cover
Contact Name
-
Contact Email
jurnalabdimaslamin@gmail.com
Phone
+6281253066766
Journal Mail Official
jurnalabdimaslamin@gmail.com
Editorial Address
http://ejurnal.untag-smd.ac.id/index.php/LAMIN/about/editorialTeam
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
Jurnal Abdimas Lamin
ISSN : -     EISSN : 29617863     DOI : -
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda. JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT LAMIN diterbitkan dalam dua kali setahun, bulan Juli dan Januari. Tujuan Penerbitan jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan (desiminasi) luaran (output) yang dilakukan para dosen, peneliti, mahasiswa dan profesi lain. Redaksi menerima artikel jurnal dalam Bahasa Indonesia terkait tema pengabdian kepada masyarakat.
Articles 29 Documents
Pelatihan Kewirausahaan Berbasis Ekonomi Digital Untuk Pelaku UMKM Danna Solihin; Catur Kumala Dewi, dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM di Kota Samarinda menjadi salah satu sektor industri yang mendominasi sumber pencaharian masyarakat. Sebagian dari pelaku UMKM tersebut sudah ada yang memulai untuk menjalakan proses pemasarannya secara digital, namun cara tradisional masih menjadi pilihan utama bagi mereka, karena rendahnya tingkat literasi digital, tingginya keraguan atas desain teknologi, dan ketidakmampuan menggunakan teknologi digital. Fenomena ini jelas menghambat proses digitalisasi di pelaku UMKM Kota Samarinda. Universitas 17 Agustus 1945 mencoba menjadi salah satu pendukung Pelaku UMKM di Samarinda. Alasan pendorongnya ialah karena digitalisasi saat ini hanya terfokus oleh masyarakat di daerah perkotaan samarinda saja, dimana hal ini juga didukung oleh akses digital yang lebih lengkap. Namun, di daerah pelosok samarinda masih kekurangan dalam hal fasilitas, akses, dan infrastruktur. Padahal, produk UMKM di pelosok samarinda tidak kalah menarik dan memiliki nilai jual yang tinggi. Metode pengabdian dilakukan melalui acara seminar yang dilaksanakan pada tanggal 22 Desember 2023 dari Pukul 08.00-12.30 WITA. Seminar dilaksanakan di Ruang Rapat Utama Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda, dan dihadiri oleh 21 Peserta. Acara seminar dilakukan dengan metode ceramah/presentase penyampaian materi, yang kemudian direspons dengan tanya jawab, sanggahan, dan komentar dari peserta. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa sesungguhnya pelaku UMKM di Kota Samarinda bukan tidak memiliki produk yang memiliki nilai jual, tetapi belum memiliki pengetahuan, kemampuan, fasilitas dan akses untuk mengelola sebuah bisnis yang berintegrasi dengan teknologi.
Pelatihan Penggunaan Teknologi Kesehatan bagi Masyarakat Usia Lanjut Bingar Hernowo; Anton Respati Pamungkas
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 2, No 1 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan penggunaan teknologi kesehatan pada masyarakat usia lanjut melalui pelatihan yang relevan. Metode pelatihan melibatkan penyusunan materi pelatihan yang mudah dipahami dan relevan dengan kehidupan lansia, seperti penggunaan aplikasi kesehatan, perangkat monitoring kesehatan, dan cara mengakses informasi kesehatan online. Pelatihan dilaksanakan secara interaktif dan partisipatif melalui ceramah, sesi tanya jawab, diskusi kelompok, dan demonstrasi praktis untuk penggunaan teknologi kesehatan. Sebelum pelatihan, dilakukan Focus Group Discussion (FGD) dan Needs Assessment untuk mengidentifikasi kebutuhan dan tantangan khusus lansia terkait teknologi kesehatan. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa masyarakat usia lanjut mengalami peningkatan pengetahuan dan ketrampilan dalam penggunaan teknologi kesehatan. Peningkatan pengetahuan membantu lansia memahami manfaat teknologi kesehatan dan cara mengoperasikannya untuk memantau kondisi kesehatan pribadi. Selain itu, peningkatan ketrampilan membuat lansia lebih percaya diri dalam mengelola kesehatan tanpa selalu mengandalkan bantuan tenaga medis. 
