Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Analisis Poisson Bracket dan Persamaan Hamilton-Jacobi pada Hukum Mekanika Klasik melalui Penerapan Transformasi Kanonik Siti Fatimah; Megastin M Lumembang
Dewantara Journal of Technology Vol. 2 No. 1 (2021): Dewantara Journal of Technology Volume 2 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Transformasi kanonik merupakan kesimetrian bentuk kanonis suatu objek fisik setelah dan sebelum dilakukan perubahan (transformasi). Besaran fisis yang digunakan dalam rumusan Hamilton yaitu jarak dan momentum. Dalam transformasi kanonik, terdapat empat fungsi pembangkit yang akan diaplikasikan dalam Poisson Bracket dan persamaan Hamilton-Jacobi yang nantinya akan menghasilkan transformasi kontak. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan transformasi kanonik pada Poisson Bracket dan persamaan Hamilton-Jacobi tidak mengubah arti perubah lama menjadi perubah baru. Perubah yang berkonjugasi secara kanonis pada penerapan transformasi kanonik dihubungkan dengan menggunakan Poisson Bracket sehingga kordinat lama dalam Hamilton juga disebut sebagai perubah berpasangan secara konjugat kanonis. Penggunaan fungsi pembangkit pada persamaan Hamilton tetap mengacu pada kordinat lama dan kordinat baru serta waktu sehingga aksi yang terjadi dinyatakan secara eksplisit terhadap fungsi waktu dan kordinat dengan meninjau lintasan awal saat t1 pada posisi q­1. Penelitian ini dapat menjadi rujukan dalam penyederhaan solusi umum persamaan Hamilton-Jacobi melalui transformasi kanonik pada hukum mekanika klasik.
Simulasi dan Analisis Numerik Orbit Planet dengan MatLab Muh Fachrul Latief; A Indra Wulan Sari Ramadani; Siti Fatimah
Dewantara Journal of Technology Vol. 2 No. 1 (2021): Dewantara Journal of Technology Volume 2 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam studi ini, telah ditelaah orbit planet sesuai dengan Hukum Kepler yang menyebutkan bahwasanya bentuk lintasan planet berbentuk elips dengan eksentirisitas tertentu. Studi lebih difokuskan pada perbandingan metode Euler, metode Euler-Cromer, metode Runge-Kutta orde-2 dan metode Runge-Kutta orde-4 dalam menyelesaikan kasus orbit planet dengan variasi step-waktu dan variasi kecepatan awal orbit planet dalam satuan Astronomical Unit (AU)/tahun. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwasanya metode yang lebih presisi dalam menjelaskan masalah orbit planet adalah metode Runge-Kutta orde-4 dengan keakuratan yang lebih baik. Selain itu, studi tersebut juga berhasil memodelkan orbit dari planet Terrestrial dengan rentang AU/tahun.
Compliance Test of X-Ray Beam Quality Using HVL Parameter on Digital Mammography Muhammad Yunus; Asmiati Amir; Mirnawati Mirnawati; Fitriani Fitriani; Siti Fatimah
Dewantara Journal of Technology Vol. 3 No. 1 (2022): Dewantara Journal of Technology Vol. 3 No. 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The compliance test of X-ray beam quality using HVL parameter on digital mammography was determined at a hospital in Makassar in 2019-2021. This measurement uses a ruler, X-ray multimeter, and aluminum filter. The exposure process is carried out at certain kVp and mAs conditions after placing the detector on the examination table. The HVL test to determine the X-ray beam quality is carried out by placing the detector 4 cm from the edge of the chest wall on the patient's table in an upright position facing the tube. The resulting HVL values ​​are 0.37, 0.37, and 0.38. This study resulted in a p-value of 0.000 (p < 0.05). Statistically, there is a significant difference in HVL values ​​in 2019-2021. The resulting HVL value is by the tolerance limit recommended by the IAEA, which is 0.31 ≤ HVL ≤ 0.58. These values ​​indicate that mammography works well, and it is safe for the patient.
Pelatihan Inovasi Makanan Tradisional Serabi Ragam Rasa (SERAGAM) Untuk Meningkatkan Daya Beli Masyarakat Desa Harapan Ika Triwati; Siti Fatimah
Madaniya Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.78

