cover
Contact Name
Oris Krianto Sulaiman
Contact Email
oris.ks@ft.uisu.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
oris.ks@ft.uisu.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
InfoTekJar (Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan)
ISSN : 25407597     EISSN : 25407600     DOI : -
Core Subject : Science,
Merupakan jurnal yang dikelola oleh program studi teknik informatika Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), jurnal ini membahas ilmu dibidang Informatika dan Teknologi jaringan, sebagai wadah untuk menuangkan hasil penelitian baik secara konseptual maupun teknis yang berkaitan dengan ilmu informatika. InfoTekjar terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan maret dan september, terbitan pertama bulan september 2016. Artikel yang masuk akan diterima oleh editor untuk kemudian diteruskan ke editor bagian dan diteruskan lagi ke reviewer untuk di review artikel nya. Waktu review maksimal dilakukan selama 4 minggu.
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret" : 10 Documents clear
KLASIFIKASI EKSPRESI WAJAH MENGGUNAKAN BAG OF VISUAL WORDS Muhathir .
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.181

Abstract

Pada hakikatnya, manusia dapat membedakan pola terhadap suatu objek berdasarkan bentuk visual yang mengandung keadaan emosional. Seperti membedakan ekspresi wajah seseorang pada suatu citra. Manusia dapat membedakan ekspresi pada citra tersebut secara kasat mata. Namun komputer yang tidak dapat mengenali ekspresi wajah tersebut. Bag of visual words merupakan suatu skema untuk mengklasifikasikan citra berdasarkan nilai-nilai pixel pada citra. Dengan menggunakan deteksi interest point dan ekstraksi interest point, bag of visual words mengambil ciri unik pada citra sehingga dapat membedakan pola-pola yang terdapat pada suatu citra. Bag of visual word dengan nilai K 500 mampu mengklasifikasi pola ekspresi wajah dengan tingkat akurasi 69%,Kata kunci: Wajah, Klasifikasi, Speed-up Robust Feature, Bag of visual words, Ekspresi
SISTEM PENDAFTARAN BIMBINGAN BELAJAR MENGGUNAKAN METODE PROFILE MATCHING Evi Dwi Wahyuni; Nur Tahyudin; Maskur Maskur
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.310

Abstract

One form of education that we can get is learning guidance. In conducting learning guidance required process of meeting between teachers and students. Learning guidance enrollment system using profile matching method is a system that can be a media for students with teachers. Profile matching is a method of decision-making system that uses variable data comparison in the form of criteria owned between a part. This system is used to provide teacher recommendations to learners by using a comparison of data in the form of criteria, among others, origin address, address in Malang, hobbies, education history and experience. The Gap value obtained from the criteria data calculated on the Core Factor and Secondary Factor will then be performed N as the total value of the assessment aspect. With variable data comparison on every aspect of the ordering system guidance of learning can provide recommendations to teachers to learners who possess the level of matching data based on the calculations that have been done.
MOSELE : APLIKASI MOBILE LEARNING BUDIDAYA LELE SISTEM TERPAL BERBASIS ANDROID novita indah pramudita; Herman Yuliansyah
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.178

