Ana Yuniasti Retno Wulandari
Program Studi Pendidikan IPA Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Trunojoyo Madura

Published : 8 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Pengaruh Media Crocodile Physics untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Ahmad Ali; Laila Khamsatul Muharrami; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Fatimatul Munawaroh
Natural Science Education Research Vol 1, No 1 (2018): NSER: Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.984 KB) | DOI: 10.21107/nser.v1i1.4475

Abstract

Crocodile physics adalah perangkat lunak simulasi 3D yang digunakan sebagai media pembelajaran berbasis komputer. Penerapan teknologi dalam dunia pendidikan memberikan kesempatan kepada siswa dalam mengeksperikan pengetahuan ke dalam pembelajaran menggunakan komputer. Crocodile physics sebagai media pembelajaran berbasis laboratorium virtual memberikan kemudahan dalam mempelajari IPA dengan tampilan gambaran nyata kepada siswa. Penggunaan teknologi komputer mengubah pola pikir siswa terhadap IPA yang kurang diminati. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh media crocodile physics dalam meningkatkan minat belajar siswa. Penelitian dilaksanakan di SMPN 1 Kamal dengan populasi siswa kelas VIII pada pokok bahasan Getaran dan Gelombang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling untuk satu kelas yaitu kelas VIII C. Desain penelitian yang digunakan adalah One-Group Pretest-Posttest Designs. Teknik pengumpulan data menggunakan angket minat siswa. Teknik analisis data menggunakan uji t sampel berpasangan dan uji N-Gain. Perolehan nilai thitung sebesar -6,807 dan nilai N-Gain sebesar 0,08 dengan kategori rendah. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata pretes dengan persentase sebesar 76% dan rata-rata postes dengan persentase sebesar 80%.
PENGEMBANGAN MODUL IPA BERBASIS PROYEK TERINTEGRASI STEM PADA MATERI TEKANAN Sandra Devi Sugianto; Mochammad Ahied; Wiwin Puspita Hadi; Ana Yuniasti Retno Wulandari
Natural Science Education Research Vol 1, No 1 (2018): NSER: Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (726.386 KB) | DOI: 10.21107/nser.v1i1.4171

Abstract

Tujuan pengembangan ini adalah mengetahui kelayakan, respon, dan keterbacaan terhadap modul IPA berbasis proyek terintegrasi STEM pada materi tekanan. Pengembangan menggunakan model ADDIE. Penelitian dilaksanakan di SMPN 8 Pamekasan di kelas VIII A tahun ajaran 2017/2018. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan: (1) hasil rata-rata penilaian uji kelayakan aspek materi  adalah validitas 87,7% dengan kategori sangat valid, reliabilitas 97,19% dengan kategori sangat baik dan aspek media adalah validitas 93,8% dengan kategori sangat valid, reliabilitas 95,5% dengan kategori sangat baik. (2) Hasil rata-rata penilaian keterbacaan modul sebesar 80,67% dengan kategori terbaca dengan sangat baik. (3) Hasil rata-rata penilaian respon siswa terhadap modul sebesar 84,73% dengan kategori sangat baik. Modul IPA berbasis proyek terintegrasi STEM pada materi tekanan dinyatakan layak.
Profil Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas VII Materi Pencemaran Lingkungan Tria Masitah; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Wiwin Puspita Hadi; Nur Qomaria
Natural Science Education Research Vol 4, No 3 (2022): Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.88 KB) | DOI: 10.21107/nser.v4i3.8392

