Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Sistem Informasi Pembelian Bahan Baku Makanan Menggunakan Metode Waterfall Minda Septiani; Verra Sofica; Rahayu Ningsih; Noor Hasan
Bianglala Informatika Vol 9, No 1 (2021): Bianglala Informatika 2021
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (819.038 KB) | DOI: 10.31294/bi.v9i1.10306

Abstract

Abstrak  - Sistem Informasi merupakan penunjang yang dapat mempermudah perusahaan juga karyawan dalam berbagai hal, bahan baku merupakan salah satunya. Bahan baku merupakan faktor utama penunjang kelancaran proses produksi, sehingga harus memiliki sistem yang baik agar tidak terjadi keterlambatan dalam pengiriman. Usaha yang bergerak dalam bidang penjualan berikut dengan  penyajian bahan baku yang dalam setiap pembelian bahan bakunya masih dilakukan pencatatan secara manual, yang mengakibatkan sering terjadi kesalahan pencatatan data transaksi serta pembuatan laporannya. Solusi pemecahan masalah adalah dengan membuatkan sistem informasi dengan menggunakan metode sekuensial linier (waterfall). Merancang sistem informasi akan menjadi solusi pemecahan masalah yang ada. Sistem informasi menggunakan Java Netbeans dan MYSQL sebagai database. Dengan adanya sistem tersebut penulis berharap agar pengolahan data transaksi menjadi lebih cepat, sehingga lebih mudah dan tepat dalam menunjang operasional. Kata Kunci : Sistem Informasi, Bahan Baku, Waterfall Abstract  - Information System is a support that can make it easier for companies and employees in various ways, raw materials are one of them. Raw materials are the main factor supporting the smooth production process, so it must have a good system so that there are no delays in delivery. Businesses that are engaged in selling along with the presentation of raw materials in which each purchase of raw materials is still recorded manually, which results in frequent errors in recording transaction data and in making reports. The solution to the problem is to create an information system using a linear sequential method (waterfall). Designing an information system will be a solution to solving existing problems. The information system uses Java Netbeans and MYSQL as a database. With this system, the authors hope that transaction data processing becomes faster, making it easier and more precise in supporting operations. Keywords: Information Systems, Raw Materials, Waterfall 
Aplikasi Manajemen Kontrol Dokumen Pada PT. Siantar Top, Tbk Bekasi Menggunakan Metode Waterfall Rahayu Ningsih; Riris Lestiowati; Minda Septiani; Ulfa Dwiyanti
Bianglala Informatika Vol 7, No 2 (2019): Bianglala Informatika 2019
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1323.777 KB) | DOI: 10.31294/bi.v7i2.6644

Abstract

In the current era of globalization, information technology is advancing rapidly, and computers are equipment to facilitate human work at this time. At PT. Siantar Top, Tbk to get ISO 9001: 2015 certification, one of which is the document control system. But there are still many using archives manually so that it takes a long time in the search and has less effective and inefficient impact. This document is for large organizations / companies that have dozens of departments with constraints in the process which is very inconvenient for the part responsible for control documents. This application is built web-based with PHP as the programming language. The design of the model uses LRS and ERD and uses the waterfall method. So that this application helps in terms of managing and searching document data when needed does not take long. Computerized data storage makes it easier to store data stored neatly in the database and reduces risks associated with data loss and data damage.
Aplikasi Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Online pada Klinik Mulya Medika menggunakan Waterfall Verra Sofica; Shelpy Tresia Agista; Rahayu Ningsih; Minda Septiani
Bianglala Informatika Vol 7, No 1 (2019): Bianglala Informatika 2019
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (285.545 KB) | DOI: 10.31294/bi.v7i1.6013

