cover
Contact Name
Syamsul
Contact Email
syamsul.hamzah@uin-alauddin.ac.id
Phone
+6282393330029
Journal Mail Official
jurnal.alahyai@uin-alauddin.ac.id
Editorial Address
Jl. H.M. Yasin Limpo, No. 36 Samata, Gowa
Location
Kab. gowa,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Al-Ahya: Jurnal Pendidikan Biologi
ISSN : -     EISSN : 26563703     DOI : 10.24252/al-ahya
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Al-Ahya is a journal that contains scientific articles of research results in the field of biological education. The focus and scopes of Jurnal Al-Ahya are as follows. 1. Design and learning models in biological education 2. Evaluation of biology education 3. Development and application of learning sources and media in biology education
Articles 69 Documents
PENGEMBANGAN MODUL BIOLOGI POKOK BAHASAN EVOLUSI BERMUATAN AYAT-AYAT AL-QUR’AN DAN HADIS-HADIS AKIDAH PADA MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN BIOLOGI UIN ALAUDDIN MAKASSAR Muh. Ikhsan Syam; Salahuddin Salahuddin; Hamansah Hamansah
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1392.683 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5627

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modulbiologi pokok bahasan evolusi bermuatan ayat-ayat al-Qur’an dan hadis-hadis akidah yang memiliki kualitas validdan praktis.Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) yang mengacu pada model pengembangan 4-D atau model Thiagarajan yang dimodifikasi menjadi model 3-P, yaknitahap Pendefinisian (Define), tahap Perancangan (Design), dan tahap Pengembangan (Develop). Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Jurusan Pendidikan Biologi semester IX angkatan 2013 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar yang berjumlah 6 orang. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian terbagi atas dua, yaitu format validasi instrumen penilaian modul untuk mendapatkan data kevalidan dan format kepraktisan modul berupa angket respon peserta didik untuk mendapatkan data kepraktisan. Data yang telah diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis data deskriptif.Berdasarkan data uji coba kevalidan modul yang direvisi sebanyak 2 kali, modul memenuhi kategori sangat valid dengan skor rata-rata 3,76, untuk uji coba kepraktisan modul diperoleh skor rata-rata 3,39 yang termasuk kategoripraktis. Hal ini mengindikasikan bahwa modul yang dikembangkan masih belum sempurna namun layak untuk digunakan.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PERMAINAN ULAR TANGGAPADA MATERI SISTEM SARAF Nurfadillah Salam; Safei Safei; Jamilah Jamilah
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (871.096 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5630

Abstract

Tujuan dari penelitian pengembangan ini adalah untuk menghasilkan produk berupa media pembelajaran permainan ular tangga pada materi sistem saraf yang memenuhi kriteria kelayakan yakni valid, praktis dan efektif. Model pengembangan yang digunakan adalah model ADDIE. Langkah pengembangannya adalah analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Media pembelajarandikembangkan dan diujicobakan di kelas XI MIA A MA Madani Alauddin Paopao. Data dikumpulkanmenggunakan instrumen lembar validasi, angket dan butir-butir tes. Berdasarkan hasilanalisis data, diperoleh kevalidan media sebesar 3,60 dengan kategori sangat valid, kepraktisanmedia sebesar 4,11 dengan kategori tinggi dan media dikategorikan efektif karena mencapai ketuntasan belajar sebesar 93,33%. Media pembelajaran permainan ular tangga pada materi sistem saraf layak dipertimbangkan sebagai salah satu media yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran di kelas.
PENGEMBANGAN MODUL BIOLOGI BERBASIS PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) Nurnisa Nurnisa; Ilyas Ismail; Wahyuni Ismail
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (682.062 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5637

