Andi Priyolistiyanto
Prodi Pendidikan Teknologi Informasi, Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam Dan Teknologi Informasi

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID PADA PEMROGRAMAN DASAR PASCAL Anwari, Taufan; Shodiqin, Ali; Priyolistiyanto, Andi
Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Vol 4, No 1 (2020): April
Publisher : LPPM Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppp.v4i1.24782

Abstract

Selama ini pembelajaran Pemrograman Dasar Pascal kelas X di SMK Negeri  9 Semarang belum menggunakan media yang bervariasi sehingga siswa kurang termotivasi dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Android pada pembelajaran tersebut dan mengetahui kelayakan,perbedaan  hasil belajar siswa dan pengembangan dari media pembelajaran yang dikembangkan.Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yaitu: (1) Analyze (analisis), (2) Design (desain atau perancangan), (3) Development (pengembangan), (4) Implementation (implementasi), dan (5) Evaluation (evaluasi). Penelitian dilakukan di SMK Negeri 9 Semarang dengan melibatkan 35 responden pada bulan september 2019 untuk mengetahui tingkat kelayakan dan peningkatan hasil belajar media pembelajaran  berbasis Android ini. Hasil dari penelitian pengembangan ini adalah: Tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis Android  Pemrograman pascal untuk siswa kelas X  oleh ahli media 1 diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 93% dengan kategori “Sangat Layak”, ahli media 2 diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 76% dengan kategori “Layak”.Oleh ahli materi diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 76,56% dengan kategori “ Layak”, oleh guru mata pelajaran diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 77,47% dengan kategori “Layak”, dan pengujian oleh peserta didik diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 81,4% dengan kategori “Sangat Layak”. Rata-rata keseluruhan responden sebesar 80,8% dengan kategori “Layak” sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis Android yang dikembangkan “Layak” digunakan. Sedangkan pada kemampuan Aplikasi Media pembelajaran berbasis android pada pemrograman dasar pascal untuk siswa kelas X RPL SMK Negeri 9 Semarang dengan  model pembelajaran discovery learning mengalami perbedaan yang signifikan yang di dukung dengan uji-t, dibandingkan dengan pembelajaran tanpa aplikasi edukatif berbasis android.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID PADA PEMROGRAMAN DASAR PASCAL Taufan Anwari; Ali Shodiqin; Andi Priyolistiyanto
Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Vol. 4 No. 1 (2020): April
Publisher : LPPM Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppp.v4i1.24782

Abstract

Selama ini pembelajaran Pemrograman Dasar Pascal kelas X di SMK Negeri  9 Semarang belum menggunakan media yang bervariasi sehingga siswa kurang termotivasi dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Android pada pembelajaran tersebut dan mengetahui kelayakan,perbedaan  hasil belajar siswa dan pengembangan dari media pembelajaran yang dikembangkan.Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yaitu: (1) Analyze (analisis), (2) Design (desain atau perancangan), (3) Development (pengembangan), (4) Implementation (implementasi), dan (5) Evaluation (evaluasi). Penelitian dilakukan di SMK Negeri 9 Semarang dengan melibatkan 35 responden pada bulan september 2019 untuk mengetahui tingkat kelayakan dan peningkatan hasil belajar media pembelajaran  berbasis Android ini. Hasil dari penelitian pengembangan ini adalah: Tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis Android  Pemrograman pascal untuk siswa kelas X  oleh ahli media 1 diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 93% dengan kategori “Sangat Layak”, ahli media 2 diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 76% dengan kategori “Layak”.Oleh ahli materi diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 76,56% dengan kategori “ Layak”, oleh guru mata pelajaran diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 77,47% dengan kategori “Layak”, dan pengujian oleh peserta didik diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 81,4% dengan kategori “Sangat Layak”. Rata-rata keseluruhan responden sebesar 80,8% dengan kategori “Layak” sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis Android yang dikembangkan “Layak” digunakan. Sedangkan pada kemampuan Aplikasi Media pembelajaran berbasis android pada pemrograman dasar pascal untuk siswa kelas X RPL SMK Negeri 9 Semarang dengan  model pembelajaran discovery learning mengalami perbedaan yang signifikan yang di dukung dengan uji-t, dibandingkan dengan pembelajaran tanpa aplikasi edukatif berbasis android.
Perceptions of the Society towards the Profile of Teachers’ Preparation Program Praptining Rahayu; Agnita Siska Pramasdyahsari; Nurina Happy; Wawan Kurniawan; Andi Priyolistiyanto
International Journal of Research in Education Vol 2, No 1 (2022): Issued in January 2022
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/ijre.v2i1.9959

Abstract

The quality improvement of the university becomes one of the considerations in choosing the study program. Therefore, higher education branding is essential to maintain its existence in society.   As a part of the Teacher Preparation Program in Central Java, FPMIPATI UPGRIS needs a branding effort to increase its existence in the community so that it can increase the interest of prospective new students to choose it as a destination for undergraduate education. This study aims to determine public perceptions about the profile of FPMIPATI UPGRIS. The method used in this study is a cross-sectional quantitative survey method. The results showed that the profile of each Study Program at FPMIPATI consists of (1) excellent curriculum and competencies, (2) partnerships that exist in the study program, (3) Facilities, (4) programs to facilitate students to obtain funding other than scholarships, (4) profiles of graduates from each Study Program, able to be an attraction for the public, especially prospective new students.
RANCANG BANGUN AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATERI RNA DAN DNA BERBASIS ANDROID PADA KELAS XII SMA Restu Setiadien Haq; Lilik Ariyanto; Andi Priyolistiyanto
Jurnal SITECH : Sistem Informasi dan Teknologi Vol 6, No 1 (2023): JURNAL SITECH VOLUME 6 NO 1 TAHUN 2023
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/sitech.v6i1.9734