Sosialisasi Implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal Di Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda Zikri Azham, Akas Pinaringan Sujalu, dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK  Penjaminan mutu pendidikan tinggi merupakan kegiatan sistemik untuk meningkatkan mutu pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan. Penjaminan mutu pada pendidikan tinggi dilakukan melalui penetapan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian dan peningkatan standar pendidikan tinggi. Bagi Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda, setelah terbitnya Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2012 mengenai Pendidikan Tinggi sangat diperlukan penyesuaiannya dengan tata kelola. Isu yang tidak kalah pentingnya adalah kesiapan dan penyesuaian menuju standar Universitas Terbaik, telah muncul beberapa pertanyaan dari berbagai pengelola perguruan tinggi terkait implikasi dan bagaimana mengimplementasikan dalam sistem penjaminan mutu internal dimasing-masing unit kerja.  Tujuan kegiatan sosialisasi Implementasi Sistem Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi adalah Terciptanya kesamaan persepsi tentang tata kelola Penjaminan Mutu terkait Undang-Undang RI Nomor 12 Tahun 2012 tentang pendidikan tinggi dan Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, Mendorong percepatan implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) di seluruh unit kerja dilingkungan Universitas 17 Agustus 11945 Samarinda secara utuh dan konsisten.Output yang didapat dari kegiatan pengabdian ini diantaranya adalah : Para peserta mendapatkan  pemahaman lengkap yang materinya berupa sistem penjaminan mutu internal, Para peserta mendapatkan  pemahaman dan komitmen dalam persamaan persepsi tentang pembenahan tata kelola pada unitnya setelah terbitnya dokumen sistem penjaminan mutu internal oleh pihak lembaga penjaminan mutu universitas. Dari hasil kegiatan ini, para peserta sebagai pemangku kepentingan dapat mengevaluasi tingkat pemahaman dari implementasi sistem penjaminan mutu internal. Sedangan untuk Outcome yang didapatkan diantaranya adalah : dapat meningkatkan komitmen semua pihak terkait dalam implementasi untuk membentuk budaya mutu, Dengan dilakukan diseminasi pada dokumen sistem penjaminan mutu internal diharapkan menjadi prioritas membangun kesadaran para peserta terhadap arti pentingnya penjaminan mutu sebagai kebutuhan pemangku kepentingan dan semakin kuatnya berkomitmen untuk menjamin terlaksananya budaya mutu. Kata kunci : implementasi, penjaminan, mutu, perguruan tinggi
Kajian Potensi Wilayah Sungai Limboto-Bolango-Bone Terhadap Biaya Jasa Pengelolaan Sumber Daya Air (JPSDA) Pada Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi II Gorontalo Habir Habir
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kajian Potensi Wilayah Sungai Limboto-Bolango-Bone Terhadap Biaya Jasa Pengelolaan Sumber Daya Air (JPSDA) Pada Balai Wilayah Sungai  (BWS) Sulawesi II Gorontalo Habir1 1Dosen Fakultas Teknik Sipil Universitas 17 Agustus 1945 SamarindEmail: habirhabir1@gmail.com ABSTRAK Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar, dan memiliki potensi air yang sangat besar dibandingkan dengan negara lain. Secara total potensi sumber daya air di indonesi sebesar 3906.5 Triliun m3 pertahun dengan perkapita sebesar 16600 m3/tahun. Air yang ada ini tersebar di enam pulau besar yang ada Indonesia. Provinsi Gorontalo dengan luas 11.257,07 km2  dan jumlah penduduk mencapai 1.137.385 jiwa mempunyai wilayah administrasi sebanyak 77 (tujuh puluh tujuh) Kecamatan, 72 (tujuh puluh dua) kelurahan dan 657 (enam ratus lima puluh tujuh) Desa yang tersebar pada 5 (lima) Kabupaten dan 1 (satu) Kota (Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017). Berdasarkan batas wilayah hidrologis provinsi Gorontalo