Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN BANTUAN SOFTWARE MATHEMATICA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIK MAHASISWA CALON GURU MATEMATIKA (Studi Eksperimen pada Mahasiswa Calon Guru Matematika di IKIP PGRI Semarang) Shodiqin, Ali; ., Fakhruddin
AKSIOMA Vol 2, No 1/Maret (2011): AKSIOMA
Publisher : IKIP PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kenyataan bahwa pembelajaran matematika di berbagai jenjang pendidikan di Indonesia yang cenderung menggunakan paradigma lama sehingga hasil belajar peserta didik bisa dikatakan kurang memuaskan. Padahal di era kemajuan teknologi seperti sekarang ini dukungan software-software grafis sangat melimpah dan dapat dimanfaatkan sebagai upaya untuk meningkatkan hasil belajar matematik peserta didik. Dalam hal ini salah satu software yang dapat digunakan adalah software mathematica. Software ini dapat digunakan antara lain untuk melakukan komputasi matematika, baik untuk perhitungan numerik maupun simbolik; visualisasi grafik fungsi dimensi-dua dan dimensi-tiga; pemprograman, pemodelan matematika dan simulasi; dan analisis statistik dan visualisasi data dalam bentuk tabel dan  grafik. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester V Program Studi Pendidikan Matematika FPMIPA IKIP PGRI Semarang Provinsi Jawa Tengah yang mengikuti mata kuliah Aljabar, terdiri dari dua kelompok sampel dengan sampling secara acak kelompok (cluster random), dengan perincian satu kelas sebagai kelompok eksprimen dan satu kelas sebagai kelompok kontrol. Pada kelompok eksperimen diberikan pembelajaran dengan bantuan software mathematica, sedangkan kelompok kontrol mendapatkan pembelajaran ekspositori. Untuk mengetahui hasil belajar terhadap kedua kelompok penelitian tersebut diberikan tes awal (pretes) dan tes akhir (postes), dan untuk mengetahui bagaimana aktivitas mahasiswa selama pembelajaran dengan bantuan software mathematica, terhadap siswa pada kelompok eksperimen dilakukan pengamatan selama proses pembelajaran. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar matematik mahasiswa secara signifikan melalui pembelajaran dengan pendekatan open-ended. Berdasarkan hasil pengamatan, kualitas aktivitas siswa selama pembelajaran dengan pendekatan open-ended sangat baik dalam aspek kegiatan yang relevan dengan kegiatan pembelajaran. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa peningkatan hasil belajar matematik mahasiswa yang mendapat pembelajaran dengan bantuan software mathematica lebih tinggi secara signifikan dibandingkan siswa yang mendapatkan pembelajaran ekspositori.   Kata Kunci: Hasil belajar matematik, Pembelajaran matematika, software mathematica.
ANALISIS KESTABILAN DAN SIMULASI MODEL PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) Nur Aini, Aurora; Shodiqin, Ali
AKSIOMA Vol 5, No 2/september (2014): aksioma
Publisher : IKIP PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia adalah Negara yang terletak pada daerah tropis dan sangat rentan terjangkit wabah penyakit tropis. Salah satu penyakit tropis yang sering terjadi di Indonesia adalah Demam Berdarah Dengue. Menurut data dari Departemen Kesehatan pada tahun 2014, sampai pertengahan bulan Desember tercatat penderita Demam Berdarah Dengue di 34 Provinsi di Indonesia sebanyak 71.668 orang dan 641 orang diantaranya meninggal dunia. Penyakit DBD disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan oleh nyamuk Aedes Aegypti betina. Pada penelitian ini dibahas tentang pembentukan model matematika penyebaran penyakit demam berdarah dengue. Dari model tersebut selanjutnya dibuat analisis kestabilan titik ekuilibrium bebas penyakit dan titik ekuilibrium endemik. Kemudian dilakukan simulasi menggunakan software Matlab untuk melihat perilaku solusi di sekitar titik ekuilibrium. Kata Kunci : dengue, ekuilibrium, kestabilan
إبتكارات معلم اللغة العربية فى تعليم مهارة الكلام Hakim, M Arif; Shodiqin, Ali
Arabia Vol 10, No 1 (2018): JURNAL ARABIA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/arabia.v10i1.3590

