Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

PENGARUH STRUKTUR MODAL (DEBT TO EQUITY RATIO) TERHADAP PROFITABILITAS (RETURN ON EQUITY) PADA PT. INDOFOOD CBP SUKSES MAKMUR TBK. YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2017 Samsu G; Humaira Humaira
POINT: Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol 1 No 1 (2019): POINT JURNAL
Publisher : Program Studi Manajemen Universitas Muslim Maros

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur modal (Debt to Equity Ratio) terhadap profitabilitas (Return On Equity). Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitaif berupa angka-angka yaitu laporan keuangan PT. Indofood CBP Sukses Makmur, Tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI), sementara jenis data dalam penelitian ini yaitu data sekunder yang berupa laporan keuangan yang diterbitkan oleh perusahaan go public yang dipublikasikan melalui Bursa Efek Indonesia yang dapat diakses melalui situs www.idx.co.id dengan periode pengamatan 5 tahun mulai tahun 2013 sampai dengan 2017. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear sederhana, korelasi, determinasi, dan uji hipotesis (uji-t), hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai koefisien regresi yang negatif yaitu sebesar 13,8 %. Nilai koefisien negatif menunjukkan bahwa DER (Debt To Equity Ratio) terhadap ROE (Return On Equity) berpengaruh negatif, nilai korelasi (-) 0.499 yang dapat dilihat dari tabel interpretasi nilai r berada pada 0,40 – 0,599 yang membuktikan adanya korelasi atau hubungan yang sedang. R Square menunjukkan bahwa sebesar 24.9% Struktur modal/DER (Debt to Equity Ratio) dapat mempengaruhi Profitabilitas/ROE (Return on Equity) dan sisanya sebesar 75.1% dipengaruhi oleh faktor lain. t hitung<tabel yaitu 0,997<3,182 sehingga ha ditolak berarti bahwa struktur modal (Debt to Equity Ratio) tidak berpengaruh terhadap profitabilitas (Return On Equity).
Efektivitas Jenis Anyaman Kerajinan Bambu di Desa Loyok, Sikur, Lombok Timur Rio Setia Monata; Humaira Humaira; Muhammad Farhan Yazid
LINTAS RUANG: Jurnal Pengetahuan dan Perancangan Desain Interior Vol 11, No 1 (2023): Jurnal Lintas Ruang Vol 11 No 1 Maret 2023
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/lintas.v11i1.9417

Abstract

Kerajinan anyaman bambu merupakan salah satu karya seni kerajinan warisan dari nenek moyang,sampai saat ini masih digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Kerajinan anyaman merupakanhasil dari proses penyilangan ikatan bambu, rotan, daun-daunan yang dibentuk sebagai bendafungsional dengan pola tertentu. Hampir di seluruh Nusantara terdapat rumah industri pengrajinbarang anyaman, termasuk di kepulauan Sunda Kecil. Di Lombok, terdapat satu desa yangmemiliki banyak pengrajin anyaman bambu, yaitu desa Loyok. Dari zaman dahulu, Desa Loyoksudah dikenal sebagai sentra kerajinan anyaman bambu. Banyak sekali produk kerajinan anyamanyang telah mereka produksi dan kemudian dikirimkan ke berbagai daerah seperti Bali, Mataram,bahkan luar negeri. Kerajinan anyaman bambu ini memiliki jenis anyaman yang berbeda-beda.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis anyaman yang paling efektif di Desa Loyok.Efektivitas adalah suatu keadaan yang menunjukan tingkat keberhasilan atau percapaian suatutujuan yang di ukur kualitas, kuantitas, dan waktu, sesuai dengan yang telah direncanakansebelumnya. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif deskriptif, denganmengumpulkan data kemudian melakukan perhitungan terhadap data tersebut untuk melihat jenisanyaman yang paling efektif.
PERLINDUNGAN HUKUM BAGI KONSUMEN TERHADAP PEMADAMAN LISTRIK DALAM RANGKA PEMELIHARAAN JARINGAN OLEH PT. PLN (PERSERO) KECAMATAN DARUSALAM Zikrillah Zikrillah; Humaira Humaira
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Bidang Hukum Keperdataan Vol 7, No 1: Februari 2023
Publisher : Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak – Kecamatan Darussalam sering mengalami pemadaman listrik karena adanya upaya pemeliharaan jaringan oleh pihak PLN. Persero Aceh Besar. Hal ini membuat keluhan dikalangan usaha seperti percetakan terhadap ketidakkonsistenan pihak PT. Persero dalam pemadaman. Artinya jika sudah dikelaurkan jadwal pemadaman dari PLT. Persero melalui media dan sebagainya dan diketahui oleh masyarakat, namun nyatanya pemadaman sering dimundurkan dan dimajukan jadwalnya. Penelitian ini bertujuan mengenalisis faktor-faktor apa yang menjadi penyebab terjadinya pemadaman listrik di wilayah Kecamatan Darussalam dan menganalisis perlindungan hukum bagi konsumen terhadap pemadaman listrik dalam rangka pemeliharaan jaringan oleh PT. PLN (Persero) wilayah Aceh Besar. Metode yang digunakan bersifat kuantitatif dengan pendekatan yuridis empiris. Informan terdiri dari pihak PLN dan pihak percetakan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, dokumentasi dan studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor penyebab terjadinya pemadaman listrik di wilayah Kecamatan Darussalam oleh pihak PLN ialah adanya kebijakan upaya pemeliharaan arus listrik serta adanya pengaruh dari kondisi cuaca buruk seperti angin kencang, hujan dan sebaganya. Faktor lain juga disebabkanya adanya aktivitas masyarakat yang berdampak terhadap terganggunya fasilitas listrik di wilayah setempat. Perlindungan hukum bagi konsumen terhadap pemadaman listrik dalam rangka pemeliharaan jaringan oleh PT. PLN (Persero) wilayah Aceh Besar dilakukan dengan tidak memungut biaya kepada konsumen saat listrik dipadamkan, memberikan informasi kepada masyarakat melalui aparatur pemerintah gampong dan kecamatan terkait akan adanya pemadaman serta berupaya memberikan pelayanan dan mengatasi keluhan konsumen jika ada pihak yang melakukan protes.Kata Kunci: Perlindungan Hukum, Konsumen, Pemadaman Listrik, Pemeliharaan Jaringan.
THE FORMALIZATION OF SHARIA IN ACEH PROVINCE: A GENDER PERSPECTIVE Teuku Saiful; Indra Kesuma Hadi; Humaira Humaira
Kanun Jurnal Ilmu Hukum Vol. 25, No. 1, April 2023: Legal Developments in National and Global Context
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/kanun.v25i1.35095

