cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Prosiding Universitas PGRI Palembang
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject :
Arjuna Subject : -
Articles 16 Documents
Search results for , issue " PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12" : 16 Documents clear
PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA SEBAGAI SALAH SATU FAKTOR PENENTU DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN Aulia Akbar, Reza; Tobari, Tobari
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (527.773 KB)

Abstract

Abstrak: Untuk memenuhi tuntutan kemajuan tehnologi dan pertumbuhan ekonomi global, Pendidikan Nasional di tuntut untuk memiliki standar pendidikan yang bermutu dan dapat menjawab tantangan global. Oleh karena itu setiap lembaga pendidikan memerlukan sumber daya manusia yang kompeten agar dapat memberikan pelayanan dan meningkatkan mutu pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif studi kasus. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan wawancara, observasi, studi berita, studi hasil penelitian dan teori-teori terkait pengembangan sumber daya manusia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa SMK Bina Jaya Kecamatan Kertapati Palembang dalam meningkatkan sumber daya manusia pendidikan di SMK Bina Jaya Kecamatan Kertapati Palembang maka dilakukan program pelatihan dan penataran yang berkelanjutan pada guru. Pelatihan yang diperlukan adalahpelatihan yang mengacu pada tuntutan kompetensi guru. Pelatihan yang dilaksanakan bertujuan untuk mengangkat kembali kinerja para guru yang telah mengalami penurunan. Adapun kendala dalam pengembangan sumber daya manusia pendidikan antara lain adalah belum meratanya guru yang mengikuti pelatihan dan kurangnya pengetahuan guru dalam bidang informasi teknologi (IT).Sedangkan solusi untuk menghadapi kendala tersebut adalah selenggarakan program pelatihan profesi guru (PLPG) yang bertujuan menciptakan guru yang professional serta Uji Kompetensi Guru (UKG). Pemerintah harus memperbaiki LPTK sebagai penghasil guru, serta menggiatkan pelatihan ketrampilan dalam bidang informasi teknologi (IT).Kata Kunci: Sumber Daya Manusia, Faktor Penentu, Mutu Pendidikan.
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH DALAM PEMBELAJARAN AKUNTANSI YULAINI, ERMA
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (617.8 KB)