Abstract

Pada masa setelah pandemi Covid-19 seperti saat ini proses pembelajaran sudah mulai kembali menggunakan model pembelajaran tatap muka, tentunya siswa dan guru perlu adaptasi terhadap peralihan model pembelajaran tersebut, salah satunya dapat dengan menggunakan media pembelajaran yang menarik dan inovatif sehingga siswa dapat lebih tertarik dan efektif dalam proses pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 1 Gemuh pada tahun ajar 2022/2023. Model pengembangan aplikasi yang digunakan adalah Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Untuk validasi aplikasi media pembelajaran materi RNA dan DNA berbasis Augmented Reality ini dilakukan uji kelayakan dan daya tarik oleh validator yang terdiri dari ahli media, ahli materi dan responden yang dilakukan oleh siswa kelas XII IPA II dengan teknik pengumpulan data berupa mengisi angket penilaian. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa aplikasi media pembelajaran ini dalam kategori sangat layak untuk digunakan dan memiliki kategori daya tarik yang tinggi. Hal ini diketahui melalui perhitungan angket penelitian dari ahli media, ahli materi dan responden dengan hasil presentase kelayakan sebesar 83% dan daya tarik sebesar 83% sehingga dapat disimpulkan aplikasi media pembelajaran materi RNA dan DNA berbasis Augmented Reality ini dapat digunakan dalam proses pembelajaran.
SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN OBAT BERBASIS WEB DI UPTD PUSKESMAS KESESI 1 Dino Agung Dwi Galih Putra; Lilik Ariyanto; Andi Priyolistiyanto
JIPETIK:Jurnal Ilmiah Penelitian Teknologi Informasi & Komputer Vol 4, No 1 (2023): JIPETIK: Jurnal Ilmiah Penelitian Teknologi Informasi & Komputer
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh bagian pengelolaan Obat UPTD Puskesmas Kesesi 1 dalam pengelolaan data masih dikerjakkan secara manual, maka dibuatlah Sistem Informasi Pengelolaan Obat berbasis web ini untuk mempermudah dalam penyimpanan dan pengambilan data, sehingga diharapkan sistem yang ada dapat mempermudah dalam pencarian data, input data, output data secara otomatis, efektif dan efisien. Metode yang digunakan dalam pembuatan sistem ini adalah Metode kualitatif, dengan model waterfall tahapan SDLC yang mana tahapan penelitiannya meliputi: Pengumpulan Data (Data Gathering), Pengolahan Data Awal (Data Preprocessing), Model / Metode Yang Diusulkan / Dikembangkan (Proposed Model/ Method), Eksperimen dan Pengujian Model / Metode (Model / Method Test and Experiment), Evaluasi dan Validasi Hasil (Result Evaluation and Validation) dengan tahap desain sistem meliputi: desain sistem yang meliputi : Use Case Diagram, DFD, ERD, Desain Input Proses Output (DIPO). Kemudian diimplementasikan menggunakan Sublime Text 3. Pengujian aplikasi ini menggunakan uji blackbox melalui validasi ahli sistem informasi, uji angket user praktikalitas oleh pengguna. Hasil pengujian praktikalis oleh pengguna memperoleh hasil 87,5% menunjukkan kategori sangat setuju.
Pelatihan Kader Posyandu Berbasis Mentorship Learning Method Meningkatkan Pengetahuan dan Praktik dalam Pemanfaatan Buku KIA - Mariyam; Dera Alfiyanti; Andi Priyolistiyanto
Prosiding Seminar Nasional Unimus Vol 6 (2023): Membangun Tatanan Sosial di Era Revolusi Industri 4.0 dalam Menunjang Pencapaian Susta
Publisher : Universitas Muhammadiyah Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu target SDGs pada tahun 2030 adalah mengakhiri kematian yang dapat dicegah pada bayi barulahir dan balita. Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh dan berkembang melalui pelayanankesehatan yang baik. Pelayanan kesehatan yang berkualitas pada bayi dan balita akan berdampak terhadapkualitas hidup bayi dan balita. Pelayanan kesehatan balita salah satunya difasilitasi dengan pemanfaatanBuku KIA sebagai acuan dalam perawatan dan pemantauan kesehatan dan tumbuh kembang balita. Perankader posyandu sangat dibutuhkan dalam optimalisasi pemanfaatan Buku KIA. Penting bagi kader untukmendapatkan pelatihan untuk meningkatkan kapabilitasnya sebagai kader posyandu. Kegiatan pelatihankader posyandu berbasis mentorship learning method bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan danpraktik kader dalam pemanfaatan Buku KIA. Kader posyandu mendapatkan pelatihan tentang pemanfaatanBuku KIA. Kegiatan ini bermanfaat pula bagi kader untuk memberikan pendampingan kepada ibu yangmemiliki balita untuk memanfaatkan Buku KIA dalam memonitor secara mandiri pertumbuhan,perkembangan, dan kondisi anak. Sasaran kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah 12 kader posyandudi RW 11 Plamongansari Pedurungan Semarang. Kegiatan dilaksanakan di RW 11 PlamongansariPedurungan Semarang. Metode yang digunakan dalam kegiatan pelatihan kader posyandu adalahmentorship learning method. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pelatihan kader posyandu berbasismentorship learning method meningkatkan pengetahuan dan praktik kader posyandu dalam pemanfaatanBuku KIA. Kader posyandu diharapkan dapat mengaplikasikan dan mengajarkan pengetahuan danketerampilan yang telah diperolehnya dalam kegiatan posyandu balita.  Kata Kunci : pelatihan, kader, Buku KIA, mentorship learning method