Abstract

 Abstract  - Sebagaimana dinyatakan dalam (Kemenkes RI, 2014) Klinik merupakan fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan yang menyediakan pelayanan medis dasar dan/atau spesialistik. Penelitian dilakukan di Klinik Mulya Medika dengan mengamati proses pendaftaran pasien rawat jalan secara langsung kemudian menganalisanya untuk bisa dijadikan sistem pendaftaran pasien rawat jalan online  dengan menggunakan metode waterfall, dimulai dari pengumpulan data secara akurat, menganalisis kebutuhan perangkat lunak, mendesain aplikasi yang akan dibuat, pembuatan program dan tahap terakhir melakukan pengujian. Seiring meningkatnya perkembangan teknologi di bidang kesehatan, maka semakin dibutuhkan aplikasi berbasis online untuk mempermudah pasien maupun klinik dalam proses pendaftaran pasien rawat jalan, untuk mengurangi kedatangan pasien yang berlebihan pada poli spesialis, untuk memudahkan pasien dalam mengecek kuota pendaftar untuk poli yang dituju apakah masih tersedia atau sudah penuh dan untuk mempermudah dokter mendapatkan data riwayat kunjungan pasien dan data rekam medis pasien dan mempermudah pihak klinik dalam menyampaikan informasi mengenai klinik dan dapat diakses masyarakat tanpa terbatas ruang dan waktu.  Keywords: Aplikasi Rawat Jalan Online, Metode Waterfall
Sistem Informasi Akuntansi Peminjaman Pada Koperasi Simpan Pinjam Tirta Mukti PDAM Bekasi Rahayu Ningsih; Sinta Rukiastiandari; Khopidoh Sayekti; Meilania Linasari
JURNAL TEKNIK KOMPUTER Vol 6, No 1 (2020): JTK-Periode Januari 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (92.202 KB) | DOI: 10.31294/jtk.v6i1.6823

Abstract

Koperasi sebagai salah satu bentuk badan usaha yang penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi, karena saat ini koperasi menjadi salah satu alternatif bagi masyarakat untuk mendapatkan dana dalam upaya memperbaiki taraf  kehidupan, pemenuhan kebutuhan sehari–hari dan mengembangkan usaha, hal tersebut didukung dengan data BPS bahwa capaian kontribusi koperasi PDB naik cukup signifikan dari 1,7% menjadi 4,48% dari jumlah koperasi sebanyak 152 ribu dan anggota 26 juta. Sistem berjalan saat ini Pada Koperasi Simpan Pinjam Tirta Mukti PDAM Bekasi masih manual sehingga membutuhkan sekali adanya suatu sistem yang menunjang dan memberikan pelayanan yang memuaskan bagi para anggota koperasi. Oleh karena itulah peneliti melakukan penelitian mengenai sistem Peminjaman Pada Koperasi Simpan Pinjam Tirta Mukti dan sekaligus merangcang sistem yang terkomputerisasi dengan metode waterfall, UML (Unified Modeling Language) dan aplikasi software berupa java netbeans. Sehingga menghasilkan sistem pengolahan data dengan cara yang lebih mudah, efektif dan efisien dari mulai adanya master data, data transaksi, sampai dengan terbentuknya laporan. Dengan sistem ini keamanan data lebih aman karena dibuatkannya validasi login, Dalam segi penyimpanan data lebih aman dan rapi karena disimpan dalam tabel, dalam pencarian data lebih mudah, dan dalam penyajian data yang dibutuhkan lebih cepat dan akurat.
PENERAPAN METODE WATERFALL PADA PEMBELIAN BAHAN BAKU PRODUKSI PT. CAM JAYA ABADI Rahayu Ningsih; Amelia Istiqomah; Wina Yusnaeni; Titik Misriati
Jurnal Infortech Vol 2, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (609.667 KB) | DOI: 10.31294/infortech.v2i1.8104

Abstract

Dalam era globalisasi sekarang ini ilmu pengetahuan dan teknologi informasi berkembang dengan sangat cepat. Membuat perusahaan harus mencari cara agar tetap mampu bersaing didalam dunia bisnis, PT. Cam Jaya Abadi adalah perusahaan yang bergerak dibidang pembuatan palet kayu,furniture, exterior dan interior yang telah berpengalaman dibidang perkayuan. Pembelian bahan baku yang berjalan di PT. Cam Jaya Abadi masih sangat sederhana dari mulai proses permintaan barang sampai dengan pembuatan laporan. Dengan sistem yang ada tersebut sering terjadi kesalahan pada persediaan barang, kehilangan dokumen dikarenakan penyimpanan dokumen transaksi yang tidak baik, dan sering terjadi kesalahan informasi pada proses pembayaran. Dari beberapa permasalahan yang ada, maka peneliti memberikan solusi yaitu dengan merancang sebuah sistem informasi pembelian bahan baku dengan metode Waterfall , design menggunakan UML (Unifield Modeling Language) dan pembuatan aplikasi dengan Java Neatbeans 7.1. Metode tersebut dipergunakan untuk mempermudah proses pembelian bahan baku tersebut, dapat mempersingkat waktu kerja karyawan, dapat menghasilkan data yang akurat, dan dapat dibuat laporan pembelian perbulannya.
Aplikasi Mini Payroll Pada CV. Citra Karya Mandiri Bekasi Rahayu Ningsih; Verra Sofica; Minda Septiani; Andro Dewa Pratomo; Mochamad Zely Eko Feriyanto; Eko Haryanto
Jurnal Infortech Vol 3, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/infortech.v3i2.11364