Abstract

ABSTRAKModel pembelajaran Make-A Match adalah salah satu pembelajaran kooperatif dengan mencari pasangan digunakan untuk memahami suatu konsep atau informasi tertentu yang harus ditemukan peserta didik. Peserta didik dapat mencari pasangan sambil belajar menggali satu konsep atau tema dalam suasana yang menyenangkan. Peserta didik yang telah memiliki kartu soal diminta untuk mencari pasangan kartu yang merupakan jawaban dengan cara mencocokkannya dan diberikan point atau nilai-reward bagi yang berhasil dengan batas waktu yang ditentukan. Pada kegiatan pembelajaran akuntansi, tenaga pengajar masih cenderung menyampaikan materi ajar denganmenggunakan metode ceramah, metode latihan serta metode pemberian tugas. Penggunaan metode ceramah akan menjadi tidak efektif dan membosankan biladidalamnya tidak disertai penerapan model pembelajaran tertentu. Demikian juga dengan penggunaan metode latihan yang menoton akan membuat suasana kelas menjadi tidak kondusif dan memberikan peluang siswa hanya mencontohdari hasil yang didapat dari temannya. Metode lain yang sering digunakan tenaga pengajar adalah metode pemberian tugas yang biasanya membuat siswa mengeluh karena tidak sedikit peserta didik yang mengalami kesulitan untukmengolah informasi yang telah diterimanya pada saat materi pelajaran disampaikan untuk kemudian dikomunikasikan dalam menyelesaikan tugas. Oleh sebab itu untuk bisa memahami mata pelajaran akuntansi dan meningkatkanhasil belajar siswa tersebut maka guru bidang studi atau pendidik berupaya untuk dapat memotivasi belajar siswa dengan salah satu cara yaitu menggunakan strategi model pembelajaran kooperatif Make A Match atau mencari pasangan, Penerapan model pembelajaran make-a match ini dimulai dengan teknik, yaitu dengan cara Guru menyiapkan kartu yang berisi persoalan-permasalahan dan kartu yang berisi jawabannya. Setiap siswa mencari dan mendapatkan sebuah kartu soal dan berusaha menjawabnya. Setiap siswa mencari kartu jawaban yang cocok dengan persoalannya siswa yang benar mendapat nilai-reward, kartu dikumpul dan dikocok, untuk babak berikutnya, dilanjutkan pembelajaran seperti babak pertama, penyimpulan dan evaluasi, serta refleksi sehingga guru dapat mengimplementasikan model pembelajaran Make-A Match pada mata pelajaran akuntansi yang terdiri dari kegiatan perencanaan, pelaksanaan dan penilaian dengan tujuan agar peserta didik dapat memahami konsep-konsep dasar akuntansi sehingga diharapkan kejenuan dan kesulitan terhadap mata pelajaran akuntansi bisa teratasi dan hasil belajar siswa menjadi lebih meningkat sesuai dengan standar ketuntasan minimal (KKM).Kata kunci : Model Pembelajaran Make A Match, pembelajaran akuntansi
Pengaruh Permainan Konstruktif Terhadap Kemampuan Motorik Halus Anak Usia Dini Pada Kelompok A Ra Mutiara Sunnah Palembang Tahun 2016 Utami, Febriyanti
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (820.966 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh permainankonstruktif terhadap kemampuan motorik halus anak usia dini pada Kelompok A di RA Mutiara Sunnah Palembang. Permainan Konstruktif yang digunakan dalam penelitian ini permainan playdough. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah true eksperiment design dengan rancangan post test only control group design. Sampel penelitian ini adalah anak kelompok A di RA Mutiara Sunnah Palembang. Data hasil penelitian kemampuan motorik halusanak dikumpulkan menggunakan lembar observasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial. Untuk pengujian hipotesis menggunakan uji-t pada taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian data diperoleh thitung = 14,5 > t tabel = 2,101 yang berarti H0ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian kesimpulan yang diperoleh adalah terdapat pengaruh permainan konstruktif dengan menggunakan playdough terhadap kemampuan motorik halus anak pada kelompok A di RA Mutiara Sunnah Palembang.Kata Kunci : Permaianan Konstruktif, Motorik Halus
Gambaran Peranan Guru Profesional dalam Menghantar Generasi Berbudaya Lingkungan di Smp Negeri 54 Palembang Menujuh Indonesia Emas 2045 Septinar, Helfa
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (801.501 KB)

