Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial

PENGARUH ELECTRONIC WORD OF MOUTH (E-WOM) DAN POTONGAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA TOKO NASHA OUTFIT KOTA KEDIRI Aviva Revitria; Ahmad Jauhari; Rafikhein Novia Ayuanti
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 6 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i6.267

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah mengenai masalah manajemen pemasaran yang berfokus pada strategi electronic word of mouth dan potongan harga terhadap keputusan pembelian konsumen. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh variable secara parsial maupun simultan. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang berbelanja di Nasha Outfit dengan sampel sebanyak 75 responden. Pengumpulan data menggunakan instrument kuisioner dan teknik analisis data melalui uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda dan uji hipotesis penelitian. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh temuan hasil koefisien determinasi sebesar 0,577 atau (57,7%). Hal ini menunjukkan bahwa besar Electronic Word Of Mouth (X1), dan potongan harga (X2) terhadap keputusan pembelian(Y) sebesar 57,7%. Sedangkan sisanya sebesar 42,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
PENGARUH DIRECT MARKETING, FITUR COD (CASH ON DELIVERY) DAN POTONGAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA TOKO MUTIF KECAMATAN KALIDAWIR Muhamad Arya Fernanda; Ahmad Jauhari; Beny Mahyudi Saputra
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 7 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i7.290

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pengaruh dari Direct Marketing, Fitur Cod (Cash On Delivery) dan Potongan Harga terhadap Keputusan Pembelian pada toko mutif kecamatan kalidawir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer (observasi, wawancara, kuisioner, dokumentasi) dan data sekunder (studi pustaka). Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah metode accidental sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 81 konsumen. Pengolahan data menggunakan uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, uji t, uji f, koefisien determinasi. Direct Marketing memiliki pengaruh yang signifikan (parsial) terhadap Keputusan Pembelian nilai hasil uji t sebesar 2,660 dan nilai signifikasi 0,010 < 0,05. Fitur Cod (Cash On Delivery) memiliki pengaruh yang signifikan (parsial) terhadap Keputusan Pembelian nilai hasil uji t sebesar 2,651 dan nilai signifikasi 0,010 < 0,05. Potongan Harga memiliki pengaruh yang signifikan (parsial) terhadap Keputusan Pembelian nilai hasil uji t sebesar 2,451 dan nilai signifikasi 0,017 < 0,05. Direct Marketing, Fitur Cod (Cash On Delivery) dan Potongan Harga berpengaruh bersama-sama secara (simultan) terhadap Keputusan Pembelian pada toko mutif kecamatan kalidawir nilai uji f sebesar 87,094 dan nilai signifikasi 0,000 < 0,05. Diharapkan toko mutif kecamatan kalidawir terus mampu mempertahankan dengan baik agar dapat meningkatkan kepuasan konsumen.
PENGARUH BRAND IMAGE, PROMOSI, DAN LABEL HALAL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN GERRY SALUT Nouvi Ayu Permatasari; Ahmad Jauhari; Beny Mahyudi Saputra
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 9 (2021): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i9.335

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara brand image, promosi, dan label halal terhadap keputusan pembelian camilan Gerry Salut pada PT. Sinar Niaga Sejahtera (Distributor Garuda Food). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan penyebaran kuesioner kepada pengecer PT. Sinar Niaga Sejahtera dan dihitung menggunakan aplikasi SPSS Versi 25. Teknik analisis data yang digunakan antara lain Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Linier Berganda, Uji t, Uji F, dan Uji Koefisien Determinasi R2. Pada Uji Validitas diketahui bahwa seluruh item pertanyaan (X1 , X2, X3, dan Y) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga masing-masing variabel dinyatakan valid. Kemudian pada Uji Reliabilitas masing-masing variabel dinyatakan reliabel karena memiliki nilai Aplha Cronbach’s > 0,60. Kemudian pada Uji t diketahui bahwa variabel brand image (X1), promosi (X2), label halal (X3) memiliki nilai signifikansi 0,000 < 0,05 sehingga ketiga variabel tersebut secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Lalu pada Uji F menunjukkan bahwa hasil nilai signifikansinya 0,000 < 0,05 yang menunjukkan bahwa brand image, promosi, dan label halal berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian camilan Geryr Salut Pada PT. Sinar Niaga Sejahtera.
PENGARUH CITRA MEREK DAN WOM TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK LIPSTICK MEREK WARDAH Selly Hanida F; Ahmad Jauhari; Beny Mahyudi Saputra
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 9 (2021): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i9.336

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara citra merek dan word of mouth terhadap keputusan pembelian produk lipstick intense matte lip cream merek wardah pada PT. PTI Kediri. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan penyebaran kuesioner kepada konsumen PT. PTI Kediri dan dihitung menggunakan aplikasi SPSS Versi 25. Teknik analisis data yang digunakan antara lain Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Linier Berganda, Uji t, Uji F, dan Uji Koefisien Determinasi R2. Pada Uji Validitas diketahui bahwa seluruh item pertanyaan (X1 , X2 dan Y) memiliki nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga masing-masing variabel dinyatakan valid. Kemudian pada Uji Reliabilitas masing-masing variabel dinyatakan reliabel karena memiliki nilai Aplha Cronbach’s > 0,60. Kemudian pada Uji t diketahui bahwa variabel citra merk (X1) dan word of mouth (X2) memiliki nilai signifikansi 0,000 < 0,05 sehingga kedua variabel tersebut secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Lalu pada Uji F menunjukkan bahwa hasil nilai signifikansinya 0,000 < 0,05 yang menunjukkan bahwa citra merek dan word of mouth berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian produk lipstick intense matte lip cream pada PT.PTI Kediri.