Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : J SIG (Jurnal Sains Informasi Geografi)

ANALISIS STRATIGRAFI DAERAH LEATO UTARA DAN SELATAN, KOTA GORONTALO (Stratigraphy Analysis of The North and South Leato Region, Gorontalo City) Ronal Hutagalung; Aang Panji Permana; Dewi Rahmawaty Isa; Ivan Taslim
Jurnal Sains Informasi Geografi (J SIG) Vol 4, No 2 (2021): Edisi November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/jsig.v4i2.1037

Abstract

Daerah Leato Utara dan Selatan, Kota Gorontalo merupakan bagian selatan dari lengan utara Sulawesi. Kondisi geologi daerah penelitian sangat kompleks. Untuk itu penelitian ini sangat menarik dilakukan untuk mengetahui stratigrafi sehingga bisa diketahui rekonstruksi pembentukan daerah Leato Utara dan Selatan, Kota Gorontalo. Tujuan penelitian ini adalah melakukan analisis stratigrafi daerah Leato Utara dan Selatan, Kota Gorontalo. Tujuan tersebut akan dicapai menggunakan dua metode penelitian yakni survei lapangan berupa pemetaan geologi detail dan analisis laboratorium berupa analisis petrografi. Hasil dan pembahasan dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada dua satuan geomorfologi, tiga satuan batuan serta tiga kontrol struktur geologi yang bekerja. Satuan granit menjadi satuan tertua yang terbentuk di laut dalam kemudian mengalami pengangkatan di atasnya diendapkan tidak selaras satuan breksi vulkanik dan satuan batugamping terumbu pada lingkungan laut dangkal.