Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Harpodon Borneo

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PENGELOLAAN MANGROVE DI DESA LIMA LARAS, KECAMATAN TALAWI, KABUPATEN BATU BARA Rumondang Rumondang; umaiyu siregar; Rudi Setiawan; Apriansyah Dharmawan Siagian
Jurnal Harpodon Borneo Vol 16, No 2 (2023): VOLUME 16 NO.2 OKTOBER 2023
Publisher : Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/harpodon.v16i2.3632

Abstract

Kabupaten Batu Bara merupakan satu diantara Kabupaten yang berada di Provinsi Sumatera Utara yang memiliki hutan mangrove yang luas dikarenakan letaknya yang berada di dekat pesisir. Hutan mangrove merupakan salah satu keanekaragaman hayati yang memiliki manfaat untuk kehidupan manusia yang yang tinggal di kawasan ekosistem mangrove. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi dan sikap masyarakat terhadap pengelolaan mangrove di Desa Lima Laras, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan Skala Likert untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap pengelolaan mangrove. Jumlah responden sebanyak 22 orang dengan menggunakan rumus Slovin. Hasil penelitian menunjukkan tingkat persepsi masyarakat terhadap mangrove di Desa Lima Laras, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara memiliki skor tertinggi yaitu 4,5 dan skor terendah yaitu 2,7. Tingginya persepsi menandakan bahwa masyarakat memiliki pemahaman dan pengetahuan yang baik serta menyadari bahwa mangrove sangat penting untuk kehidupan mereka. Kata kunci: Abrasi, Akuatik, Ekosistem Mangrove