Claim Missing Document
Check
Articles

Found 27 Documents
Search

Kontribusi Status Gizi dan Motivasi Belajar terhadap Kesegaran Jasmani Ali, Muhammad
Media Ilmu Keolahragaan Indonesia Vol 1, No 2 (2011)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan tentang: (a) kontribusi status gizi terhadap kesegaran jasmani; (b) kontribusi motivasi belajar terhadap kesegaran; (c) kontribusi status gizi dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap kesegaran jasmani. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa putra semester empat Program Studi Pendidikan Olahraga dan Kesehatan Universitas Jambi tahun akademik 2008/2009 yang berjumlah 122 orang mahasiswa. Penarikan sampel dengan mengunakan Proportional Random Sampling sebesar 50% dari populasi maka didapat sampel 61 orang mahasiswa. Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis korelasi dan regresi secara sederhana dan ganda. Hipotesis 1 dan 2 dianalisis dengan korelasi dan regresi sederhana formula Product Moment, sedangkan hipotesis 3 dianalisis dengan korelasi dan regresi ganda melalui program SPSS (Statistical Product and Service Solution for Windows versi 16). Hasil analisis disimpulkan sebagai berikut: (1) terdapat kontribusi yang signifikan antara status gizi terhadap kesegaran jasmani mahasiswa sebesar 10, 24%; (2) terdapat kontribusi yang signifikan antara motivasi belajar terhadap kesegaran jasmani mahasiswa sebesar 9, 61%; (3) terdapat kontribusi yang signifikan antara status gizi dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap kesegaran jasmani mahasiswa Program Studi Pendidikan Olahraga dan Kesehatan Universitas Jambi sebesar 45, 83%.Kata Kunci: status gizi; motovasi belajar; kesegaran jasmaniAbstractThe aim of this research is to find out; (1) The contribution of nutrient status to physical fitness; (2) The contribution of learning motivation to physical fitness; (3) The contribution of nutrient status and learning motivation to physical fitness. The population of this research is 122 students at second years of sport education and healthy section of Jambi University the academic year 20008/2009. However, this research states 61 students as samples by using proportional random sampling. The technique of analyzed data using correlation and regression techniques in a simple and double. The first and second hypothesizes are analyzed by correlation and regression techniques in a simple with using the Product Moment formula. The third hypothesis is analyzed by correlation and regression techniques in a double with using SPSS program (Statistical product and service solution for windows version 16). The result are; (1) it was the significance contribution of nutrient status in students’ to physical fitness that was 10,64%. (2) It also was the significance contribution learning motivation to physical fitness of students that was 9,16%. Then (3) it was significance contribution of nutrient status and learning motivation together to physical fitness students that was 45,83 %.Keywords: nutrient status; learning motivation; physical fitness
SOSIALISASI DAN COACHING CLINIC PERWASITAN TENNIS LAPANGAN PADA MAHASISWA PORKES FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN UNIVERSITAS JAMBI Muhammad Ali
Cerdas Sifa Pendidikan Vol. 8 No. 1 (2019): Cerdas Sifa Pendidikan
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.736 KB) | DOI: 10.22437/csp.v8i1.9059

Abstract

Sosialisasi Coaching Clinic Perwasitan Tennis Lapangan Pada Mahasiswa Porkes Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Jambi ini adalah wujud pengabdian masyarakat dari dosen fakultas ilmu keolahragaan dalam rangka melaksanakan tri dharma perguruan tinggi. dengan memberikan pelatihan singkat yang diberikan oleh dosen yang juga merupakan pelatih tennis lapangan bersertifikat nasional. Mahasiswa yang mengikuti pelatihan ini diharapkan dapat menerapkan ilmu perwasitan tennis lapangan yang didapat dari acara coaching clinic ini sehingga tujuan peningkatan kualitas pertandingan dapat dicapai. Acara sosialisasi dancoaching clinic ini terdiri dari 2 sesi, yaitu sesi teori yaitu pemberian teori peraturan permainan dan perwasitan tennis lapangan oleh dosen kepada mahasiswa yang mengikuti yang dilaksanakan didalam ruangan, dan sesi praktek yang merupakan penerapan teori perwasitan yang telah diberikan di lapangan. Prinsip dasar bermain tenis adalah memukul bola (baik sebelum atau sesudah mantul dari lapangan) memakai raket melewati di atas net dan masuk ke dalam lapangan permainan lawan. Prinsip bermain tersebut sejak awal kelahirannya hingga sekarang tetap sama, perkembangan yang terjadi pada teknik-teknik memukulnya. Pada kesempatan praktek akan disampaikan, praktek perwasitan dan praktek memimpin pertandingan tennis oleh peserta, Para peserta akan sangat antusias karena dihadapkan dengan praktek langsung dengan sang ahli. Dengan dilaksanakan coaching clinic ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pemahaman mahasiswa tentang peraturan permainan dan perwasitan tennis lapangan.Kata Kunci: Perwasitan Tennis Lapangan.
KURSUS PELATIH LICENSE “D” NASIONAL ASPROV PSSI JAMBI Muhammad Ali; Alexander Kurniawan; David Iqroni
Cerdas Sifa Pendidikan Vol. 8 No. 1 (2019): Cerdas Sifa Pendidikan
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.467 KB) | DOI: 10.22437/csp.v8i1.9062

