Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : PIONIR: Jurnal Pendidikan

IMPLEMENTASI INTEGRASI KURIKULUM PADA TK ALMANAR KABUPATEN BENER MERIAH Husaini Husaini; Anisaturrahmi Anisaturrahmi
PIONIR: JURNAL PENDIDIKAN Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : Prodi PGMI FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh bekerjasama dengan PW PERGUNU Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/pjp.v8i1.4587

Abstract

Integrasi kurikulum merupakan suatu upaya pengembangan kurikulum dengan memadukan antara kurikulum agama dan kurikulum umum. Dalam proses pembelajarannya terintegrasi nilai-nilai pendidikan ke dalam setiap materi pelajaran. Pengembangan kurikulum keagamaan dapat dilakukan melalui kurikulum muatan lokal, sesuai dengan aturan yang ada dan tetap mengacu pada Standar Nasional Pendidikan. Upaya integrasi kurikulum dilakukan tidak hanya terkait dengan isi materi, tetapi hingga metode hingga pengevaluasiannya. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui langkah dalam mengimplementasikan integrasi kurikulum di TK  Al Manar Kabupaten Bener Meriah, strategi pembelajaran yang dilakukan dalam mengimplementasikan integrasi kurikulum di TK  Al Manar Kabupaten Bener Meriah,  faktor pengdukung dan penghambat dalam mengimplementasikan integrasi kurikulum di TK  Al Manar Kabupaten Bener Meriah, upaya yang dilakukan dalam mengatasi hambatan pengimplementasian integrasi kurikulum di TK  Al Manar Kabupaten Bener Meriah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis kualitatif deskriptif.  Data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah data dikumpulkan di analisis dengan cara trianggulasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa langkah-langkah implementasi integrasi kurikulum di TK Al Manar yaitu: merumuskan kesamaan visi, misi serta tujuan sekolah sesuai dengan kriteria pendidikan islam terpadu, menyusun kurikulum yang relevan dengan visi, misi serta tujuan sekolah, keteladanan guru dan seluruh tenaga kerja TK Al Manar mencerminkan keshalehan, menanamkan nilai-nilai moral dan religius saat proses belajar mengajar, Membuat laporan kegiatan siswa sebagai sarana memutaba`ah kegiatan siswa seperti shalat, tahsin, dan tahfiz.  Strategi Pembelajaran Integratif di TK Almanar yaitu: Perencanaan, program harian, tahunan, dan  semester . Faktor pendukung  guru dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya adalah adanya komitmen yang kuat dan teguh. Faktor penghambat adalah ketidaksepahamaman sebagian orang tua siswa terhadap visi, misi serta tujuan yang ditetapkan sekolah. Upaya-upaya mengatasi hambatan pengimplementasian integrasi kurikulum di TK Al Manar yaitu sebagai berikut: mengefektifkan kerjasama dengan wali siswa melalui program-program kegiatan, pengajian dan  diskusi.