Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PBM) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VII C MTsN 1 KOTAPALU DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA KELILING DAN LUAS DAERAH PERSEGI PANJANG Hardiyanti, Hardiyanti; Awuy, Evie; Anggraini, Anggraini
Jurnal Elektronik Pendidikan Matematika Tadulako Vol 5, No 3 (2018)
Publisher : Jurnal Elektronik Pendidikan Matematika Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (416.989 KB)

Abstract

Abstrak:Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh deskripsi tentang  penerapan model pembelajaran berbasis masalah(PBM)yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam mnyelesaikan soal cerita keliling dan luas daerah persegi panjang di kelas VII C MTsN 1 Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas.Desain penelitian ini mengacu pada desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart.Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan model PBM yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa, dengan mengikuti langkah-langkah, yaitu  1) orientasi siswa pada masalah menggunakan power point, 2) mengorganisasikan siswa untuk belajar, 3) membantu penyelidikan individual maupun kelompok. 4) mengembangkan dan menyajikan hasil karya,  dan 5) menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah,Kata Kunci:Model Pembelajaran Berbasis Masalah(PBM); hasil belajar; soal cerita keliling dan luas daerah persegi panjang
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PBM) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA Hardiyanti, Hardiyanti; Awuy, Evie; Anggraini, Anggraini
Jurnal Elektronik Pendidikan Matematika Tadulako Vol 7, No 1 (2019)
Publisher : Jurnal Elektronik Pendidikan Matematika Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (526.868 KB)

Abstract

Abstrak:Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh deskripsi tentang  penerapan model pembelajaran berbasis masalah(PBM)yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam mnyelesaikan soal cerita keliling dan luas daerah persegi panjang di kelas VII C MTsN 1 Palu. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Desain penelitian ini mengacu pada desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart.Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan model PBM dapat meningkatkan hasil belajar siswa, dengan mengikuti langkah-langkah, yaitu (1) orientasi siswa pada masalah menggunakan power point, hasil yang didapatkan pada fase ini adalah hampir semua siswa memperhatikan penyampaian guru dan aktif mencari tahu cara penyelesaian masalah keliling persegi panjang pada siklus I dan luas daerah persegi panjang pada siklus II dengan memberikan tanggapan terhadap masalah yang diberikan oleh guru.(2) mengorganisasikan siswa untuk belajar, hasil yang didapatkan pada fase ini di siklus I adalah masih ada siswa yang menunjukkan ketidaksetujuannya kepada guru tentang anggota kelompoknya yang telah ditentukan. Hasil yang didapatkan pada fase ini di siklus II adalah semua siswa langsung membentuk kelompok sesuai dengan anggota kelompok yang telah ditentukan oleh guru. (3) membantu penyelidikan individual maupun kelompok. Hasil yang didapatkan pada fase ini adalah siswa mampu untuk mengungkapkan  ide-ide mereka dalam menjawab masalah yang ada dalam LKS melalui diskusi kelompok. Selain itu, siswa sudah dapat menggunakan rumus keliling persegi panjang dengan bantuan seperlunya dari guru jika siswa mengalami kesulitan pada siklus II. (4) mengembangkan dan menyajikan hasil karya, Hasil yang didapatkan pada fase ini di siklus I adalah siswa sudah mampu mempresentasikan hasil pekerjaan kelompoknya dengan penguasaan topik dan proses pengerjaan yang cukup baik. (5) menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah, Hasil yang didapatkan pada fase ini adalah siswa sudah mampu menganalisis hasil proses pemecahan masalah keliling persegi panjang  di siklus I dan masalah luas daerah persegi panjang di siklus II.Kata Kunci: Model Pembelajaran Berbasis Masalah(PBM); hasil belajar; soal cerita keliling dan luas daerah persegi panjang
Pengaruh Jus Buah Pir (Pyrus commumunis) Terhadap Perubahan Warna Resin Komposit Aslan, Sarahfin; Masriadi, Masriadi; Arifin, Fadil Abdillah; Mattulada, Indrya Kirana; Puspitasari, Yustisia; Mattalitti, Sitti Fadhillah Oemar; Hardiyanti, Hardiyanti
Sinnun Maxillofacial Journal Vol. 2 No. 02 (2020): Oktober 2020
Publisher : Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (542.574 KB) | DOI: 10.33096/smj.v2i02.56

