cover
Contact Name
Aswi
Contact Email
aswi@unm.ac.id
Phone
+6285241426969
Journal Mail Official
aswi@unm.ac.id
Editorial Address
Menara FMIPA UNM, Kampus UNM Parangtambung. Jln. Mallengkeri Raya. Kecamatan Tamalate. Kota Makasar, Provinsi Sulawesi Selatan. Indonesia
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 28089812     DOI : https://doi.org/ 10.35580/smart
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat menerbitkan artikel kegiatan pengabdian pada masyarakat bidang pendidikan, sosial, pengembangan sumberdaya manusia,dan teknologi tepat guna
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2022): Oktober" : 7 Documents clear
PKM STEAM Kearifan Lokal Bagi Guru-Guru di Kabupaten Pangkep Asdar Asdar; Muhammad Abdy; Sahlan Sidjara
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.37372

Abstract

Kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dilaksanakan kabupaten Pangkep Provinsi Sulawesi Selatan, Mitra dalam kegiatan PKM ini merupakan guru-guru pada Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Matematika di Kabupaten Pangkep. Tujuan kegiatan ini adalah untuk: a) Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mitra dalam membuat rancangan pembelajaran STEAM kearifan lokal; b) Meningkatkan pengetahuan mitra dalam merancang pembelajaran STEAM kearifan lokal. Masalah yang dialami mitra diantaranya a) Rendahnya pengetahuan dan keterampilan Mitra tentang pembelajaran STEAM kearifan lokal; b) Mitra tidak mengetahui merancang pembelajaran STEAM kearifan lokal berbasis projek. Metode yang digunakan adalah pelatihan, pendampingan, dan diskusi antara pelaksana dengan mitra selain itu diadakan workshop pembuatan desain pembelajaran STEAM kearifan lokal berbasis projek. Metode ini dilaksanakan kepada kelompok mitra yang berjumlah 38 orang dan selanjutnya evaluasi dan monitoring dilakukan secara berkala selama 3 bulan  Luaran yang diperoleh adalah: 1) Keterampilan dan perubahan wawasan mitra dalam pembelajaran STEAM kearifan lokal; 2) Mitra mampu merancang pembelajaran STEAM kearifan lokal berbasis projek.
Pemberdayaan Guru Tk/Paud Melalui Pkm Pelatihan Penggunaan Excel pada Kelompok Guru di Tamalanrea Makassar Irwan Irwan; Syafruddin Side; Wahida Sanusi; Muhammad Isbar Pratama
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.38279

Abstract

Kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dilaksanakan di Taman Kanak-Kanak di Kelurahan Tamalanrea Kota Makassar. Tujuan kegiatan ini adalah untuk: a) Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan penggunaan MS excel pada guru Taman Kanak-Kanak di Kelurahan Tamalanrea Kota Makassar; dan b) meningkatkan pengetahuan dan kemampuan mitra dalam pembuatan raport siswa yang lebih menarik. Permasalahan mitra adalah: a) Kurang pengetahuan mendalam mengenai penggunaan excel bagi guru TK/PAUD kecamatan Tamalanrea Kota Makassar b) Rendahnya pengetahuan     penggunaan excel dalam pembuatan raport siswa. Metode yang digunakan adalah pelatihan, pendampingan, dan diskusi antara pelaksana dengan mitra. Metode ini dilaksanakan kepada kelompok mitra yang berjumlah 20 orang dan selanjutnya evaluasi dan monitoring dilakukan secara berkala selama 2 bulan.Kata Kunci: penggunaan MS excel, TK TamalanreaThe Community Partnership Program (PKM) activities were carried out in Kindergarten in Tamalanrea Village, Makassar City. The objectives of this activity are to: a) Improve knowledge and skills in using MS Excel for Kindergarten teachers in Tamalanrea Village, Makassar City; and b) increasing the knowledge and ability of partners in making student report cards more attractive. Partner problems are: a) Lack of in-depth knowledge about the use of excel for Kindergarten/PAUD teachers in Tamalanrea sub-district Makassar City b) Low knowledge of using excel in making student report cards. The methods used are training, mentoring, and discussions between implementers and partners. This method is carried out to a partner group of 20 people and then evaluation and monitoring is carried out periodically for 2 months.Keywords: use of MS excel, Kindergarten Tamalanrea 
Pemanfaatan Canva For Education untuk meningkatkan Keterampilan Membuat Bahan Ajar Bagi Guru Sekolah Menengah Dian Dwi Putri Ulan Sari Patongai; Nurhayati B; Hilda Karim; Saparuddin Saparuddin
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.38526

