Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JPPI (Jurnal Pendidikan Islam Pendekatan Interdisipliner)

Diskursus Hermeneutika Dalam Studi Al-Qur’an Arah Baru Cara Menalar Wahyu Tuhan Mukhtar Mukhtar; Suriana Suriana; Nizar Nizar
JPPI (Jurnal Pendidikan Islam Pendekatan Interdisipliner) Vol 7 No 1 (2023): JPPI Volume 7 Nomor 1 Juni 2023
Publisher : IAI DDI Polewali Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jppi.v7i1.127

Abstract

Riset ini adalah studi sebuah tawaran dalam mendinamisasika studi Islam khususunya studi al-Qur’an dalam pendekatan ilmu sosial humaniora yang disebut dengan hermeneutika. Riset ini akan mencoba mempermasalahkan sampai dimana janji hermeneutika sebagai mitra keraj dalam studi Islam khusunya dalam studi al-Qur’an. Di mana perjumapaan hermeneutika dengan studi al-Qur’an Adakah hermeneutika memberi konstribusi terhadap dinamisasi perkembangan al-Qur’an. Metode yang digunakan adalah mertode deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan yang relevan dalam riset ini antara lain: Pendekatan post modern, dan pendekatan ilmu tafsir. Cara mengumpulan data melalui kepustakaan (Library Research), dan diskusi. Data-data yang didapatkan akan dikumpulkan, dideskripsikan, disistematisir, Sementara untuk analisis data, dengan menggunakan analisis diskriptif kualitatif yang bersifat analitis dengan menggunakan beberapa metode analisa yang bersifat deduktif dan induktif Pendekatan hermeneneutika dalam memahami al-Qur’an, membawa arah baru dalam memahami diskursus keagamaan khusunya al-Qur’an. Implikasi dari penerapan hermeneutika dalam memahami disskursus keagamaan, dirasa memberi kontribusi dalam mendinamisasilakn studi al-Qur’an walaupun pada sisi lain juga memberi dampak yang cukup riskan khususnya bagi yang tidak senang semangat pembaharuan dalam memahami wacana keagamaan. Hermeneutika sebagai kajian teks dan al-Qur’an juga sebagai teks linguistik, maka hermeneutika dan teks al-Qur’an menjadi relevan dalam memproduksi makna-makna al-Qur’an. Dalam kajian hermeneutika juga mempersoalkan tiga unsur penting dalam memhamai teks yaitu pengarang teks, teks dan pembaca teks, sehingga jika digiring dalam memehami teks al-Qur’an yang juga bisa dilihat dari ketiga unsur tadi yaitu pembuat teks yaitu Allah, teks yakni teks-teks al-Quran yang sudah termaktub dalam sebuah mushaf, dan pembaca teks yakni mufassir.