cover
Contact Name
Rusdial Marta
Contact Email
edpdial@gmail.com
Phone
+6281266432727
Journal Mail Official
edpdial@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tuanku Tambusai No.23, Bangkinang, Kec. Bangkinang, Kabupaten Kampar, Riau 28412
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Journal of Exploratory Dynamic Problems
ISSN : 30321867     EISSN : 30318521     DOI : https://doi.org/10.31004/edp.v1i1
Journal of Exploratory Dynamic Problems adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, teknologi, ilmu kesehatan, ilmu kedokteran, pengembangan SDM, ilmu seni desain dan media. jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, yang diterbitkan dalam 4 kali dalam setahun yaitu Januari, April, Juli, dan Oktober.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 65 Documents
Penerapan Pembelajaran Cooperative Learning Model Team Group Tournament (TGT) Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar IPA Pada Siswa Kelas V Sekolah Dasar Salim Salim
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada Mata Pelajaran IPA. Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk meningkatkan prestasi siswa dengan Cooperative Learning Model Team Group Tournament (TGT). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang merupakan 4 tahapan yaitu, perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Pada pembelajaran ini dilaksanakan sebanyak 2 siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Hasil belajar siswa pada kegiatan prasiklus diperoleh rata-rata 70%. Pada siklus I diperoleh nilai rata-rata 75% dimana ada peningkatan 5% dari kegiatan prasiklus, dan pada siklus V diperoleh nilai rata- rata 85%. Hasil akhir dari penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa kelas v SDN 019 Rambah Hilir. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan penerapan pembelajaran cooperative learning model team group tournament (TGT) dalam meningkatkan prestasi belajar IPA pada siswa kelas V SDN 019 Rambah Hilir Tahun Pelajaran 2022/2023.
Upaya Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri 004 Sungai Besar Kecamatan Pucuk Rantau Helti Soviana Purba
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis Upaya Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa kelas V pada materi pembelajaran Penjumlahan Bilangan Pecahan dengan Penyebut Berbeda dengan menggunakan metode Kooperatif tipe Make A Match, Subject penelitian ini adalah Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri 004 Sungai Besar dengan jumlah peserta didik sebanyak 18 orang siswa. Waktu penelitian dilakukan pada semester 1 tahun pelajaran 2020/2021. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas, Penelitian dilakukan selama 2 siklus, yang dilaksanakan masa pandemi Covid 19, data yang dikumpulkan dalam Penelitian ini adalah data kualitatif. berupa hasil Observasi dan Refleksi pada setiap siklus pembelajaran melalui Simulasi Pebaikan Pembelajaran dengan menggunakan Vidio Pembelajaran yang dilaksanakan guru tanpa Siswa . Pada Siklus I telah adanya perubahan peningkatan Aktivitas dan kreativitas guru dalam proses perbaikan pembelajaran dengan menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif tipe Make A Match , dimana setelah Guru menjelaskan materi pembelajaran Penjumlahan Bilangan Pecahan dengan Penyebut Berbeda guru menampilkan pembagian kartu soal dan kartu jawaban , dan Pada Siklus II adanya peningkatan aktivitas dan kreativitas Guru berupa Penekanan dan Penguasaan guru dalam penyampaian materi pembelajaran Penjumlahan Bilangan Pecahan dengan Penyebut Berbeda. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Upaya perbaikan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Koopertaif Tipe Make A Match dengan materi pembelajaran Penjumlahan Bilangan Pecahan dengan Penyebut Berbeda dapat meningkatkan Aktiviitas dan Kreativitas Guru dalam Proses Pembelajaran, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri 004 Sungai Besar Kecamatan Pucuk Rantau Semester I Tahun Pelajaran 2020/2021.
