Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

ANALISA PENGGUNAAN OBAT ANTIHIPERTENSI PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK DENGAN HEMODIALISA DI KLINIK XYZ Anggraeni, Silvia; Panduwiguna, Ivans; Yunaidy, Boy; Sulistiawati, Febi; Jerry, Jerry
Jurnal Farmasi Kryonaut Vol 3 No 1 (2024): Jurnal Farmasi Kryonaut
Publisher : LPPM STIKES BULELENG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59969/jfk.v3i1.88

Abstract

Di Indonesia angka kejadian gagal ginjal kronis berdasarkan data dari Riskesdas pada tahun 2013, prevalensi gagal ginjal kronis 0,2% dari penduduk Indonesia. Hanya 60% dari pasien gagal ginjal kronis tersebut yang menjalani terapi dialisis. Di Provinsi Sumatera Barat prevalensi penyakit gagal ginjal kronis 0,2% dari penduduk dari pasien gagal ginjal kronis di Indonesia, yang mencakup pasien mengalami pengobatan, terapi penggantian ginjal, dialysis peritoneal dan Hemodialisis pada tahun 2013. Penelitian ini menggunakan metode analisa deskriptif yang tujuan utamanya membuat gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan secara objektif. Data primer yaitu suatu teknik pengambilan data yang dilakukan mulai dengan beberapa pertanyaan dalam bentuk kuesioner. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan obat antihipertensi pada pasien gagal ginjal kronik dengan hemodialisa saat lagi tidak menempuh hemodialisa didapatkan ketepatan dosis nya sebesar 58 pasien dengan presentase 96,67%, dan yang tidak tepat dosis sebesar 2 pasien dengan presentase 3, 33%.. Dan berdasarkan analisa data dan pembahasan maka berdasarkan data gambaran pengunaan obat pada 60 pasien tersebut dievaluasi bedasarkan empat aspek yaitu aspek tepat pasien, tepat obat, tepat indikasi dan tepat dosis. Penelitian ini nilai pemakaian obat berlandaskan tepat pasien bernilai 100% karena kesemua obat yang diresepkan pada pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisis di instalasi hemodialisis Klinik Muslimat NU Cipta Husada I Jakarta Selatan tahun 2018 telah sesuai dengan keadaan patologi serta fisiologi pasien dan tidak menimbulkan kontraindikasi untuk pasien.
PENGARUH EKSTRAK ETANOL 70% V/V DAGING BUAH PISANG RAJASERE (Musa paradisiaca var. sapientum (L.) kuntze) UNTUK MENURUNKAN ASAM URAT PADA MENCIT PUTIH JANTAN (Mus musculus) Aisyah, Rizka; Putra, Ari Permana; Aldianysah, Aldianysah; Jerry, Jerry; Hidayat, Arif; Dewi, Luh Yesi Angga Natalia
Jurnal Farmasi Kryonaut Vol 3 No 1 (2024): Jurnal Farmasi Kryonaut
Publisher : LPPM STIKES BULELENG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59969/jfk.v3i1.90

Abstract

Asam urat adalah asam yang dihasilkan dari proses metabolisme berupa kristal purin di dalam tubuh manusia. Kadar asam urat normal dalam darah pria dewasa 3,5-7,2 mg/dl. Dan wanita 2,6-6,0 mg/dl. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol 70 % V/V daging buah pisang raja sere (musa paradisiaca var. sapientum (L.) kuntze) yang berpengaruh untuk menurunkan kadar asam urat dalam darah mencit putih jantan (mus musculus). Dengan menggunakan desain penelitian eksperimental. Metode induksi hiperirusemia yang digunakan adalah induksi kafein pada dosis 3,78 mg/20 g BB. Setelah hewan uji hiperurisemia lalu dilakukan induksi menggunakan sampel ekstrak etanol 70 % daging buah pisang raja sere dan allopurinol sebagai sampel pembanding. Penelitian dilakukan dilaboratorium Farmakologi Institut Sains dan Teknologi Al-kamal Jakarta. Determinasi tumbuhan pisang raja sere berasal dari suku musaceae dan hewan uji menggunakan mencit putih jantan galur DDY (Deutche Denken Yoken) yang telah dipastikan identitasnya dan dinyatakan sehat. Pengujian ekstrak etanol 70 % V/V daging buah pisang raja sere meliputi uji fitokimia dan uji non spesifik. Senyawa kimia yang terkandung pada ekstrak etanol 70 % V/V daging buah pisang raja sere (musa paradisiaca var. sapientum (L.) kuntze) yang dapat menurunkan asam urat dalam darah mencit putih jantan (mus musculus) adalah flavonoid dan tanin. Dosis yang efektif untuk menurunkan asam urat dalam darah mencit putih jantan adalah dosis ke-3 dari ekstrak etanol 70 % daging buah pisang raja sere (musa paradisiaca var. sapientum (L.)kuntze) yaitu 5,2 mg/20 g BB sebesar 44 %.
UJI EFEKTIVITAS SEDIAAN GEL MADU BADUY SEBAGAI OBAT LUKA BAKAR Hardiana, Iyan; Renaldi, Fransiskus Samuel; Baniu, Ahmad Sahlan; Afrizal, Wahyu Nur; Jerry, Jerry; Dewi, Luh Yesi Angga Natalia
Jurnal Farmasi Kryonaut Vol 3 No 1 (2024): Jurnal Farmasi Kryonaut
Publisher : LPPM STIKES BULELENG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59969/jfk.v3i1.91