Abstract

الملخصهذه المقالة نتيجة البحث الذي قام به المؤلف في مدرسة الثانوية الحكومية الواحدة قدس. يهدفالبحث لمعرفة: أولا ، كيفية تطبيقابتكارات معلم اللغة العربية فى تعليم مهارة الكلام فى الفصل السابع "أ" بالمدرسة الثانوية الحكومية الواحدة قدس. وثانيا، العوامل المؤيدة والعوامل العائقة من ابتكارات معلم اللغة العربية فى تعليم  مهارة الكلام فى الفصل السابع "أ" بالمدرسة الثانوية الحكومية الواحدة قدس. هذا النوع من الأبحاث هو دراسة ميدانية ويستخدم منهجًا نوعيًا. يتم جمع البيانات عن طريق الملاحظة والمقابلة والتوثيق. في حين أن تحليل البيانات عن طريق الحد من البيانات ، وتقديمه ثم خلص. تحليل اختبار صحة هو من خلال توسيع الملاحظة، وزيادة المثابرة، التثليث، باستخدام المصدر والمرجع، وبيان الأعضاء. نتائج هذ البحث مدرس اللغة العربية في المدرسة الثانوية الحكومية 1 قدس في تدريس مهارة الكلام تتراوح عدة طرق يستعملطرق التدريس المحاضرات والمناقشات، سمعية اللغة ، وصورة، إنشاء موجهه. ابتكاراثنين المعلم ليست نظرا من الطريقة فقط، ولكن أيضا دائما تنطوي الطلاب بنشاط في التعليم. المعلم تدعو الطلاب على طرح بنشاط والإجابة على الأسئلة. في تدريس معلم استخدام ا الوسائل التعليمية لمهارة الكلام يعني LCD، باور بوينت(PowerPoint) والصور عن المواد مناقشتهم.وأما العوامل الدافعة الدافعةإبتكار معلم اللغة العربية في تعليم مهارة كلام لدىالمعلم والطلاب هي عوامل داخلية وخارجية.كليمة المفتاح : ابتكاراتالتعليم، مهارة الكلامABSTRAKArtikel ini merupakan hasil penelitian yang penulis lakukan di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kudus. Adapun tujuan penelitian ini adalah: pertama, bagaimana implementasi inovasi guru Bahasa Arab dalam mengajar keterampilan berbicara. Kedua, apa faktor pendukung dan faktor penghambat inovasi guru Bahasa Arab dalam mengajar keterampilan berbicara.Jenis penelitian adalah studi lapangan dan menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis datanya dengan cara mengurangi data, mempresentasikannya dan kemudian menyimpulkan. Analisis uji validitasnya adalah dengan memperpanjang pengamatan, meningkatkan ketekunan, triangulasi, menggunakan sumber dan referensi, dan pernyataan anggota.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa guru Bahasa Arab MTs. N 1 Kudus dalam mengajarkan keterampilan berbicara menggunakan berbagai metode pengajaran seperti ceramah, diskusi, audio visual dan karangan terbimbing. Inovasi pembelajaran tidak hanya dilakukan pada metode pengajaran saja tetapi juga pada pelibatan keaktifan siswa pada proses pembelajaran dengan cara guru mendorong siswa untuk secara aktif bertanya dan menjawab pertanyaan. Selain itu, guru juga mengguna media pembelajaran untuk keterampilan berbicara seperti LCD, powerpoint dan gambar yang sesuai dengan materi yang dibahas. Sedangkan faktor pendukung dan penghambat pengajaran keterampilan berbicara bagi guru dan siswa itu ada faktor internal dan faktor eksternal.Kata kunci : Inovasi pembelajaran, keterampilan berbicara
Keefektifan Model Pembelajaran ICM dan Bertukar Pasangan Berbantuan Media Kartu Angka terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Rini, Novia Puspita; Shodiqin, Ali; Damayani, Aries Tika
Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (506.794 KB) | DOI: 10.23887/jisd.v3i1.17173

