Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PERENCANAAN TRANS METRO BANDUNG DAN MONOREL DI KOTA BANDUNG PUBLIC PARTICIPATION IN PLANNING PROCESS OF TRANS METRO BANDUNG AND MONORAIL IN BANDUNG CITY Indra Aditya
Jurnal Politikom Indonesiana Vol 1 No 2 (2016): Jurnal Politikom Indonesiana
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (382.754 KB) | DOI: 10.35706/jpi.v1i2.620

Abstract

Penelitian ini mengkaji partisipasi masyarakat dalam perencanaan Trans Metro Bandung dan Monorel di Kota Bandung. Latar belakang penelitian yaitu adanya penolakan terhadap kebijakan Trans Metro Bandung sebagai perwujudan transportasi massal. Penolakan ini memberikan gambaran proses perencanaan yang belum melibatkan masyarakat. Di sisi lain, Pemerintah Kota Bandung sedang merencanakan Monorel untuk memenuhi kebutuhan pelayanan transportasi massal sebagai upaya menyelesaikan permasalahan transportasi yang ada di Kota Bandung.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian berusaha mendeskripsikan atau melukiskan secara terperinci atau mendalam partisipasi masyarakat dalam perencanaan Trans Metro Bandung dan Monorel di Kota Bandung. Dengan pemilihan rancangan deskriptif kualitatif, maka penulis melakukan pendekatan terhadap obyek penelitian dengan menggali informasi sesuai dengan persepsi penulis dan informan dan dapat berkembang sesuai dengan interaksi yang terjadi dalam proses wawancara.Hasil penelitian menunjukan bahwa Pemerintah Kota Bandung telah memberikan akses informasi perencanaan melalui sosialisasi dalam rapat laporan perencanaan, konsultasi publik, sosialisasi media massa, situs resmi, dan media sosial.Forum-forum pengambilan keputusan dilakukan dalam rapat laporan perencanaan namun akses untuk ini masih terbatas. Kesempatan untuk mengajukan setiap issue perencanaan terutama dilakukan melalui media massa dan media sosial. Kesempatan untuk mengajukan setiap gugatan dilakukan melalui media massa dan media sosial. Sedangkan pertimbangan untuk gugatan-gugatan dilakukan Pemerintah Kota Bandung terutama melalui penyelesaian administratif dan pembentukan badan konsorsium.
PEMENUHAN PERSYARATAN SNI 8152:2021 PASAR RAKYAT PADA PASAR KONTEMPORER SARIJADI Rahmad Nur Mustaqim; Haura Atthahara; Indra Aditya
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 9, No 9 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v9i9.2022.4332-3440

Abstract

Pasar adalah sebuah lokasi pertemuan antara penjual dan pembeli, dalam membangun pasar rakyat yang memberdayakan masyarakat pasar dan mengharapkan peningkatan perlindungan penjual dan pembeli pemerintah mengeluarkan SNI 8152:2021 Pasar Rakyat. pemenuhan dari SNI 8152:2021 Pasar Rakyat di Indonesia belum cukup merata, salah satunya di Pasar Kontemporer Sarijadi di mana dalam penerapannya masih banyak persyaratan dari SNI 8152:2021 ini yang belum terpenuhi. Metode penelitian yang digunakan penulis dalam penelitian ini yaitu, jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif, penulis mendapatkan data melalui observasi dan wawancara mendalam dengan pihak yang terkait. Dari hasil yang ditemukan dapat disimpulkan pemenuhan  persyaratan SNI 8152:2021 belum dapat dikatakan optimal.  Hal ini dikarenakan belum adanya sosialisasi serta keinginan dari pihak pengelola pasar untuk memenuhi persyaratan yang tertera pada SNI 8152:2021 Pasar Rakyat.
INOVASI PELAYANAN PUBLIK MELALUI SISTEM TENAGA KERJA BERBASIS JARINGAN DI DINAS TENAGA KERJA KOTA TASIKMALAYA Manarul Azmi Hidayah; Gili Argenti; Indra Aditya
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 1 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i1.2023.70-75

