Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

PELATIHAN PENDIDIKAN SENI ANAK BAGI GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) DAN SEKOLAH DASAR (SD) DI BANDUNG Trianti Nugraheni; Juju Masunah; Tati Narawati; Uus Karwati; Fifiet Dwi Tresna Santana
Tunas Siliwangi Vol 7, No 2 (2021): VOL 7 NO 2, OKTOBER 2021
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/ts.v7i2p44 - 51.2885

Abstract

Pendidikan seni di Sekolah Dasar seakan tidak ada habisnya. Persoalan terjadi mulai dari: ketersediaan bahan ajar dan metode pembelajaran. Kemampuan guru bidang seni, hingga Perhatian pemerintah terhadap pendidikan seni. Pendidikan seni untuk informal di keluarga dan masyarakat perlu mendapat perhatian. Pendidikan informal ini kurang berjalan sebagaimana yang diharapkan karena persoalan tingkat pendidikan dan pengembangan diri dari orang tua serta kreativitas bagi anak usia dini itu sangatlah penting. Maka peneliti meneliti ini bertujuan untuk menerapkan pendidikan seni kepada guru dan tutor Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Sekolah Dasar di Bandung. Metode kegiatannya adalah pelatihan secara virtual.  Metode ini memiliki langkah-langkah yang diawali dengan mendiagnosa masalah, membuat rancangan kegiatan, implementasi, dan evaluasi. Dalam membuat rancangan akan dilakukan pembuatan video pelatihan secara virtual. Dalam implementasinya dilaksanakan dalam bentuk workshop bagi guru secara virtual. Evaluasi kegiatan ini akan dilakukan dengan cara menyebarkan quesioner untuk memahami kemampuan guru dalam menyerap bahan materi secara virtual. Hasil kegiatan ini adalah sebuah model pelatihan pendidikan seni secara virtual bagi guru PAUD dan SD. Kata kunci:    Anak Usia Dini (PAUD), Pembelajaran Virtual, Pendidikan Seni
Upaya Meningkatkan Keterampilan Menulis Awal Anak Usia Dini Melalui Permainan Kartu Huruf Pada Kelompok B TK Lima Tri Rahayu; fifiet dwi santana
Tunas Siliwangi Vol 4, No 1 (2018): VOL 4 NO 1, APRIL 2018
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/ts.v4i1p10-24.1189

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan menulis awal anak usia dini melalui permainan kartu huruf pada anak kelompok B TK Lima Cibabat - Cimahi, tahun ajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah peserta didik pada Kelompok B TK Lima, Cibabat, Cimahi, Tahun Ajaran 2016/2017 dengan jumlah peserta didik 9 anak yang terdiri atas 4 anak laki-laki dan 5 anak perempuan. Kolaborator dalam penelitian ini terdiri atas seorang guru sebagai pelaksana tindakan dan seorang guru sebagai observer. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, hasil karya, dokumentasi dan catatan lapangan. Instrumen yang digunakan adalah dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai ketuntasan guru mengalami peningkatan. Hasil peningkatan dapat dilihat dari hasil tindakan yang dilakukan yaitu peningkatan ketuntasan yang dicapai oleh guru dan anak usia dini pada Siklus I dan Siklus II yaitu pada siklus I nilai ketuntasan guru mencapai 65,74 % sedangkan nilai ketuntasan anak usia dini 71,24 %. Pada Siklus II nilai ketuntasan guru mencapai 83,62 % sedangkan nilai ketuntasan anak usia dini 86,77 % dengan demikian hasil observasi keterampilan menulis awal anak usia dini meningkat. Perbandingan hasil tes dicapai sebagai berikut : Tes Awal mencapai 66,67 %, Tes Siklus I mencapai 77,55 %, dan hasil Tes Siklus II mencapai 82,11 %. Sedangkan peningkatan proses menulis sebelum dilakukan tindakan, kurang terampil 33,33 %; cukup terampil 66,67 %; terampil 0 %; sangat terampil hasil tersebut kemudian meningkat setelah proses tindakan kelas dalam penelitian ini dilakukan, hasil karya proses menulis anak usia dini pada kategori kurang terampil 11,11 %; cukup terampil 11,11 %; terampil 44,44 %; sangat terampil 33.33 %. Sehingga dapat disimpulkan bahwa permainan melalui kartu huruf secara signifikan dapat meningkatkan keterampilan menulis awal anak usia dini kelompok B TK Lima Cibabat, Cimahi, tahun ajaran 2016/2017.Kata kunci: permainan, kartu huruf, keterampilan menulis awal
PELATIHAN PENCIPTAAN KOSTUM TARI KREASI MELALUI PEMBERDAYAAN LIMBAH SAMPAH BAGI GURU PAUD DI PURWAKARTA Fifiet Dwi Tresna Santana; Komala Komala; Heris Hendriana
Tunas Siliwangi Vol 5, No 2 (2019): VOL 5 NO 2, OKTOBER 2019
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/ts.v5i2p120-125.1569

