cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Prosiding Universitas PGRI Palembang
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject :
Arjuna Subject : -
Articles 30 Documents
Search results for , issue "PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9" : 30 Documents clear
Mengajar Prosa dengan Menggunakan Strategi Respon Pembaca di Semester Keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang Herlina, Herlina
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak             Permasalahan dalam penelitian ini adalah “apakah efektif untuk mengajar Prosa dengan menggunakan Strategi Respon Pembaca di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang?”  Oleh karena itu tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah efektif atau tidak efektif untuk mengajar Prosa di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang.  Populasi dari penelitian ini adalah 80 mahasiswa di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang pada tahun akademik 2015/2016.  Sampel dalam penelitian ini diambil dari kelas 4A dengan jumlah 40 mahasiswa dengan menggunakan purposive non random sampling.  Metode Pre-eksperimen digunakan dan data dianalisis menggunakan uji-t untuk mengetahui hasil dari mengajar prosa dengan menggunakan Strategi Respon Pembaca (RRS).  Berdasarkan hasil dari tes tertulis, ditemukan bahwa Strategi Respon Pembaca (RRS) adalah terbukti efektif untuk mengajar Prosa di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang.  Skor rata-rata nilai mahasiswa dalam post-test (72,75) lebih tinggi dari nilai pre-test (51,64).  Hasil uji t-hitung diperoleh yaitu 16,2 sedangkan hasil t-tabel 1,684 karena itu lebih tinggi dari t-tabel 1,684.  Ini berarti bahwa hipotesis -alternatif (Ha) diterima dan hipotesis-nol (Ho) ditolak.  Artinya mengajar prosa menggunakan Strategi Respon Pembaca (RRS) di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang adalah efektif.Kata kunci: prosa, strategi respon pembaca, mengajar.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA INTENSIF UNTUK SEMESTER III PADA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS DI UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG UZER, YUSPAR
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenulis menetapkan Universitas PGRI Palembang sebagai objek atau tempat penelitian berdasarkan alasan: (1) mahasiswa semester III sudah mempelajari materi pembelajaran membaca intensif, khususnya menemukan ide pokok dalam sebuah wacana; (2) berdasarkan wawancara penulis dengan Dosen Bahasa Inggris yang mengajar di semester II pada program studi Bahasa Inggris, masih ada mahasiswa yang belum mampu menentukan ide pokok dalam sebuah wacana atau berbagai bahasa tulisan; (3) berdasarkan pengamatan penulis, Dosen Bahasa Inggris yang mengajar di kelas  mendominasi kegiatan belajar mengajar dan dosen sedikit sekali memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk terlibat aktif sehingga minat belajar mahasiswa rendah. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh simpulan yaitu model pembelajaran jigsaw berpengaruh terhadap kemampuan membaca intensif untuk mahasiswa semester III pada program studi Bahasa Inggris di Universitas PGRI Palembang karena terbukti bahwa “to” lebih besar daripada “t. tabel” pada taraf signifikan 5%. Berdasarkan hasil siswa setelah membandingkan hasil tes kelas kontrol dengan hasil kelas eksperimen diperoleh bahwa “to”  > “t. tabel” yaitu 12,83 > 2,00 pada taraf signifikan 5% dengan d.b 58. Kenyataan dikemukakan sebagai berikut. “to” > “t tabel”, tolak Ho, terima Ha (taraf signifikan 5%).12,83 > 2,00, tolak Ho, terima Ha (taraf signifikan 5%). Dengan demikian, hipotesis yang penulis kemukakan yaitu, “Model pembelajaran jigsaw berpengaruh terhadap kemampuan membaca intensif untuk mahasiswa semester III pada program studi Bahasa Inggris di Universitas PGRI Palembang, khususnya memahami ide pokok dalam sebuah wacana”, terbukti kebenarannya. Oleh karena itu, hipotesis diterima.Kata Kunci: Pengaruh Pembelajaran, Kemampuan Membaca Intensif, Jigsaw Teknik. 
