cover
Contact Name
MUHAMMAD IQBAL AL GHOZALI
Contact Email
tugasku44@gmail.com
Phone
+628998894014
Journal Mail Official
tugasku44@gmail.com
Editorial Address
Blok Selasa RT/RW 01/03 NO. 73, Desa Jatitengah Kecamatan Jatitujuh , Kab. Majalengka, Provinsi Jawa Barat, 45458
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Action Research Journal Indonesia (ARJI)
ISSN : 27749290     EISSN : 27750787     DOI : -
Core Subject : Education,
ARJI is a journal that publishes the results of scientific research in the field of education using classroom action research methods. The ARJI journal is published every 3 months, namely in March, June, September and December. The ARJI journal has been published since March 2019. The ARJI journal already has the E-ISSN (2775-0787) and P-ISSN (2774-9290) numbers.
Articles 128 Documents
Meningkatkan Kemampuan Guru dalam Menyusun Penelitian Tindakan Kelas Melalui Kegiatan Workshop Barnawi Barnawi; Junaedi Junaedi; Rosidi Rido
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 1 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1020.302 KB)

Abstract

Penelitian tindakan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah 11 orang guru madrasah dalam binaan peneliti yaitu di MIS Al-Wathoniyah Cantilan. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus dimana setiap siklus melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan studi dokumen. Data yang terkumpul dianalisis secara kualitatif deskriptif dengan tipe persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas guru dari yang semula 70% pada siklus I meningkat menjadi 88,89% pada siklus II dan kualitas RPP dari rata-rata sebesar 77,60 pada siklus I meningkat menjadi 86,00 pada siklus II. Telah terjadi peningkatan kualitas PTK sebesar 8,4 poin dari siklus I ke siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan guru binaan dalam menyusun PTK dapat ditingkatkan melalui kegiatan workshop.
Pengaruh Penggunaan Metode Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Kemampuan Berpikir Analisis Peserta Didik Dengan Variabel Moderator Motivasi Belajar (Studi Quasi Eksperimen Pada Mata Pelajaran Akuntansi Perusahaan Jasa di Kelas X SMK Negeri Rifela Sri Hendayani
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 1 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.706 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan berpikir analisis peserta didik di kelas yang menggunakan metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan peserta didik di kelas yang menggunakan metode pembelajaran konvensional, perbedaan kemampuan berpikir analisis peserta didik yang menggunakan metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan metode pembelajaran konvensional pada tingkat motivasi belajar tinggi, sedang, dan rendah, dan interaksi antara penggunaan metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL), metode pembelajaran konvensional dengan tingkat motivasi belajar terhadap kemampuan berpikir analisis peserta didik. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain faktorial 2 x 3. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik Kelas X Jurusan Produktif Akuntansi SMK Negeri 1 Palasah tahun peajaran 2019/2020. Sampel dalam penelitian ini adalah X AK 1 sebagai kelas eksperimen yang menggunakan metode pembelajaran Problem Based Learning Method (PBL) dan X AK 3 sebagai kelas kontrol yang menggunakan metode pembelajaran konvensional. Teknik pengumpulan data menggunakan tes untuk memperoleh data kemampuan berpikir analisis dan angket untuk memperoleh data motivasi belajar. Data dianalisis menggunakan uji ANAVA dua jalur dengan bantuan SPSS versi 22 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat perbedaan kemampuan berpikir analisis peserta didik di kelas yang menggunakan metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan peserta didik di kelas yang menggunakan metode pembelajaran konvensional, (2) terdapat perbedaan kemampuan berpikir analisis peserta didik yang menggunakan metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan metode pembelajaran konvensional pada tingkat motivasi belajar tinggi, sedang, dan rendah, dan (3) interaksi antara penggunaan metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL), metode pembelajaran konvensional dengan tingkat motivasi belajar terhadap kemampuan berpikir analisis peserta didik.
Analisis Perbedaan Keterampilan Akuntansi Manual dengan Akuntansi Komputer dalam Praktik Akuntansi Perusahaan Jasa Lulu Rahayu
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 1 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.795 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keterampilan akuntansi manual dan akuntansi berbasis komputer serta untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan akuntansi manual dengan akuntansi komputer berbantuan aplikasi Mind Your Own Business (MYOB). Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan Quasi Eksperiment. Adapun teknik penelitian yang digunakan adalah observasi, tes, dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI kompetensi keahlian akuntansi SMK Negeri 1 Kedawung, sedangkan sampelnya adalah 36 siswa kelas XI AKL 2 sebagai kelas eksperimen dan 33 siswa kelas XI AKL 3 sebagai kelas kontrol. Analisis data dilakukan dengan uji t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Nilai yang diperoleh siswa pada praktik akuntansi komputer lebih tinggi dengan nilai rata-rata 77,18 dibandingkan dengan rata-rata nilai praktik akuntansi manual yaitu 71,06. (2) Perhitungan uji independent sample t test diketahui bahwa nilai Sig. (2-tailed) 0,043 < 0,05, maka Ha diterima dan Ho ditolak, artinya terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan akuntansi manual dengan akuntansi komputer.
Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Terhadap Hasil Belajar Kognitif Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X SMA Negeri 4 Cirebon Rifela Sri Hendayani
