cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Journal of Economic Education
ISSN : 23017341     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
Journal of Economic Education publishes articles of original researchs and conceptual studies economics teaching and learning. This journal is published by Postgraduate Program, Universitas Negeri Semarang.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue " Vol 4 No 2 (2015): November 2015" : 6 Documents clear
PENGARUH BRAND EQUITY DAN ATRIBUT PRODUK MOTOR HONDA VARIO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI NILAI KONSUMEN (STUDI KASUS PEMBELI DI DEALER ASTRA MOTOR TEGAL) Rahayu, Titi
Journal of Economic Education Vol 4 No 2 (2015): November 2015
Publisher : Journal of Economic Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan dunia otomotif serta pemasarannya pada era globalisasi sekarang ini telah berkembang menjadi begitu kompleks dan inovasi-inovasi yang dilakukan oleh PT. Astra Honda Motor. Permasalahan ini muncul pada PT. Astra Honda Motor yang menciptakan motor matik perdana yaitu Honda Vario, tetapi dengan berjalannya waktu jumlah penjualan masih berubah – ubah yang dijual di dealer Astra Motor Tegal. Penelitian ini dilakukan melalui survei 89 responden pada pembeli sepeda motor Honda  Vario. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik insidental sampling, yaitu sampel yang dipilih yang secara kebetulan ditemui. Pengumpulan data dilakukan  dengan menggunakan  alat dalam bentuk kuesioner yang dibagikan kepada responden. Metode penelitian menggunakan  kuantitatif dengan menggunakan model Path Analysis (Analisis Jalur) dengan bantuan program SPSS. Hasil analisis menunjukkan(1) X1 berpengaruh signifikan terhadap X3 sebesar 0,488 (2) X2 berpengaruh signifikan terhadap X3 sebesar 0,133 (3) X1 berpengaruh signifikan terhadap Y sebesar 0,305 (4)X2 berpengaruh signifikan terhadap  Y sebesar 0,432 (5) X3 berpengaruh terhadap Y sebesar 0,253 (6) X1 berpengaruh signifikan terhadap Y melalui X3 sebesar 0,305 (7) X2 berpengaruh signifikan terhadap Y melalui X3 sebesar 0,432. Saran yang disampaikan perusahaan otomotif motor Honda perlu meningkatkan pencitraan dan penguatan merek melalui atribut produk agar meningkatkan nilai konsumen terhadap keputusan konsumen. The development of automotive with marketing in this globalization era has been develop become complex and full of innovation by PT.  AHM. This problem PT. AHM the compose matic motorcycle first that is Honda Vario, but be going time amount sell  changeable the Dealer Astra Motor Tegal. The research by  89 responden to the user of Honda Vario . The used of sample technique in this research is insidental sampling, technique this sample with choise the people that we find. The collection of data using tool in quesioner form which shared to the responden.The technique of collection data using quesioner. Research methode with quantitative and using path analysis model with SPSS programe. Analysis result X1 influence the significant of X3 0,488; X2 influence the significant of X3 0,133; X3 influence the significant of Y 0,305; X1 influence the significant of Y 0,432; X2 influence the significant of Y 0,253; X1 influence the significant of  Y from X3 0,305;X2 influence the significant of Y from X3 0,432. Suggestions submitted of Honda  motorcycle automotive company need to increase imaging and brand strengthening by product attribute order to increase  perceived customer decision.
