cover
Contact Name
Agustina Tri Wijayanti
Contact Email
agustina_tw@uny.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
sudrajat@uny.ac.id
Editorial Address
Jalan Colombo No 1 Depok, Sleman, Yogyakarta, Indonesia
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
ISSN : 23550139     EISSN : 26157594     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
JIPSINDO, an academic journal that centered in social studies i.e social education (curriculum, teaching, instructional media, and evaluation), moral education, and multicultural education. We are interested in scholarship that crosses disciplinary lines and speaks to readers from a range of theoretical and methodological perspectives.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)" : 5 Documents clear
PENDIDIKAN KARAKTER DI SMP NEGERI 2 KLATEN DAN MTS. WAHID HASYIM YOGYAKARTA Agus Sudarsono; Sudrajat Sudrajat; Satriyo Wibowo
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.646 KB) | DOI: 10.21831/jipsindo.v3i1.9663

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) persepsi kepala sekolah, ustadz, guru, dan pengasuh tentang pendidikan karakter; 2) implementasi pendidikan karakter di SMP Negeri 2 Klaten dan MTs. Wahid Hasyim; 3) kebijakan sekolah dalam implementasi pendidikan karakter di SMP Negeri 2 Klaten dan MTs. Wahid Hasyim; 4) peran serta warga sekolah dalam implementasi pendidikan karakter di SMP Negeri 2 Klaten dan MTs. Wahid Hasyim. Metode penelitian yang dipergunakan adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dipergunakan yaitu: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis intraktif model Miles dan Huberman yang meliputi kegiatan: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kepala sekolah, guru, ustadz mempunyai persepsi yang memadai tentang pendidikan karakter. 2) implementasi pendidikan karakter di MTs. Wahid Hasyim mengacu pada nilai-nilai religious dengan mengintegrasikan inkulkasi nilai dalam seluruh aktivitas santri baik di dalam pembelajaran, ekstra kurikuler, kegiatan belajar, mengaji, makan, istirahat, dan lainlain; 3) program pendidikan karakter telah dirancang oleh wakil kepala bidang kurikulum dan pengajaran, sedangkan di MTs. Wahid Hasyim dirancang oleh kepala madrasah.; 4) peran serta warga sekolah baik guru/ustadz, pembimbing, karyawan, dan masyarakat sekitar mempunyai peran yang signifikan.
PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR IPS DENGAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEADS TOGETHER Endang Rukiati
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (144.465 KB) | DOI: 10.21831/jipsindo.v3i1.9664

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar IPS dengan menerapkan model pembelajaran Numbered Heads Together di SMP Muhammadiyah 1 Kalasan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan teknik pengumpulan data observasi dan angket. Analisis data menggunakan analisis diskripsi. Hasil penelitian sebagai berikut bahwa 1) model pembelajaran numbered heads together menggunakan LKS siswa termotivasi dan aktif dalam mengikuti belajar mengajar, serta pembelajaran menyenangkan dan bermakna. 2) model pembelajaran numbered heads together dapat menumbuhkan motivasi yang tinggi yang berdampak meningkatkan hasil prestasi di atas KKM dengan rata-rata 80. 
PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI PENERAPAN METODE PROBLEM BASED LEARNING DI SMP NEGERI 15 KOTA YOGYAKARTA Mu’aini Mu’aini
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (227.331 KB) | DOI: 10.21831/jipsindo.v3i1.9669

