Eti Suminartika
Universitas Padjadjaran

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : JURNAL ILMIAH MAHASISWA AGROINFO GALUH

ANALISIS PROSES KOMUNIKASI PENYULUHAN PERTANIAN DALAM PENINGKATAN KOMPETENSI PETANI (Studi Kasus Kelompok Wanita Tani Lestari, Desa Cibodas, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat) Hepi Hapsari; Azimah Nur Rahmah; Elsha Munziah; Eti Suminartika
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.9255

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses komunikasi penyuluhan pertanian yang terjadi di Kelompok Wanita Tani (KWT) Lestari serta mengetahui dampak penyuluhan pertanian terhadap kompetensi anggota kelompok wanita tani Lestari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif dengan teknik studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan proses komunikasi penyuluhan dapat dilihat dari lima unsur komunikasi menurut Harold Laswell yaitu sebagai berikut; Komunikator yaitu penyuluh pertanian dan pihak lain yang menyampaikan pesan penyuluhan; Pesan penyuluhan yaitu informasi yang disampaikan dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan anggota kelompok; Media atau saluran komunikasi yaitu komunikasi antar pribadi; dan efek komunikasi penyuluhan uang dinilai positif bagi anggota KWT Lestari. Dampak dari kegiatan penyuluhan terhadap kompetensi anggota KWT Lestari dinilai dari segi kognitif, afektif, dan psikomotorik. Kegiatan penyuluhan pertanian di KWT Lestari dinilai berdampak positif terhadap peningkatan kompetensi anggota KWT Lestari. 
ANALISIS USAHATANI KENTANG DI DESA MARGAMULYA KECAMATAN PANGALENGAN KABUPATEN BANDUNG Yolanda Ashiila; Eti Suminartika
Jurnal Ilmiah Mahasiswa AGROINFO GALUH Vol 10, No 3 (2023): September 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i3.11611

Abstract

Kentang merupakan komoditas yang menguntungkan untuk di kembangkan, dalam pemasaran dan ekspor kentang memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi, Tanaman kentang memiliki prospek yang sangat besar dalam menunjang program diversifikasi pangan, harga yang seringkali mengalami fluktuasi pada Subsektor hortikultura khususnya komoditas sayuran membuat pendapatan petani menjadi tidak menentu. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis pendapatan petani kentang di Desa Margamulya Kecamatan Pengalengan, Kabupaten Bandung. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan teknik penelitian survei dan metode dasar penelitian adalah deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruh petani kentang yang terdapat di Desa margamulya diambil sebanyak 30% yaitu 68 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa petani kentang di Desa Margamulya menanam kentang varietas Granola dengan rata – rata produktivitas kentang 20,2 ton per hektar, biaya produksi mencapai Rp.90.586.790 per ha, penerimaan sebesar Rp.165.898.889 maka rata – rata pendapatan yang diperoleh petani kentang adalah Rp.75.312.099 per Ha. Selanjutnya didapat nilai Ratio R/C =1,83. artinya dengan modal sebesar Rp.1 untuk melakukan usahatani kentang maka akan mendapatkan pendapatan sebesar Rp.1,83, dengan kata lain petani kentang di Desa Margamulya, Kecamatan Pangalengan Kabupaten bandung layak diusahakan.Kata kunci: Kentang granola, produktivitas, analisis usahatani, pendapatan