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 1 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (395.606 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon peserta didik terhadap pembelajaran Ekonomi dengan menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching, mengetahui perbedaan hasil belajar kognitif peserta didik dikelas yang menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching dengan peserta didik di kelas yang menggunakan model ceramah, dan mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran reciprocal teaching terhadap hasil belajar kognitif peserta didik pada mata pelajaran Ekonomi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu dan teknik pengumpulan data menggunakan tes untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran reciprocal teaching terhadap hasil belajar kognitif peserta didik pada mata pelajaran Ekonomi dan perbedaan hasil belajar kognitif peserta didik di kelas yang menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching dengan peserta didik di kelas yang menggunakan model ceramah serta menggunakan angket untuk mengetahui respon peserta didik terhadap pembelajaran Ekonomi dengan menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching. Pupolasinya adalah peserta didik kelas X di SMAN 4 Cirebon berjumlah 324 peserta didik. Sampel yang diambil dengan menggunakan teknik simple random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah X IIS 1 sebagai kelas eksperimen dan X IIS 3 sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukan bahwa kelas yang menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching pada mata pelajaran Ekonomi di SMAN 4 Cirebon mendapatkan nilai rata-rata 82,08. Sedangkan, nilai rata-rata 77,08 di kelas yang tidak menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching. Dilihat dari hasil uji hipotesis di dapat -thitung
Pengaruh Aktivitas Belajar Siswa dalam Penerapan Model Project Based Learning Berbasis Saintifik Terhadap Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Akuntansi Lulu Rahayu
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 1 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.292 KB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode eksperimen subjek tunggal, dimana peneliti hanya menerapkan model pembelajaran berbasis proyek (project based learning) kepada satu kelas (subjek tunggal). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas siswa, hasil belajar siswa, dan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara aktivitas siswa dalam kegiatan pembelajaran dengan model project based learning terhadap hasil belajar siswa dalam aspek kognitif dan psikomoorik (keterampilan) akuntansi. Subjek penelitian adalah siswa kelas X Akuntansi 4 SMK Negeri 1 Kedawung Kabupaten Cirebon Tahun Pelajaran 2019/2020 sebanyak 41 siswa. Cara pengambilan data dalam penelitian ini dengan menggunakan data aktivitas belajar siswa melalui lembar observasi, nilai pretest dan posttest, serta lembar kerja siswa. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan analisis (uji) regresi sederhana untuk mengetahui pengaruh antara aktivitas siswa dengan menggunakan model pembelajaran berbasis proyek terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran akuntansi yang dibedakan menjadi hasil belajar aspek kognitif, psikomotorik, dan kedua aspek tersebut. Cara pengambilan data dalam penelitian ini dengan menggunakan data aktivitas belajar siswa melalui lembar observasi, nilai pretest dan posttest, serta Lembar Kerja Siswa. Dianalisis dengan analisis (uji) regresi sederhana. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai aktivitas belajar siswa dengan rata-rata 81,76 dengan tingkat hubungan baik. Hasil belajar aspek kognitif dan psikomotorik dengan rata-rata 83,46 dengan kriteria baik. Setelah melakukan analisis regresi diperoleh nilai sig < 0,05 sehingga terdapat pengaruh yang signitifikan antara aktivitas belajar siswa dengan menggunakan model project based learning terhadap hasil belajar akuntansi dengan koefisien determinasi sebesar 56,4%. Jadi, simpulan penelitian ini adalah aktivitas belajar siswa dalam penerapan model project based learning berbasis saintifik berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Akuntansi pada pokok bahasan pemrosesan laporan keuangan perusahaan jasa di kelas X Akuntansi 4 SMK Negeri 1 Kedawung Kabupaten Cirebon.
Meningkatkan Kemampuan Guru dalam Pengembangan Kurikulum Melalui Kegiatan Workshop Apandi Apandi
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 3 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (843.411 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam pengembangan kurikulum melalui workshop. Penelitian ini merupakan penelitian ttindakan kepengawasan kolaborasi yang dilakukan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas guru dalam pengembangan kurikulum. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model penelitian yang diungkapkan oleh Kemmis dan Taggart yang merupakan pengembangan dari model Kurt Lewin. Model ini dapat mencakup beberapa siklus dan pada masing- masing siklus meliputi tahapan yaitu: planning atau perencanaan; acting and observing atau pelaksanaan dan observasi;reflecting atau refleksi, dan revise plan atau revisi perencanaan. Hasil penelitian menunjukkan Dari pratindakan, siklus I, dan siklus II terdapat perbedaan rerata hasil pencapaian guru dalam pengembangan kurikulum. Rata-rata skor pada pratindakan sebesar 4,8 dengan standar deviasi 0,77, pada siklus I rata-rata skor 5,45 dengan standar deviasi 0,51, dan pada siklus II rata-rata skor 7,85 dengan standar deviasi 0,37. Adapun hasil uji t test nilai probabilitas atau sig (2-tailed) sebesar 0,000
Penerapan Supervisi Akademik Model Kooperatif Profesional Development Dalam Upaya Mengubah Sikap Konservatif Ade Sahdiyah
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 3 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (910.436 KB)

