Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

OPTIMALISASI TAMAN BACA GAMPONG BUKU PAGA DALAM UPAYA MENGGALAKKAN GERAKAN LITERASI MASYARAKAT DI DESA PAYA GABOH Nuraina Nuraina; Marhami Marhami; Sirry Alvina; Riska Imanda; Faradhillah Faradhillah
INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 5 No 2 (2021): DESEMBER
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat - Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/integritas.v5i2.1334

Abstract

Sebelum Covid-19 Warga Desa Paya Gaboh memiliki kegiatan harian seperti pengajian bagi anak-anak, pemuda-pemudi dan ibu/bapak, kegiatan olahraga seperti sepakbola, bolavolly dan lain-lain. Pada masa pandemi seperti sekarang ini kegiatan-kegiatan tersebut sedikit dibatasi, sehingga disela-sela aktivitas, masih terdapat beberapa warga yang kurang memanfaatkan waktu, hal ini terlihat banyaknya anak-anak yang hanya duduk-duduk di balai dan di warung-warung dengan bermain HP. Selain itu di Desa Paya Gaboh belum memiliki sebuah pustaka atau ruang yang berisi kumpulan buku-buku yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk membaca sebagai upaya membentuk wawasan yang luas dan memanfaatkan waktu luang dengan hal yang bermanfaat, untuk itu diperlukan taman/ruang baca gampong dalam upaya menggalakkan gerakan literasi msyarakat di desa tersebut. Adapun metode yang digunakan dalam pengabdian ini terdiri dari 5 tahap, yaitu: Tahapan pertama, melakukan pendekatan masyarakat; Tahap kedua, malakukan pengambilan data awal; Tahap tiga, melakukan identifikasi masalah; Tahap keempat, melakukan analisa dari setiap masalah; Tahap terakhir, menentukan solusi. Solusinya adalah membentuk sebuah taman baca gampong. Luaran yang dihasilkan dalam pengabdian ini yaitu Taman Baca Gampong Buku Paga. Adapun hasil evaluasi diperoleh presentase rata-rata diatas 85% peritemnya, menunjukkan bahwa program taman baca dapat digunakan dengan baik. Kemudian tentang minat baca diperoleh presentase diatas 86% peritemnya, itu menunjukkan bahwa minat baca masyarakat bagus. Dan yang terakhir mengenai parstisipasi masyarakat mendapat presentase rata-rata diatas 92% peritemnya, hal ini menunjukkan bahwa masyarakat senang dan antusias sehingga banyak yang ikut berpartisipasi dalam taman baca tersebut. Dengan demikian taman baca yang telah dibuat dalam kegiatan pengabdian ini sangat bermanfaat bagi masyarakat gampong Payah Gaboh
PENINGKATAN KOMPETENSI DAN KREATIVITAS GURU SMP MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN SOAL-SOAL BERBASIS HIGHER ORDER THINKING SKILL (HOTS) Wulandari Wulandari; Marhami Marhami; Rohantizani Rohantizani; Muliana Muliana
INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 4 No 2 (2020): DESEMBER
Publisher : Relawan Jurnal Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/integritas.v4i2.752

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kreativitas guru-guru SMP di Aceh Utara dalam mengimplementasikan pembelajaran matematika melalui pembuatan soal-soal berbasis HOTS (Higher Order Thinking Skill). Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini terdiri dari (1) Pengenalan soal HOTS sebagai Alat Evaluasi, (2) Mendesain Soal Hots, (3) Praktik pembuatan soal HOTS pada materi Aljabar, Statistika, dan Geometri. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode ceramah, dialogis, dan pelatihan. Kegiatan ini diharapkan bermanfaat bagi guru-guru SMP di Aceh Utara dan berdampak pada terjadinya peningkatan kompetensi, kreativitas, dan professional guru-guru SMP di Aceh Utara. Dari hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, diperoleh hasil bahwa: (1) Bertambahnya wawasan guru-guru SMP di Aceh Utara tentang pembuatan soal-soal matematika berbasis HOTS, (2) Meningkatnya pemahaman guru-guruSMP di Aceh Utara dalam memecahkan masalah matematis yang menuntut berpikir tingkat tinggi, (3) Meningkatnya kreativitas guru-guru SMP di Aceh Utara dalam membuat perencanaan pembelajaran matematis yang berbasis HOTS.