Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

EDUKASI COVID-19 DAN PENCEGAHANNYA DENGAN MENGENAL SUMBER SERTA PERAN MULTIVITAMIN MELALUI FLASH CARD “KARTU PINTAR VITA” Ika Ratna Hidayati; Rizka Novia Atmadani; Atalla Faras Alifta; Laili Fauziah
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 3 (2021): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v4i3.887-893

Abstract

Indonesia yang merupakan negara agraris dengan tingkat produksi sayur dan buah yang tinggi ternyata tidak sejalan dengan tingkat konsumsi sayur dan buah-buahan tersebut terutama untuk usia anak-anak. Data terbaru yang dapat dilihat dari Riset Kesehatan Dasar 2018 menyebutkan sebanyak 96,8% pada kelompok umur 10-14 dan sebanyak 96,6% pada kelompok umur 5-9 masuk kriteria kurang konsumsi sayur dan buah. Para siswa di SDN Losari yaitu sejumlah 267 siswa yang terbagi mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 dengan kisaran usia 7-10 tahun yang mana sesuai menjadi tujuan untuk dapat mengatasi permasalahan kurangnya konsumsi sayur dan buah dengan mengenalkan jenis dan manfaat vitamin yang terkandung dalam sayur dan buah, sehingga mampu meningkatkan keinginan anak-anak untuk mengkonsumsi buah dan sayur. Kegiatan ini dilakukans secara luring pada 27 siswa SDN Losari dengan dimulaid dari pre-test, lalu pemberian edukasi, bermain bersama media Flashcard “Kartu Pintar Vita”, kegiatan evaluasi dengan post-test, dan terakhir yaitu foto bersama dan pemberian bingkisan. Didapatkan skor rerata pre-test adalah 67,8 dan skor rerata post-test adalah 70,7. Menunjukkan adanya kenaikan skor dari sebelum dan sesudah diberikan materi edukasi.
EDUKASI PENCEGAHAN HIV AIDS DI LAPAS PEREMPUAN KOTA MALANG Ika Ratna Hidayati; Rizka Novia Atmadani; Dimas Setyadi Putra; Aisha Maulidya Sari
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 1 (2022): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v5i1.51-55

Abstract

AIDS (Aquired Immunodeficiency Syndrome) merupakan kumpulan gejala penyakit  yang disebabkan oleh infeksi dari HIV (Human Immunodeficiency Virus). HIV adalah jenis retrovirus yang menginfeksi system kekebalan tubuh, menghancurkan atau merusak fungsinya yaitu sel CD4 (Lymphocyte Virus T-helper).Berdasarkan data UNAIDS tahun 2011 ada 34 juta orang terinfeksi HIV di dunia dan di Asia Tenggara 3,5 juta orang hidup dengan HIV. Kasus HIV di Indonesia berdasarkan data dari kementrian kesehatan jumlah kumulatif penderita HIV dari tahun 1987 sampai September 2014 sebanyak 150.296 orang dan kasus AIDS sebanyak 55.799 orang. Tujuan setelah pelatihan singkat, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman dalam bahaya HIV/AIDS dan cara pencegahannya. Adapun kegiatan yang dilakukan berupa pelatihan singkat menggunakan media slide power point, video, dan kuesioner pretes dan postes. Terdapat peningkatan pengetahuan dan pemahaman terhadap HIV/AIDS pada warga binaan lapas Perempuan kelas IIA Kota Malang. 
EDUKASI DAGUSIBU DAN PENGENALAN APOTEKER CILIK (APOCIL) Engrid Juni Astuti; Ika Ratna Hidayati
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 3 (2021): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v4i3.984-989

Abstract

Peran Apoteker sebagai profesi yang terkait dengan obat sangat penting terutama dalam memberikan edukasi tentang obat-obatan. Kegiatan pengenalan tentang obat  sejak dini sangat diperlukan guna memperkenalkan jati diri apoteker dan tentang obat kepada siswa sekolah Dasar. Edukasi terkait obat yang akan dilakukan di sekolah dasar bertemakan “Pengenalan Apocil dan Dagusibu” di Sekolah Dasar. Minimnya pengetahuan tentang Obat di masyarakat dimulai dengan pemberian pengetahuan sejak dini pada siswa sekolah dasar karena mereka yang nantinya akan menjadi remaja dan mengurangi penyalahgunaan obat di masyarakat seperti yang saat ini banyak sekali terjadi pada siswa sekolah menengah atas ataupun mahasiswa. Target dari kegiatan ini adalah siswa kelas 4,5, dan 6 MI Assalafiyah agar memperoleh wawasan tentang obat secara benar. Kegiatan dilakukan dengan cara pembelajaran online menggunakan beberapa platform, diantaranya : grup whatsapp kelas, google form, dan link youtube. Sebelum diberikan materi maka dilakukan pretes dan postest dari masing-masing materi, ada 2 materi yang diberikan yaitu pengenalan profesi Apoteker, cara penggunaan obat yang benar, dan edukasi DaGuSiB.  Selain itu pengabdian ini diharapkan dapat memotivasi siswa-siswa agar memiliki kesadaran untuk dapat mengawasi teman-teman dikelas lain dalam menggunakan obat dengan benar. Dari hasil kegiatan didapatkan bahwa siswa antusias dalam mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat meskipun tidak terjadi peningkatan nilai rata-rata dari pretes (75,8) dan postes (75,3).