Abstract

Sesuai  Dengan  Catatan  pada  Situs  Medcom.id Pelaku bisnis yang baru merintis usaha biasanya belum memikirkan sistem pengelolaan sumber daya manusia (SDM) secara otomatis. Pengelolaan di ruang lingkup HR ini menjadi masalah klasik bisnis kecil di Indonesia, kata Chief Commercial Officer PT Mid Solusi Nusantara (Mekari) Sandy Suryanto. (sumber : www.medcom.id). Pada saat ini CV. Cipta Karya Mandiri hanya berupa perusahaan yang bergerak dalam bidang Kontruksi Besi. Sistem yang ada pada perusahaan ini masih dilakukan secara manual, mulai dari pencatatan absensi pada karyawan, sampai penggajian serta data-data lainnya yang berhubungan dengan masukan data hingga sampai pembuatan laporan, kemungkinan terjadinya kesalahan pada proses pencatatan dan pemrosesan data menjadi sangat besar, laporan menjadi tidak akurat dan membutuhkan waktu yang lama saat pencarian. Melihat dari trend sekarang dan penelitian sebelumnya peneliti ingin mengimplementasikan sebuah aplikasi Mini Payroll  kedalam tempat riset kami di CV. Cipta Karya Mandiri yang bergerak di bidang usaha kontruksi besi, berupa aplikasi web payroll sederhana menggunakan Codeiqniter, MySql, dan Bootstrap dan menggunakan metode pengembangan software waterfall.
Penerimaan Peserta Didik Baru Secara Daring di Masa Pandemi Covid-19 pada SMPIT Tambun Islamic School Verra Sofica; Tasha Samira Febiola; Minda Septiani; Rahayu Ningsih
Jurnal Infortech Vol 2, No 2 (2020): Desember 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/infortech.v2i2.9122

Abstract

Abstrak  - Indonesia masih berjuang di tengah pandemi Covid-19 yang jumlah penularannya semakin menunjukkan peningkatan. Dunia pendidikan juga memerlukan perhatian khusus untuk terus berupaya menghentikan penyebaran Covid-19 dengan melaksanakan kegiatan pembelajaran dari rumah (BDR) dan meniadakan Ujian Nasional (UN) 2020. Kegiatan yang tidak kalah penting adalah penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun 2020 yang juga harus disesuaikan dengan kondisi pandemi saat ini. Kegiatan penerimaan peserta didik baru umumnya orang tua dan siswa datang langsung ke sekolah yang dituju. Disinilah yang menjadi permasalahan penelitian ini yaitu pada kondisi pandemi Covid-19 hal tersebut tidak dapat dilakukan karena dengan berkerumun di sekolah dapat menambah tingkat penularan virus Covid-19. Berdasarkan permasalahan di atas maka perlu dibuatkan sebuah website penerimaan peserta didik baru mulai dari proses daftar, seleksi dan hasil pengumuman dapat diakses dari rumah sehingga orang tua dan siswa tidak perlu datang ke sekolah. Selain itu website ini sebagai bentuk interaksi antara pihak sekolah dengan orang tua calon siswa. Web penerimaan peserta didik baru secara daring ini dibuat dengan metode pengembangan waterfall, serta menggunakan Bahasa Pemrograman PHP dan MySQL, sehingga tampilan situs menjadi lebih interaktif dan memberikan kemudahan bagi server untuk mengolah data dan informasi baru dengan cepat pada penerimaan peserta didik baru. 
Aplikasi Pendaftaran Ekstrakulikuler Online di Tingkat Sekolah Menengah Pertama (E-Ekskul) Verra Sofica; Vivi Selesti Juliani; Minda Septiani; Rahayu Ningsih
Jurnal Infortech Vol 2, No 1 (2020): Juni 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (14.559 KB) | DOI: 10.31294/infortech.v2i1.7807

