Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

Upaya Antisipatif Guru PAI Dalam Mengatasi Perilaku LGBT di SMK Negeri X Manado Mansur, Serina Putri; Baba, Mastang Ambo; Kaharuddin, Nikmala Nemin
The Teacher of Civilization : Islamic Education Journal Vol 5, No 2 (2024): Volume 5 No. 2 September 2024
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jpai.v5i2.3214

Abstract

Penelitian ini membahas upaya antisipatif guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi perilaku LGBT di SMK Negeri X Manado. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menyebabkan perilaku LGBT pada siswa dan langkah-langkah yang dilakukan oleh guru dalam menghadapinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor penyebab perilaku LGBT di antaranya adalah pelecehan masa kecil, perceraian orang tua, dominasi ibu, pergaulan bebas, dan pola asuh permisif. Upaya antisipatif yang dilakukan oleh guru meliputi memberikan motivasi, pembimbingan individu, serta pengawasan melalui pendekatan personal dan informasi dari siswa lain. Selain itu, guru juga memberikan peringatan dan hukuman jika diperlukan. Jika perilaku siswa tidak menunjukkan perubahan, langkah terakhir adalah memindahkan siswa tersebut. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam memahami peran guru dalam mencegah dan mengatasi perilaku menyimpang di sekolah, serta menjaga lingkungan belajar yang positif dan aman.Kata kunci: Guru PAI, LGBT, Siswa.
Penetrasi Bahasa dan Ancaman Kepunahan Bahasa Daerah di Era Komunikasi Digital di Provinsi Sulawesi Selatan Kaharuddin, Kaharuddin; Kaharuddin, Mutahharah Nemin; Kaharuddin, Nikmala Nemin
Jurnal Idiomatik: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 7 No 1 (2024): Idiomatik: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Muslim Maros