Abstract

Pada era globalisasi ini hampir semua bidang mengalami kemajuan yang sangat pesat. Dengan adanya kemajuan ini, pemerintah harus berlomba dalam inovasi-inovasi yang di berikan untuk pelayanan publik. Salah satu pelayanan publik yang tentunya membutuhkan inovasi adalah pelayanan publik terhadap pelayanan pencarian tenaga kerja. Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya berupaya membuat inovasi pelayanan dalam rangka mewujudkan pelayanan yang baik dalam pecaraian tenaga kerja. Inovasi yang diberikan ini dengan menggunakan sistem tenaga kerja berbasis jaringan diharapkan akan memudahkan para tenaga kerja dalam mendapatkan pekerjaan khususnya dalam pembuatan surat kuning AK.1. Tujuan Penelitian ini adalah untuk memeberikan gambaran bagaimana inovasi yang telah dilakukan oleh dinas tenaga kerja dalam pembuatan system berbasis jaringan. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan penulis mendapatkan data buku-buku, literatur literatur, catatan-catatan, dan laporan-laporan yang ada hubungannya dengan masalah yang dipecahkan. Dari hasil penelitian menyimpulkan bahwa masih terdapat kekurangan berupa sarana dan prasaran yang lebih dioptimalkan kembali, pengawasan dan pelatihan bagi para pegawai. Hal tentunya dapat dimaksimalkan kembali sehingga pelayanan publik berbasis jaringan ini lebih baik.
Penyelenggaraan Pelayanan Publik Berbasis E-Government pada Kantor Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan (BPJS) Kabupaten Karawang Febri Bayu Wibawa; Indra Aditya; Kariena Febriantin; Evi Priyanti
Journal of Governance Innovation Vol. 5 No. 1 (2023): Volume 5 Nomor 1, Maret 2023
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Islam Raden Rahmat Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36636/jogiv.v5i1.2345

Abstract

Maraknya e-government adalah untuk mendorong kinerja pemerintah dan meningkatkan efektifitas dan efisiensi pelayanan publik. Dengan adanya website yang dikelola maka tercipta keterbukaan informasi atau lebih dikenal dengan istilah open data bagi pemangku kepentingan atau pihak publik, swasta dan pihak lainnya. Kehadiran situs web memicu lebih banyak keterlibatan komunitas. Selain meningkatkan partisipasi, website ini juga menyediakan laporan, keluhan, saran, serta lain sebagainya guna informasi yang disampaikan tidak hanya terjadi satu arah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan kualitatif, pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumen. Narasumber dalam penelitian ini sebanyak 3 orang yang memenuhi kualfikasi yaitu salah satunya sebagai Pegawai BPJS Kesehatan dan 2 dari ruang lingkup masyarakat sebagai pengguna atau peserta BPJS Online agar dapat diwawancarai. Hasil penelitian menunjukkan dalam pelayanan e-government BPJS Kesehatan di Kantor Cabang Kabupaten Karawang, terkait persiapan, pematangan, pemantapan serta pemanfaatam pelayanan e-government yang meliputi pembuatan situs informasi, penyiapan SDM, penyiapan sarana akses yang mudah dan sosialisasi dinilai telah berjalan sebagai mestinya. Namun pada tahap pemanfaatan dinilai masih kurang optimal. Kemampuan seseorang perlulah dingat bahwa memiliki banyak perbedaan sepeti halnya masyarakat yang buta atau belum memahami dalam penggunaan internet sebagai bentuk pelayanan.
EFEKTIVITAS KINERJA ORGANISASI PADA SEKRETARIAT KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN KARAWANG Tesa Ariska Sari; Hanny Purnamasari; Indra Aditya
Dinamika : Jurnal Ilmiah Ilmu Administrasi Negara Vol 10, No 1 (2023): Dinamika
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/dak.v10i1.10122