Abstract

Setiap sekolah pasti memiliki beragam macam kegiatan non-pelajaran formal atau biasa disebut ekstrakurikuler yang berguna untuk membentuk pribadi siswa itu sendiri. Ada banyak tujuan dari ekstrakulikuler di sekolah salah satunya mengembangkan bakat, minat, hobi serta  ketrampilan siswa dalam upaya pembinaan pribadi menuju pembinaan manusia seutuhnya sehingga tercipta sumber daya manusia yang unggul dan handal. Perkembangan pendidikan sekolah dalam mengelola data siswa yang mengikuti pendaftaran kegiatan organisasi ekstrakurikuler setidaknya masih tercatat secara manual. Salah satu penyelesaian untuk meminimalisir pengelolaan informasi pendaftaran ekstrakurikuler dan data siswa agar lebih cepat, tepat, dan akurat dengan membuat aplikasi online. Karena pendaftaran masih menggunakan sistem manual, bisa menjadikan kendala dalam hal waktu dan biaya. dari masalah itu, dibuatnya aplikasi pendaftaran ektrakulikuler online yang dapat membantu siswa melakukan pendaftaran ekstrakurikuler di tingkat sekolah menegah pertama. Metode yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini dengan metode waterfall dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext Preprocessor).  
Perancangan Sistem Informasi Penjualan Spare Part Forklift dan Jasa Service Secara Kredit Rahayu Ningsih; Ahmad Ibni Zufar; Utama Prawira Rasa
Reputasi: Jurnal Rekayasa Perangkat Lunak Vol. 1 No. 1 (2020): Mei 2020
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (620.769 KB) | DOI: 10.31294/reputasi.v1i1.30

Abstract

Komputer merupakan peralatan yang diciptakan untuk mempermudah instansi atau perusahaan di berbagai bidang khususnya di bidang bisnis. CV. Anugerah Cahaya Mandiri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penjualan spare part, jasa service dan rental forklift. CV. Angerah Cahaya Mandiri membutuhkan adanya sistem informasi terkait dengan penjualan yang menunjang dan mempermudah dalam penyajian laporan yang tepat. penjualan pada CV. Anugerah Cahaya Mandiri di lakukan secara kredit atau memberikan tempo pembayaran pada pembelinya. Sistem yang di gunakan pada CV. Anugerah Cahaya Mandiri yaitu sistem yang belum terkomputerisasi atau manual, mulai dari penginputan data, pengolahan serta penyimpanan data yang berhubungan dengan proses tersebut. Maka kemungkinan besar terjadinya kesalahan perhitungan dalam pembuatan laporan penjualan yang mengakibatkan selisih, oleh karena itu peneliti menggunakan metode pengembangan software waterfall dan untuk desain sistem dengan menggunakan UML untuk menyelesaikan masalah yang ada. Diharapkan Sistem komputerisasi merupakan penyelesaian dari permasalahan tersebut, dimulai dari memperbaiki sistem yang ada hingga terkomputerisasi dan suatu kegiatan yang  dapat menghasilkan laporan secara efektif maupun efisien
Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Data Keuangan Nadela Alim; Utama Prawira Rasa; Rahayu Ningsih
IMTechno: Journal of Industrial Management and Technology Vol. 1 No. 1 (2020): Januari 2020
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.202 KB) | DOI: 10.31294/imtechno.v1i1.56

Abstract

Pesatnya perkembangan di dunia kewirausahaan dan teknologi menyebabkan berbagai macam informasi dapat diperoleh dengan mudah dan cepat. Maka untuk menunjang suatu usaha sangat diperlukan suatu teknologi berupa sistem yang telah terkomputerisasi.. TB. Cahaya Bangun Persada Setu adalah perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan barang, barang-barang yang di perdagangkan berupa bahan bangunan seperti besi beton, pasir, batu bata, semen, dll. TB. Cahaya Bangun Persada Setu ini memiliki kegiatan transaksi yang padat setiap harinya salah satunya kegiatan penjualan dan pembelian yang berkaitan dengan pengeluaran kas dan penerimaan kas. Namun dalam proses transaksi tersebut, TB. Cahaya Bangun Persada Setu ini mengalami beberapa masalah yang kerap terjadi karena pencatatan di lakukan hanya dengan menggunakan buku besar yang di catat secara konvensional. Salah satu masalah yang timbul adalah kekeliruan pencatatan seperti lupa mencatat pengeluaran kas, pembayaran hutang, serta pencarian informasi akan membutuhkan waktu yang lama dan tidak efektif. Oleh karena itu peneliti mengusulkan di rancangnya sistem yang telah terkomputerisasi dengan menggunakan metode UML sehingga di hasilkan sistem yang terkomputerisasi dengan di ciptakannya menu login, menu master dan menu laporan agar dapat memudahkan proses transaksi dan pembuatan laporan serta keamanan data akan terjamin