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematika siswa pada materi pecahan. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah True Experimental Design bentuk Posttest-Only Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV pada SD Negeri Sumberejo, SD Negeri Harjowinangun, SD Negeri Beganjing. Teknik pengambilan sampel menggunakan probability sampling dengan jenis simple random sampling. Sampel yang terpilih yakni kelas IV SD Negeri Sumberejo, SD Negeri Harjowinangun sebagai kelas eksperimen. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah lembar tes uraian yang diberikan melalui posttest. Dari hasil penelitian, menunjukkan bahwa 1) perhitungan uji hipotesis 1 diperoleh Fhitung = 7,134 > Ftabel = 3,23 maka terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah siswa yang menggunakan model pembelajaran ICM berbantu media kartu angka, model pembelajaran Bertukar Pasangan berbantu media kartu angka dan konvensional, 2) perhitungan hipotesis 2 diperoleh thitung = 4,210 > ttabel = 1,697 maka kemampuan pemecahan masalah siswa yang menggunakan model ICM berbantu media kartu angka lebih efektif daripada pembelajaran konvensional, 3) perhitungan uji hipotesis 3 diperoleh thitung = 2,036 > ttabel = 1,697 maka kemampuan pemecahan masalah siswa yang menggunakan model Bertukar Pasangan berbantu media kartu angka lebih efektif daripada pembelajaran konvensional, 4) perhitungan uji hipotesis 4 diperoleh thitung = 1,700 > ttabel = 1,697 maka kemampuan pemecahan masalah siswa yang menggunakan model ICM berbantu media kartu angka lebih efektif daripada pembelajaran Bertukar Pasangan berbantu media kartu angka. Dari hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa model ICM dan Betukar Pasangan berbantu media kartu angka efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa kelas IV Sekolah Dasar
BERPIKIR IMPULSIF DALAM KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Shodiqin, Ali; Zuhri, Muhammad Saifuddin
PYTHAGORAS: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 7, No 2 (2018): PYTHAGORAS: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika
Publisher : UNIVERSITAS RIAU KEPULAUAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.068 KB) | DOI: 10.33373/pythagoras.v7i2.1336

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini untuk menelusuri komunikasi matematis siswa kelas VII SMP berdasarkan gaya kognitif impulsif. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP N 2 Gubug Pemilihan subjek penelitian dengan teknik purposive sampling,  Teknik keabsahan data yang digunakan dengan triangulasi metode. Analisis data mengikuti konsep Miles dan Huberman dengan proses: (1) Reduksi data, (2) Sajian data; dan (3) Penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan siswa mampu membuat tulisan dalam pemecahan masalah matematika, tetapi cenderung tergesa-gesa dan salah, membuat tabel dalam proses pemecahan masalah yang diberikan, dapat mengisi hal ? hal yang diketahui dan ditanyakan tetapi cenderung salah, mengerjakan soal yang diberikan dengan tahapan ? tahapan secara terurut terkait dengan masalah yang diberikan, dapat menyelesaikan langkah-langkah tersebut walaupun cenderung salah, mampu secara lengkap dan jelas dalam mengkomunikasikan ide ? idenya kepada orang lain secara lisan, tetapi cenderung tergesa ? gesa dan cepat.
KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN REALISTIC MATHEMATIC EDUCATION DAN MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING BERBANTU MEDIA MAGIC CIRCLE TERHADAP HASIL BELAJAR Ariyanto, Dika Dwi; Shodiqin, Ali; Damayani, Aries Tika
Journal of Education Technology Vol 3, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.916 KB) | DOI: 10.23887/jet.v3i3.21740