Abstract

Berdasarkan pengamatan dan observasi yang dilaksanakan di MIS Raudlotut Tholibin Warugede Kabupaten Cirebon, teridentifikasi suatu permasalahan yaitu rendahnya hasil belajar siswa yang disebabkan oleh rendahnya kemampuan profesional guru yang sering dihadapkan pada berbagai permasalahan yang dapat menghambat perwujudannya antara lain sikap konservatif guru yang lebih mengarah pada upaya guru mempertahankan cara yang biasa dilakukan dari waktu ke waktu dalam melaksanakan tugas, atau ingin mempertahankan cara lama (konservatif), mengingat cara yang dipandang baru pada umumnya menuntut berbagai perubahan dalam pola-pola kerja. Untuk mengubah sikap konservatif guru dilakukan penelitian tindakan sekolah melalui Supervisi Akademik Model Cooperatif Profesional Development. Penelitian tindakan sekolah ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari empat kegiatan, yaitu (1) Perencanaan, (2) Pelaksanaan (3) Observasi (4) Refleksi, adalah kegiatan untuk menganalisa data hasil pengamatan. Perubahan sikap konservatif menjadi sikap yang progresif futuristik mampu meningkatkan kemampuan guru dalam merencanakan dan melaksanakan pembelajaran yang lebih berkualitas. Hal ini dibuktikan dengan hasil pelaksanaan penelitian tindakan sekolah yang dilaksanakan di MIS Raudlotut Tholibin Warugede Kabupaten Cirebon. Sebelum dilakukan penelitan sikap guru menunjukkan skala sikap yang sangat rendah yaitu: 52,4% dengan rata-rata pemenuhan perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran memperoleh nilai rata-rata 42,50% sedangkan tingkat ketercapaian rata-rata 51,5%. Sedangkan Pada Siklus I Skala Likert mencapai 71,90% dengan rata-rata pemenuhan perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran memperoleh nilai rata-rata 63,50% sedangkan tingkat ketercapaian rata-rata 70,50%. Pada Siklus II Skala sikap memperoleh nilai 78,30% dengan rata-rata pemenuhan perencanaan dan pelaaksanaan pembelajaran memperoleh nilai rata-rata 79,0% sedangkan tingkat ketercapaian rata-rata 84,0%.
Peningkatan Peran Kepala Madrasah dalam Melakukan Supervisi Akademik Alim Alim
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 3 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1026.115 KB)

