Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Penerapan Promosi Mulut ke Mulut dalam Pemasaran Jasa Pendidikan di PPMI Assalaam Sukoharjo Topan Andriyawan Saady; Yusup Rohmadi
Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan Vol 5, No 1 (2022): Eklektik
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/ekl.v5i1.16898

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan promosi mulut ke mulut dalam pemasaran jasa pendidikan Islam di Ponpes Modern Islam Assalaam Sukoharjo di tahun akademik 2020-2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian studi kasus yang menggunakan pendekatan kualitatif dengan menerapkan observasi kegiatan SIPENWARU pondok, wawancara dengan para informan yaitu pengurus MPP, petugas SIPENWARU, serta Humas PPMI Assalaam, dan dokumentasi pada kegiatan SIPENWARU pondok dan media yang digunakan sebagai alat promosi  Analisis data dilakukan dengan menafsirkan informasi yang didapat dari ketiga teknik pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi yang berorientasi mulut ke mulut sangat efektif dalam pemasaran jasa pendidikan di Ponpes Modern Assalaam Sukoharjo. Adanya keaktifan para Majelis Pondok Pesantren (MPP) yang senantiasa menerapkan promosi mulut ke mulut dalam pemasaran jasa pendidikan mampu mengajak masyarakat untuk mendaftarkan anaknya sebagai santri Ponpes dengan testimoni yang persuasif Kata Kunci : Promosi Mulut ke Mulut, Majelis Pondok Pesantren, Pemasaran Jasa Pendidikan
HARUN NASUTION: SEBUAH PEMIKIRAN PENDIDIKAN DAN RELEVANSINYA DENGAN DUNIA PENDIDIKAN KONTEMPORER Ngalimun Ngalimun; Yusup Rohmadi
Jurnal Terapung : Ilmu - Ilmu Sosial Vol 3, No 2 (2021): September 2021
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jt.v3i2.6016

Abstract

Penelitian ini termasuk jenis penelitian kepustakaan, yaitu menjadikan bahan pustaka sebagai sumber (data) utama, sehingga lebih sebagai penelitian dokumen (documentary research). Penelitian ini juga termasuk dalam katergori historis-faktual, karena yang diteliti adalah pemikiran seseorang. Dengan demikian, dalam penilitian kepustakaan ini penulis ingin menganalisis tentang pemikiran pendidikan Islam dan relevansinya dengan dunia pendidikan menurut Harun Nasution di Indonesia dan pengaruhnya. Sebagai sarana untuk memudahkan analisis data, dalam kajian kepustakaan ini digunakan beberapa pendekatan segingga dapat memperjelas kajian dalam penelitian. Dalam tulisan ini pula akan membahas tentang Pemikiran Pendidikan Islam Harun Nasution yang kesemuanya tidak jauh dari permasalahan mengenai pembaharuan Islam di era modern. Dengan mengetahui latar belakang, pemikiran dan solusi yang ditawarkan oleh Harun, akan menambah kekayaan keilmuan keislaman yang semoga dapat dimanfaatkan.This research belongs to the type of library research, which makes library materials the main source (data), so that it is more of a document research (documentary research). This research is also included in the historical-factual category, because what is being researched is a person's thoughts. Thus, in this literature research the author wants to analyze the thought of Islamic education and its relevance to the world of education according to Harun Nasution in Indonesia and its influence. As a means to facilitate data analysis, in this literature review several approaches were used so as to clarify the study in research. This paper will also discuss about Harun Nasution's Islamic Education Thought, all of which are not far from the problem of Islamic renewal in the modern era. By knowing the background, thoughts and solutions offered by Harun, it will add to the wealth of Islamic scholarship which hopefully can be utilized.
Manajemen Strategi dalam Mencegah Paham Radikalisme Keagamaan (Studi Kasus di Pondok Pesantren Mahasiswa Darussalam Kartasura Sukoharjo) Ali Mushthofa Amin; Yusup Rohmadi
Jurnal Al-Manar Vol 11 No 2 (2022): Desember
Publisher : STAI Masjid Syuhada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36668/jal.v11i2.315

