Journal of Social Empowerment
Vol. 8 No. 1 (2023): Journal of Social Empowerment

Peningkatan Efektivitas Pembelajaran Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) di Desa Pagerejo

Nurhayati Nurhayati (Unknown)
Vit Ardhyantama (STKIP PGRI Pacitan)
Lina Erviana (Unknown)
Annisa Widalestari (Unknown)
Aprilia Syuri (Unknown)
Kingkin Pidialesta (Unknown)
Krisnawati Krisnawati (Unknown)
Satrio Budi Luhur (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2023

Abstract

Agama dan pendidikan merupakan satu keterkaitan yang tidak bisa dipisahkan, terutama pada pendidikan usia Sekolah Dasar (SD). Kegiatan ini dilaksanakan untuk menumbuhkan dan membangun jiwa islami pada anak usia dasar melalui pembelajaran agama di TPQ. Berdasarkan hal tersebut, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memaparkan: (1) metode pembelajaran yang digunakan di TPQ Nur Falaq (2) efektivitas pembelajaran Iqro’ maupun Al-Quran di TPQ Nur Falaq (3) faktor pendukung untuk perkembangan TPQ Nur Falaq (4) kontribusi yang diberikan untuk TPQ Nur Falaq melalui kegiatan ini. Waktu pelaksanaannya selama 2 hari, yakni pada Hari Sabtu, 9 Januari 2023 dan Minggu, 10 Januari 2023. Hasil dari pengabdian tersebut (1) metode yang kami terapkan adalah metode Integratif, Observasi, Ceramah, diskusi, Game/kuis, (2) Efektifitas dalam pembelajaran TPA masih dalam tahap berlanjut disertai dengan pembaruan-pembaharuan metode dalam pembelajaran di TPA, (3) faktor pendukung dalam pembelajarn TPA adanya tempat pembelajaran yang luas, bersih, nyaman serta didukuknya dengan media pembelajaran, (4) kontribusi yang kami berikan berupa proses pembelajaran dalam TPA yang menyenangkan dan kreatif menjadikan belajar para santri senang untuk mempelajarai agama Islam khususnya dalam membaca iqra dan Al-Qur’an serta dengan meceritakan kisah-kisah inspiratif para Nabi diharapkan dapat menambah semangat mereka dalam memperdalam Ilmu Agama.

Copyrights © 2023