Abstract

Tujuan jangka panjang dalam pengadian kepada masyarakat ini adalah untuk mengenalkan kembali nilai-nilai kearifan lokal melalui kegiatan penciptaan kostum tari kreasi serta untuk memberikan pelatihan kepada masyarakat tentang sadar akan limbah sampah, sehingga pengolahan limbah sampah menjadi barang yang berguna yakni kostum tari kreasi. Tujuan yang ingin dicapai mengoptimalkan pemberdayaan limbah sampah untuk menumbuhkembangkan kesadaran budaya (cultural awarreness), ketahanan budaya (cultural reliance) dan kecerdasan budaya (cultural intelligence) para generasi muda terhadap budayanya sendiri. Metode yang digunakan yakni penelitian dengan pendekatan Lesson Study terhadap guru-guru PAUD di Purwakarta. Observasi, wawancara serta dokumentasi akan dilakukan untuk mendapatkan data mengenai pelatihan penciptaan kostum tari kreasi. Data akan dianalisis dengan beberapa teori yang terkait: pendidikan, sosiologi, antropologi dan psikologi. Penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan: (1) Produk kreatif model kostum tari kreasi dari sampah limbah; (2) Terbinanya masyarakat yang sadar akan potensi local wisdom; (3) Terbinanya ketahanan budaya bangsa, (4). Terbinanya masyarakat akan sadar sampah limbah.Kata Kunci : Pelatihan, Penciptaan, Kostum Tari Kreasi, Sampah
MODEL PEMBELAJARAN APRESIASI TARI MANCANEGARA DI ERA COVID 19 Fifiet Dwi Tresna Santana; Arifah Ariyanto
Tunas Siliwangi Vol 6, No 2 (2020): VOL 6 NO 2, OKTOBER 2020
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/ts.v6i2p%p.2066

Abstract

Tujuan jangka panjang penelitian ini adalah untuk mengenalkan kembali nilai-nilai kearifan lokal dan global melalui aplikasi model pembelajaran apresiasi tari Mancanegera di Era Covid - 19. Tujuan yang ingin dicapai mengoptimalkan pembelajaran seni tari dalam jenjang pendidikan formal untuk menumbuhkembangkan kesadaran budaya (cultural awarreness), ketahanan budaya (cultural reliance) dan kecerdasan budaya (cultural intelligence) para  generasi muda terhadap ragam budaya. Metode yang digunakan yakni penelitian kualitatif dengan studi kasus terhadap Guru-guru PAUD Melati 06 Cimahi. Observasi, wawancara serta dokumentasi akan dilakukan untuk mendapatkan data mengenai konsep model apreasiasi tari mancanegara dalam pembelajaran. Data akan dianalisis dengan beberapa teori yang terkait: pendidikan, sosiologi, antropologi dan psikologi. Hasil penelitian ini telah diperoleh : (1) Model pembelajaran apreasiasi tari Mancanegara; (2) Terbinanya masyarakat yang sadar akan local dan global; (3) Terbinanya ketahanan budaya bangsa serta (4) dokumentasi berupa DVD sebagai hasil apreasiasi guru-guru PAUD terhadap model apresiasi tari mancanegara di era Covid - 19. Kata Kunci : Model Pembelajaran, Apreasisi, Tari, Mancanegara, di Era Covid - 19 
Model Pelibatan Keluarga dalam Penerapan Pendidikan Sosial dan Finansial di PAUD Ifat Fatimah Zahro; Fifiet Dwi Tresna Santana
ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal Vol 7, No 2 (2019): ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal
Publisher : PIAUD IAIN Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21043/thufula.v7i2.5970

