Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

PROFIL KEMAMPUAN KOGNITIF PESERTA DIDIK BERBANTUAN APLIKASI GOOGLE FORM DI SMA KOTA SUKABUMI Andri Kurnia Rahmatullah; Billyardi Ramdhan; Sistiana Windyariani
JURNAL BIOEDUCATION Vol 7, No 2 (2020): Jurnal Bioeducation
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29406/.v7i2.2093

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui profil kemampuan kognitif peserta didik yang dilaksanakan di salah satu SMA di Kota Sukabumi pada bulan Februari minggu ke dua tahun 2020. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah kelas X SMA di Kota Sukabumi sebanyak 180 peserta didik. Teknik sampling yang digunakan adalah probability sampling berupa simple random sampling. Instumen yang digunakan mencakup soal pilihan ganda, benar-salah dan essai. Teknik pengumpulan data dilakukan secara digital berbasis Android dengan aplikasi Googel Form, yaitu peserta didik mengisi pertanyaan pada ponsel masing-masing dan tes tulis menggunakan kertas. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa profil kemampuan kognitif dari peserta didik kelas X SMA di Kota Sukabumi dengan jenjang C1 sampai dengan C6 sebesar 53,15. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kemampuan kognitif peserta didik kelas X di SMA Kota kota Sukabumi termasuk kedalam kategori “rendah”. Nilai tersebut dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal dari peserta didik itu sendiri. Peluang untuk meningkatkan nilai tersebut apabila dikaitkan dengan keadaan pada saat ini adalah penggunaan model pembelajaran yang dapat menyesuaikan dengan perkembangan era revolusi industri 4.0 dengan bantuan media yang memadai.
PROFIL KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MTs KELAS VIII Dede rohimah Rohimah; Suhendar Suhendar; Billyardi ramdhan Billyardi ramdhan
JURNAL BIOEDUCATION Vol 7, No 2 (2020): Jurnal Bioeducation
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29406/.v7i2.2118

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk penelitian profil kemampuan berpikir kritis siswa MTs kabupaten sukabumi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November ke-2 tahun 2019. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, dengan menggunakan kualitatif. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII Mts Al-Muhajirin tentang penelitian ini Instrumen yang digunakan mengenai soal-soal kritisitas uraian soal lima butir soal dengan indikator 1) memfokuskan pertanyaan; 2) menyetujui asumsi; 3) mengobservasi dan mempertimbangkan suatu pengamatan; 4) memutuskan suatu tindakan; juga 5) membuat dan mempertimbangkan nilai keputusan.Hasil tes kemampuan berfikir kritis siswa dikategorikan rendah dengan persentase nilai kemampuan berpikir kritis siswa rata-rata sebesar 44%. Pada umumnya proses pembelajaran masih terpusat pada guru sehingga siswa menjadi tidak nyaman dan nyaman karena siswa hanya menghafal dalam belajar yang disebabkan karena guru tidak memfasilitasi siswa dalam belajar dengan cara membuat siswa yang senang belajar menjadi kurang. Namun, hasil tersebut dapat ditingkatkan. Salah satu model pembelajaran yang disarankan adalah model pembelajaran vee heuristik.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ADVANCE ORGANIZER BERBANTUKAN FACEBOOK TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL Hanna Nadira; Billyardi Ramdhan
JURNAL BIOEDUCATION Vol 5, No 2 (2018): Jurnal Bioeducation
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (113.941 KB) | DOI: 10.29406/bio.v5i2.1074