Abstract

AbstrakMetode penelitian menggunakan studi literatur dengan pengumpulan datasecara abservasi dan dokumentasi. Hasil pembahasan gambaran peran guruprofessional adalah menjalankan tugasnya secara baik dan mengintergrasikannilai-nilai positif kepada siswanya. Generasi berbudaya lingkungan melalupendidikan yang mengembangan fisik, daya jiwa (akal, rasa dan kehendak),social, moralitas manusia serta menjaga diri, memelihara nilai-nilai positif. Danmempunyai keterampilan dari generasi ke generasi serta melakukanpenyelamatan dan pelestarian lingkungan hidup dengan mengembangkan sikap,perilaku, kemampuan sosial dan individu yang mencintai lingkungan danpembangunan berkelanjutan. Sesuai denggan tujuan Indonesia emas menginjakusia 100 tahun pada 2045, usia keemasan nan gemilang. Simpulan daripenelitianan ini peranannya guru professional wajib memiliki kualifikasi akademik,kompetensi, sertifikasi pendidik dan mampu mewujudkan tujuan pendidikannasional menciptanya sikap peduli dan berbudaya lingkungan bagi generasipenerus sebagai pendukung, perlindungan, pengelolaan lingkungan hidupmenuju pembangunan berkelanjutan sebagaimana tujuan Indonesia emas2045.Kata Kunci: Guru profesional, generasi berbudaya lingkungan, Indonesia emas
PERBEDAAN INDEKS PRESTASI KUMULATIF (IPK) MAHASISWA ANTARA GAYA BELAJAR VISUAL, AUDITORIAL DAN KINESTETIK PADA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AKUNTANSI FKIP UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG Hodsay, Zahruddin
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.793 KB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul Perbedaan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Mahasiswa Antara Gaya Belajar Visual, Auditorial dan Kinestetik pada  Program Studi Pendidikan Akuntansi FKIP Universitas PGRI Palembang. Masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat perbedaan IPK mahasiswa antara gaya belajar visual, auditorial dan kinestetik pada Program Studi Pendidikan Akuntansi FKIP Universitas PGRI Palembang?. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan IPK mahasiswa antara gaya belajar visual, auditorial dan kinestetik pada Program Studi Pendidikan Akuntansi FKIP Universitas PGRI Palembang.Metode penelitian yang digunakan adalah metode uji komparatif lebih dari dua rata-rata  dan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Sumber data penelitian ini adalah dokumentasi dan angket/kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa semester 8 tahun akademik 2014/2015 yang berjumlah 129 orang, sedangkan sampel berjumlah berjumlah 98 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis uji komparatif lebih dari dua rata-rata .Dari hasil penelitian diperoleh rata-rata IPK mahasiswa yang memiliki gaya belajar visual sebesar 3,29, mahasiswa yang memiliki gaya belajar auditorial sebesar 3,23 serta mahasiswa yang memiliki gaya belajar kinestetik sebesar 3,23. Sedangkan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji komparatif lebih dari dua rata-rata  diperoleh Fhitung yaitu 1,36 sedangkan  Ftabel dengan taraf kesalahan α 0,05 diperoleh yaitu 3,10. Jadi 1,36 < 3,10 maka Ha ditolak dan H0 diterima yang berarti tidak ada perbedaan IPK mahasiswa berdasarkan gaya belajar visual, auditorial dan kinestetik pada mahasiswa Progam Studi Pendidikan Akuntansi FKIP Universitas PGRI Palembang. Kata Kunci : Indeks Prestasi Kumulatif, Gaya Belajar : Visual, Auditorial, Kinestetik.
PEMBERIAN REINFORCEMENT TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN EKONOMI MIKRO DAN MAKRO DI SMA MUHAMMADIYAH 5 PALEMBANG YULAINI, ERMA
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1075.028 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian reinforcement terhadap motivasi belajar siswa pada pembelajaran ekonomi mikro dan makro semester genap Tahun Pelajaran 2012/2013. Sabjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X1 sejumlah 43 siswa sebagai kelas eksprimen dan kelas X3 sejumlah 43 siswa sebagai kelas kontrol di SMA Muhammadiyah 5 Palembang. Tehnik pengumpulan data yang dilakukan dengan menggunakan dokumentasi, observasi dan angket. Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh reinforcement terhadap motivasi belajar siswa pada pembelajaran ekonomi mikro makro maka peneliti menggunakan perhitungan regresi linier sederhana dengan hasil analisis data diperoleh yaitu tHitung = 10,92 > ttabel = 1,99, sedangkan pengujian hipotesis dengan koefisien korelasi thit = 12,23 > ttab = 1,99. Dengandemikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian penguatan (reinforcement) terhadap motivasi belajar siswa. Jadi disimpulkan pemberian penguatan (reinforcement) dapat meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi di SMA Muhammadiyah 5 Palembang Tahun Pelajaran 2012/2013.Kata kunci: Pemberian reinforcement, motivasi belajar, pembelajaran ekonomi mikro makro
Analisis Kemampuan Pemahaman Matematis Mahasiswa PGSD dalam Menyelesaikan Soal Geometri (Penelitian Kualitatif-Deskriptif padaMahasiswa PGSD Universitas PGRI Palembang Semester1 Tahun Akademik 2016/2017) Indasari, Miftha
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (845.577 KB)