SENDRATARI RAMAYANA TINJAUAN SOSIAL BUDAYA MASYARAKAT ELVANDARI, EFITA
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKSendratari Ramayana: Tinjauan Sosial Budaya Masyarakat.Sendratari Ramayana merupakan bentuk pertunjukan drama tari Jawa yang tidak menggunakan dialog. Dialog dalam pertunjukan sendratari diganti dengan gerak- gerak gestikulasi atau gerak maknawi, terutama dengan sikap-sikap, gerak tangan, dan kepala. Gerak gestikulasi atau gerak maknawi adalah gerak-gerak yang secara visual memiliki makna atau maksud tertentu yang bisa dimengerti dan dipahami oleh orang yang melihatnya. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui aspek-aspek sosial budaya sendratari Ramayana dalam masyarakatpenikmatnya.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptifkualitatif dengan pendekatan kultural, yaitu bertujuan untuk mendeskripsikan aspek-aspek sosial budaya dalam sendratari Ramayana. Dalam pembahasannya akan dipergunakan konsep Raymond William tentang elemen-elemen sosiologi budaya yang meliputi lembaga budaya, isi budaya, dan efek budaya darikeberadaan sendratari Ramayana. Lembaga budaya membahas tentangi penghasil produk budaya, pengontrol produk budaya, dan bagaimana kontrol itu dilakukan; isi budaya membahas tentang apa yang dihasilkan dan simbol apa yang terdapat dalam suatu hasil dari produk budaya tersebut; efek budaya, membahas tentang konsekuensi atau tujuan dan manfaat yang diharapkan dari suatu proses budaya dalam masyarakat penghasil produk budaya.Kata kunci: sendratari ramayana, sosial budaya, masyarakat
DISPOSISI BERPIKIR LOGIS MATEMATIK PESERTA MATA KULIAH ANALISIS REAL Septiati, Ety
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan menggambarkan disposisi berpikir logis matematika mahasiswa program studi pendidikan matematika, khususnya yang mengikuti mata kuliah Analisis Real. Indikator yang digunakan untuk menggambarkan disposisi berpikir logis matematik, yaitu: a) rasa percaya diri, b) kebiasaan memberikan respons yang beralasan dan masuk akal; c) memandang matematika sebagai sesuatu yang logis, bergunadan berfaedah, d) kebiasaan melakukan induksi (menyusun: analogi, generaliasi, konjektur), melakukan deduksi (menyimpulkan berdasarkan aturan inferensi, membuktikan), kebiasaan melakukan analisis, dan sintesis, e) kebiasaan mempertimbangkan sesuatu secara proporsional, dan probabilistik, f) kebiasaan manganalisis hubungan sebab akibat atau korelasional antar variabel, g) mempertimbang kansituasi secara keseluruhan.Teknik pengumpulan data terdiridari tes skala disposisi dan wawancara. Subjek penelitian adalah mahasiswa semester V Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas PGRI Palembang tahun akademik 2016/2017 yang sedang mengikuti perkuliahan Analisis Real. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/ verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 20,7% mahasiswa memiliki disposisi berpikir logis kategori tinggi, 62,1%kategori sedang dan 17,2% kategori rendah.Kata kunci:Disposisi Berpikir Logis Matematik, Analisis Real
KEMAMPUAN ANTIFUNGI EKSTRAK RIMPANG TEMULAWAK (Curcuma xanthorrhiza) TERHADAP Candida albicans Novianti, Dewi
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKJamur Candida albicans merupakan mikroflora normal tubuh manusia bersifat patogen jika jumlahnya berlebihan dan daya tahan tubuh menurun. Secara umum infeksi yang disebabkan oleh C.albicans disebut kandidiasis. Masyarakat memanfaatkan rimpang temulawak (Curcuma xanthorrhiza) untuk pengobatan tradisional berbagai penyakit diantaranya keputihan dan sariawan.Tujuan penelitian untuk mengujikemampuan antifungi ekstrak rimpang temulawak terhadap C. albicans. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus 2016 sampai dengan Oktober 2016 bertempat di Laboratorium Mikrobiologi dan Bioteknologi, Laboratorium Terpadu Universitas PGRI Palembang. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan menggunakan 6 perlakuan konsentrasi ekstrak rimpang temulawak dan dilakukan 4 kaliulangan pada tiap perlakuan. Dari penelitian yang telah dilakukan didapatkan bahwa ekstrak metanol rimpang temulawak mempunyai kemampuan antifungi terhadap Candida albicans secara in vitro, konsentrasi 10% ekstrak metanol rimpang temulawak menghasilkan diameter zona hambat sebesar 16,2 mm.Kata Kunci: ekstrak, rimpang temulawak, antifungi, Candida albicans.