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengaruh  Model pembelajaran Advance Organizer berbantukan Facebook Terhadap Hasil Belajar Kognitif Siswa Pada Materi Pemanasan Global.” bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Advance Organizer berbantukan Facebook terhadap hasil belajar kognitif siswa. Metode yang digunakan adalah quasi Eksperimen dengan desain penelitian yaitu non equivalent control group design. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIIA dan VIID di SMPN 7 Kota Sukabumi tahun ajaran 2016/2017. Data yang diperoleh menggunakan tes (pilihan ganda) dan instrumen non tes (angket dan lembar observasi). Hasil analisis penelitian menunjukan nilai rata-rata pretest kelas eksperimen sebesar 35 dan kelas kontrol sebesar 39.5, sementara nilai posttest kelas eksperimen sebesar 77.2 dan kelas kontrol sebesar 68. Pengaruh model pembelajaran Model Advance Organizer berbantukan Facebook dapat dilihat dari peningkatan hasil belajar kognitif pada kelas eksperimen lebih baik dibandingkan kelas kontrol yaitu (N-Gain sebesar 0.63 “sedang” > 0.43 “sedang”). Perhitungan uji statistika beda rata-rata terhadap hasil N-Gain menunjukan nilai thitung > ttabel yaitu = 4,39  > 2,0009  maka  H0 ditolak dan H1 diterima. Respon siswa terhadap model pembelajaran model Advance Organizer berbantukan Facebook menunjukan respon positif. Aktivitas siswa menunjukkan sangat baik. Simpulan akhir penelitian menunjukan model pembelajaran  Advance Organizer berbantukan Facebook berpangaruh terhadap hasil belajar kognitif siswa dibandingkan model pembelajaran konvensional. Kata kunci : Advance Organizer, Facebook, hasil belajar kognitif siswa, Pemanasan global.
The Emergence Profile of Tree Thinking of Senior High School Students Through the Inquiry Based Learning Era Mutiara; Aa Juhanda; Billyardi Ramdhan
Mangifera Edu Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Mangifera Edu
Publisher : Universitas Wiralodra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31943/mangiferaedu.v5i1.92

Abstract

The use of tree thinking in learning biology is still rarely used. The purpose of this study was to identify the tree thinking emergence profile of senior high school students through the inquiry-based learning model. This research is using the experimental method. The approach used in this research is a qualitative approach. The population in this study was 36 students of class X in SMA Negeri Sukabumi. The samples were taken by using a purposive sampling technique. The data collection was performed using a written test in the form of LKS by using five tree thinking indicators. The results showed that the value of tree thinking students for the first indicator gained a percentage of 69% included in the good category, the second indicator obtained a percentage of 63% included in the good category, the third indicator received a percentage of 73% included in the good category, the fourth indicator obtained a percentage of 81% included in the very category good, and the fifth indicator gets a percentage of 52% included in the category enough. This result leads to the Student learning outcomes that are categorized as good because the students follow the learning by using models, strategies, and learning approaches that can improve their ability of tree thinking in Arthropoda subjects. This study suggests that the inquiry-based learning model can be used as an alternative in learning biology to improve tree thinking skills.
Profil Keterampilan Non-Kognitif Essential Siswa Dalam Pembelajaran Daring Berbantukan Media Virtual Laboratorium Euis Masitoh; Billyardi Ramdhan; Gina Nuranti
JURNAL PENDIDIKAN MIPA Vol 11 No 1 (2021): JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Publisher : LPPM STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpm.v11i1.429

Abstract

Pembelajaran daring selama pandemic covid-19 kurang efektif, motivasi belajar siswa menurun karena keterbatasan guru dan peserta didik dalam menguasai media pembelajaran daring. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil keterampilan non-kognitif essential siswa SMP yang berupa motivasi intrinsic dan self-efficacy pada pembelajaran daring berbantukan media virtual laboratorium berbasis android. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan menggunakan instrument angket pernyataan skala likert pada 5 skala jawaban. Pernyataan berjumlah 10 pernyataan untuk motivasi intrinsic dan 15 pernyataan untuk self-efficacy. Kuesioner diberikan kepada siswa setelah melaksanakan pembelajaran daring pada mata pelajaran IPA materi sistem peredaran darah menggunakan media virtual laboratorium. Subject penelitian adalah siswa kelas VIII SMPN 1 Kadudampit yang diambil 30 siswa sebagai sample. Hasil penelitian menunjukkan persentase skor siswa untuk motivasi intrinsic dalam pembelajaran IPA adalah 74,80 % dengan kriteria baik, serta persentase skor self-efficaccy dalam pembelajaran IPA adalah 75,18 % dengan kriteria baik. Dari data tersebut dapat disimpulkan keterampilan non-kognitif essential siswa dalam pembelajaran daring IPA pada materi sistem peredaran darah manusia menggunakan media virtual laboratorium termasuk dalam kriteria baik.
Aktivitas Antibakteri Ekstrak Tangkai dan Daun Begonia Multangula Blume. terhadap Porphyromonas Gingivalis Nadya Haqque Santosa Putri; Dewi Nurdiwiyati; Sintia Lestari; Billyardi Ramdhan; Muhammad Efendi; Novik Nurhidayat
Jurnal Biologi Universitas Andalas Vol 7, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jbioua.7.1.51-58.2019