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentikasi profil kemampuan berpikir kritis siswa SMP kelas VII. Penelitian menggunakan jenis penelitian campuran (mix methods) dengan model sequinteal explanatory dilakukan pada siswa SMP Negeri 3 Sampang dengan jumlah populasi siswa SMP kelas VII dan jumlah sampel 32 siswa tahun ajaran 2019/2020. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan melalui teknik tes. Data penelitian diperoleh dari analisis jawaban siswa terhadap tes kemampuan berpikir kritis. Pada penelitian ini menggunakan indikator kemampuan berpikir kritis menurut Ennis, yaitu memberikan penjelasan sederhana, membuat keterampilan dasar, serta mengatur strategi dan teknik. Hasil penelitian kemampuan berpikir kritis siswa SMP kelas VII di SMP Negeri 3 Sampang masuk dalam kriteria rendah dengan persentase 56,25%. Namun secara kuantitatif sebesar 12,5% siswa kemampuan berpikir kritis sedang dan siswa kemampuan berpikir kritis tinggi sebesar 31,25%. Siswa dengan kemampuan berpikir kritis kriteria tinggi mampu memenuhi tiga indikator. Siswa kemampuan berpikir kritis sedang menjawab pertanyaan kurang detail. Siswa kemampuan berpikir kritis rendah menulis jawaban tidak sesuai dengan pertanyaaan.
PROFIL KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP PADA MATERI GETARAN GELOMBANG DAN BUNYI MENGGUNAKAN SOAL BERBANTUAN PROMPTING QUESTION Wardatul Khumairok; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Nur Qomaria; Laila Khamsatul Muharrami
Natural Science Education Research Vol 4, No 1 (2021): Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (907.261 KB) | DOI: 10.21107/nser.v4i1.8353

Abstract

Berpikir kritis melibatkan proses berpikir dalam menerima, mengolah, menganalisis, mensistesis dan mengevaluasi melalui suatu metode ilmiah untuk memperoleh keputusan pemecahan masalah. Pokok bahasan penelitian yakni terkait persentase tingkat keterampilan berpikir kritis dan tingkat keterampilan berpikir kritis siswa SMP pada materi getaran, gelombang dan bunyi menggunakan soal berbantuan prompting question. Jenis penelitian menggunakan mix method dengan desain explanatory sequential. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP di Desa Sungonlegowo Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Sampel sebanyak 20 siswa kelas VIII SMP diberikan tes keterampilan berpikir kritis kemudian dipilih 6 siswa sebagai subjek wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Persentase keterampilan berpikir kritis tinggi sebesar 20%, kategori sedang 60%, dan kategori rendah 20%. Tingkat keterampilan berpikir kritis siswa rata-rata tergolong sedang. Siswa rata-rata kurang mampu memenuhi indikator keterampilan berpikir kritis Ennis (1991).
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS KOMIK ”THE LIGHT OF LIFE” Thoyyibatul Al-Adiyah; Mochammad Ahied; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Yunin Hidayati
Natural Science Education Research Vol 1, No 1 (2018): NSER: Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (747.846 KB) | DOI: 10.21107/nser.v1i1.4290

Abstract

Bahan ajar berbasis komik “The Light of Life” merupakan salah satu media yang digunakan dalam pembelajaran. Bahan ajar berbasis komik “The Light of Life” disajikan berbentuk alur cerita yang didukung dengan gambar dan mencerminkan berbagai peristiwa. Penggunaan bahan ajar dalam pembelajaran dapat membantu guru dalam menyampaikan materi dan memudahkan siswa memahami materi yang disampaikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan  bahan ajar berbasis komik “The Light of Life”. Jenis pengembangan menggunakan model pengembangan 4D (Four D Models) dengan sampel penelitian adalah 26 siswa kelas VIII B SMP N 3 Kamal. Pengumpulan data melalui validasi ahli meliputi: ahli bahan ajar, ahli materi dan Guru IPA. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata kelayakan bahan ajar dari hasil uji validitas sebesar 76,65% dinyatakan sangat layak digunakan tanpa revisi (valid) dan uji reliabilitas sebesar 91,15% dinyatakan baik, sedangkan rata-rata kelayakan materi dari hasil uji validitas sebesar 77,45% dinyatakan sangat layak digunakan tanpa revisi (valid) dan uji reliabilitas sebesar 91,35% dinyatakan baik. Penelitian ini memiliki implikasi bahwa guru harus tepat dalam memilih media pembelajaran sehingga dapat digunakan oleh siswa untuk mempermudah memahami materi.
Analisis Miskonsepsi Siswa pada Konsep Tekanan Zat di SMP Negeri 2 Bangkalan Muhabbatun Nisa'; Fatimatul Munawaroh; Mochammad Yasir; Ana Yuniasti Retno Wulandari
Natural Science Education Research Vol 4, No 3 (2022): Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (332.243 KB) | DOI: 10.21107/nser.v4i3.8365