PENGARUH PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN, LINGKUNGAN KELUARGA DAN KEPRIBADIAN WIRAUSAHA TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII SMK SE-KABUPATEN BLORA Nur Syafii, Muhammad Eko; -, Murwatiningsih; Wisika Prajanti, Sucihatiningsih Dian
Journal of Economic Education Vol 4 No 2 (2015): November 2015
Publisher : Journal of Economic Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Minat berwirausaha dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain pengetahuan kewirausahaan, lingkungan keluarga, dan kepribadian wirausaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan kewirausahaan, lingkungan keluarga, dan kepribadian wirausaha terhadap minat berwiruasaha baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII SMK se-Kabupaten Blora tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 4295 siswa. Sampel diperoleh dengan teknik Cluster Random Sampling sebanyak 366 siswa. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pengetahuan kewirausahaan, lingkungan keluarga, dan kepribadian wirausaha sedangkan variabel terikat adalah minat berwirausaha. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif, dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pengetahuan kewirausahaan berpengaruh positif terhadap minat berwirausaha, (2) lingkungan keluarga berpengaruh positif terhadap minat berwirausaha, (3) kepribadian wirausaha berpengaruh positif terhadap minat berwirausaha, dan (4) pengetahuan kewirausahaan, lingkungan keluarga dan kepribadian wirausaha berpengaruh positif terhadap minat berwirausaha. The interesting of entrepreneurship is influenced by several factors, among others knowledge entrepreneurial, family environment, and entrepreneurial personality. This research purpose to know effect knowledge entrepreneurial, family environment, and entrepreneurial personality on interest enterpreneurship as partial or simultan. This research is quantitative research. The population in this research were all students of XII class SMK in Blora regency year 2014/2015 amount to 4295 students. The sample was obtained by Cluster Random Sampling technique is 366 students. Independent variable is knowledge entrepreneurial, family environment, and entrepreneurial personality whereas dependent variable is interest entrepreneurship. Methods of data collection using questionnaire and documentation. Methods of data analysis using descriptive analysis, and multiple linier regression analysis. The results showed that (1) knowledge entrepreneurial has positive influence on interest entrepreneurship, (2) family environment has positive influence on interest entrepreneurship, (3) entrepreneurial personality positive influence on interest entrepreneurship and (4) knowledge entrepreneurial, family environment and enterpreneurial personality have influences on interest entrepreneurship.
MODEL PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN KELUARGA ETNIS TIONG HOA DI KOTA SEMARANG Prastya Nugraha, Aryan Eka; Soesilowati, Etty; Prasetyo, Eko
Journal of Economic Education Vol 4 No 2 (2015): November 2015
Publisher : Journal of Economic Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan mengaplikasikan dalam bentuk model pendidikan kewirausahaan keluarga Tiong Hoa, efektivitas model pendidikan kewirausahaan, memecahkan permasalahan hambatan penerapan model pendidikan kewirausahaan dan membuat model alternatif pendidikan kewirausahaan dari keluarga Tiong Hoa. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini, adalah mixed method. Tahap selanjutnya menentukan sumber data dan teknik analisis yang digunakan adalah analisis data kualitatif yang meliputi reduksi data, penyajian data dan kesimpulan, kemudian dilakukan analisis data kuantitatif dengan deskriptif persentase. Model pendidikan kewirausahaan keluarga diletakkan paling awal karena menjadi ukuran dasar sukses tidaknya proses di keluarga Tiong Hoa. Proses selanjutnya tahap Input, hal ini individu atau anak (Etnis Tiong Hoa) yang belum terpengaruh apapun dalam proses pendidikan kewirausahaan di keluarganya. Tahap selanjutnya proses individu berperan sebagai penerima didikan dan keluarganya berperan sebagi motivator, pengajar, dan sekaligus orang tua sebagai mana mestinya. Semua tahap proses diharapkan dapat menciptakan output individu yang memiliki kemampuan, pengetahuan dan kompetensi berwirausaha ala Tiong Hoa. Tahap akhir maka akan ada outcome yang mencerminkan berfungsinya keluaran. Hasil output yang diharapkan individu tersebut memiliki kemampuan berwirausaha dan tahap akhir individu sudah dibekali dengan kemampuan dan pendidikan kewiraushaan ala keluarga Tiong Hoa akan dapat mengambil keputusan untuk melanjutkan usaha orang tua atau bekerja sendiri. This study aims to understand of family entrepreneurship education model Tiong Hoa, the effectiveness of entrepreneurship education model, solve the problem of implementation of the educational model of entrepreneurship and entrepreneurial education create alternative models of family Tiong Hoa. The approach used in this study, is a mixed method.The next stage determines the source of data and analysis techniques used are qualitative data analysis that includes data reduction, data presentation and conclusion, then performed a descriptive analysis of quantitative data by percentage. Family entrepreneurship education model placed the earliest since become a basic measure of success or failure in the family Tiong Hoa. The next process in this case the individual or the child which has not been affected whatsoever in the process of entrepreneurship education in the family. The next stage is an individual process acts as a receiver and his family plays a role as a motivator, teachers, and parents as well as it should. Results expected output the individual has the ability to entrepreneurship and the final stage is equipped with the capability of individual and family-style education kewiraushaan Tiong Hoa will be able to take a decision to continue the business or self-employed parents.