Abstract

Begonia multangula Blume. has acid sensation and it spread abundant on the western mountains of Java. While result of Periodontitis sufferer’s krevicular epitel investigation shows Porphyromonas gingivalis sticking portion are 5 – 20 times greater than another bacteria. Research about antibacterial activity of the stem and leaf extracts of B. multangula on P. gingivalis has been studied. This research using two methods of extraction i.e fresh extract and maseration with etanol and aquades as solvent. Volume extract tested are 10 µL and 20 µL with aquades and etanol 48% as negative control. This research using disk difution method with three replications. Incubation process during 40 hours in anaerob jar 37 ºC degree. The results showed that all of the extracts have bactericide activity toward P. gingivalis, while two negative controls has no show mentioned bactericide activity. The biggest bactericide activity owned by etanol extract of B. multangula’s stem, while the smallest bactericide activity owned by aquades extract of B. multangula’s leaf. Obstruction Power Index (Indeks Daya Hambat, IDH) of all extract inclined low.
Ketahanan Pakan melalui Silase untuk Ternak Domba di Kecamatan Takokak, Kabupaten Cianjur Billyardi Ramdhan; . Suhendar; Endang Tri Astutiningsih
Agrokreatif: Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2016): Agrokreatif Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Institut Pertanian Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29244/agrokreatif.2.1.39-46

Abstract

The society at Takokak Sub-District, Cianjur have the fresh green feed issued which are limited in dry season. This society services with the aim for giving socialization and skill about silage feed technology for a group of sheep cattlemen have been done. This program was conducted with Participatory Rural Appraisal (PRA) method which involves the society in planning and implementating the program. There are six program, as followed; 1) Choosing the member; 2) Socialization the program; 3) Training; 4) Making the silage; 5) Applying silage feed; and 6) Monitoring and evaluating. The society is very enthusiastic in implementating the program. There are six results gained from the implementation of this program, such as; 1) The society involvement was plenty enough; 2) Formed of piloting group who become the cadre and manager of “silage house”; 3) The participants knowledge increased after having socialization and training of making silage.; 4) The society could make a good standard silage which is convinient for the cattle; 5) The society could get a solution through the difficulty of gained the green feed in dry season; and 6) The society begins developing silage technology by their self. This program could be conducted well as which has been planned, and generally it could be said that the program is successful as the purposes of the program.
Perspektif Kultural Pengelolaan Lingkungan pada Masyarakat Adat Cikondang Kabupaten Bandung Jawa Barat Billyardi Ramdhan; Tatik Chikmawati; Eko Baroto Waluyo
Jurnal Sumberdaya Hayati Vol. 1 No. 1 (2015)
Publisher : Departemen Biologi, Institut Pertanian Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29244/jsdh.1.1.7-14

Abstract

Peoples of Traditional Cikondang Village, located in the village of Lamajang, Pangalengan, Bandung City West Java have a very close relation to the environment along with its natural resources. This relation is expressed in the form of procedures and rules on the management and utilization of landscape units as well as the diversity of plants as a form of adaptation to the natural environment. This research was conducted through ethnographic method for photographing people’s lives and ethnobotany to know the biological resources that are important to Cikondang’s people’s daily lives. Descriptive and analytical methods are used through interviews with 87 respondents and 4 key informants. Results of research on landscape units that were identified by the community, indicates that in terms of the character, function, and its management there are 9 units of landscape that is both natural landscape and which has been modified by Cikondang community activities. Each unit of the landscape is characterized by vegetation cover according to the type of value in order for daily life. Meanwhile, cultural factors, economic, and political could be a trigger to the landscape transformation of one type of landscape into other landscapes. 
KAJIAN JENIS POHON DALAM PENGEMBANGAN HUTAN KOTA KIBITAY SUKABUMI Suhendar Suhendar; Billyardi Ramdhan; Ardika Eri Triana
Bioeksperimen: Jurnal Penelitian Biologi Vol 6, No 2: September 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/bioeksperimen.v6i2.8609

