Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah

Sejarah Tarian Adat Landok Sampot dan Perkembangannya Yunus*, Muhammad; Syamsuddin, Syamsuddin; Safri, T Mulkan
JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah Vol 8, No 1 (2023): Januari, Social, Education, Political, Economic and Humanities
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jimps.v8i1.23494

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menghimpun informasi mengenai gerakan tari Landok Sampot, menganalisis tentang ragam gerak yang terkandung dalam gerakan tari tradisional tersebut, serta mengidentifikasi eksistensinya dalam komunitas masyarakat setempat. Penelitian ini dilakukan di tengah komunitas pemilik tarian tersebut masyarakat asli Kluet yang terdian di desa Lawe Sawah Kecamatan Kluet Timur Kabupaten Aceh Selatan. Untuk mendapatkan data yang akurat mengenai hal tersebut, digunakan teknik wawancara mendalam yang didukung dengan teknik observasi. Dari penelitian ini ditemukan beberapa fakta yang menunjukkan bahwa Landok Sampot merupakan tari tradisi yang terancam punah di Kluet, Aceh Selatan, diperlukan tindakan yang cepat dan tepat untuk menyelamatkan asset seni budaya bangsa ini. Tarian ini terinspirasi dari latihan perang-perangan dalam masa perjuangan melawan penjajahan belenda hingga penjajahan jepang di Aceh, khususnya di wilayah Kluet. Dalam perkembangannya tarian ini menjadi seni pertunjukkan yang bersifat menghibur, namun tetap saja menyimpan pesan dalam bentuk syair dan gerakan yang dapat dengan mudah dipahami oleh masyarakat setempat. Berbeda dari zaman penjajahan, tarian ini kemudian menjadi sarana untuk menyampaikan pesan-pesan moral kepada masyarakat umum.