cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
elementary.ummat@gmail.com
Editorial Address
Jln. KH. Ahmad Dahlan, No. 1 Pagesangan, Kota Mataram, NTB
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar
ISSN : -     EISSN : 26145596     DOI : 10.31764/elementary
Core Subject : Education,
Jurnal elementary merupakan jurnal yang memuat naskah atau hasil penelitian di bidang Pendidikan Dasar yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP UM Mataram dan terbit pertama kali Januari 2018. Jurnal Elementary diperuntukan untuk mempublikasikan tulisan Dosen Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar yang berupa hasil penelitian maupun hasil kajian teori. Dengan adanya Jurnal Elementary diharapkan memudahkan untuk membagi informasi dan pengembangan ilmu pengetahuan yang dapat diakses secara luas. Jurnal Elementary ini terbit secara berkala sebanyak 2 kali dalam setahun yaitu Januari dan Juni.
Arjuna Subject : -
Articles 146 Documents
Analisis Strategi Pengembangan TK ABA di Pulau Lombok Sebagai Upaya Menuju Muhammadiyah yang Berkemajuan Baiq Desi Milandari; Ahmad H.Mus; Sukron Fujiaturrahman
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 3, No 1: Januari 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1277.235 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v3i1.1685

Abstract

Abstrak: Di Pulau Lombok, keberadaan TK ABA cukup berpengaruh secara signifikan. Semua itu tentu tidak terlepas dari strategi-strategi yang dilakukan oleh para kader Muhamadiyah, khususnya para kader Aisyiyah. Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi pengembangan TK ABA di Pulau Lombok sebagai upaya menuju Muhammadiyah berkemajuan. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif yaitu peneliti mendeskripsikan tentang strategi pengembangan TK Aisyiyah Bustanul Atfhal di Pulau Lombok. Sumber data pada penelitian ini berasal dari hasil wawancara dengan kepala sekolah TK ABA yang memiliki masa berdiri paling lama pada tiap-tiap kabupaten yang ada di Pulau Lombok. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan metode dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mereduksi data kemudian dilakukan penyajian data, hingga terakhir menarik simpulan/verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa strategi yang dilakukan oleh TK ABA yang ada di pulau Lombok. Strategi pengembangan TK ABA di antaranya: 1) mengutamakan pembelajaran di bidang akhlak, 2) membentuk lulusan yang unggul dan berkarakter islami, 3) melakukan koordinasi dan kerjasama di semua pihak, baik kerjasama dengan pihak Muhammadiyah, dinas, maupun masyarakat, 4) merekrut tenaga pengajar yang berkualitas, enerjik, kreatif, dan loyal terhadap Muhammadiyah, 5) melakukan sosialisasi melalui kegiatan-kegiatan siswa di luar sekolah, misalnya dengan melakukan kegiatan Jumat Berbagi di beberapa tempat, 6) melaksanakan pertemuan rutin dengan IGABA, baik tingkat daerah maupun wilayah, 7) mengikutsertakan siswa dalam lomba-lomba, baik tingkat kecamatan hingga tingkat nasional, serta 8) mengutus guru mengikuti pertemuan-pertemuan ilmiah guna meningkatkan profesionalitas guru.Abstract: On the island of Lombok, the presence of TK ABA is quite significant. All of that is certainly inseparable from the strategies carried out by Muhamadiyah cadres, especially Aisyiyah cadres. For this reason, this study aims to describe the strategy of developing ABA TK in Lombok Island as an effort towards progressing Muhammadiyah. This research is a field research with a qualitative approach in which the researcher describes the strategy of developing Aisyiyah Bustanul Atfhal Kindergarten on Lombok Island. The data source in this study came from interviews with the ABA Kindergarten Principal who had the longest standing period in each regency on the island of Lombok. The method of data collection is done by the method of observation, interviews, and documentation methods. Data analysis is performed by reducing the data then the data is presented, until finally drawing conclusions / verification of the data. The results of this study indicate a number of strategies carried out by TK ABA on the island of Lombok. ABA Kindergarten development strategies include: 1) prioritizing learning in the field of morals, 2) forming superior graduates and Islamic character, 3) coordinating and collaborating on all parties, both collaboration with Muhammadiyah, dinas, and society, 4) recruiting workers qualified, energetic, creative, and loyal instructors towards Muhammadiyah, 5) socializing through student activities outside of school, for example by conducting Friday Sharing activities in several places, 6) holding regular meetings with IGABA, both regional and regional levels, 7) involving students in competitions, both at the sub-district to national level, and 8) sending teachers to attend scientific meetings to increase teacher professionalism
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Windows Shopping Terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Mahasiswa PGMI UIN Mataram Muhamad Ahyar Rasidi; Nuruddin Nuruddin
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 2, No 2: JUNI 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1004.26 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v2i2.1297