Abstract

Tujuan penulisan ini adalah mengetahui gambaran model pelibatan keluarga dalam pendidikan sosial dan finansial anak usia dini, dari beberapa literatur. Berikut contoh kegiatan dari pencapaian program Aflatot. Fokus masalah dalam penelitian ini yakni: 1). Kurangnya pengetahuan tentang pentingnya pendidikan sosial dan finansial di beberapa PAUD, sehingga menjadikan anak manja finansial karena semua kebutuhan hidup selalu dicukupi orang tuanya; 2). Keterbatasan satuan PAUD dalam pelibatan keluarga terutama penerapan pendidikan sosial dan finansial, sedangkan melek finansial pada anak usia dini diperlukan keselarasan dan menjadi tanggung jawab orang tua dan lembaga PAUD. Metode yang digunakan dalam mencapai tujuan tersebut adalah melalui metode studi kepustakaan (telaah buku dan dokumen) yang berkenaan dengan kebijakan, konsep dan teori, model serta informasi dari hasil pengumpulan data yang berhubungan dengan pelaksanaan pelibatan keluarga dalam program Aflatot.  Hasil dari penelitian ini adalah model pelibatan keluarga dalam program Aflatot dan implementasi gemar menabung dan berhemat termasuk kepada bentuk pelibatan keluarga di satuan PAUD yaitu berperan dalam kegiatan penguatan pendidikan karakter anak di satuan pendidikan, berpartisipasi dalam kegiatan lain untuk pengembangan diri anak, menumbuhkan nilai-nilai karakter anak di lingkungan keluarga, dan memfasilitasi kebutuhan belajar anak. 
REALISTIC MATHEMATIC WORKSHEET BAGI GURU-GURU SEKOLAH DASAR Ratni Purwasih; usman Aripin; Fifiet Dwi Tresnawati Santana
Jurnal Pengabdian Masyarakat Khatulistiwa Vol 2, No 2 (2019): NOPEMBER
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.421 KB) | DOI: 10.31932/jpmk.v2i2.547

Abstract

the purpose of this service is to equip CCI IT elementary school teachers to be able to design learning in the classroom using instructional media. The learning media used are realistic mathematical worksheets based on geogebra softwares. LKS is one of the learning tools that must be compiled by the teacher as teaching material that supports the quality of learning. Worksheets that are equipped with visualization of images and students construct their own mathematical concepts through geogebra softwares make abstract concepts more concrete. There is also the purpose of this dedication is to provide training and mentoring to elementary teachers of IT CCI to create ICT-based worksheets and teaching materials assisted by geogebra softwere. This training is a presentation of material related to the demonstration of the use of geogebra softwares for 3D space building concepts and their applications. The next activity is assistance to training participants by dividing up several groups to facilitate further training. Based on the results of the questionnaire satisfaction of 26% increase in the ability of participants from before the training. All participants seemed very enthusiastic in participating in the training program. This can be seen from the presence of all participants starting from the beginning of the activity until the end of the activity. Participants are able to create learning media that construct student’s ability  to understand 3D concept
HUBUNGAN PELIBATAN KELUARGA TERHADAP KEMAMPUAN PENDIDIKAN SOSIAL FINANSIAL ANAK USIA 5-6 TAHUN Fifiet Dwi Tresna Santana; Ifat Fatimah Zahro
Generasi Emas: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini Vol. 3 No. 1 (2020): Generasi Emas: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Publisher : UIR PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jge.2020.vol3(1).5249

Abstract

Social and financial education is very appropriate to be carried out from an early age to prepare their financial management skills in the future so that they are not trapped in a consumptive lifestyle. This research is to find out the involvement of parents in the ability of social financial education between the ages of 5-6 years of Cimahi PAUD by using correlational quantitative research methods. Students and parents at Al-Marhamah Kindergarten, Cimahi City, were the subjects of research applying social financial education. Data were collected using observation, interviews, and questionnaires, then the product-moment correlation was analyzed through the SPSS program. The results revealed a relationship between the variables of parental involvement with financial social education, it is known that the correlation of 0.684 and the significance of 0.04 <0.05, it can be concluded that there is a positive and significant relationship between parental involvement of students with financial social education of children. A correlation value of 0.684 which means a strong relationship and has a contribution of 46.79%.
Transfer Iptek Mathematic Realistic Worksheet Berbasis ICT Kepada Guru-Guru SDIT dalam Rangka Meningkatkan Keterampilan Matematis pada Konsep Geometris Usman Arifin; Ratni Purwasih; Fifiet Dwi Tresna Santana
Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Vol 5 No 1 (2020): Mei
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (580.338 KB) | DOI: 10.21067/jpm.v5i1.3548

Abstract

Mathematics is a human activity carried out in daily life both consciously and unconsciously such as measurement (geometry) or arithmetic calculations, but in its implementation there are still many who find it difficult to understand mathematics. The availability of instructional media is one of the factors that is less optimal in class learning. The activity of this community partnership program aims to introduce Information and Communication Technology(ICT) in learning and provide training to design teaching materials using ICT. The methods of implementing community partnership activities are training, the formation of a training team for trainers (TFT) and ICT-based teaching materials. The results of the implementation of these community partnership activities are the activities of the community partnership program by conducting training by transferring knowledge and technology to create learning designs for mathematical realistic worksheets based on ICT to get positive responses from SDIT teachers in one of West Bandung regencies. ICT training for mathematics teachers must be developed so that they are more skilled in using ICT in the learning of mathematics in class and are skilled at making ICT-based learning designs and to make use of them in the revolutionary 4.0 era.
PENERAPAN METODE DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKANKETERAMPILAN PROSES SAINS ANAK KELOMPOK B Herni Oktavia; Kurniati Kurniati; Fifiet Dwi Tresna Santana; Ema Aprianti
CERIA (Cerdas Energik Responsif Inovatif Adaptif) Vol 3, No 2 (2020): Volume 3 Nomor 2, Maret 2020
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/ceria.v3i2.p%p