Abstract

AbstrakBudidaya lele merupakan jenis usaha yang jika tidak direncanakan dengan matang, akan sangat merugikan usaha. Ada beberapa tahap yang perlu diperhatikan dalam merencanakan usaha budidaya lele, yaitu penyusunan jadwal kegiatan, menetapkan fasilitas fisik, dan menentukan spesifikasi pekerjaan. Dalam hal ini yang paling penting adalah penjadwalan kegiatan, karena dalam proses ternak lele memerlukan banyak proses dalam pemeliharaannya yaitu proses pembuatan kolam, pemilihan  bibit, peneberan bibit, pemberian pakan, dan jadwal panen. Dalam hal ini, pendampingan budidaya lele oleh Petugas Pendamping Ternak sangat penting untuk membantu peternak dalam melakukan proses kegiatan budidaya lele. Di Posdaya lele sanden, para peternak yang tergabung dalam anggota ternak berdomisili di dusun- dusun kawasan sanden, sehingga Petugas Pendamping Ternak (PPT) merasa kesulitan dalam melakukan proses pendampingan ternak. Saat ini proses pendampingan ternak masih dilakukan dengan cara datang langsung ke lokasi budidaya lele. Masalah tersebut dapat diatasi dengan Aplikasi Mobile yang sedang dikembangkan. Agar penyampaian informasi mengenai jadwal kegiatan ternak dapat dilakukan dengan mudah maka dibutuhkan Web Service yang mampu mengirim jadwal kegiatan ternak secara otomatis berupa Push Notification yang dikirim ke Aplikasi Mobile. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu melakukan pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan observasi. Kemudian dianalisis untuk menentukan kebutuhan user dan kebutuhan sistem. Implementasi aplikasi memanfaatkan Java Android. Pengujian sistem dilakukan dengan metode Blackbox Test.Hasil dari penilitian ini adalah Aplikasi Mobile yang digunakan oleh Peternak sebagai media untuk menerima notifikasi berupa informasi jadwal kegiatan budidaya lele. 
SISTEM PAKAR DIAGNOSA GEJALA AWAL PENYAKIT AKIBAT VIRUS PADA ANAK BERBASIS MOBILE DENGAN FORWARD CHAINING Mhd Ridhon Ritonga; Solikhun Solikhun; Muhammad Ridwan Lubis; Agus Perdana Windarto
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.298

Abstract

Sistem pakar adalah sistem berbasis komputer yang menggunakan knowledge, fakta dan penalaran untuk memecahkan masalah yang hanya dapat dipecahkan oleh seorang pakar. Virus adalah salah satu penyakit yang rentan dialamin anak-anak karena sistem kekebalan pada tubuh belum terbangun secara sempurna. Sebahagian besar orangtua tidak mengenali gejala penyakit pada tubuh anak yang timbul diakibatkan infeksi virus. Sistem pakar dibuat untuk mendiagnosa gejala awal penyakit akibat virus anak yang disebabkan oleh infeksi virus. Proses diagnosa dimulai dengan cara user menjawab pertanyaan-pertanyaan berupa gejala yang diderita oleh pengguna. Alasan penelitian ini dilakukan karena keterbatasan dokter dan banyaknya pasien anak-anak yang butuh penanganan dini terhadapat gejala penyakit awal yang disebabkan oleh virus. Alat bantu berupa sistem pakar ini merupakan solusi dimana sistem mampu bertindak sebagaimana layaknya seorang pakar. Sistem pakar ini berbasis mobile sehingga dapat diakses kapanpun dan di manapun oleh pengguna selama mereka terhubung dengan internet dan handphone. Hasil dari penelitian dapat memberikan pertolongan kepada orangtua terhadat anak-anaknya untuk mendiagnosis gejala awal yang dialamin oleh penderita sebelum ditanganin oleh ahlinya, sehingga orang tua dapat melakukan tindakan yang tepat.
Rancang Bangun Repositori Institusi Perpustakaan Berbasis Web muhammad syahrial
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.172

Abstract

Repositori adalah satu set layanan yang menawarkan berbagai bahan digital seperti referensi bacaan yang meliputi laporan tugas akhir maupun laporan kerja praktek. Repositori institusi merupakan salah satu indikator dalam menentukan kualitas situs web suatu lembaga berdasarkan penilaian Webometric. Webometric adalah suatu sistem yang memberikan penilaian terhadap seluruh universitas terbaik di dunia melalui situs web universitas, Webometric memberikan penilaian terhadap repositori institusi berdasarkan publikasi yang dihasilkan oleh suatu universitas dan upaya penyebarannya melalui situs web universitas dan  perkembangan teknologi informasi berpengaruh pada cara kerja perpustakaan dalam menghimpun, menyimpan, dan menyebarluaskan informasi. Namun pada kenyataannya perpustakaan Politeknik Negeri Bengkalis belum mempunyai repositori institusi yang bisa di akses oleh mahasiswa maupun umum, dan mahasiswa kesulitan menemukan bahan pembelajaran seperti buku, laporan tugas akhir dan laporan kerja praktek yang diterbitkan suatu perguruan tinggi dan peminjaman buku di perpustakaan masih manual dengan berkunjung ke perpustakaan dalam mendapatkan bahan bacaannya. Oleh karena itu diperlukan repositori institusi di Poiteknik Negeri Bengkalis Bengkalis di sajikan melalui web yang dirancang dengan bahasa pemograman PHP dan database MySql, sehingga mahasiswa dapat dengan mudah dalam menemukan bahan pembelajaran seperti tugas akhir, kerja praktek dan memesan buku secara online. 
PREDIKSI PENENTUAN PENERIMA BEASISWA DENGAN METODE KNEAREST NEIGHBOURS (Studi Kasus: Program Studi Sistem Informasi Fakultas Vokasi Universitas Airlangga) Nasa Zata Dina; Rachman Sinatriya Marjianto
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.269

