Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Guna Sewaka

PELUANG DAN TANTANGAN WISATAWAN AUSTRALIA KE BALI PASCA PANDEMI COVID-19 Ni Made Tirtawati; Ni Made Inna Dariwardani
Guna Sewaka Vol 2 No 1 (2023)
Publisher : IAHN Gde Pudja Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53977/jgs.v2i1.886

Abstract

Wisatawan mancanegara (wisman) asal Australia merupakan salah satu pasar utama wisman Bali. Pembatasan kunjungan selama pandemi covid-19 menyebabkan kunjangan wisman secara umum turun drastis termasuk wisman Australia ke Bali. Artikel ini kan membahas bagaimana peluang wisman Australia ke Bali berdasarkan tren kunjungan dalam tiga dekade terakhir serta bagaimana tantangannya di masa yang akan datang melalui pendekatan analisis deskriptif kuantitatif. Ditemukan bahwa, secara historis, wisman Australia mendominasi kunjungan wisman ke Bali dengan kontribusi hampir 20 persen dan pertumbuhan rata – rata 14 persen per tahunnya. Pasca pandemi yang ditandai dengan dibukanya penerbangan langsung dari Bali ke Kota – kota di Australia, tanda pemulihan kunjungan wisman Australia sudah terlihat yaitu kembalinya dominasi wisman Australia yang bahkan meningkat mendekati 30 persen terhadap total kunjungan wisman ke Bali. Namun demikian, pemulihan ini berpotensi terhambat mengingat situasi ekonomi global yang tidak menentu, termasuk situasi perekonomian Australia yang diprediksi stagnan dalam lima tahun ke depan. Isu – isu klasik seperti isu keamanan/terorisme, kesehatan (terutama terkait pandemi), bencana alam, lingkungan, dan politik juga dapat menjadi penghambat pemulihan kunjungan wisman Australia ke Bali apabila tidak tertangani. Diperlukan kerjasama antar stakeholder terkait guna mendukung pemulihan ini baik itu pemerintah, industri, asosiasi, dan masyarakat sendiri guna menciptakan situasi yang kondusif agar pemulihan pariwisata Bali dapat berjalan dengan baik.