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan Kemmis Taggart desain dilakukan dalam 3 siklus. Subyek penelitian adalah 35 siswa. Kolaborator penelitian ini adalah guru dan peneliti sebagai pengamat. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes, wawancara, dan catatan lapangan, dan dianalisis secara kualitatif dengan teknik yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pembelajaran IPS dengan menerapkan metode pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan kualitas belajar IPS dalam proses pembelajaran dan hasil pembelajaran. Peningkatan kualitas pembelajaran dapat diamati dan dibuktikan dengan peningkatan kegiatan belajar sebanyak 74,69% . siklus I, 77,13%. Siklus II, dan 91,83% pada Siklus III. Hasil belajar siswa pada siklus I adalah 67,00 rata-rata, sedangkan siswa mencapai KKM yang 45. 6%, pada siklus II meningkat rata-rata untuk 71.00, sedangkan siswa mencapai KKM yang 57. 14%; dan di Siklus III meningkat menjadi 80. 42 dengan semua siswa (100%) mencapai KKM. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan kualitas Ilmu Sosial pembelajaran di kelas D delapan di SMP Negeri 15 Yogyakarta.
PENINGKATAN LIFESKILL KORBAN ALIH FUNGSI LAHAN DI DEPOK JAWA BARAT Tellys Corliana; Sri Giyanti
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (132.663 KB) | DOI: 10.21831/jipsindo.v3i1.9670

Abstract

Perubahan sosial masyarakat tidak selalu berdampak positif bagi masyarakat luas. Terutama yang berkaitan dengan perubahan fisik seperti konversi lahan. Warga yang mengandalkan kehidupannya dari bidang pertanian, akan kehilangan pekerjaan mereka dengan pembebasan lahan untuk industri perumahan. Seperti yang terjadi di Desa Leuwinanggung, Depok. Penelitian menggunakan metode action research dengan subjek ibu rumah tangga di Leuwinanggung, Depok, Jawa Barat. Hasil penelitian, korban alih fungsi lahan ibu-ibu rumah tangga memiliki keterampilan dan kreativitas dalam membuat makanan basah, roti kering dan makanan ringan dari bahan baku lokal seperti singkong, ubi dan pisang menjadi nilai ekonomi yang lebih. Empat dari 19 peserta sudah mulai menjual kue dengan penghasilan Rp 25.000 - Rp 30.000 per pendapatan hari relatif stabil jika dibandingkan dengan hasil dari pekerjaan aneh yang belum tentu jauh.
PERSEPSI PESERTA DIDIK TENTANG IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM PEMBELAJARAN IPS DI SMP SE- KECAMATAN KRETEK, BANTUL Taat Wulandari; Agustina Tri Wijayanti
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (171.842 KB) | DOI: 10.21831/jipsindo.v3i1.9671

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui persepsi peserta didik tentang implementasi pendekatan saintifik dalam pembelajaran IPS di SMP se-kecamatan Kretek, Bantul. Populasi penelitian adalah siswa SMP di kecamatan Kretek, Bantul. Metode penelitian menggunakan survey dengan pendekatan deskritif kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data pokok, dan teknik analisis data yang digunakan adalah statistic deskriptif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa peserta didik di SMP Se-kecamatan Kretek memiliki persepsi yang cukup tentang pelaksanaan pendekatan saintifik pada pembelajaran IPS. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai kategori sangat baik sebesar 7,51%, baik sebesar 30,52%, cukup sebesar 44,13%, kurang baik sebesar 15,96%, dan sangat kurang baik sebesar 1,88%. Persepsi cukup tersebut menunjukan bahwa peserta didik cukup mampu melaksanakan bentuk kegiatan pembelajaran sesuai dengan pendekatan saintifik yang meliputi mengamati, menanya, mengumpulkan data, mengasosiasikan dan mengkomunikasikan.

Page 1 of 1 | Total Record : 5


Filter by Year

2016 2016


Filter By Issues
All Issue Vol 10, No 2 (2023): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 10, No 1 (2023): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 9, No 2 (2022): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 9, No 1 (2022): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 8, No 2 (2021): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 8, No 1 (2021): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 7, No 2 (2020): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 7, No 2 (2020): JIPSINDO, Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia Vol 7, No 1 (2020): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 6, No 2 (2019): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 6, No 1 (2019): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 5, No 2 (2018): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 5, No 2 (2018): JIPSINDO Vol 5, No 1 (2018): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 4, No 2 (2017): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 4, No 1 (2017): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 2 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 3, No 2 (2016): JIPSINDO, Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 2, No 2 (2015): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 2, No 1 (2015): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) 2014: Jipsindo No. 1, Volume 1, Maret 2014 Vol 1, No 2 (2014): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 1, No 1 (2014): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 1 More Issue