Abstract

Pendahuluan: Pada era globalisasi masyarakat indonesia mulai sadar akan kesehatan gigi dan mulut, kesadaran masyarakat tersebut tidak hanya mengenai penyakit gigi dan mulut, melainkan juga masalah estetik gigi, estetik yang baik dapat dilakukan dengan banyak cara salah satunya tindakan penumpatan, bahan tumpatan yang biasa digunakan yaitu resin komposit. Umumnya dokter gigi memilih resin komposit sebagai bahan tambal karena sifat estetik yang sewarna dengan gigi sehingga memberikan hasil yang memuaskan. Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sari buah pir terhadap perubahan warna resin komposit. Bahan dan Metode: Sampel penelitian ini adalah komposit nanohibrid dengan ketebalan 4 mm dan diameter 5 mm. Penelitian ini menggunakan metode Eksperimental Laboratorium yaitu pengujian yang dilakukan di laboratorium dengan bentuk penelitian berupa Pre-post Test Control Design. Jenis penelitian yang dilakukan adalah True Eksperimental Laboratorium. Uji statistic menggukanakan Wilcoxon. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat perubahan warna pada resin komposit setelah direndam dalam jus buah pir dimana nilai rata-rata setelah direndam dalam jus buah pir pada kelompok kopi yaitu 12,00 pada kelompok teh 12,778 dan pada kelompok fanta 7,667 dan berdasarkan uji statistic memperoleh nilai signifikan P<0.00. Kesimpulan: Hipotesis alternatif penelitian ini diterima, dan hasil penelitian ini menunjukkan adanya perubahan warna pada resin komposit setelah direndam dalam sari buah pir.
Sintesis dan Karakterisasi Hidroksiapatit Dari Tulang Ikan Tuna (Thunnus Albacores) Dengan Xrf, Ftir, Dan Xrd St Chadijah; Hardiyanti Hardiyanti; Sappewali Sappewali
Al-Kimia Vol 6 No 2 (2018): December
Publisher : Study Program of Chemistry - Alauddin State Islamic University of Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/al-kimia.v6i2.5067

Abstract

Hydroxyapatite (Hap) were inorganic compounds with constituent of bones and teeth has the molecular formula Ca5(PO4)3OH. Synthesis of hydroxyapatite can be done with  hydrothermal method  with calcium precursors tuna fish bone calcination process to obtain calcium compounds in the form   of calcium oxide. Calsium wich has been obtained added  phosphate precursor NH4H2PO4 0.547 M. On research conducted long stirring time variation and its effect on rendement and the resulting crystallites products. As for the variation of the long time of stirring used are 1, 2, 3, 4 and 5 hours. The optimum time of formation of hydroxyapatite obtained within 3 hours stirring from which content was 96.4156%. The material was analyzed by FTIR,XRF and XRD. Results showed their characterization by FTIR indicated the presence of OH groups,PO4  and CO3.  Based on the resulting diffraction of  XRF and XRD analysis, crystallite size obtained each of 41,9753  within 2 hours of stirring structure was hexagonal.
PENGARUH MINAT BACA DAN MODEL PEMBELAJARAN TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS PIDATO Hardiyanti Hardiyanti; Siti Samhati; Mulyanto Widodo
Jurnal Kata (Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya) Vol 2, No 3 (2014)
Publisher : FKIP Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (170.874 KB)

