Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN

Peningkatan Pengetahuan Bahasa Arab dan Pembelajarannya dengan Media Youtube Iis Susiawati; Wiena Safitri; Alifia Rahman; Hoerul Nisa; Imam Bahrul Ulum
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 5, No 1 (2023): February
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v5i1.3911

Abstract

Bahasa Arab sebagai salah satu alat untuk membaca ilmu, selain sebagai bahasa komunikasi dan dapat membantu setiap muslim mempelajari serta menjalankan ajaran agamanya, menuntut para pembelajar bahasa Arab mengetahui perkembangan keilmuan bahasa Arab dari berbagai aspek, antara lain mengenai media pembelajarannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan pengetahuan dan pemahaman pembelajar bahasa Arab dengan media YouTube dalam proses pembelajarannya. Pemerolehan data pada penelitian kualitatif deskriptif ini melalui survei dan kuesioner dengan media Google Form, observasi YouTube, dan wawancara menggunakan Google Meet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan media YouTube sebagai media pembelajaran dapat menambah pengetahuan dan tingkat pemahaman pembelajar bahasa Arab. Hal tersebut terjadi dikarenakan beberapa kelebihan dari YouTube, antara lain: kemudahan, kepraktisan, kejelasan informasi pembelajaran, dan manfaatnya dirasakan para pembelajar bahasa Arab di era digital saat ini. Materi-materi pelajaran yang mudah untuk didapatkan, sehingga YouTube memiliki daya tarik tersendiri bagi para pelajar dalam memahami materi. Kesimpulannya bahwa media YouTube memiliki efektivitas yang lebih baik dari media yang lain karena berbentuk audiovisual yang dapat memberikan penjelasan dan gambaran yang konkrit mengenai materi ajar, khususnya bahasa Arab.
Potensi dan Efektivitas Pemanfatan Smart TV dalam Meningkatkan Minat Belajar Bahasa Arab Siswa Wiena Safitri; Iis Susiawati; Robiatul Fitriani; Syarifah Rizqi Nuramalia; Davia Arif Fasehah
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 5, No 2 (2023): April
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v5i2.4725

Abstract

Pembelajaran bahasa Arab secara formal di sekolah selama ini memiliki tantangan tersendiri di antaranya pendekatan pembelajaran,  pemanfaatan media pembelajaran, dan kurang minatnya siswa dalam belajar bahasa Arab. Di sisi lain perkembangan perangkat berbasis teknologi informasi yang terkoneksi dengan internet saat ini berkembang sangat pesat dan salah satunya adalah Smart TV. Penelitian ini bertujuan menggali potensi penggunaan Smart TV dalam pembelajaran bahasa Arab dan mengetahui efektivitas penggunaanya untuk meningkatkan minat belajar bahasa Arab pada siswa Madrasah Tsanawiyah. Penelitian dilakukan di MTs Ma’had Al-Zaytun Kabupaten Indramayu Jawa Barat yang telah menerapkan penggunaan Smart TV dalam proses pembelajarannya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Pengumpulan data dilakukan menggunakan teknik observasi dan wawancara kepada siswa, guru, dan manajemen sekolah. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Smart TV memiliki potensi yang besar untuk digunakan sebagai media pembelajaran bahasa Arab dan terbukti efektif untuk meningkatkan minat belajar bahasa Arab di kalangan siswa. Kesimpulannya hal tersebut menunjukkan bahwa guru dituntut lebih kreatif lagi dalam mengoptimalkan Smart TV sebagai media pembelajaran.