cover
Contact Name
Frits Rupilele
Contact Email
fritsrupilele@gmail.com
Phone
+6285243351957
Journal Mail Official
fritsrupilele@gmail.com
Editorial Address
Universitas Victory Sorong Jl. Basuki Rahmat Km.11,5 Kota Sorong
Location
Kota sorong,
Papua barat
INDONESIA
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community)
ISSN : 26548356     EISSN : 26551799     DOI : 10.34124/jpkm
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community) Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah jurnal yang mencakup kajian pengembangan dan penerapan IPTEKS, maka jurnal ini ditujukan untuk mempublikasikan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, yang mencakup konsep, model dan implementasinya sebagai upaya peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2022): Juni" : 5 Documents clear
PEMBERDAYAAN IBU-IBU NELAYAN DALAM PENGEMASAN IKAN ASIN DI PULAU RUTUM, DISTRIK KEPULAUAN AYAU, RAJA AMPAT, PAPUA BARAT Charliany Hetharia; Lanny Wattimena; Tagor Manurung; Intanurfemi B. Hismayasari; Arsthervina Widyastami Puspitasari; Agung S. Abadi; M. Iksan Badarudin; Ahmad Fahrizal; Jaharudin Jaharudin; Muhlis Hafel; Edy Fitriawan Syahadat; Marcelinus P. Saptono; Ery Murniyasih; Ariani Pongoh; Mustamir Kamaruddin; Roger R. Tabalessy
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community) Vol 5, No 1 (2022): Juni
Publisher : Universitas Victory Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34124/jpkm.v5i1.100

Abstract

Pulau Rutum merupakan wilayah pesisir dan masih terpinggirkan, dengan mata pencaharian utama masyarakatnya adalah nelayan, dengan salah satu produk unggulannya adalah ikan asin. Kurangnya pengetahuan tentang proses pengemasan ikan asin yang baik serta belum adanya ketersedian alat untuk menunjang proses pengemasan tersebut  menyebabkan rendahnya nilai jual ikan asin Pulau Rutum. Untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan ibu-ibu nelayan dalam pengemasan ikan asin serta dapat meningkatkan nilai jual ikan asin Pulau Rutum, maka Forum DIKTISORAYA melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) mengenai pelatihan pengemasan ikan asin untuk ibu-ibu nelayan Pulau Rutum. Metode yang digunakan dalam kegiatan PKM ini adalah metode pendidikan masyarakat yaitu penyuluhan dan pelatihan. Hasil dari kegiatan ini adalah ibu-ibu nelayan Pulau Rutum telah memahami proses pengemasan dengan baik dan benar sehingga dapat mengemas ikan asin Pulau Rutum dengan baik agar dapat meningkatkan nilai jual dari produk ikan asin Pulau Rutum.
BIMBINGAN BELAJAR BAHASA INGGRIS BAGI ANAK-ANAK PANTI ASUHAN SINAR KASIH MELALUI METODE MUSIK (MUDAH, ASYIK, KREATIF) DI KELURAHAN KLAMESEN, DISTRIK AIMAS, KABUPATEN SORONG-PAPUA BARAT Marissa S Tupamahu; Windy Wonmally
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community) Vol 5, No 1 (2022): Juni
Publisher : Universitas Victory Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34124/jpkm.v5i1.108

Abstract

Pentingnya Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional merupakan hal tidak bisa kita pungkiri. Sebagai bahasa global, bahasa Inggris memegang fungsi dan peran yang sangat besar. Salah satu implikasi yang terlihat adalah semakin banyak orang berusaha belajar/ menguasai bahasa Inggris dengan baik. Dalam bidang pendidikan misalnya. Untuk menghadapi persaingan global, bahasa Inggris dikenalkan kepada siswa lebih dini. Banyak siswa sekolah dasar (SD) bahkan taman kanak- kanak (TK) mulai mempelajari bahasa Inggris. Di sisi lain, muncul berbagai lembaga kursus Bahasa Inggris yang memasang tarif begitu fantastis. Kesenjangan ekonomi dalam masyarakat menjadikan Bahasa Inggris tidak dapat dinikmati oleh semua orang, terutama masyarakat ekonomi bawah. Anak asuh di Panti Asuhan Sinar Kasih pun merasakan hal yang sama. Banyak dari mereka yang berminat belajar Bahasa Inggris diluar jam sekolah namun kondisi yang ada sangat tidak memungkinkan bagi mereka untuk melakukannya. Oleh sebab itulah maka pengabdian masyarakat ini merupakan hal yang sangat tepat sasaran untuk dilakukan. Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat di Panti Asuhan Sinar Kasih, Distrik Aimas Kabupaten Sorong dapat terlaksana dengan baik. Meskioun demikian terdapat beberapa kendala yang dihadapi yaitu tempat belajar yang tidak memadai, motivasi belajar anak-anak panti dan tidak adanya mata pelajaran bahasa Inggris pada jenjang Pendidikan Sekolah Dasar.
SOSIALISASI DAN PELATIHAN BAGI ANAK DAN REMAJA DI JEMAAT GKI BUKIT SION KOTA SORONG DENGAN TEMA “MEMBANGUN JIWA KEPEMIMPINAN GENERASI MUDA” adolfina putnarubun; Arce Ferdinandus; Roberthair Suripatty; Susana M.W. Muskitta; Fensca F. Lahallo; Ratna R. Pakpahan; Frits G. J. Rupilele; Agustinus G. Gifelem; Berti Pakaila
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community) Vol 5, No 1 (2022): Juni
Publisher : Universitas Victory Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34124/jpkm.v5i1.106