Abstract

Penelitian  ini dilakukan untuk menginventarisir jenis tumbuhan, mengetahui struktur dan komposisi vegetasi tumbuhan, menganalisis kesesuaian vegetasi tumbuhan, menduga keanekaragaman jenis serta merekomendasikan jenis-jenis pohon potensial untuk ditanam di Hutan Kota Kibitay Sukabumi. Survey dilakukan untuk mengetahui jenis-jenis pohon dan analisis vegetasi dilakukan untuk mengetahui struktur dan komposisi jenis. Hasil survey menunjukkan bahwa jumlah tumbuhan yang ditemui sebanyak 73 jenis dan 17 jenis diantaranya ditemukan dalam petak contoh seluas 1600 m2. Hasil perhitungan Indeks Nilai Penting (INP) menunjukkan jenis yang mendominasi di tingkat semai yaitu jenis Mimosa pudica dengan INP sebesar 0.75% dan sebagai spesies kodominan yaitu dari spesies Calliandra haematocephala dengan INP sebesar 0.5. Jenis vegetasi yang mendominasi di tingkat pancang yaitu Nephelium lappaceum dengan INP 1.533%. Spesies yang mendominasi pada vegetasi tingkat tiang yaitu Swietenia mahagoni dan Agathis dammara dengan masing-masing INP yaitu sebesar 1.711 dan 1.127%, sedangkan spesies yang mendominasi di tingkat pohon yaitu Agathis dammara dengan INP sebesar 2.47%. Hasil perhitungan Indeks Keanekaragaman Jenis (H’) Shannon-Wienner sebesar 4.71. Secara umum jenis-jenis pohon Hutan Kota Kibitay Sukabumi tergolong cukup sesuai dengan nilai rata-rata 60,232 yang terdiri atas 13 jenis pohon dengan kriteria sesuai, 22 jenis pohon dengan kriteria cukup sesuai dan 25 jenis pohon dengan kriteria tidak sesuai.
Beban Kognitif Siswa Pada Materi Pencemaran Lingkungan Berbantuan Prezi Application: (Student Cognitive Load on Environmental Pollution Material Assisted by Prezi Application) Eka Lesmana Sari; Billyardi Ramdhan; Sistiana Windyariani
BIODIK Vol. 6 No. 3 (2020): September 2020
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/bio.v6i3.9840

Abstract

Cognitive load theory is a theory used to study the limitations of working memory in receiving and processing new information obtained by students, mental efforts owned by students and student learning outcomes after studying the learning that has been presented. The purpose of this study was to determine the cognitive load profile of students of class VII Junior High School Sukabumi on environmental pollution material with the help of prezi application. Qualitative descriptive research method with research subjects as many as 40 students. The instrument uses description questions, questionnaires, and multiple choice questions. The results of the study describe that the cognitive load profile of students' intellectual cognitive load (ICL) in receiving and processing information has a fairly high average value of 81.25. This shows that the cognitive load profile of students is low, then the results described from the extraneous cognitive load (ECL) in the mental efforts of students get an average value of 65.2. This illustrates that there is a cognitive load profile that is owned by students and finally the learning outcomes using germane cognitive load (GCL), where students get an average score of 63, this is the same as ECL which describes students as having a cognitive load profile because of the low value of learning outcomes. obtained by students. Abstrak.Teori beban kognitif merupakan teori yang digunakan untuk mempelajari keterbatasan memori kerja dalam menerima dan mengolah informasi baru yang diperoleh peserta didik, usaha mental yang dimiliki oleh peserta didik dan hasil belajar peserta didik setelah mempelajari pembelajaran yang sudah disampikan. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui profil beban kognitif peserta didik kelas VII Sekolah Menengah Pertama Negeri Kota Sukabumi pada materi pencemaran lingkungan dengan berbantuan prezi application. Metode penelitian deskriptif kualitatif dengan subyek penelitian sebanyak 40 orang peserta didik. Instrumen menggunkan soal uraian, kuisioner, dan soal pilihan ganda. Hasil penelitian mendeskripsikan bahwa profil beban kognitif siswa instrisic cognitive load (ICL) dalam menerima dan mengolah informasi memiliki nilai rata-rata yang cukup tinggi yaitu 81,25. Hal tersebut menunjukkan profil beban kognitif yang dimiliki peserta didik rendah, kemudian hasil yang digambarkan dari extraneous cognitive load (ECL) dalam usaha mental peserta didik memperoleh nilai rata-trata 65,2. Hal tersebut menggambarkan terdapat profil beban kognitif yang dimiliki oleh siswa dan yang terakhir hasil belajar dengan menggunakan germane cognitive load (GCL) yaitu siswa memperoleh nilai rata-rata 63 hal tersebut sama dengan ECL yang menggambarkan peserta didik memiliki profil beban kognitif karena rendahnya nilai hasil belajar yang diperoleh peserta didik.