Abstract

This research is about the application of discovery learning methods to improve children's science skills in kindergarten. The research objective is to find out the application of discovery learning methods to the kindergarten children's science skills through a scientific approach. The research method is quasi-experimental. In learning with a scientific approach that involves more children in the use of science skills outside the classroom. Throughout the study, children's learning is based on science skills with a scientific learning approach to determine the effect of science in the application of discovery learning methods that can be compared with a comparison class. The results show that there are class differences by applying the discovery learning method and the kindergarten children's science skills with a comparison class that is 24.64 before giving the method and 29.92 after conducting the research. The application of discovery learning methods to these scientific skills needs to be thoroughly assisted and thoroughly guided.Penelitian ini tentang yakni penerapan  metode discovery learning untuk meningkatkan keterampilan sains anak di TK. Tujuan penelitian yakni untuk mengetahui penerapan metode discovery learning terhadap keterampilan sains anak taman kanak-kanak pada melalui pendekatan saintifik. Metode penelitian yakni metode kuasi eksperimen. Dalam pembelajaran dengan pendekatan saintifik yang lebih melibatkan anak pada penggunaan keterampilan sains di luar kelas. Sepanjang penelitian, pembelajaran anak didasarkan pada keterampilan sains dengan pendekatan pembelajaran saintifik untuk mengetahui pengaruh sains dalam penerapan metode discovery learning dapat dibandingkan dengan kelas pembanding. Hasil terlihat bahwa terlihat dan terdapat perbedaan kelas dengan menerapkan pembelajaran metode discovery learning dan keterampilan sains anak taman kanak-kanak dengan kelas pembandinganya yaitu 24,64 sebelum pemberian metode dan 29.92 setelah dilakukan penelitian. Penerapan metode discovery learning terhadap keterampilan sains ini perlu dilakukan pendampingan dan arahan secara menyeluruh dengan baik.
PENGARUH SAINS DAN TEKNOLOGI TERHADAP KEBIASAAN SAINS ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK Dyan Ekasari; Fifiet Dwi Tresna Santana
CERIA (Cerdas Energik Responsif Inovatif Adaptif) Vol 2, No 4 (2019): Volume 2 Nomor 4, Juli 2019
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (44.868 KB) | DOI: 10.22460/ceria.v2i4.p144-153

Abstract

The main issues of this research is how the influence of science and technology to the science habits of students of the kindergarden. The purpose of this study is to determine the effect of science and technology on the habits of science of kindergarden students on integrative science subjects. The research method used is quasi experimental research method. In this study, an integrative scientific study focused on the use of science and technology in the classroom. Throughout the study, student learning is based on integrative science learning to determine the effect of science and technology on the science habits of kindergarden students compared to the comparison class. The results showed that there was a significant difference between the science and technology learning class on the science habits of kindergarden students with the comparison class. The average experimental group showed better attitudes towards science and technology (75% favorable; 23% no different; 2% unfavorable) than the control group (20% favorable; 65% not different; 15% unfavorable). The use of science and technology of kindergarden students needs to be accompanied and directed well.Isu-isu pokok penelitian ini adalah bagaimana pengaruh sains dan teknologi terhadap kebiasaan-kebiasaan sains anak di taman kanak-kanak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh sains dan teknologi terhadap kebiasaan-kebiasaan sains anak taman kanak-kanak pada mata pelajaran saintifik integratif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuasi eksperimen. Dalam penelitian ini dilakukan pembelajaran saintifik integratif yang lebih menitikberatkan pada penggunaan sains dan teknologi di kelas. Sepanjang penelitian, pembelajaran anak didasarkan pada pembelajaran sainstifik integratif untuk mengetahui pengaruh sains dan teknologi terhadap kebiasaan-kebiasaan sains anak taman kanak-kanak dibandingkan dengan kelas pembanding. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas pembelajaran sains dan teknologi terhadap kebiasaan-kebiasaan sains anak taman kanak-kanak dengan kelas pembandingnya. Rata-rata kelompok eksperimen menunjukan sikap yang lebih baik terhadap sains dan teknologi (75% menguntungkan; 23% tidak berbeda; 2% tidak menguntungkan) daripada kelompok kontrol (20% menguntungkan; 65% tidak berbeda; 15% tidak menguntungkan). Penggunaan sains dan teknologi anak taman kanak-kanak perlu dilakukan pendampingan dan arahan secara baik.