mempunyai 3 (tiga) wilayah sungai yaitu 2 (dua) wilayah sungai  lintas provinsi meliputi Wilayah Sungai Limboto Bolango Bone selanjutnya disebut WS LBB dan wilayah sungai Randangan serta 1 (satu) wilayah sungai strategis yaitu wilayah sungai Paguyaman, tahun 2016 Balai Wilayah Sungai Sulawesi II telah melakukan kegiatan Review Pola Pengelolaan sumber daya air WS LBB, dan sesuai dengan Peraturan   Menteri   Pekerjaan   Umum   dan   Perumahan   Rakyat   No. 10/PRT/M/2015 tentang Rencana dan Rencana Teknis Tata Pengaturan Air dan Tata Pengairan bahwa dokumen Pola Pengelolaan Sumber Daya Air wilayah sungai perlu dilakukan review setiap 5 (lima) tahun sejak ditetapkan dimana Dokumen Pola Pengelolaan Sumber Daya Air WS LBB yang ditetapkan berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor. 591/KPTS/M/2010 telah melampaui kurun waktu 5 (lima) tahun. Dari hasil kajian perhitungan potensi penerimaan negara bukan pajak (PNBP) untuk biaya jasa pengelolaan sumber daya air (BJPSDA) WS Limboto-Bolango-Bone di Wilayah Sungai SULAWESI II ada beberapa hal yang dapat disimpulkan antara lain : Berdasarkan hasil rekapitulasi dan perhitungan analisis, maka didapatkan Total Biaya Pengelolaan Ideal untuk Biaya Jasa Pengelolaan Sumber Daya Air di WS Limboto-Bolango-Bone adalah Rp. 237,411,871,000. Hasil perhitungan didapatkan bahwa Total Nilai Manfaat Ekonomi (NME) dari Jasa Pengelolaan Sumber Daya Air pada setiap usaha yang ada di WS Limboto-Bolango-Bone adalah Rp. 2,744,450,014,565,370,- sedangkan hasil perhitungan dan analisis maka didapatkan perkiraan tarif Biaya Jasa Pengelolaan Sumber Daya Air di WS Limboto-Bolango-Bone oleh BWS Sulawesi II adalah air minum Rp. 0,818/M3, Industri Rp. 138,57/M3, Listrik/PLTA Rp. 0/M3, Usaha Pertanian Rp. 147.578,62/Ha dan Pertanian rakyat Rp. 10,44/Ha Kata Kunci: Gorontalo, Wilayah hidrologis, dan PNBP BJPSDA.
Strategi Manajemen Sampah Guna Meningkatkan Kebersihan Lingkungan dan Kesehatan Kota Mojokerto Fajar Purwanto; Elok Cahyaning Pratiwi; Dadang Purwo Ariwidodo, dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 2, No 1 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sampah merupakan permasalahan lingkungan dan masyarakat perkotaan yang hingga kini belum ada solusinya. Terbatasnya Tempat Pembuangan Sampah (TPA) di Kota Mojokerto, memberikan permasalahan sampah ini semakin kompleks. Bank sampah menjadi salah satu alternatif dalam strategi pengelolaan sampah. Bank sampah merupakan salah satu program yang dapat mengubah pola pandangan masyarakat terhadap pengelolaan sampah. Program pengabdian kepada masyarakat ini bermitra dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Mojokerto dan Bank Sampah Induk (BSI) Kota Mojokerto, dimana terdapat sekitar 60 Ibu rumah tangga dibawah Bank Sampah Induk (BSI) tersebut. Beberapa permasalahan yang ada pada mitra antara lain : Mitra memiliki permasalahan pokok seperti kurang pengetahuan tentang bahayanya sampah & pengelolaan/ pemilahan sampah dan tidak adanya pengetahuan tentang bank sampah, cara kerja, serta menghasilkan pendapatan hanya dengan memilah dan menyetor kepada bank sampah. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan tambahan pengetahuan dan wawasan tentang strategi pengelolaan sampah. Metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah presentasi dan diskusi tanya jawab secara langsung. Kegiatan berlangsung pada Minggu, 4 Juni 2023 di Aula Dinas Lingkungan Hidup Kota Mojokerto dengan temuan yang menunjukkan bahwa pengelola sampah belum mengetahui bahaya dalam pengelolaan sampah apabila tidak di lakukan dengan benar. Dengan demikian perlunya kegiatan pengabdian masyarakat lanjutan berupa pelatihan produksi membuat produk daur ulang agar kesehatan di wilayah Kota Mojokerto tetap terjaga dan manfaat ekonominya dapat dinikmati oleh masyarakat sekitar.
