Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : DedikasiMU: Journal of Community Service

GERAKAN 500 MASKER DAN HANDSCOON PEMBERIAN MASKER DAN HANDSCOON UNTUK KLINIK MUHAMMADIYAH CERME DEMI PENGOPTIMALAN PELAYANAN PASIEN DAN PELINDUNGAN DIRI BAGI TENAGA KESEHATAN P. P. S. Saputra; Misbah Misbah; Umi Chotijah; Henny Dwi Bhakti
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 3 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service), September 2020, ISSN: 2716-5140, E-ISS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i3.1658

Abstract

Klinik Muhammadiyah Cerme merupakan salah satu klinik satelit RS Muhammadiyah Gresik, yang berada di Desa Ngembung, Cerme Gresik, yang menjadi klinik Pratama bagi warga di Desa Ngembung dan sekitarnya. Klinik ini telah berdiri 3 tahun lebih sejak diresmikan pada 8 Februari 2017. Sampai tahun 2020, Klinik ini telah dilengkapi oleh IGD, laboratorium, Poli Gigi dan Ruang rawat inap. Sebagaimana klinik yang baru awal berdiri, beberapa pembenahan dan sosialisasi perlu dilakukan untuk menarik warga setempat berobat di klinik ini. Namun, sejak pandemi COVID-19 dimulai, klinik ini menjadi semakin sepi. Masyarakat lebih memilih beristirahat di rumah apabila sakit. Hal itu berdampak pada finansial klinik ini. Salah satunya pada penyediaannya perlengkapan APD. Apalagi ditambah dengan stok dan harga APD seperti masker dan handscoon yang terbatas dan semakin mahal. Padahal, masker dan handscoon adalah APD paling utama dalam menangani pasien di tengah pandemi COVID-19 ini. Oleh karena itu, dalam rangka mengimplementasikan salah satu Tri Dharma perguruan tinggi, yaitu pengabdian masyarakat, Tim Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) mengadakan kegiatan pembagian alat pelindung diri, antara lain masker, sarung tangan dan handscoon, untuk tenaga kesehatan di rumah sakit di kecamatan cerme. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengurangi beban tenaga kesehatan yang diakibatkan COVID-19 dan juga sebagai bentuk kepedulian Fakultas teknik UMG dalam mendukung tenaga kesehatan dalam melayani masyarakat. Pembagian APD ini terdiri dari 500 masker bedah, 500 buah handscoon dan 10 buah face shield. Dan Tema Pengabdian Masyarakat kali ini adalah “Bersama UMG kita Lawan Covid-19”.
PELATIHAN PENERAPAN APLIKASI RUMAH PINTAR BERBASIS INTERNET OF THINGS DI SMA MUHAMMADIYAH 1 GRESIK Yoedo Ageng Suryo; Misbah Misbah
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 5 No 3 (2023): DedikasiMU September
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/dedikasimu.v5i3.6301

Abstract

Peningkatan alternatif kualitas sumber daya manusia Indonesia di bidang pendidikan menengah atas diperlukan untuk menghadapi berbagai tantangan zaman. Terutama yang berkaitan dengan peningkatan proses, hasil dan dampak dari pembelajaran. Seiring dengan tuntutan peningkatan kualitas pendidikan, maka kompetensi tenaga pendidik harus mampu menghadapi tantangan perubahan yang terjadi di masyarakat. Salah satu proses peningkatan pembelajaran yang dapat dilakukan adalah melalui pengaplikasian keilmuan mikrokontroler dalam kehidupan sehari-hari. Pelatihan pemrograman mikrokontroler arduino selain dipilih untuk meningkatkan kompetensi siswa SMA dalam rangka mendukung peningkatan profesional juga dilandasi oleh amanat standar kompetensi dan kompetensi dasar yang terdapat dalam kurikulum SMA. Berfokus pada cara pengendalian peralatan elektronik yang digunakan sebagai rutinitas keseharian secara nirkabel. Melalui pengaplikasian serangkaian modul perangkat elektronik yang terhubung dengan sistem Internet of Things (IoT), merupakan hal utama yang harus ada. Tugas ini juga dibekali dengan adanya software pengendali yang merupakan kesatuan sistem. Kedua komponen ini, dapat digunakan untuk mengendalikan peralatan elektronik pada jarak tertentu. Cara ini tentunya selain bisa memudahkan tugas rutinitas, juga bermanfaat untuk kegiatan pembelajaran seputar pengetahuan elektronika lebih lanjut.