Abstract

Lisensi D Nasional PSSI merupakan lisensi kepelatihan sepak bola paling dasar yang pelaksanaannya langsung dilakukan oleh PSSI melalui Asosiasi Sepak Bola Kota (ASKOT) maupun Asosiasi Sepak Bola Provinsi (ASPROV). Semangat kebangkitan sepak bola nasional makin terasa pasca terbebas dari sanksi FIFA tahun 2016 silam. Sepanjang tahun 2017, PSSI dibawah kepengurusan ketua umum Edy Rahmayadi terus meningkatkan jumlah dan kualitas pelatih yang memiliki lisensi kepelatihan secara fantastis. Dimulai dari lisensi D Nasional, hingga lisensi yang diakui AFC dari jenjang C, B, A dan Pro. Ditambah juga kursus untuk instruktur pelatih AFC. PSSI akan meneruskan peningkatan jumlah kursus AFC ini, bahkan meningkatkan frekuensinya. Sebagai bagian meningkatkan mutu serta jumlah pelatih yang bagus demi kemajuan sepak bola di tanah air. Terhitung sejak tahun 2016 ada 273 orang yang memiliki lisensi C, B, dan A AFC. Namun hanya di 2017, 353 orang mengikuti kursus AFC. Jumlah ini terbagi atas kursus lisensi C AFC 261 peserta, B AFC 47 peserta, dan A AFC 23 orang. Ditambah satu kursus instruktur pelatih dari AFC di tahun yang sama dimana 22 orang pelatih elit yang ada di Indonesia. Kursus instruktur pelatih AFC ini perdana digelar di IndonesiaKata Kunci: Kursus, Pelatih, PSSI Jambi.
Pengaruh Metode Resistance Band Terhadap Kemampuan Lempar Cakram : The Effect of the Resistance Band Method on the Discs Throwing Ability Mhd Usni Zamzami Hasibuan; Muhammad Ali
Cerdas Sifa Pendidikan Vol. 9 No. 2 (2020): Cerdas Sifa Pendidikan
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/csp.v9i2.10797

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode resistance band terhadap kemampuan lempar cakram Mahasiswa Program Studi Pendidikan Olahraga dan Kesehatan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi yang mengontrak mata kuliah atletik. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan One Group Pretest-Posttest Design. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes kemampuan lempar cakram menggunakan cakram seberat 2 kg. Hipotesis dari penelitian ini adalah ada pengaruh Metode resistance band terhadap kemampuan lempar cakram mahasiswa FKIP Universitas Jambi kontrak mata kuliah atletik di Program Studi Pendidikan Olahraga dan Kesehatan. Hasil yang diperoleh thitung 8,627 <0,05 (kepercayaan 95%). Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode resistance band terhadap kemampuan lempar cakram Mahasiswa Program Studi Pendidikan Olahraga dan Kesehatan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi. Kata Kunci: Resistance Band, Kemampuan Lempar Cakram
KONTRIBUSI PERMAINAN HITAM HIJAU TERHADAP KETERAMPILAN LARI SPRIN MURID SMP NEGARI 11 KOTA JAMBI Ilham Ilham; Arsil Arsil; Muhammad Ali
Publikasi Pendidikan Vol 5, No 3 (2015)
Publisher : Prodi PGSD FIP UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (829.818 KB) | DOI: 10.26858/publikan.v5i3.1609

Abstract

Generally this research is for knowing the contribution of hitam hijau and sentuh batu games on the ability to sprints for female student of SMPN 11 jambi, specificially this research is for knowing : (1) the contribution of hitam hijau games on the ability to sprints. (2) the contribution of sentuh batu games on the ability to sprints. (3) differences in the contribution of hitam hijau and sentuh batu games on the ability to sprint. And the advantage of this research are (1) for the physical education teacher is as the information form of the game that can be used as a learning media  in order to achieve the indicator skills to run sprints . (2) For the trainers, is for building the ability to sprint for athlete can be done with the hitam hijau and sentuh batu games. The research method that used in this research is the experimental method, using the two groups pretest post test design. The variable in this research is the ability to sprint as the binding variable and the hitam hijau and sentuh batu games as  the free variable . The data that we collected were analyzed with the t test, but before that we conducted the normality and homogenity test. The hypothesis testing result are (1) t hitung (9,35) > t table (1,69). (2) t hitung (6,44) > t table (1,69). (3) t hitung (4,54) > t tabel (2,24).  Thus it can be concluded that (1) hitam hijau games gives the significant contribution for the ability to sprint. (2) sentuh batu games gives the significant contribution for the ability to sprint. (3) there are significant differences  in the contribution of hitam hijau and sentuh batu games for the ability to sprint. Hitam hijau game is far better than sentuh batu games.Keywords : Hitam hijau, Sentuh batu, The ability to sprint
Pemanfaatan Permainan Tradisional Dalam Pencapaian Indikator Pembelajaran Ilham Ilham; Muhammad Ali; Endarman Syaputra; Hendri Munar
Publikasi Pendidikan Vol 8, No 1 (2018)
Publisher : Prodi PGSD FIP UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/publikan.v8i1.4360