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif tipe windows shopping terhadap keterampilan berpikir kritis mahasiswa. Jenis penelitian ini adalah  quasi eksperimen desain Posttest Control Group Design. Berdasarkan hasil uji hipotesis dapat disimpulkan bahwa thitung > ttabelt hitung > t tabel atau 3,126>2,018 sehingga hipotesis alternatif diterima yaitu terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif tipe windows shopping terhadap keterampilan berpikir kritis mahasiswa PGMI diterima.Abstract:  This study aims to determine the effect of applying the windows shopping cooperative learning model to students' critical thinking skills. This type of research is a quasi-experimental Posttest Control Group Design design. Based on the results of the hypothesis test, it can be concluded that tcount> ttable  or 3.126> 2.018 so that alternative hypotheses are accepted, that is, there is an influence of the application of cooperative learning models of windows shopping to critical thinking skills of Islamic Primary Education Program students accepted.
Aktivitas Belajar Melalui Pembelajaran Kooperatif Round Table Padalesson Study di Sekolah Dasar Nurul Julaifah; Nori Saswita Hebri; Sarif Hidayat
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 1, No 2: JUNI 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (644.88 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v1i2.1286

Abstract

Abstrak: Lesson Study yang dilaksanakan di SDN Blimbing 01 Malang bertujuan untuk mewujudkan pembelajaran yang dapat mengaktifkan siswa. Pelaksanaan kegiatan Lesson Study dimulai dengan tahap Plan, Do, dan See. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, yaitu mendeskripsikan tiap tahap dalam kegiatan Lesson Study. Data hasil penelitian diperoleh berdasarkan hasil obserVasi selama pelaksanaan kegiatan Lesson Study. Observer dalam penelitan ini yaitu teman sejawat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa dapat lebih aktif berpartisipasi dalam kegiatan pembelajaran di kelas. Penggunaan Pembelajaran Kooperatif Round Tablejuga dapat memudahkan siswa dalam memahami dan mengingat materi lebih lama, karena setiap siswa dituntut dapat menyampaikan pendapatnya baik secara tertulis maupun lisan. Abstract: Lesson Study conducted at SDN Blimbing 01 of Malang aims to realize learning that can actiVate students. Lesson Study activity starts with the Plan, Do, and See stages. The method used in this research is descriptive qualitative, which describes each stage in the Lesson Study activities. The research data were obtained based on obserVations during the Lesson Study. Observer in this research was a colleague. The results showed that students could more actively participate in classroom learning activities. The use of the Round Table Cooperative Learning could also make it easier for students to understand and remember material longer, because each student was required to be able to express his opinion both in writing and orally.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR KOGNITIF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBER HEAD TOGETHER (NHT) TEMA PERKALIAN DAN PEMBAGIAN PECAHAN Nursina Sari; Nani Suarni
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 3, No 2: Juni 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (100.874 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v3i2.2425

Abstract

Konsep materi pembagian dan perkalian pecahan dalam pelajaran matematika masih dianggap sulit oleh peserta didik kelas IV di SDN 3 Batu Kumbung. Hal ini terukur dari rendahnya hasil belajar kognitif peserta didik yaitu rata-rata di bawah KKM. Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar kognitif melalui variasi model pembelajaran yaitu model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT). Penelitian ini adalah jenis penelitian tindakan kelas yang dilakukan pada kelas IV SDN 3 Batu Kumbung  dengan tema pembagian dan perkalian pecahan melalui dua tahap siklus. Adapun data yang diperoleh melalui teknik wawancara, observasi dan tes yang dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan hasil belajar aspek kognitif peserta didik di tinjau dari hasil rerata N-Gain skor pada setiap siklus yaitu I dan II sebesar 0,299 dan  0,566. Nilai tersebut masuk ke dalam kategori rendah menjadi kategori sedang Adapun keterlaksanaan model cooperative learning tipe NHT mengalami peningkatan dilihat dari tahapan-tahapan pembelajaran dari siklus I dan siklus II yang terlaksana dengan baik menjadi sangat baik yaitu sebesar 87,0 % dan  97,22%
MANAJEMEN PENDIDIK DI SDIT ANAK SOLEH 2 MATARAM Rahmat Sulhan Hardi; Basiki Basiki; Sutrisna Wibawa
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 3, No 1: Januari 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1214.022 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v3i1.1687