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar  siswa materi bangun ruang dengan menggunakan model pembelajaran Ralistic Mathematic Education dan model pembelajaran Snowball Throwing berbantu media Magic Circle. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre-experimental design dengan bentuk non-equivalent control group pretest-posttest design. Subjek yang digunakan adalah siswa kelas VA, VB, dan VC. SD N Tamansari  Mranggen Demak yang berjumlah total 56 dengan menggunakan teknik sampling acak. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata pretest pada kelas kontrol 36,00 dan hasil nilai rata-rata pretest kelas eksperimen 1. 47,70 dan hasil nilai rata-rata pretest kelas eksperimen 2. 42,12. Sedangkan hasil nilai rata-rata pada posttest kelas kontrol 62,67 dan hasil nilai rata-rata posttest kelas eksperimen 1. 79,11 dan hasil nilai rata-rata posttest kelas eksperimen 2. 76,00. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil uji t dimana jumlah kelas eksperimen 1. (2,718) > (2,021). Dan juga jumlah kelas eksperimen 2. (2,257)> (2,021) Sehingga hasil belajar siswa kelas V SD N Tamansari Mranggen mengalami peningkatan. Kata Kunci : Hasil Belajar Siswa, Model Realistic Mathematic dan Snowball Throwing, Magic Circle, Sekolah Dasar.
Evaluasi Kebijakan Kurikulum Pesantren Shodiqin, Ali
Jurnal Dinamika Manajemen Pendidikan Vol 2, No 2 (2018): Volume 2, Nomor 2, April 2018
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.2674/jdmp.v2n2.p116-119

Abstract

Kurikulum merupakan sebuah acuan pendidikan yang berisi rumusan tujuan, bahan ajar kegiatan belajar mengajar, jadwal dan evaluasi. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti kebijakan sekolah di MI Thoriqul Huda Desa Juwet yang memperpadukan kurikulum pesantren dan kurikulum akademik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis studi kasus. Peneliti dalam mengumpulkan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan dalam teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan model interaktif Miles dan Huberman, yaitu kondensasi data, display data, penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangaluasi dan diskusi teman sejawat. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa evaluasi kebijakan kurikulum pesantren di MI Thoriqul Huda sudah berjalan dengan baik dan lancar, tujuan yang diharapkan adalah peserta didik mampu dan mengerti dengan berbagai kitab yang diajarkan dalam kurikulum pesatren untuk menyiapkan dijenjang yang lebih tinggi
Exploring senior high school student's abilities in mathematical problem posing Muhtarom, Muhtarom; Shodiqin, Ali; Astriani, Novita
JRAMathEdu (Journal of Research and Advances in Mathematics Education) Volume 5 Issue 1 February 2020
Publisher : Department of Mathematics Education, Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jramathedu.v5i1.9818

Abstract

The ability of problem posing is very essential for the student’s. However, there are still many students who don't realize the importance of these abilities. This research describes the senior high school student’s ability in mathematical problem posing, especially in the material system of linear equations in three variables. Research data were collected from 7 student’s using written test and interview techniques. The validity of the data used triangulation methods by comparing the results of written tests and interviews. Data were coded, simplified, presented, and triangulated for the credibility and conclusion drawing. The results show that there were still very few students who have all three classifications of problem posing abilities, namely pre-solution posing, within-solution posing, and post-solution posing. Students who have the ability of pre-solution posing can ask questions based on the data provided and can arrange problem solving. Students who have the ability of within-solution posing can write what is given and asked of the problem, raise supporting questions which is relevant to the problem and arrange solutions to the supporting questions and problems that are given correctly. Students who have the ability of post-solution posing can raise similar mathematics problem after solving the problem. Students can also arrange solutions to problems that have been made. Teacher needs to practice pre-solution posing, within-solution posing, and post-solution posing to the students.
Penelusuran Kebiasaan Berpikir (Habits Of Mind) Matematis Siswa dalam Menyelesaiakan Soal Cerita Bilangan Pecahan ditinjau dari Gaya Kognitif Aringga, Didit; Shodiqin, Ali; Albab, Irkham Ulil
Thinking Skills and Creativity Journal Vol 2, No 2 (2019): October
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/tscj.v2i2.22666