Abstract

Penelitian ini bertolak dari langkah atau upaya Pondok Pesantren Mahasiswa (PPM) Darussalam untuk mencegah para santri terpapar paham radikalisme keagamaan, baik di dalam maupun di luar lingkungan pondok. Mengingat bahwa para santri PPM Darussalam berstatus sebagai mahasiswa, dan juga adanya kenyataan bahwa pesantren dan perguruan tinggi merupakan tempat sasaran penyebaran opini radikal dan intoleran dalam paham keagamaan, maka perlu adanya strategi kebijakan yang tepat sebagai langkah pencegahan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan strategi-strategi yang dibuat oleh PPM Darussalam dari sudut pandang teori Manajemen Strategik, melalui Identifikasi masalah yang ada di lingkungan pondok, Perumusan Strategi, Penerapan Strategi dan Evaluasi Strategi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menempuh tahapan pengumpulan data, klasifikasi data, analisis data, dan kesimpulan data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Ada lima faktor yang dianggap sebagai ancaman yang dapat mempengaruhi santri PPM Darusssalam terpapar paham radikalisme keagamaan, yaitu: Faktor Keilmuan, Faktor Pribadi, Faktor Pergaulan, Faktor Pengaruh Digital dan Media Sosial, serta Faktor Doktrin; (2) Pada tahap perumusan strategi, PPM Darussalam merumuskan tiga langkah strategi untuk mencegah paham radikalisme keagamaan, yaitu melalui langkah edukasi, langkah pengembangan diri santri, dan langkah regulasi sistem. (3) Pada tahap penerapan strategi, rumusan strategi yang telah dibuat oleh PPM Darussalam diterapkan dalam tiga hal, yaitu Tata Tertib Pondok, Progam Kegiatan Pondok, dan Materi Pembelajaran Pondok. (4) Terakhir, tahap Evaluasi strategi, dilakukan oleh para pengurus PPM Darussalam dengan melakukan kegiatan rapat yang rutin dilakukan selama satu bulan sekali dalam rangka untuk melakukan tindakan-tindakan korektif serta untuk memastikan agar kebijakan yang diterapkan tepat sasaran
Pembinaan Moderasi Beragama di Desa Wonokerto Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri Tahun 2022 Husnul Khotimah; Yusup Rohmadi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling: Special Issue (General)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.10088

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Bagaimana pembinaan moderasi beragama di Desa Wonokerto, (2) Kendala yang dihadapi dalam melaksanakan pembinaan moderasi beragama di Desa Wonokerto, (3) Solusi apa yang dilakukan dalam menghadapi kendala pembinaan moderasi beragama di desa Wonokerto Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri tahun 2022? Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif. Bertempat di desa Wonokerto Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri. Pada bulan Juli – Nopember 2022. Subyek dalam penelitian ini adalah Kepala Desa Wonokerto, Sedangkan Informan adalah Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, sebagian Warga. Metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan data dengan menggunakan triangulasi sumber. Analisis data dengan model interaktif dari Miles and Huberman, dimulai dengan pengumpulan data, reduksi data penyajian data dan penyimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Pembinaan moderasi beragama di desa Wonokerto kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri tahun 2022 dilakukan dengan cara (a) Perencanaan pembinaan yang dilakukan pada setiap awal tahun dan mengikut sertakan seluruh perangkat desa, (b) Dasar hukum yang digunakan dalam melakukan pembinaan antara lain UU desa, KMA no. 93. (c) Metode yang digunakan dalam pembinaan adalah memberikan contoh atau teladan, pembiasaan dan pemberian penjelasan; (d) Mengadakan evaluasi setiap 3, 6 bulan dan pada akhir tahun; (e) Interaksi sosial inter umat beragama dan antar umat beragama. (2) Kendala yang dihadapi dalam melaksanakan pembinaan moderasi beragama di desa Wonokerto Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri tahun 2022 antara lain, latar belakang kehidupan masyarakat yang berbeda, tingkat pendidikan yang sangat heterogen serta tempat tinggal antara satu dukuh dengan dukuh yang lain merupakan kendala dalam pembinaan moderasi beragama, (3) Solusi yang dilakukan dalam menghadapi kendala pembinaan moderasi beragama di desa Wonokerto Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri tahun 2022 adalah kerjasama dari berbagai pihak dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh desa atau kegiatan oleh masyarakat itu sendiri, misalnya hajatan, pengajian bagi kaum muslimin, kegiatan gereja bagi selain non muslim.
Implikasi Ikhlas Pada Resiliensi Remaja Dalam Menghadapi Masalah Keluarga Samsul Hadi; Ayu Apriliya; Syamsul Bakri; Yusup Rohmadi
AL-MURABBI: Jurnal Studi Kependidikan dan Keislaman Vol 10 No 1 (2023): Juli
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP3M), STIT Islamiyah Karya Pembangunan Paron, Ngawi, Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53627/jam.v10i1.5428