Abstract

Penelitian ini menghasilkan produk modul biologi berbasis pendekatan CTL (Contextual Teaching and Learning) mengandung gambar dan soal-soal latihan untuk menguji tingkat pemahaman siswa serta melibatkan unsur sains. Metode penelitian ini adalah Penelitian dan Pengembangan yang mengacu pada model pengembangan 4-D, dimulai pada tahap define (pendefinisian) dengan menganalisis tujuan, tahap design (perencanaan) dengan menyusun modul, tahap develop (pengembangan) menghasilkan modul yang telah direvisi dan tahap disseminate (penyebaran) dengan menggunakan modul yang telah dikembangkan dalam skala lebih luas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 3 Sungguminasa tahun ajaran 2016/2017 yang berjumlah 28 orang. Instrumen pengumpulan data penelitian terbagi tiga yaitu format validasi instrumen penilaian modul  untuk data kevalidan, format kepraktisan modul berupa angket respon siswa, dan format keefektifan modul berupa tes hasil belajar. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh  data uji coba kevalidan modul yang direvisi sebanyak 3 kali, modul memenuhi kategori sangat valid dengan skor rata-rata 4,21, untuk uji coba kepraktisan modul diperoleh skor rata-rata 4,38 yang termasuk kategori praktis dan setelah uji coba keefektifan modul  memenuhi kategori efektif untuk digunakan dengan perolehan skor rata-rata 81,78 %. Hal ini mengindikasikan bahwa modul yang dikembangkan masih belum sempurna namun layak untuk digunakan.
PENGEMBANGAN PERANGKAT ASSESSMENT BERBASIS KETERAMPILAN PROSES SAINS PRAKTIKUM BIOLOGI KELAS XI MAN BINAMU KABUPATEN JENEPONTO Wawan Setiawan; St. Syamsudduha; Nursalam Nursalam
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (824.322 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5639

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran bagaimana proses pengembangan perangkat assessment berbasis keterampilan proses sains yang valid, reliabilitas dan efektif dengan model Plomp. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI MIA 1 MAN Binamu Jeneponto. Instrumen dalam pengumpulan data terdiriatas instrumen pengujian kevalidan berupa lembar validasi para ahli, instrumen pengujian reliabilitas berupa data nilai peserta didik dari hasil uji coba terbatas dan instrumen pengujian kepraktisan berupa angket respon guru. Berdasarkan hasiluji kevalidan dari para ahli masing-masing untuk perangkat assessment pra-praktikum, proses praktikum, laporan praktikum dan angket respon guru sebesar 1,00 dan dinyatakan valid. Reliabilitas hasil uji coba terbatas dari data nilai peserta didik dengan menggunakan koefisien Alpha Cronbach’s masing-masing perangkat assessment pra-praktikum, proses praktikum dan laporan praktikum memperoleh nilai berturut-turut sebesar 0,560; 0,145 dan 0,795 dinyatakan reliabel dengan kriteria berturut-turut reliabilitas sedang, sangat rendah dan tinggi. Sedangkan kepraktisan perangkat assessment yang dikembangkan diperoleh dari angket respon guru menunjukkan nilai 80,88 % hal ini menandakan bahwa perangkat assessment yang dikembangkan praktis untuk digunakan dalam penilaian praktikum. Berdasarkan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat assessment berbasis keterampilan proses sains pada praktikum biologi kelas XI MIA 1 yang dikembangkan memenuhi kriteria valid, reliable dan praktis.
KEJENUHAN AKTIVITAS BELAJAR PRAKTIKUM EKOLOGI HEWAN PADA MAHASISWA PENDIDIKAN BIOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) ALAUDDIN MAKASSAR Nurhayati Nurhayati; Muchlisah Muchlisah; Eka Damayanti
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (707.204 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5721

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kejenuhan aktivitas belajar praktikum ekologi hewan pada mahasiswa Jurusan Pendidikan Biologi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Penelitian kuantitatif deskriptif ini memiliki sampel sebanyak 70 orang yang diambil populasi seluruh mahasiswa Jurusan Pendidikan Biologi angkatan tahun 2014. Data hasil penelitian yang diambil menggunakan instrumen angket praktikum ekologi hewan dan skala kejenuhan aktivitas belajar selanjutnya diolah menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan kejenuhan aktivitas belajar mahasiswa pendidikan biologi diketahui 8 orang (11,428%) yang berada pada kategori rendah, 44 orang (62,857%) berada dalam kategori sedang, terdapat 18 orang (25,714%) berada dalam kategori tinggi. Sementara itu, jika dilihat dari rata-rata yang diperoleh sebesar 138,7 sehingga dapat disimpulkan bahwa kejenuhan aktivitas belajar mahasiswa pendidikan biologi berkategori sedang. Hal itu terjadi karena menumpuknya mata kuliah praktikum pada semester tersebut sehingga menyebabkan sebagian besar mahasiswa merasakan jenuh dalam belajar.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS LEARNING CYCLE ENGAGEMENT, EXPLORATION, EXPLANATION, ELABORATION, EVALUATION (5E) PADA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH KELAS XI DI SMAN 16 MAKASSAR Yuyun Regita; Andi Maulana; Syahriani Syahriani
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (705.036 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5761