Abstract

Madu adalah cairan manis berasal dari nektar tanaman diproses oleh lebah menjadi madu tersimpan dalam sel-sel sarang lebah. Madu merupakan obat tradisional tertua dianggap penting untuk pengobatan penyakit pernafasan, infeksi saluran pencernaan dan bermacam-macam penyakit. Madu juga digunakan secara rutin untuk membalut luka, mengurangi rasa sakit dan bau pada luka bakar atau borok dengan cepat. Penggunaan madu pada luka dapat meningkatkan epitalisasi jaringan nekrotik dengan beberapa makanisme. Salah satunya dengan merangsang pertumbuhan kapiler darah baru dan produksi sitokin yang merangsang regenerasi jaringan. Osmolaritas tinggi dan sifat higroskopis dari madu dapat membentuk barier fisik, menciptakan lingkungan lembab dan mengurangi udema lokal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas penyembuhan luka bakar dengan madu baduy serta mengembangkan teknologi farmasi menjadikan madu bentuk gel. Jenis penelitian ini penelitian eksperimental, membuat sediaan gel dari madu yang berasal dari Baduy, dengan 3 perbandingan konsentrasi madu 10%, 15% dan 20%. Kemudian uji efektivitasnya sebagai obat luka bakar. Tempat dan waktu pelaksanaan penelitian dilakukan di Laboratorium Institut Sains dan Teknologi Al-Kamal Jakarta Barat, Fakultas Sains dan Teknologi pada bulan Juni-November 2018. Hasil pengujian disimpulkan sediaan gel madu Baduy memiliki efektivitas sebagai obat luka bakar. Dosis sediaan gel paling efektif untuk penyembuhan luka dosis uji III yaitu konsentrasi madu 20% (waktu penutupan luka rata-rata 7 hari)
Perancangan dan Pembuatan Video Company Profile TK Kristen Tabqha Batam Dengan Metode MDLC Ardiansyah, Muhammad; Jerry, Jerry
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol. 5 No. 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.7979

Abstract

TK Kristen Tabqha Batam merupakan sekolah swasta yang didirikan sejak tahun 2008 berlokasi di Center Park Blok III No.3, Batam Center. Salah satu permasalahan yang sedang dihadapi oleh TK Kristen Tabqha Batam adalah dibutuhkannya video profile agar dapat digunakan sebagai sarana pemasaran atau media promosi yang memperlihatkan apa saja fasilitas dan keunggulan yang dimiliki oleh TK Kristen Tabqha Batam. Berdasarkan permasalahan yang ada, penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk merancang dan membuat sebuah video profile untuk TK Kristen Tabqha Batam yang mampu membantu sekolah agar dikenal lebih luas lagi. Video profile dirancang dengan menggunakan metode Multimedia Life Cycle Development (MDLC) dan menghasilkan video profile yang akan dipublikasi di media sosial TK Kristen Tabqha Batam.
PENGARUH PENERAPAN ENTERPRISE RESOURCE PLANNING (ERP) DALAM RANTAI PASOK PT. GARUDA Qadri, Rizni Aulia; Zai, Immanuel; Jerry, Jerry; Vanders, William; Ong, Jovi; Yodiputra, Jason; Melvin, Melvin; Saputra, Osgood Feriady Darma
PROMOSI: Jurnal Program Studi Pendidikan Ekonomi (e-Journal) Vol 11, No 1 (2023): PROMOSI
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/pro.v11i1.7887