Abstract

Abstract: This study aimed to determine the impact of sincerity on the resilience of adolescents in dealing with family problems. This research method is a qualitative phenomenological study. The research subjects consisted of 3 female high school students at Karya Pembangunan Paron High School who had family problems with economic difficulties, orphans and divorce. Methods of data collection using observation, interviews and documentation. The results showed that family problems faced by adolescents included financial challenges caused by parents who did not have a permanent job, the issue of orphaned youth and the problem of lack of attention from parents due to a broken home divorce. A sincere picture of childhood in dealing with family problems, namely surrendering to Allah SWT. Adolescent resilience in dealing with family problems through family behaviour that supports each other, friendship environmental factors, the understanding that everything owned is only a deposit and expressions of gratitude. The impact of sincerity on the resilience of adolescents in dealing with family problems is obtaining inner satisfaction, understanding that we should not love the world excessively, feeling relieved after letting go and being persistent in doing good. Keywords: Sincere, Resilience, Family Problem, Youth Abstract: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dampak ikhlas pada resiliensi remaja dalam menghadapi masalah keluarga. Metode penelitian ini merupakan studio kualitatif fenomenologi. Subjek penelitian terdiri dari 3 siswi remaja SMA Karya Pembangunan Paron yang memiliki masalah keluarga kesulitan ekonomi, yatim dan perceraian. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permasalahan keluarga yang dihadapi remaja antara lain masalah kesulitan ekonomi yang disebabkan oleh faktor orang tua yang tidak memiliki pekerjaan tetap, masalah remaja yatim dan masalah kurangnya perhatian orang tua akibat dari broken home perceraian. Gambaran ikhlas remaja dalam menghadapi masalah keluarga yaitu berserah diri kepada Allah SWT. Resiliensi remaja dalam menghadapi masalah keluarga melalui perilaku keluarga yang saling mendukung, faktor lingkungan pertemanan, pemahaman bahwa segala yang dimiliki hanya titipan, dan ungkapan syukur. Dampak ikhlas pada resiliensi remaja dalam menghadapi masalah keluarga yaitu memperoleh kepuasan batin, memaknai bahwa kita tidak seharusnya menyayangi dunia secara berlebihan, merasa lega setelah mengiklaskan dan istiqomah dalam melakukan kebaikan. Kata Kunci: Ikhlas, Resiliensi, Masalah Keluarga, Remaja
Implikasi Ikhlas Pada Resiliensi Remaja Dalam Menghadapi Masalah Keluarga Samsul Hadi; Ayu Apriliya; Syamsul Bakri; Yusup Rohmadi
AL-MURABBI: Jurnal Studi Kependidikan dan Keislaman Vol 10 No 1 (2023): Juli
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP3M), STIT Islamiyah Karya Pembangunan Paron, Ngawi, Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53627/jam.v10i1.5428

Abstract

This study aimed to determine the impact of sincerity on the resilience of adolescents in dealing with family problems. This research method is a qualitative phenomenological study. The research subjects consisted of 3 female high school students at Karya Pembangunan Paron High School who had family problems with economic difficulties, orphans and divorce. Methods of data collection using observation, interviews and documentation. The results showed that family problems faced by adolescents included financial challenges caused by parents who did not have a permanent job, the issue of orphaned youth and the problem of lack of attention from parents due to a broken home divorce. A sincere picture of childhood in dealing with family problems, namely surrendering to Allah SWT. Adolescent resilience in dealing with family problems through family behavior that supports each other, friendship environmental factors, the understanding that everything owned is only a deposit and expressions of gratitude. The impact of sincerity on the resilience of adolescents in dealing with family problems is obtaining inner satisfaction, understanding that we should not love the world excessively, feeling relieved after letting go and being persistent in doing good.
INTERNALISASI NILAI-NILAI MULTIKULTURAL MELALUI PEMBELAJARAN AKHLAK DI PONDOK PESANTREN MUHAMMADIYAH AL-MA’UN SROYO KARANGANYAR Muhammad Muharromul Hilal; Yusup Rohmadi; Reza Hilmy Luayyin
AL-MUADDIB: Jurnal Kajian Ilmu Kependidikan Vol. 4 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : LPPM STAI Muhammadiyah Probolinggo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46773/muaddib.v4i2.371

Abstract

Bhinneka Tunggal Ika merupakan semboyan yang melambangkan bahwa Indonesia adalah negara yang multikultur baik dari segi bahasa, budaya, suku dan agama. Banyak sekali terjadi perselisihan sehingga menimbulkan kerusuhan antar ethnis salah satunya peristiwa perang sampit yang berlangsung pada awal Februari 2001. Maka untuk menjadikan negara yang aman, damai dan sejahtera perlu adanya nilai-nilai multikultural melalui pendidikan di pondok pesantren Muhammadiyah Al-Ma’un Sroyo Karanganyar. Berlandaskan jenis penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif. Sedangkan metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi dengan melalui pendekatan empiris. Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa dalam menginternalisasikan nilai-nilai multikultural di Pondok Pesantren Muhammadiyah Al-ma’un Sroyo dapat dibuktikan melalui berbagai macam kegiatan yang dilakukan oleh santri baik kegiatan formal dan non formal, terstuktur dan tidak terstruktur, pembiasaan dan pengembangan.Kata Kunci: Internalisasi, Nilai-nilai Multikultural, Pesantren