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Mengembangkan perangkat pembelajaran berbasis  learning cycle 5E pada mata Pelajaran Sistem Peredaran Darah serta mengetahui tingkat kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan media yang dikembangkan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan atau dikenal dengan istilah Research and Development (R&D). Penelitian ini mengacu pada model 4D, yang meliputi 4 tahapan yaitu (1) pembatasan (Defne), (2) perancangan (Design), pengembangan  (Develop), (4) penyebaran (Desseminate). Subjek penelitian adalah siswa kelas XI MIA 1 SMAN 16 Makassar. Instrumen penelitian berupa lembar validasi untuk mendapatkan data kevalidan produk, angket respon peserta didik  untuk mendapatkan data kepraktisan produk serta butir –butir tes untuk mendaptkan data keefektifan produk. Berdasarkan  hasil penilaian validator ahli, tingkat kevalidan perangkat pembelajaran  berbasis learning cycle 5e yaitu untuk RPP berada pada kategori sangat valid dengan nilai rata-rata 3,7 (x> 3,4), dan untuk LKPD berada pada kategori sangat valid dengan nilai rata-rata 3,5 (x> 3,4). Berdasarkan hasil penilaian respon peserta didik  tingkat kepraktisan perangkat pembelajaran  berada pada kategori sangat tinggi  dengan rata-rata nilai total 3,42 (x> 3,4). Berdasarkan hasil tes belajar siswa , keefektifan perangkat pembelajaran berada pada kategori  sangat efektif karena  93,3 % siswa mencapai ketuntasan belajar dengan nilai rata-rata 85. Implikasi penelitian ini yaitu Bagi Guru mata pelajaran Biologi, seharusnya dapat mengembangkan perangkat pembelajaran pada materi sistem peredaran darah  begitupun dengan meteri biologi lainnya, dan juga membuat LKPD dengan kegiatan yang lebih bervariasi, agar peserta didik lebih termotivasi dan aktif dalam proses pembelajaran.
PENGARUH MODEL SEARCH, SOLVE, CREATE AND SHARE TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 TINAMBUNG Samira Samira; Muh Khalifah Mustami; Ainul Uyuni Taufiq
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (977.27 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.5964

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan (1) Aktivitas Belajar  Siswa kelas  X  SMA Negeri 1 Tinambung pada materi pencemaran lingkungan  dengan menggunakan model Search, Solve, Create, and Share (SSCS), (2) Hasil belajar siswa kelas  X SMA Negeri 1 Tinambung pada materi pencemaran lingkungan  dengan menggunakan Model Search, Solve, Create, and Share (SSCS), (3) Pengaruh model Search, Solve, Create, and Share (SSCS) terhadap aktivitas dan hasil belajar  biologi siswa pada materi pencemaran lingkungan kelas X  di SMA Negeri 1 Tinambung. Penelitian ini termasuk eksperimen semu dengan menggunakan desain The Matching-Only  Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA  SMA Negeri 1 Tinambung yang terdiri dari 8 rombel. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik Purposive Sampling, yang terpilih menjadi kelas eksperimen adalah kelas X MIA1  sebanyak 35 siswa dan yang terpilih menjadi kelas kontrol adalah kelas X MIA2  sebanyak 35 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi aktivitas belajar dan tes hasil belajar. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil analisis inferensial dapat diketahui bahwa penerapan model Search, Solve, Create and Share  memberi pengaruh terhadap aktivitas dan hasil belajar biologi siswa kelas X SMA Negeri 1 Tinambung
ANALISIS KINERJA GURU MATA PELAJARAN BIOLOGI DALAM IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 PADA MADRASAH ALIYAH NEGERI PANGKEP DI KABUPATEN PANGKEP Khairunnisa Khairunnisa; Muh Rapi; Ahmad Ali
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (581.052 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.6251