Abstract

Kebiasaan berpikir merupakan kemampuan berprilaku cerdas yang dibutuhkan siswa untuk menyelesaikan masalah kompleks yang akan menghasilkan paham pemikiran yang baru. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mendeskripsikan kebiasaan berpikir (Habits Of Mind) siswa SMP N 29 Semarang terkait dengan masalah matematis pada materi bilangan pecahan ditinjau dari gaya kognitif. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif yang dilaksanakan di SMP N 29 Semarang tahun ajaran 2019/2020. Dengan subjek penelitian 31 siswa kelas VII B. Untuk dapat mengetahui tingkat kebiasaan berpikir siswa maka dilakukan penelitian menggunakan angket skala psikologi, pengamatan kedalam kelas, dan pemberian soal tes. Dari hasil penelitian menggunakan triangulasi waktu, yaitu dengan membandingkan data yang diperoleh dan melakukan pengecekan dengan wawancara atau observasi dalam waktu atau situasi yang berbeda. Hasil analisis menunjukan subjek dengan gaya kognititf reflektif mampu memenuhi 14 indikator dari 16 indikator kebiasaan berpikir sehingga masuk dalam kategori memiliki kebiasaan berpikir yang baik. Sedangkan untuk subjek dengan gaya kognitif impulsif hanya mampu memenuhi 6 indikator dari 16 indikator kebiasaan berpikir sehingga masuk dalam kategori memiliki kebiasaa berpikir yang sedang. Kata kunci : habits of mind, berpikir produktif, gaya kognitif.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID PADA PEMROGRAMAN DASAR PASCAL Anwari, Taufan; Shodiqin, Ali; Priyolistiyanto, Andi
Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Vol 4, No 1 (2020): April
Publisher : LPPM Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppp.v4i1.24782

Abstract

Selama ini pembelajaran Pemrograman Dasar Pascal kelas X di SMK Negeri  9 Semarang belum menggunakan media yang bervariasi sehingga siswa kurang termotivasi dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Android pada pembelajaran tersebut dan mengetahui kelayakan,perbedaan  hasil belajar siswa dan pengembangan dari media pembelajaran yang dikembangkan.Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yaitu: (1) Analyze (analisis), (2) Design (desain atau perancangan), (3) Development (pengembangan), (4) Implementation (implementasi), dan (5) Evaluation (evaluasi). Penelitian dilakukan di SMK Negeri 9 Semarang dengan melibatkan 35 responden pada bulan september 2019 untuk mengetahui tingkat kelayakan dan peningkatan hasil belajar media pembelajaran  berbasis Android ini. Hasil dari penelitian pengembangan ini adalah: Tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis Android  Pemrograman pascal untuk siswa kelas X  oleh ahli media 1 diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 93% dengan kategori “Sangat Layak”, ahli media 2 diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 76% dengan kategori “Layak”.Oleh ahli materi diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 76,56% dengan kategori “ Layak”, oleh guru mata pelajaran diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 77,47% dengan kategori “Layak”, dan pengujian oleh peserta didik diperoleh rata-rata keseluruhan sebesar 81,4% dengan kategori “Sangat Layak”. Rata-rata keseluruhan responden sebesar 80,8% dengan kategori “Layak” sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis Android yang dikembangkan “Layak” digunakan. Sedangkan pada kemampuan Aplikasi Media pembelajaran berbasis android pada pemrograman dasar pascal untuk siswa kelas X RPL SMK Negeri 9 Semarang dengan  model pembelajaran discovery learning mengalami perbedaan yang signifikan yang di dukung dengan uji-t, dibandingkan dengan pembelajaran tanpa aplikasi edukatif berbasis android.