ANALISIS HASIL UJI KINERJA GURU EKONOMI DAN AKUNTANSI PESERTA PENDIDIKAN DAN LATIHAN PROFESI GURU (PLPG) 2016 TAHAP II PADA SUBRAYON 106 UNIVERSITAS SRIWIJAYA Zahruddin Hodsay
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak:Penelitian ini berjudul Analisis Hasil Uji Kinerja Guru Ekonomi dan Akuntansi Peserta Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) 2016 Tahap II pada Subrayon 106 Universitas Sriwijaya. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah hasil Uji Kinerja Guru Ekonomi dan Akuntansi Peserta Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) 2016 Tahap II pada Subrayon 106 Universitas Sriwijaya ?. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang hasil Uji Kinerja Guru Ekonomi dan Akuntansi Peserta Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) 2016 Tahap II pada Subrayon 106 Universitas Sriwijaya.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru ekonomi dan akuntansi yang menjadi peserta Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) 2016 Tahap II pada Subrayon 106 Universitas Sriwijaya yang berjumlah 32 orang.Penelitian ini penelitian polulasi, oleh karena  populasi sekaligus menjadi sampel. Adapun instrument penelitian (pengumpulan data) dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan angket atau kuesioner.  Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptikf kualitatif dengan cara persentase.Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil Uji Kinerja Guru Ekonomi dan Akuntansi Peserta Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) 2016 Tahap II pada Subrayon 106 Universitas Sriwijayaselama kegiatan PLPG antara lain dalam hal kedisiplinan, komunikasi, kerjasama, motivasi dan tanggungjawab rata-rata 36,91 % pada kategori baik dan rata-rata 62,96 % pada kategori sangat baik. Namun dalam hal inisiatif sebanyak 0,13 % pada kategori kurang baik. Sedangkan uji kinerja pada kegiatan peer teaching menunjukkan sebanyak 50,79 % pada katergori sangat baik, sebanyak 48,29 % pada katergori baik dan 0,92 pada kategori kurang baik. Kata Kunci : Uji Kinerja, Ekonomi Akuntansi, PLPG
PENGGUNAAN PENDEKATAN REAL OF REASON OLEH KOMISI PENGAWAS PERSAINGAN USAHA (KPPU) DALAM PENEGAKAN HUKUM PERSAINGAN USAHA DI INDONESIA Suryati Suryati
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakGlobalisasi membawa dampak terkait perkembangan perekonomian di Indonesia. Hal ini mengakibatkan terjadinya persaingan tidak hanya antar negara namun antar pengusaha dalam negeri. Proses persaingan inilah yang nantinya berdampak pada tata cara dan etika dalam persaingan baik antar perusahaan dan pengusaha itu sendiri.KPPU merupakan suatu lembaga independen yang dibentuk untuk mengawasi pelaksanaan Undang-Undang No. 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktik Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. Dalam menjalankan tugasnya KPPU dapat menggunakan pendekatan yang sesuai dengan masalah yang dihadapi yakni pendekatan per se illegal dan real of reason. Pada rule of reason, tindakan restriktif tidak rasional yang menjadi sasaran pengendaliannya dan penentuan salah tidaknyadigantungkan kepada akibat tindakan usaha (persaingan) terkait terhadap pelaku usaha lain.Kata kunci : real of reason, KPPU, persaingan usaha.