Intervensi pada Level Preventif-Kuratif pada Caregiver Anak Down Syndrome di Kalimantan Timur Sumarni, Evi Kurniasari Purwaningrum, dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kasus down syndrome (DS) di Indonesia cenderung meningkat dari tahun-ke tahun. Anak sepesial seperti DS membutuhkan penanganan yang berbeda dengan anak lain-lainnya,  dalam hal pendidikan, kesehatan dan juga dukungan dari lingkungan. Untuk mendapatkan optimalisasi potensi  dan kualitas kehidupan yang baik, maka dibutuhkan pendekatan multidisiplin dan kesadaran dan kerjasama semua pihak. Guru pendamping sebagai kunci kesuksesan implementasi pendidikan tidak jarang menghadapi situasi dan kondisi  yang mempengaruhi kondisi psikologis mereka. Oleh karena itu selain memiliki pengetahuan dan pemahaman yang komprehensif mengenai anak DS mereka juga membutuhkan kemampuan secara menadiri untuk menangani kondisi psikologis mereka sebagai caregriver. Pengabdian masyarakat ini ditujukan untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan guru/pembina dari aspek kesehatan, psikologis perkembangan  dan pedagogi pada anak DS dan juga ketrampilan dalam menyiapkan caregriver secara psikologis. Selain itu sebagai upaya tindak lanjut dan pendampingan diluncurkan ‘hallocaregiver’ yang merupakan pusat informasi dan layanan berbasis web untuk kasus-kasus DS maupun anak berkebutuhan khusus  lainnya
PKM: MANAJEMEN MASJID KEGIATAN HARI RAYA IDUL ADHA (QURBAN) 1443 HIJRIAH PADA MASJID AL HIDAYAH PERUMAHAN KORPRI DAKSA SAMARINDA Eddy Soegiarto, Muhammad Maulana, dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Momentum Idul Qurban hingga saat ini masih menuntut kita untuk benar-benar berkorban. Artinya, berkorban bukan lagi sekadar memenuhi panggilan syari’at, tetapi karena kondisi nyata ummat yang masih dihadapkan pada situasi yang memprihatinkan, maka perlu direnungkan kembali, harus dicari makna dan nilai-nilai qurban yang haqiqi. Tujuan Pengabdian Masyarakat ini adalah  Sebagai wujud pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi oleh para Dosen Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda Khususnya Fakultas Ekonomi, Untuk dapat memanfaat ilmu pengetahuan dan meningkatkan kesadaran.Metode pengabdian dilakukan dengan menggunakan Metoda pemotongan hewan di MesjidAlhidayah  tahun ini 2022  masih tergolong tradisional karena menggunakan teknik yang sudah lama, yaitu dengan mengulingpaksakan sapi hingga terbanting ke atas tanah seperti permainan gulat bebas.