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemahaman matematis mahasiswa PSD dalam menyelesaikan soal geometri melalui metode kualitatif-deskriptif dengan menggunakan triangulasi data, yakni dokumentasi, wawancara, dan observasi. Dalam menguji kemampuan pemahaman matematis, peneliti menggunakan soal tes essay yang terlebih dahulu diuji tingkat validitas dan reliabilitasnya. Kemudian didapatkan hasil bahwa hanya 4 dari 5 soal yang bisa digunakan dalam tes kemampuan pemahaman matematis mahasiswa PGSD.Dalam penelitian ini, mahasiswa dibagi menjadi 3 tingkatan kategori kemampuan, yakni tinggi, sedang, dan rendah.Hasil yang didapatkan ialah pada soal nomor 1, 2, dan 3 mahasiswa sudah bisa menafsirkan dan memahami maksud soal serta mengetahui konsep serta syarat apa saja yang mesti dicari dan rumus apa yang mesti dipakai walau ada mahasiswa yang salah dalam menyelesaikan soal dengan tepat. Namun pada soal nomor 4, tidak ada satupunmahasiswa yang mampu dlaam menjawab soal tersebut dikarenakan tidak paham akan maksud soal. Namun setelah diwawancarai dan diberikan sedikit scaffolding, mahasiswa akhirnya bisa menjawab soal-soal yang diberikan.Kesimpulan yang didapat ialah sebanyak 33% mahasiswa memiliki kemampuan tinggi, 50% mahasiswa memiliki kemampuan sedang, dan 17% mahasiswa memiliki kemampuan rendah. Pemberian scaffolding kepada mahasiswa akan membantu mereka dalam menyelesaikan soal.Kata kunci: Kemampuan Pemahaman, Soal Geometri
Analisis Penerapan Peringatan dan Punishment Keuangan Terhadap Kinerja Guru di Sekolah Islam Terpadu (SIT) Bina Ilmi Yayasan Ash-Shaff Palembang Hodsay, Zahruddin
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (191.369 KB)

Abstract

Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang penerapan peringatan dan punishment keuangan terhadap kinerja guru di sekolah islam terpadu (sit) bina ilmi yayasan ash-shaff palembang. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptikf kualitatif dengan cara persentase. Aktivitas dalam analisis data, yaitu data reduction, data display, dan conclusion drawing/verification. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa guru-guru yang pernah mendapat peringatan dan punishment keuangan sebanyak 19,57 % kategori selalu, 23,91 % katergori sering, 47,83 % kategori kadang-kadang dan 8,70 % kategori jarang. Tidak satupun guru yang tidak pernah mendapat peringatan punishment keuangan. Sedangkan kinerja guru-guru sebanyak 65,22 % kategori sangat baik, 28,26 % kategori baik, dan 6,52 % kategori sedang. Tidak ada guru yang berkinerja kurang. Dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh signifikan antara penerapan peringatan dan punishment keuangan terhadap kinerja guru. Meskipun guru pernah dan banyak mendapat peringatan dan punishment keuangan namun kinerja guru dalam kategori sangat baik. Kata kunci : peringatan, punishment keuangan, kinerja
PERMAINAN MONOPOLI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN EKONOMI BAGI SISWA TINGKAT SEKOLAH NMENENGAH ATAS YULAINI, ERMA
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1215.274 KB)

Abstract

ABSTRAK Penggunaan media permainan oleh guru kepada siswa bisa digunakan sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa sekaligus pemahaman materi tersebut serta dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Kadang kala orang beranggapan bahwa bermain dan belajar adalah sesuatu yang bertolak belakang. ” Banyak bermain akan mengurangi waktu belajar”, begitu kata para orangtua. Sedangkan menurut anak, ” bermain itu menyenangkan dan belajar itu menjemukan!”. bermain kadang disamakan dengan main-main yang lebih bernada sepele, tidak serius dan dianggap sebagai tindakan yang hanya dilakukan oleh anak kecil. Padahal, banyak aspek yang terkandung dalm bermain terlebih bermain yang memiliki unsur pendidikan, karena permainan adalah sesuatu yang menyenangkan untuk dilakukan, sesuatu yang menghibur dan menarik. Permainan memungkinkan adanya partisipasi aktif dari siswa untuk belajar. Permainan dapat memberikan umpan balik langsung. Permainan memungknkan siswa untuk memecahkan masalah-masalah yang nyata. Permainan memberikan pengalaman-pengalaman nyata dan dapat diulangi sebanyak yang dikehendaki, kesalahan-kesalahan operasional dapat diperbaiki. Membantu siswa meningkatkan kemampuan komunikatifnya. Dalam mata pelajaran ekonomi, permainan monopoli dapat digunakan sebagai media pembelajaran yang dapat membantu guru untuk memberikan pemahaman kepada siswa mengenai materi pembelajaran akuntansi yaitu menambah daya serap belajar dan pemahaman siswa terhadap materi tersebut, karena sambil belajar siswa diajak untuk melakukan kegiatan permainan penjualan dan pembelian serta pembayaran biaya yang terbebani. Pada permainan monopoli setiap pemain melakukan kegiatan transaksi dengan kartu kesempatan yang ada, seperti contohnya transaksi pembayaran sewa, pembayaran utang, pemnbayaran listrik, penjualan tanah dan masih banyak lagi transaksi-transaksi yang bisa terjadi dalam permainan ini. Memahami transaksi tersebut yang dapat dilakukan pencatatan akuntansinya kemudian setiap pasangan atau kelompok dituntut untuk menyampaikan materi yang baru saja dijelaskan oleh guru sementara siswa yang lainnya mendengarkan sambil mencatat dan kemudian berganti peran. Dampak dari pembelajaran ini diharapkan siswa dapat berpikir kreativitas yang tinggi terhadap persaingan dalam perdagangan dan ketelitian dalam pencatatan transaksi kedalam jurnal, Jadi permainan monopoli bisa digunakan dalam pembelajaran ekonomi sesuai dengan indikator keberhasilan dalam pembelajaran tersebut.Kata kunci : Monopoli, Media, Ekonomi
HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DENGAN SIKAP SISWA TERHADAP PAHLAWAN NASIONAL SULTAN MAHMUD BADARUDDIN II PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS IV SD NEGERI SE-KECAMATAN INDRALAYA KABUPATEN OGAN ILIR Indasari, Miftha
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (322.022 KB)