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan mengenai kinerja organisasi lembaga pemerintah daerah dalam penyelenggaraan tugas dan fungsinya yaitu KPU Kabupaten Karawang. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas kinerja organisasi berdasarkan faktor-faktor  yang mempengaruhi kinerja. Dalam melakukan penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan fenomena yang terjadi. Teknik analisis data, peneliti menggunakan teori dari Steers tentang empat faktor yang berpengaruh terhadap efektivitas kinerja organisasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja KPU Kabupaten Karawang dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sudah cukup baik dan bisa dikatakan efektif sehingga tercapai tujuan organisasi yang dinilai berdasarkan dari keempat indikator teori. Namun tentunya perlu ada perbaikan untuk menciptakan kinerja organisasi yang maksimal mulai dari penguatan kinerja pegawai hingga peningkatan fasilitas sarana prasarana yang dimiliki. Kata kunci: Efektivitas; Kinerja Organisasi; Sekretariat  KPU Karawang.
IMPLEMENTASI SISTEM KEUANGAN DESA DALAM PENGELOLAAN ALOKASI DANA DESA DI DESA SUKADIRI KECAMATAN SUKADIRI KABUPATEN TANGERANG Windy Annisa; Yulia Eka Wulandari; Gun Gun Gumilar; Indra Aditya
JAKA (Jurnal Akuntansi, Keuangan, dan Auditing) Vol 4, No 1 (2023): JAKA (Jurnal Akuntansi, Keuangan, dan Auditing)
Publisher : Universitas Dian Nuswantoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56696/jaka.v4i1.8447

Abstract

Sistem Keuangan Desa (Siskeudes) is an application that aims to make village financial management transparent and accountable. This application was created with the aim of facilitating the process of checking village financial management, one of which is supervision regarding the use of Village Fund Allocation (ADD). This study intends to further identify the implementation of the Village Financial System on the management of Village Fund Allocation in Sukadiri Village, Sukadiri District, Tangerang Regency using the policy implementation theory proposed by George Edward III (1980) consisting of 4 (four) indicators, namely communication, resources, disposition, and bureaucratic structure. The research method used is descriptive qualitative with data collection techniques, namely observation, interviews and documentation. The subjects in this study include the Village Head and Village Secretary. The results showed that the implementation of Siskeudes carried out by the Government of Sukadiri Village, Sukadiri District, Tangerang Regency was quite optimal. However, when viewed based on indicators of resources and bureaucratic structure, there are still several problems due to the lack of ability of village apparatus to operate the Siskeudes application so that it requires assistance from Siskeudes Operators who are non-structural personnel and the absence of SOPs for the implementation of Siskeudes owned by the Sukadiri Village Government, causing village financial reporting into Siskeudes to often experience delays.
Efektivitas Kerja Aparatur Pemerintahan Desa dalam Pelayanan Publik di Tengah Pandemi Covid-19 ( Studi Kasus: Desa Cibuntu, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi ) Nurul Annisa Putri; Gili Argenti; Indra Aditya
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.3164

Abstract

Penelitian ini mengkaji efektivitas kerja pelayanan publik di Kantor kepala Desa Cibuntu. Permasalahan yang ingin peneliti teliti yaitu bagaiamana efektivitas pelayanan kerja aparatur dalam pelayanan publik yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana efektivitas pelayanan publik di Kantor Kepala Desa Cibuntu dalam upaya memberikan pelayanan kepada masyarakatnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif di mana penelitian yang dilakukan bersifat deskriptif. Adapun hasil dari penelitian ini yang diperoleh secara langsung dari lapangan dengan disesuaikan teori menurut Sondang P.Siagian (1997:151) yaitu : faktor waktu, faktor kecermatan dan faktor gaya pemberian pelayanan, efektivitas kerja aparat pemerintah desa dalam hal memberikan pelayanan publik di Kantor Kepala Desa Cibuntu ini sudah cukup efektif berdasarkan indikator-indikator penelitian yang peneliti tentukan, hanya saja yang terjadi realitanya pada masa pandemi Covid-19 ini masih terdapat hambatan pada pelayanan pembangunannya yang tidak terlaksana serta kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) yang masih relative rendah.
Analisis Kualitas Pelayanan Publik Dalam Pembuatan E-KTP di Kecamatan Telukjambe Timur Kabupaten Karawang Noviarama Dwi Prayusi; Evi Priyanti; Gili Argenti; Indra Aditya
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.3549