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase miskonsepsi dan penyebab terjadinya miskonsepsi pada siswa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian gabungan dengan desain penelitian Explanatory Sequential Design dan dilaksanakan di UPTD SMPN 2 Bangkalan kelas VIII Tahun Ajaran 2019/2020. Sampel penelitian yaitu kelas VIII G menggunakan teknik Purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah soal tes berupa Four Tier Diagnostik Test dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 27% siswa mengalami miskonsepsi pada materi tekanan zat. Persentase miskonsepsi siswa pada sub-konsep tekanan zat padat sebesar 30%, tekanan hidrostatis 28%, hukum Archimedes 18%, hukum pascal 16%, tekanan zat gas 38% dan tekanan zat pada makhluk hidup sebesar 25%.
Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP Materi Pemanasan Global Dengan Sola Berbasis Pendekatan Socioscientific Issues (SSI) Sa'adah Sa'adah; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Aida Fikriyah; Laila Khamsatul Muharrami
Natural Science Education Research Vol 4, No 3 (2022): Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.87 KB) | DOI: 10.21107/nser.v4i3.8516

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase kemampuan berpikir kritis dan tingkat kemampuan berpikir kritis siswa pada materi pemanasan global dengan soal berbasis pendekatan socioscientific issues (SSI). Jenis penelitian yang digunakan adalah mix method design dengan desain penelitian explanatory mix method design. Tes diberikan melalui google form, dikarenakan pada saat pengambilan data terdapat pandemi virus Covid-19. Populasi penelitian adalah siswa-siswi kelas VII SMPN 06 Gresik, sedangkan sampel penelitian diambil sebanyak 20 orang dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Sedangkan sampel yang digunakan saat melakukan wawancara sebanyak 5 orang dengan memakai rumus standar deviasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) berdasarkan standar deviasi persentase kemampuan berpikir kritis siswa kategori tinggi 5%, kategori sedang 85%, dan kategori sangat rendah 10%. 2) Tingkat kemampuan berpikir kritis siswa rata-rata tergolong sedang.
Uji Kelayakan Media Pembelajaran Berbasis Animasi Dengan Menggunakan Adobe Animate Pada Materi Perubahan Iklim Nanda Silvia Rahmawati; Nur Qomaria; Ana Yuniasti Retno Wulandari; Mochammad Ahied; Dwi Bagus Rendy Astid Putera
Natural Science Education Research Vol 6, No 2 (2023): Natural Science Education Research
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/nser.v6i2.12052

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis animasi dengan menggunakan adobe animate pada materi perubahan iklim. Model pengembangan yang digunakan adalah model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahapan yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Hasil rata-rata persentase kelayakan media pembelajaran berbasis animasi aspek media adalah sebesar 96,88% dengan kriteria sangat valid dan nilai reliabilitas sebesar 96,50% dengan kriteria sangat reliabel. Hasil rata-rata persentase kelayakan media pembelajaran berbasis animasi aspek materi adalah sebesar 89,58% dengan kriteria sangat valid dan nilai reliabilitas sebesar 88,33% dengan kriteria sangat reliabel. Berdasarkan hasil tersebut dapat diketahui bahwa media pembelajaran berbasis animasi layak digunakan sebagai media pembelajaran