Abstract

ABSTRAKPenelitian koralasi yang berjudul HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DENGAN SIKAP SISWA TERHADAP SULTAN MAHMUD BADARUDDIN II PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS IV SD NEGERI SE-KECAMATAN INDRALAYA KABUPATEN OGAN ILIR ini dilaksanakan di SD Negeri se-Kecamatan Indralaya, yakni pada SD Negeri 6 Indralaya, SD Negeri 8 Indralaya, dan SD Negeri 13 Indralaya. Masalah dalam penelitian ini adalah “Adakah hubungan yang signifikan dan seberapa besar tingkat hubungan antara pengetahuan dalam sikap siswa terhadap pahlawan nasional Sultan Mahmud Badaruddin II pada mata pelajaran IPS kelas IV di SD Negeri se-Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir dan seberapa besar tingkatan hubungan tersebut?” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya hubungan antara pengetahuan dan sikap siswa terhadap pahlawan nasional Sultan Mahmud Badaruddin II pada mata pelajaran IPS kelas IV di SD Negeri Se-Kecamatan Indralaya. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa Indralaya dimana masing-masing SD tersebut diambil 20 siswa untuk dijadikan sampel sehingga jumlah total keseluruhan sampel dalam penelitian ini adalah 60 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam tes dan angket.Tes digunakan untuk mengetahui tingkat pengetahuan siswa mengenai diri dan kepribadian pahlawan nasional Sultan Mahmud Badaruddin. Sedangkan angket digunakan untuk mengetahui bagaimana sikap siswa setelah ia mengetahui tentang diri dan pribadi pahlawan nasional Sultan Mahmud Badaruddin II. Hasil dari penelitian ini adalah: analisis data didapatkan bahwa jika rxy > r tabel dengan taraf kepercayaan 95% maka ha diterima. Dalam perhitungan didapatlah rxy = 0,62 dan oleh karena 0,62 > 0,254 maka ha diterima, hal itu menunjukan adanya hubungan antara pengetahuan yang dimiliki siswa dan sikap yang ditunjukannya terhadap pahlawan nasional Sultan Mahmud Badaruddin II dan termasuk ke dalam kategori sedang. Setelah mengetahui kesimpulan dari penelitian ini maka diharapkan kepada guru dan pihak terkait dalam memahami lagi SK dan KD yang tertera pada KTSP sehingga pembelajaran akan mengarah ke pendekatan kontekstual sesuai dengan karakteristik lingkungan siswa.Kata–kata kunci: pengetahuan, sikap, Sultan Mahmud Badaruddin II

Page 1 of 2 | Total Record : 16


Filter by Year

0000


Filter By Issues
All Issue PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 21 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 20 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Jurnal Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Jurnal Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang More Issue