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pendidik yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, dan evaluasi tenaga pendidik di SDIT Anak Soleh 2 Mataram. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Subyek penelitian terdiri dari kepala sekolah, wakil kepala sekolah, dan guru SDIT Anak Soleh 2 Mataram. Pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data meliputi editing, kategori, mendisplay dan menafsirkan data. Hasil penelitian ini, yakni (1) Tahap perencanaan; perekrutan tenaga pendidik di SDIT Anak Soleh 2 Mataram telah cukup baik yakni sejak pengajuan kebutuhan pendidik baru kepada yayasan, seleksi administrasi, tes tulis 1 berupa uji komitmen, tes tulis 2 berupa tes akademis,  tes bacaan dan hafalan Quran, wawancara, hingga tes micro teaching. (2) Tahap pengorganisasian; pengorganisasian tenaga pendidik dilakukan oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, dan pembentukan panitia serta koordinator level. (3) Tahap pelaksanaan; Kepala Sekolah SDIT Anak Soleh 2 Mataram melakukan pembinaan para tenaga pendidik dengan kegiatan  Bina Pribadi Islami untuk guru, pertemuan dan rapat guru setiap hari Sabtu, pelatihan guru minimal sekali setiap semester, dan saling mengingatkan antarguru. (4) Tahap Pengawasan; Kepala sekolah mengontrol secara langsung dengan berkeliling dan secara tidak langsung dengan bantuan wakil kepala sekolah dan koordinator level yang telah dibentuk dengan tugas mengawasi guru di setiap tingkatan kelas. Selain itu, kepala sekolah membuat petugas piket untuk mendisiplinkan guru. Abstract:  This study aims to determine the management of teaching staff that includes planning, organizing, implementing, monitoring, and evaluating educators at SDIT Anak Soleh 2 Mataram. This study uses a qualitative approach with qualitative descriptive methods. The research subjects consisted of school principals, vice-principals, and SDIT Anak Soleh 2 Mataram teachers. Data collection uses documentation and interview techniques. Data analysis techniques include editing, category, display and interpret data. The results of this study, namely (1) Planning stage; recruitment of teaching staff at SDIT Anak Soleh 2 Mataram has been quite good, namely since the submission of new educator needs to the foundation, administrative selection, written test 1 in the form of commitment test, written test 2 in the form of academic test, reading test and memorization of the Quran, interview, to microteaching . (2) The organizing stage; the organization of the teaching staff is carried out by the school principal, deputy headmaster, and the formation of a committee and level coordinator. (3) Implementation phase; The principal of SDIT Anak Soleh 2 Mataram conducts training of educators with Islamic Personal Development activities for teachers, teacher meetings and meetings every Saturday, teacher training at least once every semester, and reminds one another among teachers. (4) Supervision Stage; The headmaster controls directly by going around and indirectly with the help of the vice-principal and coordinator level that has been formed with the task of supervising teachers at each grade level. In addition, the principal makes a picket officer to discipline the teacher,
PENGEMBANGAN MEDIA KOMIK IPA MODEL INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN ASPEK KOGNITIF PESERTA DIDIK SMP Nursina Sari
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 1, No 1: Januari 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1749.706 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v1i1.138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) kelayakan dan (2) keefektifan komik hasil pengembangan dalam peningkatan aspek kognitif peserta didk setelah menggunakan media komik hasil pengembangan model guided inquiry di dalam pembelajaran IPA. Penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan yang mengadaptasi model dari Borg & Gall. Pengujian terbatas menggunakan desain eksperimen one group pretest-posttest dan pengujian operasional menggunakan desain kuasi eksperimen nonequivalent pretest-posttest control group design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media komik IPA: (1) layak digunakan dengan kriteria “sangat baik”, dan (2) efektif meningkatkan aspek kognitif peserta didik secara signifikan, dengan nilai alpha sebesar 0,031.
Peningkatan Kemampuan Membaca Permulaan Melalui Media Pembelajaran Kartu Kata Untuk Siswa Kelas I SD Sukron Fujiaturrahman; Haifaturrahmah Haifaturrahmah
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 2, No 2: JUNI 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1033.623 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v2i2.1302