Abstract

This paper explores the dimensions of gender equality within the context of law-making in Aceh province, emphasizing the importance of a gender perspective. Categorized as a normative study, it addresses the current issue by analysing principles, levels of synchronization, legal histories, and comparisons of constitutions. Additionally, an empirical study was conducted, involving interviews with relevant stakeholders directly involved in the development of Aceh Qanun. The findings of this paper highlight that Pancasila, the 1945 Constitution, and CEDAW serve as primary parameters for law-making and the implementation of gender equality in Indonesia. The formalization of shari'a in Aceh province, as a political endeavour by authorities, is seen as crucial for achieving both gender equality and the goals of shari'a (maqasid al-syariah). The inclusion of gender equality in the law-making process, particularly in relation to the implementation of shari'a in Aceh, is a principle that should be comprehensively understood and applied to ensure justice and equality for all genders in the formulation of qanun in Aceh.
Substitusi Buton Rock Asphalt dan Polimer Ethylene Vinyl Acetate Terhadap Durabilitas Campuran Laston Lapis Aus dengan Rendaman Air Berlumpur humaira humaira; Sofyan M. Saleh; Fitrika Mita Suryani
Journal of The Civil Engineering Student Vol 1, No 3 (2019): Volume 1, Nomor 3, Desember 2019
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kasus kerusakan jalan yang terjadi di Indonesia pada umumnya berupa retak-retak, gelombang, dan berupa lubang-lubang. Rendaman air berlumpur pada badan jalan yang disebabkan oleh banjir berpengaruh pada perlemahan daya lekat aspal dan percepatan pelapukan atau kehancuran agregat akibat oksidasi dan infiltrasi air serta partikel lumpur ke dalam campuran. Salah satu cara untuk mengatasi kerusakan jalan yaitu dengan memperbaiki kinerja campuran dengan memodifikasi perkerasan menggunakan bahan tambah. Pada penelitian ini substitusi Buton Rock Asphalt (BRA) sebagai filler dan limbah Polimer Ethylene Vinyl Acetate (EVA) sebagai substitusi aspal (additive) menjadi alternatif untuk memperbaiki kinerja campuran aspal dari dampak permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai parameter Marshall campuran aspal Pen 60/70 dengan substitusi BRA (0%, 25%, 50%) dan limbah EVA (3%, 5%, 7%) terhadap rendaman air berlumpur dengan variasi waktu rendaman 30 menit, 24 jam, dan 48 jam. Dari hasil penelitian, didapatkan nilai stabilitas terbaik, yaitu pada substitusi BRA 50%, senilai 1.476,34 kg pada rendaman air belumpur. Stabilitas terbaik untuk EVA dengan rendaman air berlumpur pada persentase 3% yaitu 1.695,36 kg. Nilai durabilitas tanpa substitusi dan dengan substitusi BRA dan EVA telah memenuhi spesifikasi yang ditentukan Bina Marga tahun 2014 yaitu ≥ 90%.