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja guru mata pelajaran biologi dalam pelaksanaan kurikulum 2013 di Madrasah Aliyah Negeri Pangkep. Kinerja Guru dilihat dari perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan penilaian pembelajaran serta faktor penghambat dan pendukung dalam perencanaan, pelaksanaan dan penilaian pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini guru mata pelajaran biologi di Madrasah Aliyah Negeri Pangkep. Teknik analisis data meliputi tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verifikasi dengan mengobservasi menggunakan instrumen lembar ceklis, wawancara semi terstruktur, dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kinerja guru mata pelajaran biologi dalam perencanaan pembelajaran kurikulum 2013 sudah baik (2) kinerja guru mata pelajaran biologi dalam pelaksanaan pembelajaran kurikulum 2013 sudah baik (3) kinerja guru mata pelajaran biologi dalam penilaian pembelajaran kurikulum 2013 sudah baik (4) Faktor penghambat yang dialami oleh guru mata pelajaran biologi menerapkan kurikulum 2013 yaitu waktu pembuatan RPP, keaktifan peserta didik. Kemudian faktor pendukung yaitu guru pada dasarnya telah mengikuti pelatihan kurikulum 2013, guru mempunyai pegangan silabus sehingga mempermudah dalam membuat RPP, guru dan siswa mempunyai buku pegangan, penggunaan media dan metode belajar yang sesuai dengan materi, kehadiran siswa disetiap materi pelajaran dan rubrik penilaian yang menjadi patokan dalam menilai peserta didik.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MAHASISWA BIOLOGI MELALUI PENGGUNAAN MEDIA FLASHCARD PADA MATA KULIAH EKOLOGI TUMBUHAN Warda Murti
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 1 (2019): AL-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (864.79 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i1.6252

Abstract

Penelitian ini membahas tentang upaya peningkatan hasil belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Yapim Maros pada mata kuliah Ekologi Tumbuhan dengan menggunakan media flashcard. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana hasil belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Universitas Muslim Maros sebelum menggunakan media flashcard, Bagaimana hasil belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Universitas Muslim Maros setelah menggunakan media flashcard, Apakah terdapat peningkatan hasil belajar mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Universitas Muslim Maros setelah menggunakan media flashcard. Subjek penelitian adalah mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Universitas Muslim Maros semester VI kelas Biologi 1 tahun ajaran 2017/2018 yang berjumlah 20 orang. Jenis penelitian ini adalah Quasy eksperimen Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan Pedoman Observasi dan Tes Hasil Belajar yang terdiri dari Pre-test dan Post-test.  Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial
PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN CIRC DAN SQ3R TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPN 4 TOMBOLO’PAO Najmawati Najmawati; Misykat Malik Ibrahim; Wahyuni Ismail
Al-AHYA: Jurnal Pendidikan Biologi Vol 1 No 2 (2019): AL-AHYA
Publisher : Department of Biology Education of Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (922.357 KB) | DOI: 10.24252/al-ahya.v1i2.8054

Abstract

This study aims to compare the study result of students of VIII class of SMP Negeri 4 Tombolo’pao’ in biology subject who taught with CIRC model and SQ3R model. This research is a quasi experiment with pretest posttest control group design. The instrument that used in this research was a test of student study result which was administered before and after treatment of those models. The analysis techniques that used were descriptive and inferential statistic. The result shows that the study result of the students who taught with CIRC model was 77,5 and  those who taught with SQ3R was 76,8. Based on inferential analysis, there is no significant difference of student study result between CIRC model and SQ3R model, here  which means Ho was accepted. It could be concluded that both CIRC and SQ3R model had improved study results of VIII class of SMP Negeri 4 Tombolo’pao’ students  in biology subjectKey words : CIRC model, SQ3R and study result