Abstract

Tujuan penelitian tindakan sekolah adalah untuk mengetahui peran Kepala Madrasah dalam melakukan supervisi akademik pada guru MTs Al – Hilal Tegalgubug Kabupaten Cirebon. PTS ini dilaksanakan berdasarkan tahapan-tahapan sebagai berikut: “(1) merencanakan tindakan, (2) melaksanakan tindakan, (3) melaksanakan observasi, (4) melakukan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan Manajemen Kepala Madrasah dari hasil monitoring evaluasi pada tiap siklusnya mengalami peningkatan, yaitu: pada siklus I menunjukkan kategori yang cukup (48 %), pada siklus II menunjukkan kategori yang sangat baik (84 %). Kinerja Kepala Madrasah dalam melakukan supervisi akademik pada tiap siklusnya mengalami peningkatan, yaitu: pada siklus I menunjukkan kategori yang cukup (64 %); pada siklus II menunjukkan kategori yang sangat baik (84 %). Nilai Administrasi Pendidikan Guru dalam Melaksanakan Tugas KBM hasil supervisi akademiki pada tiap siklusnya yaitu mengalami peningkatanpada siklus I dan Siklus II, yiatu: pada awal sebelum adanya tindakan kelas rata-rata 53,3, pada siklus I setelah adanya penelitian tindakan kelas mencapai rata-rata 61.8, dan pada siklus II mengalami peningkatan yang cukup signifikan mencapai rata-rata 83,4.
Efektifitas in House Training untuk Meningkatkan Kemampuan Guru dalam Bertanya Kusmayadi Kusmayadi
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 3 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam bertanya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan satu siklus dalam bentuk Pre-Experimental Design. Dalam desain eksperimen ini tidak adanya variabel kontrol (kelas kontrol) dan tidak dipilih secara random. Dikatakan pre-experimental design karena desain ini belum merupakan eksperimen sungguh–sungguh, karena masih terdapat variabel luar yang ikut berpengaruh terhadap terbentuknya variabel dependen. Jadi, hasil eksperimen yang merupakan variabel dependen itu bukan semata – mata dipengaruhi oleh vareiabel independen. Hasil penelitian menunjukkan Keterampilan bertanya guru sebelum dilaksanakan IHT nilai minimum 21, maksimum 28, rerata 24,79 dengan standar deviasi 2,15. Keterampilan bertanya guru setelah dilaksanakan IHT minimum 33, maksimum 41, rerata 37,5 dengan standar deviasi 2,50. Nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000
Penguatan Penguasaan Teori Belajar dan Prinsip-Prinsip Pembelajaran yang Mendidik Bagi Guru Binaan Melalui Supervisi Klinis Nurohim Nurohim; Rosidi Rido
Action Research Journal Indonesia (ARJI) Vol. 2 No. 3 (2020): Action Research Journal Indonesia (ARJI)
Publisher : Insania Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1023.921 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan proses penguatan penguasaan teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik bagi guru-guru di MI Salafiyatul Huda I dan MIS Annidhomiyah Kabupaten Cirebon. Artikel ini merupakan hasil Penelitian Tindakan Sekolah. PTS ini dilaksanakan berdasarkan tahapan-tahapan sebagai berikut: “(1) merencanakan tindakan, (2) melaksanakan tindakan, (3) melaksanakan observasi, (4) melakukan refleksi. Hasil penelitian dan pembahasan tentang kegiatan program pembinaan preofesional guru dan supervise pendidikan tentang penguasaan teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik bagi guru dapat disimpulkan pada siklus I skor rata-rata kategori baik mencapai rata-rata 40%, Kategori cukup mencapai rata-rata 36 %, Kategori kurang mencapai rata-rata 24 %. Pada siklus II tingkat kemampuan para guru dalam memahami terhadap penguasaan teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik setelah adanya tindakan menunjukkan skor rata-rata yaitu: kategori sangat baik mencapai rata-rata 62 %; kategori baik mencapai rata-rata 16 %; kategori cukup mencapai rata-rata 16 %.

Page 1 of 13 | Total Record : 128