Abstract

The purpose of this research was carried out to find out how effective theapplication of corporate resource planning at PT. Garudafood. This research will beanalyzed by data collection methods. In this study the authors will discuss theimplementation of ERP on PT. Garudafood, the benefits of the ERP system for PT.garuda food, and analysis of the application of the supply chain to PT. Garudafood.The conclusion from the results of the analysis is that PT. Garudafood hassucceeded in increasing the efficiency and effectiveness of its supply chainmanagement by implementing an ERP system.Keywords : Efficiency, Effectiveness, ERP, Management, Supply Chain
EVALUASI KEJADIAN EFEK SAMPING OBAT ANTIBIOTIKA PADA PASIEN RAWAT INAP di RUMAH SAKIT “X” JAKARTA, INDONESIA Jerry, Jerry
SOCIAL CLINICAL PHARMACY INDONESIA JOURNAL Vol 2, No 1 (2017)
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52447/scpij.v2i1.903

Abstract

Penggunaan antibiotika saat ini sangat luas, hampir semua pasien yang dirawat di rumah sakit selalu mendapatkan antibiotika. Antibiotika merupakan golongan obat yang paling banyak digunakan di dunia, hasil studi di Indonesia menunjukkan bahwa lebih dari 70% pasien diresepkan antibiotika (Perception communities in physicians, 2011). Salah satu hal yang harus diwaspadai dari penggunaan antibiotika adalah kejadian efek samping pada pasien yang dapat meningkatkan lama rawat, dan biaya yang harus dikeluarkan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kejadian efek samping penggunaan antibiotika serta korelasinya terhadap jenis kelamin, umur, dan antibiotika yang digunakan. Penelitian ini dilakukan secara prospektif dengan teknik purposive sampling di ruang rawat rumah sakit “X” Jakarta dari bulan Januari sampai Maret 2016, dan hasilnya dianalisa dengan uji spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 34 pasien mengalami kejadian efek samping obat, terdiri dari laki-laki 14 pasien (41.18 %) dan perempuan 20 pasien (58.82 %). Pasien yang mengalami efek samping obat paling banyak pada usia 21 - 40 tahun sebanyak 12 pasien (35,29%). Antibiotika yang paling banyak menyebabkan efek samping adalah Levofloxacin (26,47%) dan Ciprofloxacin (23,53%). Bentuk manifestasi efek samping obat yang paling banyak ditemukan adalah kulit kemerahan/ gatal/ bengkak (70,59%). Kesudahan efek samping obat sembuh (88,24%), dan sembuh dengan gejala sisa (11,76%). Dari hasil uji spearman, tidak ada korelasi yang signifikan antara kejadian efek samping obat dengan jenis kelamin (sig. 0.848), usia  (sig. 0.614), dan golongan antibiotika (sig. 0.054). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan antibiotika dapat menyebabkan kejadian efek samping obat, yang tidak tergantung dari jenis kelamin, umur, ataupun jenis obat yang diberikan, sehingga Apoteker harus lebih peduli terhadap penggunaan antibiotika golongan quinolon.
Pengaruh Penerapan Manajemen Risiko Bisnis dalam Small Business Development Jerry, Jerry; Vanders, William; Feriady Darma Saputra, Osgood; Ong, Jovi; Melvin, Melvin
Journal of Economics and Business UBS Vol. 12 No. 1 (2023): Regular Issue
Publisher : UniSadhuGuna Business School

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52644/joeb.v12i1.115

Abstract

UMKM merupakan Singkatan dari Usaha Mikro Kecil Menengah. Di indonesia sendiri, menurut data dari kementerian koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia Jumlah Umkm pada kuartal pertama 2021 mencatat jumlah usaha kecil menengah di indonesia mencapai 64.2 juta. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan memahami manajemen risiko pada UMKM bidang cafe yang mengalami penurunan pendapatan akibat munculnya pandemi. Penelitian ini dilakukan dengan menghasilkan laporan tentang manajemen risiko kepada pemilik usaha untuk kembali beroperasi bisnisnya. Penelitian yang akan diteliti berupa risiko yang berdampak terhadap UMKM bidang cafe. Dari hasil penelitian yang diteliti, risiko yang sangat berdampak terhadap UMKM bidang cafe adalah risiko operasional
Rental Price Prediction of Boarding Houses in Batam City Using Linear Regression and Random Forest Algorithms Jerry, Jerry; Christian, Yefta; Herman, Herman
Journal of Applied Informatics and Computing Vol 7 No 2 (2023): December 2023
Publisher : Politeknik Negeri Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30871/jaic.v7i2.6732