Penerapan Metode Demonstrasi Dengan Bantuan Alat Peraga Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Siswa Kelas V SDN 004 Batu Sanggan Irnani Irnani
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengamatan awal pra siklus yang peneliti lakukan dikatahui bahwa hanya 50% atau 6 orang dari jumlah 12 orang siswa yang memperoleh nilai di atas KKM, sedangkan 50% atau 6 orang dari 12 orang siswa dinyatakan tidak tuntas atau memperoleh nilai masih di bawah KKM. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada Siswa Kelas V SDN 011 Batu Sanggan. Perangkat pembelajaran terdiri dari RPP, lembar kerja siswa dan lembar pengamatan. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus setiap siklus terdapat 3 pertemuan. Setiap Siklus terdapat tindakan persiapan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Siklus I, diketahui bahwa jumlah siswa yang mencapai KKM adalah 8 orang siswa (66,67%) dari 12 orang siswa. Artinya terjadi peningkatan hasil belajar IPA siswa dari skor dasar. Siklus II, jumlah siswa yang mencapai KKM berjumlah 11 orang (91,67%) dari 12 orang siswa, peningkatan hasil belajar siswa pada siklus I mencapai (16,67%) dan pada siklus ke II lebih meningkat hingga mencapai (41,67%). Keadaan ini menunjukkan bahwa perbaikan pembelajaran dengan metode demonstrasi berhasil.
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Matematika Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Picture And Picture Pada Siswa Kelas I SD Negeri 009 Padang Kunik Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi Rosmawati Rosmawati
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Tentang Model pembelajaran picture and picture Pada Siswa Kelas I SD Negeri 009 Padang Kunik Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi. Aktivitas belajar siswa dalam proses pembelajaran Matematika di Kelas I SDN 009 Padang Kunik Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi masih rendah sehingga hasil belajar Tidak memenuhi KKM yang telah ditetapkan sekolah yaitu 70, Penelitian Tindakan Kelas dilaksanakan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran picture and picture pada pelajaran Matematika. Penelitian ini dilaksanakan di kelas I SDN SDN 009 Padang Kunik Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi pada semester ganjil tahun ajaran 2023/2024. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat langkah penelitian yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Untuk memperoleh data penelitian digunakan lembar observasi yang diisi oleh observer dan tes hasil belajar yang diberikan pada akhir siklus. Data aktivitas belajar siswa dianalisa dengan menentukan jumlah dan persentase siswa yang terlibat pada setiap pertemuan. Peningkatan hasil belajar dilihat dari jumlah siswa yang tuntas pada akhir siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas belajar dan hasil belajar siswa mengalami peningkatan setelah dilaksanakan perbaiakan 2 siklus.dari 7 orang siswa hanya 1 orang siswa yang tidak mencapai KKM yang telah ditetapkan, dari data ini dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran picture and picture dapat meningkatkan aktivitas belajar Matematika.
Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Penggunaan Alat Peraga Benda Manipulatif Sekolah Dasar Yasmidas Yasmidas
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas III SDN 005 Rokan IV Koto pada mata pelajaran matematika sehingga memerlukan perbaikan. Untuk meningkatkan hasil belajar siswa maka akan digunakan media manipulatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran menggunakan media manipulatif untuk meningkatkan hasil belajar serta mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa setelah digunakannya media manipulatif dalam pembelajaran matematika. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas III SDN 005 Rokan IV Koto yang berjumlah 6 orang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, dan dokumentasi kemudian dianalisis menggunakan teknik statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan alat peraga manipulatif berupa geoboard dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas III sekolah dasar pada mata pelajaran matematika. Peningkatan hasil belajar ini dapat dilihat dari siswa yang paham terhadap materi pelajaran, dapat mengerjakan soal yang diberikan oleh guru, dan meningkatkan nilai yang diperoleh siswa pada saat tes hasil belajar. Pada siklus I, nilai rata-rata yang diperoleh siswa adalah 75,71 dengan persentase ketuntasan klasikal 71,42%. Pada siklus II, nilai rata-rata yang diperoleh siswa adalah 81,43 dengan persentase ketuntasan klasikal 85,71%.