Abstract

Sistem pendukung keputusan berupa prediksi penentuan penerima beasiswa online diharapkan dapat membantu dalam menentukan mahasiswa calon penerima beasiswa. Pada penelitian ini difokuskan pada studi kasus Program Studi Sistem Informasi Fakultas Vokasi, Universitas Airlangga. Banyaknya jumlah beasiswa yang masuk ke fakultas mengakibatkan staf  kemahasiswaan kewalahan karena jumlah calon penerima beasiswa sangat banyak sedangkan beasiswa yang ditawarkan terbatas. Kuota beasiswa sendiri juga diberikan pada tiap program studi berdasarkan banyaknya jumlah mahasiswa pada tiap angkatan. Karena proses administrasi serba manual maka petugas kemahasiswaan kesulitan dalam menentukan penerima dari beasiswa yang ada pada tiap semesternya. Akibatnya beberapa beasiswa peruntukkannya belum tepat sasaran sehingga terkadang ada beberapa mahasiswa yang menerima beasiswa ganda akibat kelalaian dalam penentuan penerima beasiswa. Oleh karena permasalahan tersebut maka sistem pendukung berupa prediksi penentuan penerima beasiswa sangat dibutuhkan untuk saat ini demi membangun sistem terkomputerisasi yang terstruktur di lingkungan Program Studi Sistem Informasi Fakultas Vokasi, Universitas Airlangga. Metode penelitian yang digunakan mencakup pengumpulan data, analisis sistem, desain system, implementasi sistem dan evaluasi dan pengujian sistem. Sedangkan algoritma yang digunakan adalah Algoritma  KNearest Neighbours. Nilai parameter K yang digunakan adalah 2. Indeks Kemiskinan dan Indeks Prestasi Kumulatif  merupakan variabel yang diukur. Nilai akurasi yang dihasilkan oleh algoritma KNearest Neighbours dengan nilai K= 2 yaitu sebesar 83,4%.
SISTEM PAKAR HUKUM PIDANA PENCURIAN MENGGUNAKAN ALGORITMA FUZZY DECISION TABLE BERBASIS ANDROID Agung Wibowo; Rival Afrian; Saeful Bahri; Taufik Hidayatulloh; Rusda Wajhillah
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.267

Abstract

Hukum pidana yang komplek sulit dimengerti orang awam dalam memilah pasal-pasal yang mengaturnya, untuk lebih mempermudah masyrakat dalam mengerti dan memilah tentang pasal-pasal yang digunakan untuk menjerat pelaku hukum pidana, pada peneitian ini akan encoba menerapkan sebuah algoritma yang mengelompokan dan menentukan kadar dari sebuah tinggkat kejahatan yang dilakukan dalam hal ini algoritma yang kami gunakan yaitu fuzzy decision tree yang telah terbukti cocok untuk kasus yang yang mempunyai nilai abu-abu,algoritma ini kami gunakan untuk untuk menentukan perundangan mana yang yang cocokdisangkakan kepada pelaku pidana, pada penelitian ini kami hanya melakukan penelitian pada tindak pidana pidana materiil, terutama kasus pencurian, agar lebih mempermudah dalam penggunaan kami menerapkan rule-rule hasil perhitungan dari defuzifikasinya kedalam decision tree selanjutnya kami terapkan kedalam sebuah aplikasi berbasis mobile android.
PENERAPAN KOMBINASI ALGORITMA BASE64 DAN ROT47 UNTUK ENKRIPSI DATABASE PASIEN RUMAH SAKIT JIWA PROF. DR. MUHAMMAD ILDREM Rachmat Aulia; Ahmad Zakir; Dian Agus Purwanto
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.300