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46918/idiomatik.v7i1.2303

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan penetrasi bahasa dan ancaman kepunahan Bahasa Daerah di Sulawesi Selatan pada era komunikasi digital. Objek penelitian ini adalah Bahasa Bugis. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode survei, data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah sejumlah kosakata dan istilah yang umumnya menggeser penggunaan kosakata lama dalam bahasa daerah dengan teknik note taking techknique (teknik catat) dari berbagai percakapan atau pertuturan dari purposif sampel penelitian ini. seperti dalam acara pernikahan, khotbah Jumat, dan dialog dengan sejumlah teman sejawat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sejumlah kosakata bahasa daerah, khususnya Bahasa Bugis sudah tergeser dan jarang, bahkan penggunaannya digantikan oleh unsur asing yang berpenetrasi. Jika kondisi ini berlangsung terus menerus dan pemertahanan bahasa daerah melemah, Bahasa Daerah khususnya Bahasa Bugis di Sulawesi Selatan terancam punah.
Developing Islamic Characters Of Muslim Students At SMAN 7 Through Islamic Religious Education Waris, Ahmad Mustamir; Simbuka, Srifani; Kaharuddin, Nikmala Nemin; Atamimi, Nazwa Inayah
TARSIUS : Jurnal Pengabdian Tarbiyah, Religius, Inovatif, Edukatif & Humanis Vol 2 No 1 (2020): 2020 Volume 2 Nomor 1
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas tentang Pengembangan Karakter Islami Siswa Muslim di SMAN 7 Melalui Pendidikan Agama Islam. Pendidikan agama Islam dalam membentuk karakter muslim di sekolah memiliki peran penting. Materi pendidikan agama Islam di sekolah menjadi pilar untuk membangun karakter dan jiwa anak. Kajian Islam melalui kajian Al-Qur'an dan hadits menjadi salah satu penunjang untuk mewujudkan aqidah sebagai landasan pedoman hidup, pengajaran fiqh sebagai rambu-rambu hukum ibadah. Sejarah Islam sebagai teladan hidup dan aqidah akhlak sebagai pedoman perilaku remaja. Melalui kegiatan ini, karakter siswa di SMAN 7 Kota Manado diharapkan menjadi karakter muslim yang utuh yang menjalankan aktivitas sehari-hari berdasarkan Al-Qur'an dan hadits, serta memberikan keteladanan yang baik dalam interaksi sehari-hari.
Pendampingan Pemahaman Fiqih Wanita Untuk Remaja Masjid Di Desa Sea I, Kec. Pineleng, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara Kaharuddin, Nikmala Nemin; Simbuka, Srifani; Waris, Ahmad Mustamir; Praba, Raihan
TARSIUS : Jurnal Pengabdian Tarbiyah, Religius, Inovatif, Edukatif & Humanis Vol 1 No 1 (2019): 2019 Volume 1 Nomor 1
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pendampingan mengenai fiqih wanita yakni berkenaan dengan masalah haid kepada Remaja Masjid Di Desa Sea I, Kec. Pineleng, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Pada tahap awal, tim melakukan observasi di lokasi pengabdian dan mewawancarai Imam Mesjid, Ketua Majelis Taklim, dan Ketua Remaja Mesjid guna mencari informasi terkait pemahaman tentang fiqih wanita Remaja masjid yang menjadi sasaran. Kemudian tim menyusun rancangan kegiatan selama 7 kali pertemuan sesuai dengan 7 topik materi untuk program pendampingan. Kegiatan penyampaian materi dilakukan dengan metode ceramah dan dialog interaktif. Pada akhir kegiatan, dilakukan evaluasi untuk mengukur sejauh mana pemahaman peserta mengenai materi fiqih materi (Haid). Melalui kegiatan ini, diharapkan remaja muslim Di Desa Sea I, Kec. Pineleng, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara memahami betul apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan dimasa haid, serta tata cara bersuci dari haid sesuai dengan syariat ajaran Islam.
Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Bagi Guru Di MTs/SMP Se Kota Bitung Kaharuddin, Nikmala Nemin; Simbuka, Srifani; Saud, Indah Wardaty
TARSIUS : Jurnal Pengabdian Tarbiyah, Religius, Inovatif, Edukatif & Humanis Vol 1 No 1 (2019): 2019 Volume 1 Nomor 1
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada guru-guru dalam menyusun karya tulis ilmiah berupa proposal Penelitian Tindakan Kelas, serta melatih guru melaksanakan kegiatan penelitian di dalam kelas untuk mengembangkan profesinya. Peserta dari kegiatan ini adalah 25 guru-guru MTs/SMP se Kota Bitung. Kegiatan dilaksanakan di MTS N 1 Bitung dari tanggal 10 sampai 15 September 2022. Materi yang disampaikan berkaitan dengan pedoman penyususnan karya tulis ilmiah, prosedur dalam penelitian tindakan kelas, model-model pembelajaran yang bisa digunakan dalam proses belajar mengajar. Kegiatan ini menghasilkan produk draft proposal Penelitian Tindakan Kelas yang menggunkan siklus-siklus yang tepat. Dengan kegiatan ini, peserta mendapatkan pemahaman dan keterampilan mengenai teknik dan prosedur penyusunan karya tulis ilmiah berbasis Penelitian Tindakan Kelas. Selama kegiatan berlangsung, peserta antusias dan menghasilkan proposal PTK dengan judul yang bervariasi. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan pengabdian ini berjalan dengan baik dan memperoleh hasil yang maksimal.
Pengenalan Kosa Kata Bahasa Inggris Dan Bahasa Arab Bagi Siswa RA Al-Ikhlas Watudambo Saini, Fadhlan; Halimah, Nur; Kaharuddin, Nikmala Nemin; Saud, Indah Wardaty
TARSIUS : Jurnal Pengabdian Tarbiyah, Religius, Inovatif, Edukatif & Humanis Vol 2 No 2 (2020): 2020 Volume 2 Nomor 2
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian ini bertujuan mengenalkan kosa kata Bahasa Inggris dan Bahasa Arab Dasar melalui media bergambar pada siswa RA Al-Ikhlas Watudambo Desa Kauditan II Kecamatan Kauditan, Kabupaten Minahasa Utara. Diharapkan dengan adanya pengabdian ini bisa menambah pengetahuan siswa mengenai Bahasa Inggris dan Bahasa Arab, serta memperkaya guru tentang metode pengajaran kosakata Bahasa Inggris dan Bahasa Arab dengan menggunakan media gambar. Partisipan yang terliubat dalam pengabdian ini adalah 25 siswa. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa media gambar dapat digunakan dalam kegiatan pengenalan kosa-kata Bahasa Inggris dan Bahasa Arab pada anak usia dini di RA Al-ikhlas Watodambo
Penguatan Kompetensi Guru TK/RA Manado dalam Mengajarkan Bahasa Inggris sebagai Bahasa Asing untuk Generasi Alpha Saud, Indah Wardaty; Halimah, Nur; Kaharuddin, Nikmala Nemin; M, Effendi; Darise, Gina Nurvina; Jafar, Gita Fajrin
TARSIUS : Jurnal Pengabdian Tarbiyah, Religius, Inovatif, Edukatif & Humanis Vol 6 No 1 (2024): 2024 Volume 6 Nomor 1
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/tarsius.v6i1.945