Peningkatan Prestasi Belajar Siswa Kelas Iv Sd Negeri 005 Rokan Iv Koto Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together Pada Mata Pelajaran Matematika Susi Widiasari
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IV SD Negeri 005 Rokan IV Koto menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Number Head Together pada mata pelajaran matematika.Penelitian ini termasuk penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dengan model Kemmis dan Mc Taggart. Langkahnya terdiri dari, perencanaan, tindakan, refleksi, dan observasi. Subyek PTK ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 005 Rokan IV Koto dengan jumlah 10 siswa. Pelaksanaan tindakan kelas dilakukan dalam dua siklus. Teknik pengumpulan data melaluites, observasi, dan dokumentasi. Pada setiap siklus terdapat kegiatan perencanaan ,pelaksanaan, observasi dan refleksi. Pada akhir siklus dilaksanakan tes yang digunakan untuk mengukur prestasi belajar siswa. Data hasil penelitian dianalisis secara deskriptif kualitatif.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan prestasi belajar matematika menggunakan model kooperatif tipe Number Head Together pada siswa kelas IV SD Negeri 005 Rokan IV Koto . Peningkatan tersebut dibuktikan dengan hasil tes pada siklus I ada 3 siswa atau 30% dari seluruh siswa yang mendapat nilai ≥76, sedangkan hasil tes pada siklus II ada 8 siswa atau 80% dari seluruh siswa yang mendapatkan nilai ≥76. Hal ini berarti mengalami peningkatan persentase siswa yang mendapat nilai ≥76 dari siklus I ke siklus II sebanyak 38.48%. Nilai rata-rata hasil tes dari siklus I ke siklus II juga mengalami peningkatan sebanyak 9.6 yaitu dari 67.76 menjadi 77.36. Demikian juga dalam proses pembelajarannya hasil observasi menunjukkan aktivitas belajar siswa meningkat dari 53.75% pada siklus I meningkat menjadi 78.75% pada siklus II dengan kategori baik.
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Penggunaan Media Gambar Pada Pembelajaran IPS Di Kelas Iv Sdn 005 Rokan IV Koto Susi Widiasari
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah Apakah Penggunaan Media Gambar dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran IPS di Kelas IV SD Negeri 005 Rokan IV Koto ? Tujuan penelitian ini, yaitu untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS melalui penggunaan media gambar di Kelas IV di SD Negeri 005 Rokan IV Koto. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Desain penelitian ini mengacu pada desain penelitian tindakan kelas model Kemmis dan Mc. Taggart yang terdiri dari dua siklus dan setiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu 1) perencanaan, 2) pelaksanaan, 3) observasi dan 4) refleksi. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 005 Rokan IV Koto Kecamatan Rokan IV Koto Kabupaten Rokan Hulu. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV yang berjumlah 6 orang dan terdaftar pada tahun pelajaran 2022/2023. Penelitian ini dilaksanakan selama dua kali tindakan (siklus). Setiap tindakan meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data melalui observasi dan tes hasil belajar. Dari hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan hasil belajar siswa melalui penggunaan media gambar pada pembelajaran IPS. Pada siklus I, perolehan ketuntasan belajar klasikal sebesar 33,33% meningkat pada siklus II menjadi 83,33% dengan besar peningkatan 50%. Sedang untuk daya serap klasikal pada siklus I sebesar 76,5% meningkat pada siklus II 82,83% dengan besar peningkatan 6,33%. Berdasarkan hasil pelaksanaan tindakan yang mengalami peningkatan setiap pelaksanaan siklus, maka dapat simpulkan bahwa penggunaan media gambar dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS di Kelas IV SD Negeri 005 Rokan IV Koto Kecamatan Rokan IV Koto Kabupaten Rokan Hulu.
Peningkatan Kemampuan Menulis Pengalaman Siswa Kelas V SDN 011 Sungai Kubu Melalui Metode Latihan Intensif Razimah Razimah
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan menulis pengalaman siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di SDN 011 Sungai Kubu Kecamatan Kubu Kabupaten Rokan Hilir. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan metode latihan intensif. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan peningkatan kemampuan menulis pengalaman metode latihan intensif. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanalan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan dan empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, dan waktu penelitian dilaksanakan bulan Juli hingga Agustus 2023. Subjek penelitian ini siswa kelas V yang berjumlah 28, dengan jumlah laki-laki 13 orang, dan perempuan berjumlah 15 orang. Teknik pengumpulan berupa dokumentasi, observasi dan tes. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa peningkatan kemampuan menulis pengalaman metode latihan intensif kelas V SDN 011 Sungai Kubu pada siklus I tergolong baik dengan rata-rata 75,4. Selanjutnya dari 28 orang siswa hanya 14 orang siswa yang tuntas sedangkan ketuntasan belajar klasikal 58,3%. Pada siklus II sangat baik dengan rata-rata 87,70, dan dari 28 orang siswa terdapat 21 orang yang tuntas sedangkan ketuntasan belajar klasikal 87,5%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa peningkatan kemampuan menulis pengalaman metode latihan intensif.dapat meningkatkan keterampilan menulis pengumuman kelas V SDN 011 Sungai Kubu.