Abstract

Karakter yang baik tentu menjadi salah satu hal yang penting dalam membangun jiwa kepemimpinan kepada anak, sehingga sejak dini pengembangan karakter ini harus menjadi perhatian bagi semua pihak, teristimewa kaum cendikiawan. Peran  bersar kaum cendikiawan dalam melahirkan generasi-generasi yang siap menjadi pemimpin masa depan merupakan dorongan yang lahir dari tujuan UU Sisdiknas No.20 Tahun 2003. Dorongan inilah yang terus menggerakan kaum cendikiawan dalam berkontribusi untuk pembangunan bangsa dan negara melalui berbagai kegiatan untuk mempersiapan calon pemimpin di masa depan. Pembinaan karakter anak selain di Sekolah, ada pula berbagai bentuk kegiatan-kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan yang dilakukan oleh pemerhati atau kelompok peduli generasi muda untuk memperlengkapi anak-anak dalam lingkungan mereka agar menjadi pemimpin yang memiliki karakter yang baik di masa mendatang. Anak-anak pada masa kini sangat membutuhkan perhatian ekstra baik dari orang tua, guru/dosen, maupun masyarakat. Dengan demikian, pelaksanaan pengambdian kepada masyarakat yang berTema “Membangun Jiwa Kepemimpinan Generasi Muda” merupakan sebuah wujud kepedulian kami terhadap nasib bangsa ditenga-tengah pengaruh buruk teknologi yang secara perlahan telah mengikis nilai-nilai moral anak muda masa kini. Dengan demikian Pengabdian kepada Masayarakat yang kami lakukan dengan tujuan kepada Anak dan Remaja GKI Bukit Sion Kota Sorong, dilaksanakan dengan berbagai kegiatan diantaranya Sosialisasi, Diskusi, dan Pelatihan. Antusias anak dan remaja saat pelaksaan kegiatan berlangsung menunjukkan bahwa pembinaan karakter sejak dini adalah sebuah tindakan yang tepat dalam mempersiapkan calon pemimpin bangsa yang berkarakter baik. 
PELATIHAN TECHNOPRENEURSHIP BAGI GENERASI MUDA DI ERA DIGITAL, KEPADA PELAJAR KATEKISASI DI JEMAAT GKI KASIH PERUMNAS, TAHUN AJARAN 2021-2022 Natasya Virginia Leuwol; Melda A. Manuhutu; Sherly Gaspersz; Lulu Jola Uktolseja; Ferdinando Solissa
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community) Vol 5, No 1 (2022): Juni
Publisher : Universitas Victory Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34124/jpkm.v5i1.107

Abstract

Kegiatan pelatihan Technopreneurship bagi generasi muda di era digital adalah salah satu kegiatan Pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dilakukan oleh tim dosen yang terdiri dari 5 orang dosen,  mahasiswa Fakultas Ilmu komputer, program studi sistem informasi, Universitas Victory Sorong. Adapun, Sasaran dari kegiatan ini untuk para pelajar katekisasi, jemaat GKI Kasih Perumnas, tahun ajaran 2020/2021. Pelatihan ini bertujuan untuk pengembangan mentalitas Technopreneur mahasiswa dan juga peningkatan pengetahuan generasi muda dalam pemanfaatan teknologi dalam berbisnis di era digital, sehingga generasi muda dapat lebih optimis melihat masa depannya. Hasil dari pelatihan ini, bahwa terjadi adanya peningkatan pengetahuan dan ketrampilan sebagai seorang  technopreneurship oleh para pelajar katekisasi jemaat GKI Kasih Perumnas, karena  teknologi digital dapat memberikan peluang terbangunnya wirausaha pada generasi muda. Dengan memanfaatkan media sosial mereka dapat menjalankan bisnis dan mempunyai penghasilan sendiri, dan dapat mencukupi kebutuhan.
SOSIALISASI DAMPAK GADGET PADA PSIKOLOGI ANAK-ANAK Tia Metanfanuan; Agustinus L. Masan; La Ode Madina; Susana M.W. Muskitta
J-DEPACE (Journal of Dedication to Papua Community) Vol 5, No 1 (2022): Juni
Publisher : Universitas Victory Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34124/jpkm.v5i1.111

Abstract

Gadget merupakan suatu media Elektronik yang memiliki banyak fungsi dan manfaat, namun Penggunaan gadget yang berlebihan dapat memberikan dampak dan pengaruh buruk bagi anak-anak baik secara fisik maupun mental. Dampak dan pengaruh yang ditimbulkan dapat berupa pengaruh positif maupun negatif terhadap perkembangan anak. Oleh karena itu harus membatasi penggunaan gadget dengan melakukan aktifitas yang positif seperti lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dan bermain permainan tradisional diluar rumah bersama teman-teman sebaya. Dengan adanya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini maka kesimpulan yang dapat diambil dari kegiatan ini diantaranya sebagai berikut : (1) Kegiatan pengabdian kepada masyarakat mengenai “Dampak Gadget pada Psikologi anak” , mendapatkan respon yang antusias dan baik dari para anak-anak sekolah minggu maupun Remaja yang ada di tempat kami melaksanakan kegiatan kami. (2) Kegiatan pengabdian kepada masyarakat mengenai “Dampak Gadget pada Psikologi anak”  ini yang kami lakukan di Gedung Gereja GKI Kalfari, telah terlaksana dengan baik dan dengan adanya kegiatan ini kami sebagai mahasiswa mendapatkan banyak pengalaman baru.

Page 1 of 1 | Total Record : 5