan, Fuzzy C-means Clusterring (FCMC) digunakan untuk memisahkan ban dengan badan kendaraan dan Hough Tranform sebagai metoda untuk deteksi lingkaran ban. Jenis kendaraan yang akan diklasifikasi adalah kendaraan golongan I hingga V sesuai aturan yang ada pada tol. Metoda Hough Transform dapat digunakan untuk mengisolasi feature lingkaran ban dalam sebuah citra kendaraan, jumlah ban yang terdeteksi dapat digunakan untuk klasifikasi golongan III, IV dan V. Sedangkan golongan I dan II menggunakan metoda Eigenvehicle yang merupakan gabungan Principal Component Analysis (PCA) untuk ekstraksi ciri data latih dan Diferent From Vehicle space (DFVs) untuk mengklasifikasikan kendaraan dengan melihat jarak perbedaan dari data latih PCA. Data training dan testing sistem didapat dari rekaman kedatangan mobil di Rest Area Tol Purbaleunyi KM 97, dengan data testing sebanyak 464, data training 10. Sedangkan akurasi yang didapat sebesar 93,9% dengan parameter jumlah kelas FCM sebanyak 6, rasio ban dengan panjang kendaraan pada Hough Transform sebesar 17 dan threshold pada Eigenvehicle sebesar 1300. Kata Kunci: image processing, klasifikasi kendaraan, Eigenvehicle, Hough Transform, Fuzzy C-Means Clustering
Penanganan Halangan Pandangan Menggunakan Kalman Filter Pada Robot Beroda Pengikut Manusia Christiawan Nugroho; Angga Rusdinar; Basuki Rahmat
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Robot diharapkan mampu berinteraksi dengan lingkungannya. Agar interaksi ini dapat dilakukan, robot perlu memiliki kemampuan mengenali lingkungannya. Kemampuan ini dapat diperoleh dengan menggunakan sensor untuk menangkap informasi dari dunia luar. Salah satu sensor yang dapat dipakai adalah kamera. Sensor kamera memiliki fungsi untuk menangkap informasi dari dunia luar dalam bentuk gambar. Dengan sensor kamera, robot mobile dapat dikembangkan untuk mengikuti objek, misalnya manusia. Fungsi ini dapat meningkatkan peran robot sebagai asisten manusia. Dengan mengikuti manusia kemanapun dia berjalan, robot akan selalu berada di dekat manusia. Peran ini memerlukan kemampuan pengenalan objek yang baik, apalagi jika manusia yang diikuti berada di tengah keramaian. Pada tugas akhir ini dirancang sistem pelacakan warna dan sistem penanganan halangan menggunakan Kalman filter pada robot beroda. Robot mengikuti manusia dengan melacak warna target dan mengikuti perpindahan target. Kalman filter digunakan sebagai estimator posisi target ketika target hilang dari pandangan robot untuk waktu dibawah 3 detik. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem penanganan halangan dengan tingkat akurasi untuk kondisi halangan diam dan target bergerak adalah 60% untuk jarak 1,5m, 80% untuk jarak 2 dan 2,5m. Untuk kondisi halangan bergerak dan target diam, tingkat akurasi adalah 75% untuk jarak 1,5m, 80% untuk jarak 2 dan 2,5m. Kata kunci : robot beroda, OpenCV, pengolahan gambar, halangan pandangan, pelacakan warna, Kalman filter