Abstract

Pada suatu  perusahaan, data merupakan hal yang sangat penting untuk dilindungi sehingga masalah keamanan data merupakan hal yang sangat di perhatikan. Hal yang dapat dilakukan untuk melindungi data agar tidak dapat disalah gunakan oleh orang lain ialah dengan menggunakan teknik kriptografi. Kriptografi terdiri dari seperangkat algoritma dan teknik untuk mengubah data menjadi bentuk lain sehingga isinya tidak terbaca dan tidak dapat dijelaskan oleh siapa saja yang tidak memiliki kewenangan untuk membaca atau menulis data yang telah di ubah. Dalam tugas akhir ini membahas metode enkripsi menggunakan algoritma ROT47 yang digunakan untuk mengenkripsi data dimana data yang ada posisinya akan dirubah sesuai dengan jumlah rotasi yang ada, kemudian data kembali dienkripsi menggunakan algoritma Base64 yang merupakan skema pengkodean data biner menjadi rangkaian kode ASCII sesuai index pada Base64. Dengan demikian menggunakan kedua metode perlindungan tersebut secara bersama-sama akan meningkatkan keamanan untuk melindungi data.
Kombinasi Algoritma Caesar Cipher dan Algoritma RSA untuk pengamanan File Dokumen dan Pesan Teks Indra Gunawan
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.266

Abstract

Pada saat sekarang ini, kemajuan teknologi dibidang ilmu komputer dan telekomunikasi sangatlah berkembang dan maju dengan pesat. Pengamanan data merupakan hal yang sangat penting untuk menjaga isi data yang penting dari pihak-pihak yang dapat merugikan dengan cara merusak data-data penting dari pemilik data. Dengan meningkatkan keamanan data menggunakan kombinasi algoritma, dapat menjaga keamanan data lebih terjamin dari serangan-serangan yang dapat membahayakan isi dari data yang tersimpan, terutama data dalam bentuk berkas dokumen dan pesan teks. Kombinasi algoritma yang digunakan untuk pengamanan data yang digunakan yaitu algoritma caesar cipher dan algoritma RSA. Jadi dengan menggunakan kombinasi algotitma caesar cipher dan algoritma RSA, tingkat pengamanan file dokumen dan pesan teks bisa lebih terjaga keaslian datanya.
RANCANG BANGUN WEBSITE TOKO ONLINE MENGGUNAKAN METODE WATERFALL Muhammad Susilo
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 2, No 2 (2018): InfoTekJar Maret
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v2i2.171

Abstract

Website Toko online dapat memudahkan pelaku usaha atau toko untuk mempromosikan produknya dan mempermudah konsumen untuk mendapatkan informasi tentang produk-produk yang dimiliki penjual atau toko. Keterbatasan Pemasaran produk menjadi suatu kendala toko dalam meningkatkan omset penjualan toko dan lemahnya pengawasan barang serta pembuatan laporan yang masih manual menjadi suatu dampak yang buruk bagi  toko sehingga laporan penjualan dan laporan stok barang menjadi terhambat. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat website toko online menggunakan metode waterfall yang dapat diakses secara online. Metode yang digunakan peneliti untuk penelitian ini adalah metode waterfall. Metode ini digunakan peneliti untuk mengembangkan sistem-sistem perangkat lunak dengan memiliki alur hidup perangkat lunak secara terurut yang dimulai dari analisa, desain, pengodean dan pengujian. Perancangan sistem menggunakan Unified Modelling Language, Bahasa pemograman PHP dan database MySQL. Penelitian ini menghasilkan aplikasi Toko online berbasis web yang memberikan informasi stok secara real-time, Laporan penjualan, laporan stok barang, dan toko dapat mempromosikan produk yang dijual. Sehingga proses pelaporan dan pengontrolan informasi secara stok barang dapat dilakukan dengan baik serta jangkauan pemasaran toko dapat lebih luas sehingga dapat meningkatkan omset penjualan toko.

Page 1 of 1 | Total Record : 10