POLA PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DI KUBe ANUGRAH Azizah, Masfufati; Widodo, Joko; -, Widiyanto
Journal of Economic Education Vol 4 No 2 (2015): November 2015
Publisher : Journal of Economic Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis karakteristik anggota, proses pelaksananaan, serta dampak pelaksanaan pendidikan kewirausahaan di KUBe Anugrah. Berdasarkan tujuan tersebut, peneliti dapat membentuk suatu pola pendidikan kewirausahaan yang dilaksanakan di KUBe Anugrah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi. Hasilnya, karakteristik anggota KUBe Anugrah sangat beragam yang diklasifikasikan dalam tingkat pendidikan formal, usia, status pekerjaan, tingkat produktivitas, pendapatan per bulan, dan daerah tinggal. Di sisi lain, terdapat kesamaan antara anggota satu dengan lainnya, yaitu keterampilan menjahit. pelaksanaan pendidikan di KUBe Anugrah melalui metode pelatihan dan pembinaan dengan melibatkan anggota sebagai sasaran dan sumber belajar. Melalui dua metode tersebut, pelaksanaan pendidikan kewirausahaan di KUBe Anugrah memiliki dampak yang terbagi dalam tiga jenis, yaitu peningkatan kepribadian, peningkatan pendapatan dan fleksibilitas waktu, dan peningkatan partisipasi sosial ekonomi masyarakat dalam pembangunan. Kesimpulannya, pemerintah memerlukan perhatian yang sama antara pendidikan formal dan nonformal, sehingga setiap orang yang memiliki keterbatasan dalam mengikuti pendidikan formal dapat memiliki keterampilan dan mencukupi kebutuhannya secara mandiri. The objectives of this research are to describe and analyze the members characteristics, implementation process, and the impact of entrepreneurship education at KUBe Anugrah. Based on that’s, researcher can make the pattern of entrepreneurship education that implementation at KUBe Anugrah. This study used a qualitative approach with descriptive methods phenomenology. As a result, the characteristics of KUBe Anugrah’s member is very heterogeneous who distinguished in the level of formal education, age, employment status, production capacity, revenue per month, and living area. On the other hand, there are similarities, that’s sewing skills. Implementation of education at KUBe Anugrah through training and coaching methods that involve members as targets and learning resources. While the impact of the activities at KUBe Anugrah divided in the three types, there are the personality development, increase people’s invome and time flexibility, and increased participation in the socio-economic development. Based on these findings, the suggestion is the government need for equal attention between formal and non-formal education, so that people with disabilities to participate in formal education may have the skills and meet their needs independently.
PEMBELAJARAN PROYEK DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP HASIL BELAJAR KEWIRAUSAHAAN SISWA KELAS XI SMK TEUKU UMAR SEMARANG -, Idhar; -, Rusdarti; -, Sunarto
Journal of Economic Education Vol 4 No 2 (2015): November 2015
Publisher : Journal of Economic Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui ketuntasan, pengaruh aktivitas motivasi belajar dan hasil belajar kewirausahaan Siswa Kelas XI Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) Teuku Umar Semarang  secara efektif, karena berdasarkan data bahwa pembelajaran kewirausahaan Siswa Kelas XI SMK Teuku Umar Semarang  22% mengalami ketidaktuntasan dan sumbangan terbesar di program keahlian pemasaran sebesar 42% yang mengakibatkan siswa aktivitas dan motivasi kurang termotivasi dan cenderung pasif mengembangkan potensinya secara optimal.  Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif studi true eksperimental dengan desain berbentuk Pre test-Control Group Design untuk melihat ketuntasan, pengaruh Pembelajaran secara efektif dengan populasi Siswa Kelas XI SMK Teuku Umar Semarang yang dipilih sampel secara acak menurut kriteria peneliti. Hasil penelitian menunjukan bahwa ketuntasan keaktifan belajar Siswa sebesar 48%, motivasi belajar Siswa sebesar 63% dan hasil belajar memperoleh nilai rata-rata sebesar 90,74 terhadap pembelajaran proyek dengan saintifik, pengaruh aktifitas belajar terhadap hasil belajar sebesar 0,019 dan motivasi belajar siswa sebesar 0,098. Hal ini menunjukan aktivitas belajar siswa tidak dapat memprediksi hasil belajar namun motivasi dapat mencapai secara efektif ditandai dengan adanya perbedaan hasil belajar dari 86.15 = 86% dan pos tes sebesar 90,74 = 91% artinya antra pre tes dan pos tes mengalami perubahan sebesar 5% dari sebelumnya. The purpose of this study to determine completeness, influence the activity of learning motivation and learning outcomes Class XI student entrepreneurship Vocational Middle School (SMK) Teuku Umar Semarang effective, because based on data that entrepreneurial learning Class XI student of SMK Teuku Umar Semarang ketidaktuntasan and 22% had the largest contribution the program marketing expertise by 42% which resulted in the student activity and motivation of less motivated and tend to be passive develop their potential optimally. This research is a quantitative study of true experimental design with shaped Pre-test Control Group Design to see the completeness, the influence of learning effectively with Class XI student population Teuku Umar Semarang SMK samples randomly selected according to the criteria of the researcher The results showed that students learning activeness completeness by 48%, student motivation to learn by 63% and the value of learning outcomes gained an average of 90.74 against the project by scientific study, the influence of learning activities to the learning outcomes of 0.019 and 0.098 for students motivation. This shows students learning activities can not predict the outcome of learning but motivation can achieve effectively characterized by the difference in learning outcomes of 86.15 = 86% and post test of 90.74 = 91% means that as between pre-test and post test unchanged at 5% from the previous.