Abstract

The problem in this research is about the influence of reading interest and model of study to speech text writing intellect. Learning model is Cooperative study method type STAD. The purpose of this research is to find out the influence of reading interest, model of study and writing a speech text. This research concluded that the used of methodnof study was more influenced to writing speech text intellect than students' reading interest. That finding was shown that  (12,67) (4,09) which means there was an average difference of students' writing intellect which delivered by cooperative study method type STAD with CTL sample type was influeced to the intellect of students' writing speech text intellect. Where as (5,40) (4,09) was proven that there was an interaction between those three variables.Masalah penelitian ini adalah mengenai pengaruh minat baca dan model pembelajaran terhadap kemampuan menulis teks pidato. Model yang digunakan yakni Kooperatif tipe STAD. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh antara minat baca, model pembelajaran dan menulis teks pidato. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran lebih berpengaruh terhadap kemampuan menulis teks pidato siswa daripada minat baca siswa. Hal tersebut ditunjukkan bahwa (12,67)  (4,09) yang artinya terdapat perbedaan rata-rata kemampuan menulis teks pidato siswa  yang diajarkan menggunakan model pembelajaran Kooperatif tipe STAD dengan CTL tipe Pemodelan berpengaruh terhadap kemampuan menulis teks pidato siswa. Sedangkan,  (5,40)  (4,09) terbukti bahwa ada interaksi antara ketiga variabel tersebut.Kata kunci:  kemampuan menulis teks pidato, minat baca, STAD.
Mengenalkan Literasi Siswa Kelas Awal Disaat Pandemi Melalui Pembelajaran Daring Dengan Media Buku Besar untuk Meningkatkan Minat Membaca Siswa Hardiyanti Hardiyanti
Social, Humanities, and Educational Studies (SHES): Conference Series Vol 3, No 4 (2020): Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.82 KB) | DOI: 10.20961/shes.v3i4.55721

Abstract

Reading is an activity or cognitive process that seeks to find various information contained in writing. This means reading is a thinking process to understand the contents of the text read. Through reading activities a person can find out what was previously unknown. Reading skills possessed by students have a great influence in determining success in following the learning process. Students who are able to read well and quickly will achieve good learning outcomes as well. Through the Big Book media, it is hoped that students will be able to improve their literacy by reading through interesting pictures according to the characteristics of students in the early grades, who are more interested in seeing pictures than those in the first grade. only in the form of writing. With the Bigbook media, students' curiosity will appear and they will start reading through the pictures they see. Of course, it will be different because it introduces literacy online because it is still during the covid-19 pandemic which has not allowed students to meet face-to-face at school. This is a dilemma for teachers to introduce literacy to their students through online learning.
Pengaruh Program Pendidikan dan Pelatihan terhadap Peningkatan Kompetensi Guru di SMP Negeri 1 Keritang Irawati Irawati; Hardiyanti Hardiyanti; Nurhayati Zein; Musa Thahir; hasgimianti hasgimianti
At-Tarbiyat Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam An-Nawawi Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (297.159 KB) | DOI: 10.37758/jat.v2i2.164

Abstract

Abstrak: Pendidikan dan pelatihan memberikan kesempatan pada guru untuk meningkatkan prestasi pembelajaran di sekolah. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui pengaruh program pendidikan dan pelatihan terhadap peningkatan kompetensi guru dan juga melihat faktor-faktor yang mempengaruhi ke dua variabel tersebut. Penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari program pendidikan dan pelatihan terhadap peningkatan kompetensi guru yang ada di SMP Negeri 1 Keritang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi dengan menggunakan teknik analisis regresi linier sederhana. Variabel bebas (X) Program pendidikan dan pelatihan, variabel terkait (Y) Peningkatan kompetensi. Dengan subjek penelitian sebanyak 30 orang guru SMP Negeri 1 Keritanng dengan menggunakan total sampling. Analisis data dibantu dengan menggunakan SPSS 22.0 . Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) program pendidikan dan pelatihan berada pada kategori sangat baik dengan persentase 83%, (2) peningkatan kompetensi berada pada kategori sangat baik dengan persentase 86%, (3) terdapat pengaruh yang signifikan antara program pendidikan dan pelatihan terhadap peningkatan kompetensi guru di SMP Negeri 1 Keritang dengan nilai rhitung 0,776 lebih besar dari rtabel pada taraf signifikan 5% yaitu 0,361 (0,776>0,361). Jadi dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semakin baik program pendidikan dan pelatihan maka semakin berkualitas pula peningkatan kompetensi guru. Sekolah diharapkan untuk dapat meningkatkan efektifitas pelaksanaan program pendidikan dan pelatihan agar peningkatan kompetensi guru terus mengalami peningkatan dengan lebih baik.
Analisis Laporan Arus Kas untuk Menilai Kinerja Keuangan pada Perusahaan Subsektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Hardiyanti, Hardiyanti; Hasbiah, Siti; Anwar, Anwar
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 11 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.752 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i11.1102