Abstract

The objective to be achieved in this activity is to provide an understanding to the penjas teacher of the need to do learning penjas in the form of play for the achievement of learning indicators. Based on the above objective, the target and the expected outcomes are: 1) The penjas teacher can know the various forms of traditional games that can be used for the achievement of learning indicator penjas. 2) The penjas teacher can do the learning of penjas by using traditional games for the achievement of learning indicator penjas. Techniques used in this implementation is to counseling teachers in penjas located in the West Muara Sabak, East Sabak, Geragai and Dendang sub-districts, amounting to approximately 71 people, this activity in cooperation with SMA Negeri 5 and SMA Negeri 8 Tanjung Jabung Timur. The conclusion of the implementation of this devotion are: (1) In an effort to achieve indicators of athletic learning can be done by using traditional game methods. (2) The utilization of traditional games in the achievement of learning indicators has not been done by the teacher of Penjas Orkes in Tanjung Jabung Timur Regency. (3) The used of traditional games in achieving the indicators of learning should be designed accordance with the learning materials.
PENGARUH PEMBELAJARAN DARING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SD KRISTEN BINA KASIH JAMBI: The Effect of Online Learning on The Learning Outcomes of Grade IV Christian Elementary School Students Bina Kasih Jambi Rudi Susanto; Hadiyanto; Muhammad Ali
Jurnal Pendidikan Tematik Dikdas Vol. 6 No. 2 (2021): Pendidkan Tematik Dikdas
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan Dasar Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat pengaruh pembelajaran daring terhadap hasil belajar siswa kelas IV SD Kristen Bina Kasih Jambi. Penelitian ini dilaksanakan di SD Kristen Bina Kasih Kota Jambi pada kelas IVA dengan jumlah siswa 27 orang. Dalam pengambilan data peneliti menggunakan teknik tes dengan menggunakan pretest dan posttest, serta dengan menginterpretasi hasil kuesioner pembelajaran matematika secara daring. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran daring terhadap hasil belajar siswa kelas IV SD Kristen Bina Kasih Jambi dari hasil uji paired sample t-test soal pilihan ganda, essay, dan nilai total terlihat bahwa nilai signifikansi (2-tailed) 0,000 < 0,05 menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara nilai pretest dengan posttest pilihan ganda, essay, dan nilai total. Selain itu, terdapat juga hasil interpretasi dari kuesioner pembelajaran matematika secara daring yaitu sangat efektif. Dari nilai total hasil kuesioner yaitu 4,29 terletak pada range nilai sangat efektif. Sehingga dengan menggunakan pembelajaran daring dapat dijadikan salah satu alternatif bagi guru di sekolah dalam proses pembelajaran siswa. Kata Kunci: Pembelajaran daring, Hasil belajar, Matematika.
KEMAMPUAN GURU KELAS DALAM MENGELOLA PEMBELAJARAN PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SDN 40/II TEBING TINGGI MENGGUNAKAN PENDEKATAN FENOMENOLOGI: The Ability of Class Teachers in Managing Learning in The Covid-19 Pandemic At SDN 40 / II Tebing Tinggi Using A Phenomenology Approach Santria Ulfa; Muhammad Ali; Urip Sulistiyo
Jurnal Pendidikan Tematik Dikdas Vol. 6 No. 2 (2021): Pendidkan Tematik Dikdas
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan Dasar Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana kemampuan guru, kendala dan solusi dalam mengelola pembelajaran pada masa pandemi covid-19. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif jenis fenomenologi. Subjek dan objek dalam penelitian ini adalah 4 orang guru yang terdiri dari 2 guru kelas rendah dan 2 guru kelas tinggi di SDN 40/II Tebing Tinggi, Kec. Muko-muko Bathin VII, Kabupaten Bungo dengan pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Jenis data yang dikumpulkan adalah berdasarkan data sekunder berupa hasil-hasil penelitian dari berbagai artikel, sumber pustaka dan dokumen serta kalimat penjabaran dari jawaban subjek penelitian yang dilakukan dengan wawancara dan melihat dari hasil observasi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Guru dapat dikatakan mampu dalam mengelola pembelajaran dilihat dari guru selalu mempersiapkan segala administrasi pembelajaran baik pada masa sebelum pandemi maupun saat pandemi covid-19 ini. Untuk perencanaan pembelajaran guru mengawali dengan menganalisis silabus kemudian menyusun