Pembuatan Lilin Aromaterapi dari Mijel (Minyak Jelatntah) sebagai upaya mengurangi pencemaran lingkungan Ratna Sri Harjanti; Hartini , dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Minyak jelantah adalah salah satu limbah yang banyak dihasilkan oleh rumah tangga, rumah makan, restoran dan lainnya. Sifat dari lemak minyak jelantah yang tidak dapat bercampur dengan air menyebabkan terjadinya penumpukan pada saluran air. Selain itu dapat mengakibatkan rusaknya ekosistem pada lingkungan yang terkena dampak pembuangan minyak jelantah. Dalam kehidupan sehari hari masyarakat Perum Puri Koperasi Asri Blawong II   Trimulyo, Jetis, Bantul banyak menggunakan minyak goreng di dalam mengolah makanan, sehingga produksi minyak jelantah di daerah tersebut tidak sedikit. Minyak jelantah ini biasanya hanya dibuang sembarangan ke saluran air. Keadaan tersebut sangat mengkhawatirkan dikarenakan limbah minyak tersebut akan menyebabkan pencemaran pada saluran air. Minyak jelantah ini belum banyak dimanfaatkan di Perum Puri Koperasi Asri Blawong II Trimulyo, Jetis, Bantul, perlu dilakukan upaya untuk meminimalisir limbah minyak jelantah serta mengurangi pencemaran lingkungan. Salah satu upaya tersebut adalah mengolah minyak jelantah menjadi lilin aromaterapi. Hal tersebut merupakan salah satu langkah mudah dan memiliki nilai ekonomis sehingga berpotensi untuk dikembanagkan menjadi sumber penghasilan bagi masyarakat desa tersebut. 
Pelestarian Budaya dan Adat Kutai ke Generasi Muda Melalui Pergelaran Seni Akhmad Al Aidhi; Faizal Reza
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 2, No 1 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Negara Indonesia adalah negara yang memiliki banyak keragaman budaya dengan berbagai ciri khas dan karakteristik masing-masing seperti keragaman ras, suku bangasa dan bahasa. Keragaman-keragaman tersebut menjadi keunikan tersendiri bagi Indonesia yang mana menjadi pusat ilmu pengetahuan dan pariwista bagi turis lokal maupun internasional. Akan tetapi, seiring dengan perkembangnya zaman dan kemajuan tehnologi pada saat ini, para generasi muda atau yang kita kenal dengan generasi milineal sebagian sudah tidak familiar dengan adat dan budaya dari para leluhur mereka. Sebagai contoh, lagu-lagu daerah telah dilupakan atau digeser dengan lagu-lagu barat yang viral melalui berbagai flatform social media. Contoh yang lain, kebudayaan tradisional yang sudah mulai tergerus bagi generasi muda adalah tarian tradisional Akhinya, salah satu cara untuk melestarikan budaya dan adat kutai ini agar tidak punah dan terus dicintai oleh penerus bangsa yaitu dengan diadakanya pergeleran seni adat dan budaya. Yang mana didalamnya diadakan kegiatan lomba dan kuliah umum mengenai sejarah budaya dan adat, dalam hal ini ini sejarah Suku Kutai, keragaman budaya serta bahasanya. Pergelaran seni yang dilaksanakan LBAK Kota Samarinda telah membuat generasi muda dan masyarakat tergugah hati untuk terus melestarikan budaya kutai dan menjaganya agar jangan sampai punah.
PENGEMBANGAN UMKM DI DESA PRIMA BENTUAS PALARAN SAMARINDA MELALUI PELATIHAN PEMASARAN DAN PENJUALAN PRODUK YANG BAIK Rina Masithoh Haryadi, Sunarto, dkk
Jurnal Pengabdian Masyarakat Lamin Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Desa Bentuas merupakan salah satud ari 60 desa yang ada di Kalimantan timur yang di tetapkan sebagai desa Prima (Perempuan Indonesia Maju Mandiri).Pengembangan desa Prima diprioritaskan pada pemanfaatan potensi lokal dengan menggunakan sumber daya lintas sektoral. Salah satu potensi lokal yang dimiliki oleh desa Prima Bentuas adalah UMKM yang memproduksi keripik pisang yang bahan bakunya merupakan hasil pertanian desa setempat. Permasalahan yang ada dalam kelompok UMKM keripik pisang adalah belum ada kemasan keripik yang marketable dan menarik untuk di pasarkan. Fakultas Ekonomi Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda bersama-samadengan Senat Mahasiswa berusaha mengatasi masalah tersebut dengan memberikan edukasi tentang pemasaran online dan repacking kemasan keripik pisang.

Page 1 of 3 | Total Record : 29