Abstract

Dalam dunia pendidikan anak usia dini, mengenalkan Bahasa Inggris merupakan salah satu cara mempersiapkan anak untuk masa depan yang sukses. Generasi alfa, yang lahir di era internet, membutuhkan keterampilan dalam bahasa Inggris karena teknologi global menggunakan bahasa ini sebagai bahasa internasional. Oleh karena itu, sangat penting bagi guru pendidikan anak usia dini untuk membangun kepercayaan diri dan keterampilan dalam berbahasa Inggris, kompetensi membuat rancangan dan materi ajar menggunakan aplikasi seperti Canva, serta menggunakan metode yang tepat dalam mengelola kelas. Namun, banyak guru yang berasal TK/RA belum memiliki kualitas Bahasa Inggris yang mempuni, belum berinovasi menggunakan aplikasi sederhana dalam menyusun materi sendiri, juga belum mendapatkan metode ajar Bahasa Inggris yang cocok bagi siswa mereka. Untuk mengatasi masalah ini, pelatihan guru menjadi solusi penting untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan mereka. Paket pelatihan ini mencakup konsep pembelajaran Bahasa Inggris untuk anak usia dini, pembuatan media berbasis video menggunakan Canva. Di akhir pelatihan, para guru yang telah dilatih melakukan microteaching sebagai tahap evaluasi dalam pelatihan ini. Hasil yang diperoleh yakni 90% guru telah menunjukkan performa yang baik dalam menyampaikan materi Bahasa Inggris dengan menggunakan metode lagu dan permainan dengan perolehan nilai rata-rata 81.6 kategori high (Sangat baik). Selain itu, guru juga memperlihatkan keterampilan dalam mendesain materi menggunakan Canva.
The Implementation of Brainwriting Strategy to Improve Students’ Ability in Writing Recount Text Handayani, Khani; Toba, Rostanti; Komariah, Anis; Halimah, Nur; Kaharuddin, Nikmala Nemin
Borneo Journal of Language and Education Vol 3 No 1 (2023): Borneo Journal of Language and Education, Vol.3 (No.1), April 2023
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeru Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21093/benjole.v3i1.6419

Abstract

Writing plays an important role in language acquisition, promoting the students’ experiment to communicate their ideas and strengthen the language ability that they learn in class. However, the researcher found that students had low ability in writing. The research objectives were: (1) To describe the implementation of brainwriting strategy can improve students’ ability in writing recount text. (2) To identify the improvement of students’ ability in writing recount text by using brainwriting strategy. This research used a classroom action research design that conducts in two cycles. The research subject was X IPA 1 grade SMAN 1 Sangatta Selatan students. These research findings showed that: (1) The implementation of the brainwriting strategy where the students divide into some groups that consist of 6 or more participants, then every student write three ideas on the paper until 5 minutes the paper passed to the right person, just like that until all of the participants have got the paper. (2) The improvement of students’ ability to write recount text using brainwriting strategy could be seen from the comparison calculation between the total average cycle I and cycle II scores. The implementation of brainwriting strategy can improve the students’ ability to write recount text.
Pelatihan Mendeley Untuk Penulisan Karya Ilmiah Yusuf, Andi M.; Kaharuddin, Nikmala Nemin; Kaharuddin, Mutahharah Nemin
NYIUR-Dimas: Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 2 (2022)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/nyiur.v2i2.381

Abstract

Tujuan dari pengabdian masyarakat ini agar dosen dan mahasiswa dapat memahami penggunana aplikasi Mendeley. Hal ini penting karena akan mempermudah dosen dan mahasiswa dalam penulisan karya tulis ilmiah, meminimalisir kesalahan dalam penulisan karya tulis ilmiah, manajemen sitasi, serta dapat mengefesienkan waktu dalam pengerjaan karya tulis ilmiah khususnya pengelolahan referensi. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini, yaitu memberikan materi berupa perkenalan aplikasi Mendeley dan turorial penggunaan aplikasi Mendeley. Hasil yang diperoleh, yaitu peningkatan pengetahuan dan pemahaman dosen dan mahasiswa dalam penggunaan aplikasi ini guna memudahkan penulisan karya tulis ilmiah.