Abstract

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik perlu dikembangkan standar pelayanan oleh pengelola yang sesuai dengan standar pelayanan publik agar penyelenggara pelayanan publik menciptakan kepuasan masyarakat sebagai penyelenggara pelayanan publik yang menerima pelayanan. Tugas dan fungsi utama pemerintah adalah memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Salah satu contoh pelayanan publik yang diberikan oleh pemerintah ialah pelayanan pembuatan E-KTP. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode deskriptif yang dipadukan dengan metode penelitian kualitatif. Dimana bertujuan untuk memberikan gambaran tentang bagaimana kualitas pelayanan publik dalam pembuatan E-KTP di Kecamatan Telukjambe Timur Kabupaten Karawang. Adapun hasil penelitian menggunakan lima aspek yang mencerminkan kualitas pelayanan publik dalam pembuatan E-KTP di Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, yaitu: Aspek Ketampakan Fisik (Tangiables), Aspek Keandalan (Reliability), Aspek Daya Tanggap (Responsivness), Aspek Jaminan (Assurance), dan Aspek Empati (Empathy).
KECENDERUNGAN PENELITIAN COLLABORATIVE GOVERNANCE DI INDONESIA : DARI DESAIN PENELITIAN HINGGA ANALISIS DATA : Government bureaucracy Indra Aditya; Fajar Akbar
Moderat : Jurnal Ilmiah Ilmu Pemerintahan Vol 9 No 3 (2023): Agustus 2023
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan FISIP Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/moderat.v9i3.3111

Abstract

Important collaborative efforts are made by several institutions or organizations in solving problems and to achieve goals. In the implementation of collaborative governance there are still many obstacles and obstacles that hinder collaboration. The aim is to find out trends in collaborative governance research starting from research design, data sources, research instruments, data analysis, number of publications, types of research, research subjects, treatments, data collection instruments and data analysis methods. This study uses content analysis of a number of articles obtained through publish or perish applications from journals in Indonesia from 2012 to 2022, with collaborative governance as the main focus of the study. The current study reveals that the number of publications since 2019, 2020 and 2021 has increased higher than in previous years. However, there has been a decline in the last two years. Among these publications, all research designs used were qualitative. In addition, local government and programs are the most researched subjects, respectively. Interviews and descriptive analysis are the most commonly used data analysis instruments and methods.
Implementation of the Village Financial System (Siskeudes) in Managing Village Fund Allocations in Cibuntu Village, Cibitung District, Bekasi Regency Shela Sagita; Evi Priyanti; Indra Aditya
JETISH: Journal of Education Technology Information Social Sciences and Health Vol 2, No 2 (2023): September 2023
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jetish.v2i2.911

Abstract

Currently, the implementation of village financial management in Cibuntu Village, Cibitung District, Bekasi Regency has used applications based on computerized information systems. The application is the Village Financial System (Sisekudes) application developed by the Financial and Development Supervisory Agency (BPKP) torealize clean village financial management. However, in the implementation of Siskeudes in Cibuntu village there are several problems that occur. Therefore, researchers are interested in conducting research on the implementation of Siskeudes in managing village fund allocations in Cibuntu Village, Cibitung District. The research method used is a qualitative method with a qualitative approach because researchers need to go directly to the field with the object of research so that the data collection techniques used by researchers are interviews and documentation. The results showed that the implementation of the village financial system in terms of policy content had been implemented well, but there were still some obstacles that occurred, such as the internet network in Cibuntu Village which was less stable which resulted in the Siskeudes application being unable to be used. In order for the implementation of siskeudes to run well, the government must collaborate with the private sector to improve the quality of the internet network in Cibuntu Village.