cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
agribisnisjurnal@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal Agribisnis
ISSN : 14124807     EISSN : 25034375     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
Ruang Lingkup pada jurnal ini adalah semua yang berhubungan dengan kegiatan agribisnis pertanian dan semua yang berkaitan dengan dampak kegiatan agribisnis bagi masayarakat baik itu perencanaan usaha tani/agribisnis, kelayakan usaha tani/agribisnis, dll
Arjuna Subject : -
Articles 162 Documents
Faktor yang Mempengaruhi Curahan Waktu Kerja Wanita Penyadap Karet di Desa Bedengung yuliaubb
Jurnal Agribisnis Vol. 25 No. 1 (2023): Jurnal Agribisnis
Publisher : UNIVERSITAS LANCANG KUNING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/agr.v25i1.14004

Abstract

Penelitian ini bertujuan yaitu 1) Menganalisis Faktor-faktor yang mempengaruhi curahan waktu kerja wanita penyadap karet di Desa Bedengung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan, 2) Menganalisis pendapatan wanita tani penyadap karet di Desa Bedengung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan. Metode penarikan contoh yang dilakukan dalam penelitian ini menggunkan sampel purposive sampling karena jumlah populasi dalam penelitian ini tidak dapat diketahui dengan pasti dan peneliti mungkin mempelajari semua yang ada pada populasi, serta terbatasnya waktu, biaya dan tenaga yang ada, sehingga wanita tani penyadap karet yang ada di Desa Bedengung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan yang menjadi sampel dalam penelitian ini sebanyak 43 orang wanita penyadap karet. Data yang dikumpulkan terdiri dari data primer dan data sekunder. Data yang diperoleh dari lapangan di olah secara tabulatif dan desktriptif baik kualitatif maupun kuantitatif. Hasil penelitian memberikan penjelasan beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi curahan waktu kerja wanita penyadap karet di Desa Bedengung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan yaitu Pendidikan wanita penyadap karet, Umur wanita penyadap karet dan Pendapatan wanita dalam menyadap karet. Pendapatan wanita tani penyadap karet di Desa Bedengung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan rata-rata sebesar Rp 1.969,338 per bulannya.
Persepsi Kelompok Wanita Tani Terhadap Kinerja Penyuluh Pertanian Di Kelurahan Lembah Damai mufti mufti; Niken Nurwati
Jurnal Agribisnis Vol. 25 No. 1 (2023): Jurnal Agribisnis
Publisher : UNIVERSITAS LANCANG KUNING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/agr.v25i1.15312

Abstract

Kelompok wanita tani juga merupakan kegiatan sosial masyarakat khususnya perempuan yang berupaya untuk mengembangkan dan menciptakan produk-produk hasil pertanian yang memanfaatkan lahan perkarangan di lingkungan setempat. di Kelurahan Lembah Damai sudah memanfaatkan lahan pekarangan yang masih kosong seperti sayur-sayuran dan buah-buahan. Namun masih banyak kendala pada kelompok wanita tani di kelurahan Lembah Damai. Sehingga dapat mendorong minat belajar para kelompok wanita tani dalam menghadapi permasalahan dan tercapainya tujuan dalam pemanfaatan lahan perkarangan. Pengambilan Sampel menggunakan metode Purvosive Sampling (pengambilan secara sengaja) yaitu pada kelompok Tani KWT Lestari dan KW usaha mandiri yang memiliki anggota lebih banyak dari kelompok wanita tani yang lain. Sampel KWT Lestari berjumlah 20 orang dan KW usaha mandiri berjumlah 40 orang. Jumlah seluruh sampel 60 orang dan 1 orang tenaga penyuluh. Pengarahan wawancara serta ketepatan pengumpulan data yang dibutuhkan berpedoman pada daftar pertanyaan terstruktur. Analisis yang digunakan dalam penelitian adalah analisis faktor. Dari penelitian yang dilaksanakan dengan menggunakan 23 indikator menyisakan 17 indikator. Sedangkan variable yang tercipta ada 7 variabel; Dari 17 indikator tersebut yang sangat berpengaruh adalah memberikan bimbingan (X18).