Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : SENADA : Semangat Nasional Dalam MengabdI

Pemenuhan Kebutuhan akan Penghargaan Melalui Poster pada Kelompok PKK RW 04 Sukamaju Rifqi, Muhammad; Kurniasih, Puri; Rosalinda, Herliyana
SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi Vol. 1 No. 2 (2020): SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi
Publisher : Perkumpulan Dosen Periset Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan ini membahas kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dilaksanakan untuk membantu Kelompok Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dalam memenuhi kebutuhan mereka akan penghargaan. Yang menjadi mitra dalam kegiatan ini adalah Kelompok PKK RW 04, Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Kota Depok. Kelompok PKK RW 04 ini termasuk aktif dan dekat dengan warga. Berbagai kebutuhan dasar warga selalu berusaha diakomodasi oleh kelompok tersebut. Sayangnya, beberapa kebutuhan kelompok PKK justru tidak teranggarkan, karena dianggap sebagai penunjang belaka, sehingga bukan sesuatu yang mendesak bagi pemerintah. Dengan demikian, untuk anggaran keperluan penunjang program, sering kali Kelompok PKK RW 04 harus mengumpulkannya secara swadaya. Tim penulis selaku pelaksana kegiatan PKM, dalam hal ini, membantu untuk memenuhi salah satu kebutuhan Kelompok PKK RW 04 yang tidak teranggarkan. Kebutuhan tersebut berupa kebutuhan akan penghargaan, yang coba dipenuhi dengan merancang dan memberikan media poster. Poster tersebut terdiri atas poster tentang struktur organisasi kelompok PKK yang bertujuan untuk memotivasi Kelompok PKK RW 04 agar terus bersemangat dalam membantu warga, serta poster tentang Sepuluh Program PKK sebagai penunjang program yang dijalankan kelompok PKK.