Abstract

Canva adalah platform desain grafis yang digunakan untuk membuat grafis media sosial, presentasi, poster, dokumen dan konten visual lainnya. Aplikasi ini juga menyediakan beragam contoh desain untuk digunakan.. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah Bahan ajar yang dikembangkan selama ini kurang menarik dan kurang variatif  serta menggunakan media konvensional. Solusi yang diberikan adalah Memberikan pelatihan tentang  tentang pembuatan bahan ajar dengan mengoptimalkan aplikasi desain grafis canva, sehingga guru-guru dapat menghasilkan bahan ajar yang lebih menarik dan beragam yang dapat memberikan impact bagi minat belajar dan minat baca peserta didik. Target yang ingin dicapai adalah Peningkatan kemampuan mitra dalam mengambangkan bahan ajar dengan mengoptimalkan canva sebagai platform yang mendukung. Adapun tahapan pelaksanaan pelatihan ini terdiri dari Tahap persiapan, Tahap pelaksanaan yang meliputi pemberian materi pengenalan canva, pelatihan dan praktik, penugasan mandiri dan evaluasi. Hasil yang diperoleh setelah pelaksanaan pelatihan adalah adanya peningkatan kemampuan guru dalam membuat dan memanfaatkan canva dalam membuat bahan ajar. Hasil evaluasi kegiatan menunjukkan Respon peserta menunjukkan skor rata-rata 3,64 (kriteria sangat baik). 
Pengolahan Minyak Kelapa Murni pada Masyarakat Di Kabupaten Bone Hartati Hartati; Halifah Pagarra; A.Irma Suryani
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.38297

Abstract

Minyak kelapa murni atau virgin coconut oil (VCO) mempunyai nilai tambah yang besar karena dapat digunakan sebagai bahan baku berbagai produk seperti kosmetik, sabun, makanan dan obat- obatan. Virgin Coconut Oil (VCO) harganya bisa mencapai tiga sampai empat kali minyak kelapa biasa. Adapun permasalahan adalah Masyarakat dan kelompok PKK di Desa Malimongeng membutuhkan upaya pelatihan pembuatan VCO sehingga dapat meningkatkan keterampilan, pengetahuan dan pendapatan masyarakat. Tujuan Program Kegiatan Masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pengolahan kelapa menjadi minyak kelapa murni (VCO) pada masyarakat khususnya kelompok ibu-ibu PKK Desa Malimongeng Kecamatan Salomekko Kabupaten Bone. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tahapan pelatihan dengan pemberian materi cara mengolah kelapa menjadi minyak kelapa murni dan memberi penjelasan tentang manfaat minyak kelapa murni. Tahap kedua mempraktikan pembuatan minyak kelapa murni (VCO) serta cara pengemasannya kepada ibu-ibu PKK di Desa malimongeng. Tahap ketiga melakukan refleksi dan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui respon masyarakat khususnya ibu-ibu PKK dan mengevaluasi produk hasil PKM dengan memberi angket untuk menilai produk berdasarkan hasil organoleptik rasa, aroma dan tekstur. Serta pengemasan produk minyak kelapa murni yang dihasilkan. Berdasarkan hasil pelaksanaan PKM diperoleh bahwa ibu-ibu PKK sangat antusias, dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan. Selain itu dihasilkan produk VCO yang telah dikemas dalam botol plastik diberi label.
Pembuatan Mural sebagai Sarana Peremajaan Visual Sekolah Guna Meningkatkan Edukasi Belajar Arie Arma Arsyad; St. Mutia Alfiyanti; Nurfitra Yanto
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.38558

Abstract

Target kegiatan pengabdian ini adalah sebuah sekolah dasar yang terletak di pinggiran Majene tepatnya di desa Kota. Salah satu cara untuk yang dapat dilakukan adalah memperindah visual yang baik dan menarik adalah dengan meremajakan fisik bangunan sekolah. Upaya yang dilakukan adalah pembuatan mural. Metode yang dilakukan adalah koordinasi dengan pihak sekolah dalam penyusunan gambar dan membuat gambar mural. Hasil kegiatan ini berupa adanya gambar mural di sekolah dan bertambahnya wawasan dan keterampilan serta meniingkatkan minat dari sivitas sekolah serta memperbaiki visual bangunan sekolah. Pengabdian kepada masyarakat ini terlaksana dengan baik sesuai dengan kegiatan yang direncanakan. Pembuatan mural  ditujukan untuk menarik perhatian serta minat dari orang tua siswa bahwa proses belajar di  sekolah tidak membosankan karena lingkungan sekolah yang lebih hidup.
Pelatihan Mendeley dalam Upaya Merangsang Motivasi Menulis Mahasiswa Angkatan 2020 Prodi Matematika FMIPA Universitas Negeri Makassar Sukarna Sukarna; Aswi Aswi; Nurhilaliyah Nurhilaliyah
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.38487