KOMPETENSI GURU PROFESIONAL DALAM PEMBELAJARAN Nila Kesumawati; Neny Rochyani
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Guru profesional adalah suatu pekerjaan yang ditunjang oleh ilmu tertentu yang mendalam yang diperoleh dari lembaga pendidikan yang sesuai sehingga pekerjaannya berdasarkan keilmuan yang dimiliki yang bisa dipertanggungjawabkan. Guru profesional melaksanakan tugas pokoknya sebagai seorang pendidik dan pengajar yang meliputi kemampuan dalam merencanakan, menjalankan, dan mengevaluasi hasil pembelajaran. Seorang guru harus mempunyai kompetensi profesional yang merupakan kemampuan dalam menguasai materi pembelajaran yang luas dan mendalam. Profesional guru tercermin dalam berbagai keahlian yang dibutuhkan pembelajaran baik terkait dengan bidang keilmuan yang diajarkan, kepribadian, metodologi, pembelajaran, maupun psikologi belajar. Untuk meningkatkan peran guru profesional dalam pembelajaran diperlukan suatu kompetensi yang berawal dari diri guru itu sendiri. Kompetensi yang harus dimiliki guru terkait dengan pembelajaran meliputi antara lain: (1) kemampuan mengembangkan kepribadian, (2) kemampuan menguasai landasan kependidikan, (3) kemampuan menguasai bahan pembelajaran, (4) kemampuan menyusun program pembelajaran, (5) kemampuan melaksanakan program pembelajaran, dan (6) kemampuan menilai hasil dan proses belajar mengajar.Kata kunci: guru profesional, pembelajaran, dan kompetensi
Penulisan Narasi Mahasiswa dengan Metode Copy The Master dalam Menghidupkan Karakter, Perilaku dan Konflik Tokoh Dian Nuzulia Armariena
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakDalam kegiatan menulis, mahasiswa mengalami kesulitan menuangkanperasaan, dan pikiran sehingga pembelajaran menulis narasi belum tercapai secara optimal. Masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh metode Copy The Master terhadap kemampuan mahasiswa menulis narasi dengan menghidupkan karakter, prilaku dan konflik tokoh. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Semester 2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang berjumlah 113 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah teknik tes esai. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis kuantitatif.Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan antara rata-rata tes akhir kelas eksperimen sebesar 78,95 dan kelas control sebesar 60,86. Berdasarkan Uji Hipotesis yang telah dilakukan menunjukan bahwa thitung >ttabel atau (3,77>2,00), maka Ho ditolak atau hipotesis yang menyatakan: Ada Pengaruh metode Copy The Master terhadap kemampuan menulis narasi mahasiswa dengan menghidupkan karakter, prilaku dan konflik tokoh, dapat diterima kebenarannya.Kata Kunci : Menulis Narasi, Metode Copy The Master.
Mengajar Prosa dengan Menggunakan Strategi Respon Pembaca di Semester Keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang Herlina Herlina
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak             Permasalahan dalam penelitian ini adalah “apakah efektif untuk mengajar Prosa dengan menggunakan Strategi Respon Pembaca di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang?”  Oleh karena itu tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah efektif atau tidak efektif untuk mengajar Prosa di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang.  Populasi dari penelitian ini adalah 80 mahasiswa di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang pada tahun akademik 2015/2016.  Sampel dalam penelitian ini diambil dari kelas 4A dengan jumlah 40 mahasiswa dengan menggunakan purposive non random sampling.  Metode Pre-eksperimen digunakan dan data dianalisis menggunakan uji-t untuk mengetahui hasil dari mengajar prosa dengan menggunakan Strategi Respon Pembaca (RRS).  Berdasarkan hasil dari tes tertulis, ditemukan bahwa Strategi Respon Pembaca (RRS) adalah terbukti efektif untuk mengajar Prosa di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang.  Skor rata-rata nilai mahasiswa dalam post-test (72,75) lebih tinggi dari nilai pre-test (51,64).  Hasil uji t-hitung diperoleh yaitu 16,2 sedangkan hasil t-tabel 1,684 karena itu lebih tinggi dari t-tabel 1,684.  Ini berarti bahwa hipotesis -alternatif (Ha) diterima dan hipotesis-nol (Ho) ditolak.  Artinya mengajar prosa menggunakan Strategi Respon Pembaca (RRS) di semester keempat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris-Universitas PGRI Palembang adalah efektif.Kata kunci: prosa, strategi respon pembaca, mengajar.

Page 2 of 3 | Total Record : 30


Filter by Year

0000


Filter By Issues
All Issue PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 21 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 20 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Jurnal Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Jurnal Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang More Issue