Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JPKMI (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Indonesia)

Strategi Penanggulangan Pencemaran Sampah Plastik di Perairan Teluk Youtefa Kota Jayapura Papua John Dominggus Kalor; Efray Wanimbo; Poppy Ida Ayer
JPKMI (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Indonesia) Vol 2, No 3: Agustus (2021)
Publisher : ICSE (Institute of Computer Science and Engineering)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36596/jpkmi.v2i3.182

Abstract

Abstrak: Perairan Teluk Youtefa telah mengalami pencemaran limbah cair maupun limbah padat. Salah satu limbah padat yang mengganggu estetika perairan dan fungsi ekologis adalah sampah berbahan plastik. Pencemaran oleh sampah plastik ini harus dikendalikan agar tidak menjadi toksik di perairan Teluk Youtefa. Penanggulangan pencemaran, harus dimulai oleh penduduk yang mendiami kawasan pesisir laut Teluk ini. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan kesadaran  kepada masyarakat dan membentuk kelompok yang aktif memonitoring laut. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dibagi menjadi tiga tahapan yaitu tahapan Sosialisasi, Fokus Grup Diskusi (FGD) dan Tindak Lanjut (bersih pantai). Hasil kegiatan pengabdian ini berhasil membentuk dan menetapkan kelompok jaga laut, dan ditetapkan menjadi program kerja tahunan Kampung (desa) Enggros yang berfungsi monitoring perairan Teluk Youtefa. Selain itu masyarakat sangat puas dengan kegiatan pengabdian ini dan menginginkan kegiatan serupa dilakukan untuk lebih meningkatkan kesadaran masyarakat yang hidup di wilayah pesisir perairan Teluk Youtefa.Abstract: Youtefa Bay waters have been polluted by liquid waste and solid waste. One solid waste that interferes with aesthetics and ecological functions is plastic waste. This pollution by plastic waste must be controlled so that it does not become toxic in the waters of Youtefa Bay. Therefore, tackling pollution must be started by the people who live in this coastal area of the Gulf. This service activity aims to increase awareness in the community and form an active group in monitoring the sea. Community Service Activities are divided into three stages: socialization, focus group discussion (FGD), and follow-up (clean beaches). The results of this service activity succeeded in forming and establishing a marine guard group. It was determined to be the annual work program of the Enggros Village, which functions to monitor the waters of Youtefa Bay. Also, the community is delighted with this service activity and wants similar activities to be carried out to increase the awareness of people who live in the coastal areas of Youtefa Bay waters.