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi kondisi peserta didik yang mengalami kelambatan dalam membaca permulaan di kelas I SDN Bagek Kerongkong. Hal ini dikarenakan guru hanya menggunakan metode-metode konvensional dan tidak menggunakan media dalam pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, satu siklus terdiri atas perencanaan pembelajaran, proses pelaksanaan pembelajaran, kegiatan observasi dan refleksi. Peneliti mengambil subjek penelitian siswa kelas I SDN Bagek Kerongkong Kecamatan Praya Timur Kab. Lombok Tengah dengan jumlah peserta didik sebanyak 20 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam pelaksanaan akhir siklus 1, dari 20 orang peserta didik kelas I mencapai 69,6 % kemudian pada akhir siklus ke-2, diperoleh nilai mencapai 79,7 %. Penelitian ini telah membuktikan bahwa penggunaan media kartu kata dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan peserta didik di kelas I SDN Bagek Kerongkong Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah Tahun Ajaran 2018/2019.Abstract: This research is backed by the condition of learners who are experiencing slowness in reading the beginning in class I SDN Bagek Kerongkong. This is because teachers use only conventional methods and do not use the media in learning. The method used in this study is class action research. Research is conducted in two cycles, one cycle consists of learning planning, learning process, observation and reflection activities. Researchers took a study subject of grade I students at SDN Bagek Kerongkong Praya Timur District. Central Lombok with a total of 20 students. The results showed that in the execution of the end of Cycle 1, of the 20 students of class I reached 69.6% later at the end of the 2nd cycle, obtained a value reaching 79.7%. This research has proved that the use of Word card media can increase the ability to read the beginning of learners in class I SDN Bagek Kerongkong District Praya East Lombok District, school year 2018/2019.
MODEL INTERAKSI KOMUNIKASI PEMBELAJARANSD/MI Hermansyah Hermansyah; Angga Saputra
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 2, No 1: JANUARI 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (485.744 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v2i1.1291

Abstract

Abstrak: Proses belajar mengajar merupakan suatu proses yang mengandung serangkaian perbuatan guru dan siswa atas dasar hubungan timbal balik yang berlangsung dalam situasi belajar mengajar, pola interaksi dalam hubungan timbal balik antara guru dan siswa itu merupakan model yang di gunakan seorang pendidik dalam keberlangsungan proses belajar mengajar. Interaksi komunikasi dalam pembelajaran memiliki arti yang luas tidak sekedar hubungan guru dan siswa, tetapi berupa interaksi edukatif dalam hal ini bukan hanya sekedar penyampaian pesan berupa materi pelajaran, melainkan penanaman sikap dan nilai pada diri siswa yang sedang belajar. Pola Interaksi dan komunikasi dapat diterapkan dalam proses pembelajaran berlangsung, baik dilingkungan keluarga, sekolah maupun masyarakat. Namun interaksi yang penulis maksud di sini adalah interaksi komunikasi pembelajaran yang berlangsung secara khusus dengan ketentuan ketentuan tertentu di lingkungan sekolah lazim disebut interaksi belajar mengajar. Interaksi belajar mengajar mengandung arti adanya kegiatan interaksi dan komunikasi oleh guru yang melaksanakan tugas mengajar disatu pihak, dengan warga belajar (siswa, anak didik/subjek belajar) yang sedang melaksanakan kegiatan belajar.
HUBUNGAN IKLIM SEKOLAH DENGAN MOTIVASI KERJA GURU Sukron Fujiaturrahman
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 1, No 1: Januari 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (940.278 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v1i1.143

Abstract

Penelitian ini adalah sebuah penelitian korelasional yang bertujuan untuk menemukan hubungan iklim sekolah dengan motivasi kerja guru. Suasana lingkungan kerja yang dirasakan para guru kerap berubah dan hal itu berdampak terhadap motivasi kerja guru. Berdasarkan hipotesis yang telah dirumuskan, iklim sekolah diasumsikan berhubungan dengan motivasi kerja guru. Penelitian ini menggunakan metode survey, 30 orang guru di SDN segugus 07 dipilih secara acak. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner. Verifikasi hipotesis dilakukan dengan analisis regresi melalui uji F dan menemukan model persamaan regresi, dan koefisien korelasi antara variabel iklim sekolah dengan motivasi kerja guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antara iklim sekolah dengan motivasi kerja guru adalah .886 (α .05). Dapat disimpulkan bahwa iklim sekolah berkontribusi dengan motivasi kerja guru. Dengan mempertimbangkan temuan penelitian tersebut, maka diharapkan Kepala sekolah dan guru senantiasa menjaga iklim sekolah agar tetap kondusif, baik dari segi fisik maupun non fisik, sehingga para guru akan merasa nyaman dan tetap bersemangat dalam bekerja dan tentu sekali hal tersebut juga akan berdampak kepada seluruh peserta didik.
Analysis of Student's Problem Understanding Grade V Elementary School in Solving Mathematical Story Problems Pani Suswari; Tatang Herman
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar Vol 3, No 2: Juni 2020
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1287.711 KB) | DOI: 10.31764/elementary.v3i2.2379

Abstract

The aim of study will to look at skill of student’s problem understanding in solving mathematical story problems. This is study qualitative that describe skill of student’s problem understanding in solving mathematical story problems. The collecting of data is used are test and observation. The analysis of its data are reduction, display, and taking of conclusion. As for resulting of the study seem that skill of student’s problem understanding in solving mathematical story problem was classified moderate, where the means of score as big as 56.34 with the standard of deviation 21,02. Others that, from many students were do the test are looked at that just one of indicator did get answered by more than half of students were doing of test.

Page 1 of 15 | Total Record : 146