Penerapan Metode Latihan Siap Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Tentang Konsep Bangun Ruang Pada Siswa Kelas IV SDN 016 Balung Khairul Saleh
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penulisan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini bertujuan untuk melihat perkembangan dalam proses pembelajaran. Penulis menyadari bahwa selesainya penulisan Penelitian Tindakan Kelas ini tidak terlepas dari dukungan dan bantuan dari berbagai pihak, baik dukungan berupa kesempatan maupun dorongan. Metode latihan siap atau drill adalah cara mengajar dengan mempraktekkan berulang-ulang agar lebih mahir dan terampil dalam mengusai konsep materi pelajaran (Badudu 1997:78).pelaksanaannya dapat dilakukan dalam bentuk klasikal(kelas) atau perorangan maupun kelompok tergantung pada kondisi belajar siswa.. Metode pemberian tugas merupakan suatu cara mengajar dengan kegiatan perencanaan antara siswa dan guru mengenai suatu pokok bahasan yang harus diselesaikan oleh siswa dalam waktu tertentu yang telah disepakati (Direktorat Diknas,1992). Sesuai dengan fungsi sekolah sebagai wadah edukasi,maka belajar disekolah seyogyanya disertai dengan perbuatan(bekerja),maka pekerjaan melalui pemberian tugas tidak hanya terbatas pada materi yang dibicarakan di kelas,melainkan juga tugas lain yang dapat menunjang kegiatan belajar. Berdasarkan hasil pengolahan data di atas,perbaikan pembelajaran yang telah di lakasanakan menunjukkan hasil yang cukup baik. Pada mata pelajaran matematika,pada data awal,perolehan nilai rata rata siswa hanya 60,20 dengan ketuntasan belajar klasikal sebesar 64%,namaun pada siklus 1 terjadi kenaikan yang cukup signifikan.perolehan nilai rata rata siswa mencapai 66,40 dengan ketuntasan belajar klasikal sebesar 80%. Demekian pula pada siklus II, perolehan nilai rata rata siswa mencapai 75,40 dengan tingkat ketuntasan belajar klasikal sebesar 92%. Sementara itu,pada mata pelajaran Bahasa Indonesia pada awal,perolehan nilai rata rata siswa hanya mencapai 63,60 dengan ketuntasan klasikal sebesar 72%pada siklus 1 ,nilai rata-rata meningkat menjadi 72,20 dengan ketuntasan klasikal sebesar 88%, sedangkan pada siklus II,perolehan nilai rata-rata siswa meningkat menjadi 77,60 dengan tingkat ketuntasan klasikal sebesar 100%.
Peningkatan Keterampilan Menulis Pengumuman Melalui Model Numbered Heads Together Berbantuan Media Surat Kabar Pada Siswa Kelas VI SD Negeri 011 Sungai Kubu Razimah Razimah
Journal of Exploratory Dynamic Problems Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan ini dilatar belakangi oleh rendahnya keterampilan menulis pengumuman siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di SDN 011 Sungai Kubu Kecamatan Kubu Kabupaten Rokan Hilir. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan model Numbered Heads Together dengan berbantuan media surat kabar. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan peningkatan keterampilan menulis pengumuman melalui model Numbered Heads Together dengan berbantuan media surat kabar. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanalan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan dan empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, dan waktu penelitian dilaksanakan bulan Juli hingga Agustus 2023. Subjek penelitian ini siswa kelas VI yang berjumlah 24, dengan jumlah laki-laki 11 orang, dan perempuan berjumlah 13 orang. Teknik pengumpulan berupa dokumentasi, observasi dan tes. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa keterampilan menulis pengumuman model Numbered Heads Together dengan berbantuan media surat kabar kelas VI SDN 011 Sungai Kubu pada siklus I tergolong baik dengan rata-rata 76,45. Selanjutnya dari 24 orang siswa hanya 14 orang siswa yang tuntas sedangkan ketuntasan belajar klasikal 58,3%. Pada siklus II sangat baik dengan rata-rata 87,70, dan dari 24 orang siswa terdapat 21 orang yang tuntas sedangkan ketuntasan belajar klasikal 87,5%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model Numbered Heads Together dengan berbantuan media surat kabar dapat meningkatkan keterampilan menulis pengumuman kelas VI SDN 011 Sungai Kubu.