RPP, pemetakan KI dan KD, membuat indikator dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai oleh peserta didik pada saat pembelajaran, kemudian menelaah materi pembelajaran serta mengevaluasi siswa. Kendala yang dialami oleh para guru dalam mengelola pembelajaran pada masa pandemi covid-19 ini adalah kendala utama berupa masalah pengaturan dan penyesuaian waktu pembelajaran yang 1 jam pembelajaran pada saat pandemi covid-19 hanya selama 20-25 menit. Solusi dari guru terhadap masalah tersebut untuk sekarang adalah berupa pemberian tugas tambahan di rumah kepada siswa untuk dikerjakan agar tujuan pembelajaran dapat tercapai dan terlaksana dengan baik dengan bimbingan melalui orang tua dan pantauan dari guru baik secara luring maupun daring. Kata Kunci: Mengelola Pembelajaran, Covid-19
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN REMEDIAL SECARA DARING TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN MATEMATIKA SISWA SDK BINA KASIH JAMBI: Effectiveness Of Online Remedial Teaching To Mathematics Learning Outcomes Students SDK Bina Kasih Jambi Sofhia Everlyne; Muhaimin; Muhammad Ali
Jurnal Pendidikan Tematik Dikdas Vol. 5 No. 2 (2020): Pendidikan Tematik Dikdas
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan Dasar Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis efektivitas pembelajaran remedial secara daring terhadap hasil belajar mata pelajaran matematika di SDK Bina Kasih Jambi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode mixed methods. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah concurrent triangulation designs. Lokasi penelitian dilaksanakan di SDK Bina Kasih Jambi yang berada di Kecamatan Jelutung Jambi. Teknik yang digunakan dalam desain penelitian sequential exploratory, yang terdiri dari observasi, wawancara, angket, dokumentasi, dan metode tes. Analisis data yang dilaksanakan dalam penelitian ini digunakan dua pendekatan, yakni pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Hasil observasi menunjukkan bahwa terjadi peningkatan aktivitas belajar siswa sebesar 57,8%. Tanggapan siswa terhadap pelajaran matematika meningkat sebesar 64,3%. Hasil belajar siswa meningkat sebesar 50 point. Hasil uji t memperoleh nilai thitung dengan sebesar 2,82. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa, pembelajaran remedial secara daring secara efektif dapat memperbaiki proses pembelajaran klasikal. Pembelajaran remedial secara daring sangat efektif untuk meningkatkan hasil pembelajaran matematika pada materi FPB dan KPK. Kata Kunci : Remedial, Pembelajaran, Daring, Matematika
PROBLEMATIKA DAN SOLUSI ALTERNATIF PEMBELAJARAN DARING UNTUK MATA PELAJARAN MATEMATIKA DI SEKOLAH DASAR NEGERI 13/IV KOTA JAMBI: Problematika and Alternative Solutions for Online Learning Of Mathematics Subjects in Grade V At SDN 13/IV Jambi City Vina Pebriansari; Hary Soedarto Harjono; Muhammad Ali
Jurnal Pendidikan Tematik Dikdas Vol. 6 No. 1 (2021): Pendidikan Tematik Dikdas
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan Dasar Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang problematika dan solusi alternatif pembelajaran daring mata pelajaran Matematika. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran daring  pada masa pandemi Covid-19 dan mendeskripsikan problematika guru dalam pembelajaran matematika secara daring pada masa pandemic Covid-19 serta mendeskripsikan solusi pemecahan problematika pembelajaran matematika daring pada masa pandemic Covid-19. Penelitian ini menggunakan penelitian mix method. Data penelitian ini diperoleh dari hasil angket, wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan uji validitas dan reliabilitas serta menggunakan triangulasi sumber dan metode. Teknik analisis data menggunakan skala Likert dan model interaktif terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling. Hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran matematika secara daring di kelas V pada masa pandemi Covid-19 berlangsung dengan baik namun kurang maksimal. Hal tersebut disebabkan oleh temuan problematika pembelajaran dari segi sarana prasarana, kemampuan guru dalam menggunakan teknologi daring dan kesiapan siswa. Selanjutnya, upaya yang ditempuh oleh guru dalam mengatasi problematika pembelajaran daring ini yaitu, guru maksimal dalam memberikan pelayanan pendidikan, namun ada beberapa problematika yang tidak bisa dihadapi sendiri, membutuhkan upaya bersama dalam menanganinya.  Kata kunci  : Problematika daring, matematika, pandemi Covid-19