Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian pada Masyarakat (J-PMas)

PEMBINAAN UMKM MELALUI PENGOLAHAN BAHAN DASAR JAGUNG UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIFITAS DAN PENDAPATAN MASYARAKAT DI DESA HELUMO KECAMATAN SUWAWA KABUPATEN BONE BOLANGO Lisda Van Gobel; Andi Yusuf Katili; Sofyan Alhadar
Jurnal Pengabdian pada Masyarakat (J-PMas) Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian pada Masyarakat (J-PMas)
Publisher : Universitas Bina Taruna Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37606/jpmas.v1i1.8

Abstract

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) adalah usaha yang sebagian besar dari kalangan menengah ke bawah. Sejak krisis melanda ekonomi nasional pada tahun 1998 dimana kondisi ekonomi nasional tidak stabildan sempat goyah diakui mampu menggerakkan perekonomian rakyat serta mampu menggali inovasi dari semua potensi yang ada di daerah. Namun, hingga saat ini perkembangannya belum mampu meningkatkan pendapatan. Usaha UMKM khususnya mikro dan kecil masih mengalami pasang surut karena keterbatasan dalam meningkatkan segi kualitas produksi dan manajemen usaha. Sebagai pilar ekonomi daerah, UMKM membutuhkan perhatian khususnya dari perguruan tinggi melalui program pengabdian kepada masyarakat. Salah satu usaha mikro yang menjadi sasaran kegiatan program pengabdian kepada masyarakat, yaitu pengolahan jagung menjadi stik (makanan ringan) yang berkualitas baik dan aman dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan kesehataan masyarakat. Di Desa Helumo Kecamatan Suwawa Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo, terdapat sejumlah mitra yang berkecimpung di bidang usaha stik jagung sebagai industri rumahan. Permasalahannya, mitra yang berkecimpung dalam usaha mikro stik jagung tersebut, masih menggunakan cara-cara tradisional dalam pengolahannya. Keterbatasan ekonomi mitra menjadi kendala dalam meningkatkan kualitas produk. Program pengabdian masyarakat stimulus, diarahkan pada: (1) pendampingan dalam proses pengolahan produk yang berkualitas; dan (2) pembinaan manajemen usaha. Luaran yang diharapkan, sebanyak 10 mitra usaha stik jagung memperoleh keterampilan pengolahan stik jagung yang berkualitas, dengan kemampuan manajemen usaha yang mampu meningkatkan pendapatan mitra secara berkelanjutan. Program yang dilakukan diawali dengan penyiapan dan survei lokasi, koordinasi dengan pemerintah desa dan kecamatan untuk persiapan kelengkapan administrasi, persiapan materi pendampingan dan pelatihan manajemen usaha.