Abstract

Pelatihan ini berawal dari diskusi singkat dengan mahasiswa angkatan 2020 Program Studi Matematika FMIPA UNM secara lepas mengenai kiat mereka menulis, baik menulis untuk keperluan lomba-lomba ataupun proposal skripsi. Diskusi ini berlanjut santai dan mengerucut dengan menawarkan mereka untuk berkolaborasi melaksanakan pelatihan Mendeley. Pelatihan ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan atau keluhan mahasiswa mengenai teknik mempermudah menulis sitasi dan daftar pustaka (bibliography) dengan kriteria atau template yang beragam, seperti style Harvard, APA, IEEE, Vancouver, dan IOP SciNotes. Hal lain yang akan dituntaskan adalah memanfaatkan aplikasi Mendeley untuk menyimpan atau mengarsipkan berkas jurnal, buku, ataupun referensi lain untuk mempermudah mencari kembali dan menyusun bibliography-nya. Sehingga, secara detail dapat dituliskan tujuan pelatihan ini adalah untuk (1) meningkatkan pengetahuan mahasiswa Prodi Matematika Angkatan 2020 dalam menggunakan Mendeley; (2) meningkatkan kesadaran peserta tentang pentingnya Mendeley dalam penulisan sitasi dan bibliography; (3) meningkatkan wawasan, kemampuan, dan keterampilan peserta dalam mengoperasikan Mendelay sebagai aplikasi yang lebih informatif dan inovatif; dan (4) mengurangi jumlah mahasiswa Prodi Matematika yang menuliskan sitasi dan bibliography secara manual. Metode yang digunakan adalah direct interactive cooperative training. Peserta yang mengikuti pelatihan ini adalah 24 orang. Hasil survey google-form menunjukkan bahwa pelatihan ini sangat baru dan dibutuhkan bagi peserta. Mereka merasa terbantukan untuk mengenal dan mencoba menggunakan Mendeley untuk selanjutnya sebagai aplikasi yang membantu menulis sitasi dan bibliography.
PKM Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran bagi Guru TK/PAUD Bunga Asya Makassar Syafruddin Side; Sahlan Sidjara; Muhammad Isbar Pratama; Andi Muhammad Ridho Sainon Andi Pandjajangi; Astri Utari
SMART: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2022): Oktober
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/smart.v2i2.37460

Abstract

Kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dilaksanakan di desa Mallongi-longi Kecamatan Lanrisang Kabupaten Pinrang. Tujuan kegiatan ini adalah untuk: a) mitra dapat membuat dan menggunakan media pembelajaran dari barang bekas berdasarkan hasil dari pembelajaran media canva berbasis teknologi  sebagai media bagi guru TK/PAUD Bunga Asya kota Makassar, b) kelompok guru TK/PAUD Bunga Asya tentang media pembelajaran matematika menggunakan canva kemudian menggunakan barang bekas, c) mitra dapat mendemonstrasi pengajaran dengan media pembelajaran matematika dari barang bekas bagi anak didik dalam proses belajar mengajar dikelas. Permasalahan mitra adalah: a) Kurang maksimalnya penggunaan media pembelajaran dari barang bekas sebagai media bagi guru TK/PAUD Bunga Asya di Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar, b) Rendahnya pengetahuan     guru-guru TK/PAUD  Bunga Asya di kecamatan Tamalanrea Kota Makassar tentang media pembelajaran matematika dari barang bekas, c) Rendahnya keterampilan dan kemampuan guru TK/PAUD di kecamatan Tamalanrea Makassar dalam mengajar berbatuan media dari barang bekas sebagai media. Metode yang digunakan adalah pelatihan, diskusi dan penyuluhan secara kolaborasi antara pelaksana dengan mitra. Metode ini dilaksanakan kepada kelompok mitra aktif sebanyak 12 orang dari 12 orang  selama 2 hari dan selanjutnya evaluasi dan monitoring dilakukan secara berkala selama 3 bulan. Hasil kegiatan ini adalah: meningkatnya kemampuan dan pengetahuan seluruh anggota mitra aktif tentang media pembelajaran dari barang bekas berdasarkan hasil dari pembelajaran media canva berbasis teknologi  sebagai media bagi guru TK/PAUD Bunga Asya kota Makassar.

Page 1 of 1 | Total Record : 7