Abstract

Dalam rangka terciptanya peluang usaha kecil masyarakat yang bergerak di sektor ekonomi, Dosen Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo bersama mahasiswa melakukan workshop pelatihan pembuatan Serabi Ragam Rasa (SERAGAM) dengan menggunakan power point dan praktek pembuatan langsung kepada masyarakat Desa Harapan Kecamatan Mappedeceng, Kabupaten Luwu Utara. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kreativitas inovatif mahasiswa dan masyarakat dalam rangka bereksperimen serta menemukan hasil karya yang bermanfaat dan tepat guna. Masyarakat dapat mengoptimalkan pemanfaatan SERAGAM (Serabi Ragam Rasa) ini diharapkan dapat menjadi permen favorit sehingga laris di pasaran dengan bentuk yang lucu dan menarik. Selain itu, masyarakat juga diharapkan termotivasi untuk mengembangkan SERAGAM (Serabi Ragam Rasa) untuk dijual di pasaran. Metode kegiatan pengabdian ini adalah metode ceramah untuk memberi penjelasan tentang pembuatan SERAGAM (Serabi Ragam Rasa), metode praktik untuk pelatihan (workshop) pembuatan SERAGAM (Serabi Ragam Rasa), dan metode diskusi untuk membahas tentang keberlanjutan usaha SERAGAM (Serabi Ragam Rasa). Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini berupa workshop pembuatan SERAGAM (Serabi Ragam Rasa) yang dilaksanakan pada hari sabtu, tanggal 16 Januari 2021 di Desa Harapan Kecamatan Mappedeceng, Kabupaten Luwu Utara. Workshop ini dilakukan melalui dua tahap yaitu tahap pra produksi dan tahap produksi, mengingat banyaknya manfaat yang dapat diperoleh masyarakat dari kegiatan ini, pelatihan dapat dilakukan sebanyak mungkin dan berkelanjutan dengan disertai pengembangkan dari materi pelatihan itu sendiri. Kegiatan pelatihan pembuatan SERAGAM (Serabi Ragam Rasa) sangat membantu masyarakat dalam mengembangkan kreativitas khususnya ibu - ibu yang ada di Desa Mappedeceng yang notabene pekerjaan sehari-harinya Ibu Rumah Tangga, mereka bisa membuat peluang usaha di bidang ini.
Sosialisasi Penggunaan Material Tambahan Sebagai Bahan Alternatif Pengganti Tanah Liat dalam Pembuatan Batu Bata di Desa Harapan Siti Fatimah; Ika Triwati
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Bagi Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54065/ipmas.2.1.2022.105

Abstract

Latar belakang dari kegiatan ini yaitu memperkenalkan kepada masyarakat mengenai sistem penggunaan batu bata dari bahan sekam padi. Metode ini merupakan alternatif dari sistem produksi industri dipilih karena suatu metode pembuatan batu bata menggunakan sekam padi. Batu bata merupakan bahan material yang sering digunakan dalam pembuatan dinding rumah/gedung. Batu bata sendiri terbuat dari tanah liat yang dibakar sampai berwarna kemerah-merahan. Tujuan yang ingin dicapai dalam pembuatan batu bata menggunakan sekam padi ialah untuk mengurangi pemakaian tanah yang terlalu berlebihan serta mengajak masyarakat dalam berpartisipasi menjaga lingkungan dengan memanfaatkan sekam padi yang sudah tidak terpakai. Hasil dari metode ini diharapakan masyarakat dapat lebih memahami pembuatan batu bata menggunakan sekam padi dan dapat mengembangkannya secara mandiri serta termanfaatkannya sekam padi sehingga dapat mengurangi pencemaran lingkungan dan pemakaian tanah yang berlebihan.
Pemberdayaan Berbasis Masyarakat Kelompok Pembudidaya Rumput Laut Eucheuma Cottonii Untuk Meningkatkan Perekonomian Desa Tirowali Kecamatan Ponrang Kabupaten Luwu Siti Fatimah; Putriyani Samsul
Madaniya Vol. 5 No. 1 (2024)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.572

Abstract

Desa Tirowali Kecamatan Ponrang Kabupaten Luwu terletak di sepanjang Teluk Bone sehingga menjadikan daerah ini memiliki sumber daya alam berupa hasil budidaya rumput laut terbesar kedua di Sulawesi Selatan. Hal ini tidak lepas dari dukungan kelompok-kelompok pembudidaya rumput laut, salah satunya yaitu UKM Mutiara Katoni. Kelompok ini membudidayakan rumput laut jenis Eucheuma cottonii menggunakan media tambak dengan metode monokultur maupun polikultur. Rumput laut jenis ini dipilih karena dapat dibudidayakan menggunakan peralatan sederhana, biaya yang murah, masa panen yang cepat, memiliki harga yang tinggi dan tingkat pemanfaatannya sangat luas. Dalam sekali masa panen, kelompok ini dapat menghasilkan sekitar 2 ton rumput laut basah. Namun, perkembangan budidaya rumput laut tidak seiring dengan peningkatan perekonomian masyarakat Desa Tirowali. Hal ini disebabkan oleh berbagai masalah yang dihadapi masyarakat pembudidaya, diantaranya keterbatasan pengetahuan budidaya masyarakat, belum adanya keterlibatan tenaga ahli dalam menyelesaikan masalah penanganan penyakit/hama rumput laut, kurangnya keahlian dan jiwa kewirausahaan masyarakat dalam mengelola usaha rumput laut, kurangnya modal dan bantuan sarana yang didapatkan pembudidaya, serta belum terciptanya kelembagaan kelompok pembudidaya rumput laut Eucheuma cottonii yang berdampak pada keterbatasan akses pasar dalam penjualan hasil panen. Solusi dari permasalahan ini yaitu dengan kegiatan pemberdayaan berbasis masyarakat berupa pendampingan budidaya, bantuan sarana dan permodalan, pelatihan manajemen usaha, dan penguatan kelembagaan. Kegiatan ini menghasilkan luaran berupa product knowledge berupa teknik budidaya dan manajemen usaha rumput laut serta penguatan kelembagaan untuk meningkatkan produktivitas rumput laut dengan kualitas tinggi dan membuka akses pasar dan jalur kordinasi pemasaran hasil panen rumput laut Eucheuma cottonii dalam rangka meningkatkan perekonomian pembudidaya di UKM Mutiara Katoni dan masyarakat umum di Desa Tirowali Kecamatan Ponrang Kabupaten Luwu.