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan pada perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di bursa efek Indonesia jika dinilai berdasarkan laporan arus kas menggunakan rasio arus kas. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan setiap perusahaan yang termasuk dalam subsektor makanan dan minuman selama periode 2016-2021. Dimana penarikan sampel yang digunakan disini adalah teknik purposive sampling. Maka laporan neraca, laporan laba rugi, dan laporan arus kas pada tahun 2016-2021 dimasing-masing perusahaan ditentukan sebagai sampel dalam penelitian ini. Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara dokumentasi. Teknik yang digunakan adalah analisis rasio arus kas yang terdiri dari: Rasio Arus Kas Operasi (AKO), Rasio Cakupan Arus Dana (CAD), Rasio Cakupan Kas Terhadap Bunga (CKB), Rasio Cakupan Kas Terhadap Hutang Lancar (CKHL), Rasio Arus Kas Bersih Bebas (AKBB), Rasio Pengeluaran Modal (PM) dan Rasio Total Hutang (TH). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rasio arus kas yang digunakan pada perusahaan makanan dan minuman selama periode 2016-2021 secara umum berada dalam kondisi tidak likuid. Hal ini disebabkan karena aktivitas operasionalnya tidak mampu menutupi kewajiban lancarnya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terjadi penurunan arus kas secara signifikan pada arus kas operasi disetiap tahunnya dan kemampuan perusahaan dalam mengatasi kesulitan pada kewajiban lancarnya masih belum bisa terselesaikan. Hal ini membuktikan bahwa perusahaan subsektor makanan dan minuman berada dalam posisi yang kurang baik atau tidak likuid selama periode 2016-2021.
PEMBERDAYAAN ANAK YATIM PIATU DAN DLUAFA’ MELALUI PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN DI PANTI ASUHAN GUNA MENINGKATKAN LIFE SKILL PADA ANAK ASUH Hardiyanti, Hardiyanti; Zakiyah, Siti Alfiyatuz; Wafa, Muhammad Siril
Community Development: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam Vol 3, No 2 (2019): Community Development Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/cdjpmi.v3i2.6459

Abstract

ABSTRAK             Artikel ini membahas tentang pemberdayaan anak yatim piatu dan dluafa’ yang sering dianggap lemah dalam konstruk masyarakat secara umum. Tulisan ini di fokuskan pada proses pemberdayaan yang dilakukan melalui lembaga sosial, yaitu panti asuhan khusus anak yatim piatu dan dluafa’. Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses pemberdayaan anak yatim piatu dan dluafa’ melalaui pelatihan kewirausahaan serta bagaimana dampaknya terhadap kualitas life skill yang dimiliki oleh anak asuh.            Penulisan artikel ini menggunakan metode literatur, yaitu serangkain kegiatan dengan cara pengumpulan data pustaka, membaca, dan mencatat, kemudian melakukan pengolahan sebagai bahan data, lalu menyajikannya dalam bentuk karya tulis ilmiah. Hasil dari pembahasan artikel ini menunjukkan bahwa proses pemberdayaan anak yatim piatu dan dan dluafa’ melalui pelatihan kewirausahaan dapat dilakukan panti asuhan dengan cara menerapkan beberapa progam kegiatan yang berbasis kewirausahaan yaitu pelatihan  pelatihan kewirausahaan tersebut dapat meningkatkan life skill yang dimiliki oleh anak asuh yang kelak menjadi bekal ketika mereka hidup di tenga masyarakat