PENGARUH TINGKAT KECERDASAN, MOTIVASI, TINGKAT SOSIAL EKONOMI DAN KEMAMPUAN ADAPTASI LINGKUNGAN SISWA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI KELAS X SMA NEGERI 1 MRANGGEN TAHUN 2014 Arumsasi, Diah; Khafid, Muhammad; DWP, Sucihatiningsih
Journal of Economic Education Vol 4 No 2 (2015): November 2015
Publisher : Journal of Economic Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis Pengaruh Tingkat Kecerdasan, Motivasi, Tingkat Sosial Ekonomi dan Kemampuan Adaptasi Lingkungan Siswa sebagai Variabel Intervening Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Kelas X SMA Negeri 1 Mranggen Tahun 2014.  Populasi penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Mranggen  berjumlah 280, sampel berjumlah 75 siswa. Penetapan sampel dilakukan dengan Proportional Cluster Random Sampling. Pengumpulan data digunakan instrumen berupa angket dan tes. Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif variabel penelitian, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Uji asumsi klasik terdiri atas uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas. Uji hipotesis dengan analisis jalur. Selain analisis jalur dalam menentukan signifikansi variabel intervening,  juga digunakan Sobel Test Calculator for the Significance of Mediation dan SPSS 19.Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh positif dan signifikan kecerdasan terhadap prestasi belajar. Terdapat pengaruh positif dan signifikan motivasi terhadap  prestasi belajar. Terdapat pengaruh positif dan signifikan tingkat sosial ekonomi terhadap kemampuan adaptasi lingkungan siswa. Terdapat pengaruh positif kemampuan adaptasi lingkungan terhadap prestasi belajar. Tidak terdapat pengaruh tingkat sosial ekonomi terhadap  prestasi belajar. Berdasarkan hasil penelitian diatas, untuk meningkatkan prestasi belajar ekonomi maka perlu memperhatikan faktor yang mempengaruhinya yaitu tingkat kecerdasan, motivasi, tingkat sosial ekonomi dan kemampuan adaptasi lingkungan siswa. The aim of this study was to analyze Effect of intelligence, motivation, social economy and Adaptation Capabilities Environment as an intervening variable Against Student Learning Achievement Economy Class X SMA Negeri 1 Mranggen 2014. The population was 280 students of SMAN 1 Mranggen. The sample was 75 students. Determination of the sample by proportional cluster random sampling. Data collection used questionnaire and testing. Data analysis was performed with descriptive analysis of the variables, the classical assumption and hypotheses test. Classical assumption test consists of normality, multicollinearity and heteroscedasticity test. To determine the significance of intervening variables used path analysis and Sobel Test Calculator for the Significance of  Mediation and SPSS 19. The results show there is a positive and significant effect of intelligence on learning achievement, learning achievement motivation, socioeconomic level of students environmental adaptability and the environment adaptability to learning achievement There is no influence of socioeconomic level on learning achievement. Based on the results, to improve learning achievement economy it is necessary to pay attention to the factors that influence it, namely the level of intelligence, motivation, socioeconomic level and adaptability of the student environment.

Page 1 of 1 | Total Record : 6