Abstract

Boarding houses, commonly known as "kost," are residential places typically rented by individuals, serving a function similar to hotels, but with more affordable pricing. With the proliferation of boarding house businesses, residents and newcomers in Batam city face challenges in selecting suitable accommodation based on both price and amenities. Leveraging machine learning, a branch of artificial intelligence (AI), and incorporating various algorithms, a system can be developed to predict the rental prices of boarding houses. This helps individuals make informed decisions regarding the suitability of a boarding house based on their preferences and budget. The algorithms utilized in this study are Linear Regression and Random Forest. The modeling process resulted in R2 Scores, with Linear Regression achieving a score of 64%, while Random Forest outperformed with an impressive 99% R2 Score. Due to the higher R2 Score of Random Forest, this model was selected for the development of a website using the Scrum framework. The outcome of this research is a predictive pricing website for boarding houses, offering a valuable tool for residents and visitors in Batam when seeking to rent or lease a boarding house.
Pengembangan Media Video Pembelajaran Dengan Model Pengembangan 4D Pada Mata Pelajaran Fotografi Jerry, Jerry; Ardiansyah, Muhammad
INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science Vol 7 No 4 (2024): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31539/intecoms.v7i4.7978

Abstract

Media pembelajaran adalah sebuah alat bantu pembelajaran yang mampu mengembangkan pemahaman, perasaan, konsentrasi, serta kemampuan atau keterampilan peserta didik, sehingga dapat memfasilitasi proses belajar. Fotografi merujuk pada proses pembuatan gambar atau foto dari suatu objek dengan cara merekam pantulan cahaya yang mengenai objek tersebut pada suatu medium yang peka terhadap cahaya. Melalui platform YouTube, mahasiswa dapat lebih mudah memahami materi karena video pembelajaran yang dibuat memiliki daya tarik tersendiri, sehingga membuat pembelajaran menjadi lebih menarik dan menghindari rasa bosan.Penelitian ini menggunakan metode tinjauan literatur dan pendekatan kualitatif dengan model pengembangan 4D.Video yang telah dirancang akan diuji pada 30 mahasiswa yang berada di Batam yang telah menontonnya, dan hasil uji responden akan dianalisis untuk menyimpulkan hasil penelitian. Hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa video pembelajaran ini mendapat berbagai respons positif dan konstruktif. Secara keseluruhan, video pembelajaran ini diterima dengan baik oleh responden, walaupun terdapat beberapa catatan untuk perbaikan, termasuk peningkatan efek, variasi backsound, serta peningkatan dalam aspek animasi.
Penerapan Sistem Informasi Akuntansi berbasis Aplikasi Excel pada Organisasi Non-Profit Joni, Joni; Carolina, Verani; Eddy, Endah Purnama Sari; Natalia, Maria; Setiana, Sinta; Silaban, Barnabas Tridig; Jerry, Jerry; Juhaeni, Najmi Mutia; Sophieana, Glorya; Tanison, Nindy
E-Dimas: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 15, No 3 (2024): E-DIMAS
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/e-dimas.v15i3.19990

Abstract

Sistem informasi akuntansi adalah kunci utama di dalam menciptakan keputusan strategis organisasi. Sistem ini banyak dikembangkan pada organisasi berbasis laba, namun masih sangat terbatas pada organisasi non-profit. Yayasan sebagai salah satu organisasi non-profit memiliki ketidakpahaman mengenai laporan keuangan terkait pertanggungjawabannya kepada donatur maupun penilaian kinerja mereka. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk menerapkan sistem informasi akuntansi pada yayasan sebagai organisasi non-profit. Metode yang digunakan antara lain memodifikasi sistem informasi akuntansi, pelatihan dan pendampingan. Pengabdian ini memberikan beberapa hasil penting antara lain, pertama pengabdian ini menciptakan aplikasi sistem informasi berbasis Excel yang tepat bagi mitra. Kedua, beberapa fitur telah dimodifikasi yaitu chart of account penerima donasi, pendonor, dan piutang masyarakat. Ketiga, melalui pengabdian ini juga semua fitur penciptaan sistem informasi keuangan pada mitra dapat diintegrasikan di dalam satu aplikasi Excel. Mitra telah berhasil membuat laporan keuangan dengan bantuan aplikasi Excel sehingga menunjukkan keberhasilan kegiatan pengabdian ini. Diharapkan pendampingan keberlanjutan tetap diberikan untuk memastikan sistem informasi akuntansi berjalan secara berkelanjutan pada yayasan.