cover
Contact Name
Hasan Bisri
Contact Email
hasan.bisri@unida.aci.id
Phone
+62251-8240773
Journal Mail Official
tadbir.muwahhid@unida.ac.id
Editorial Address
Program Studi Manajemen Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Djuanda Bogor, Gedung Guru lt 3
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
Tadbir Muwahhid
ISSN : 25794876     EISSN : 25793470     DOI : -
Jurnal Tadbir Muwahhid is a periodic scientific journal published in Indonesian Language published twice in a year on every April and October. The manuscript submission process is open year-round. All submitted manuscripts are reviewed with blind-peer reviews and editorial reviews before being accepted for publication. Jurnal Tadbir Muwahhid is an information media and scientific knowledge mainly publishes research articles in the field of Islamic Education Management and Tauhid-Based Management receives manuscripts from the following areas with an interdisciplinary and multidisciplinary approach: Islamic studies Islamic education and institutional management Islamic curriculum management and learning resources Islamic facilities and finance management Islamic education psychology Islamic education management information systems and technology Islamic education leadership Islamic counseling management Islamic education planning Islamic education evaluation
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid" : 7 Documents clear
Pengaruh Keterampilan Manajerial Kepala Sekolah Dalam Islam Terhadap Kinerja Guru Di SMPN 1 Majalaya Kabupaten Karawang Tria Lestari; N Fathurrohman
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4396

Abstract

Seorang guru harus didukung oleh suatu kinerja, karena kinerja sebagai suatu keberhasilan seseorang dalam melaksanakan pekerjaannya. Kinerja guru dapat dipengaruhi oleh keterampilan manajerial kepala sekolah. Keterampilan manajerial kepala sekolah dalam Islam merupakan cara menjalankan suatu kegiatan dengan menanamkan nilai Islam seperti berhubungan baik dengan sesama warga sekolah dan masyarakat, menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, serta kemampuan yang dimiliki kepala sekolah dalam menjalankan tugas sebagai manajer. Inti permasalahan penelitian seberapa besar pengaruh keterampilan manajerial kepala sekolah dalam Islam terhadap kinerja guru di SMPN 1 Majalaya Kab. Karawang. Dilaksanakannya penelitian ini untuk mengetahui pengaruh keterampilan manajerial kepala sekolah dalam Islam terhadap kinerja guru di SMPN 1 Majalaya Kab. Karawang. Jenis penelitian yang digunakan deskriptif kuantitatif. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data observasi dan angket. Adapun teknik analisis data penelitian ini dengan menggunakan analisis deskripsi, uji persyaratan analisis dan uji hipotesis dengan bantuan software SPSS Windows Release 20. Hasil penelitian menujukan bahwa keterampilan manajerial berkategori sangat baik sebesar 100%. Dan kinerja guru berkategori sangat baik sebesar 71,43%, baik sebesar 28,57%. Adapun besarnya nilai regresi linear sederhana dengan Fhitung 15,903 > Ftabel 4,38 dan nilai signifikan 0,001 < a (0,05). hasil uji determinasi menunjukan sebesar 0,456, maka dapat diartikan bahwa 45,6% kinerja guru di SMP Negeri 1 Majalaya Kab. Karawang dipengaruhi oleh keterampilan manajerial kepala sekolah dan 54,4% dipengaruhi oleh yang lain. Kesimpulannya terdapat kriteria Ha diterima, dan Ho di tolak. Sehingga hasil penelitian ini menyatakan bahwa terdapat pengaruh positif keterampilan manajerial kepala sekolah dalam Islam terhadap kinerja guru di SMPN 1 Majalaya Kab. Karawang. 
Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan MAN 1 Kota Bandung Suhairi Suhairi; Iqbal Bukhori
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4463

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan MAN 1 Kota Bandung Provinsi Jawa Barat. Penelitian ini adalah penelitian desktriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode yang digunakan adalah studi kasus Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan MAN 1 Kota Bandung. Teknik pengumpulan data adalah: observasi, penelusuran dokumen, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perpustakaan MAN 1 Kota Bandung secara umum telah menerapkan Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan dan juga telah menerapkan Otomasi Perpustakaan dengan 80% koleksi perpustakaan yang telah terpasang barcode, Model SIM Perpustakaan MAN 1 Kota Bandung menggunakan Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan yang digunakan oleh Perpustakaan MAN 1 Kota Bandung adalah SLiMS (Sistem Manajemen Perpustakaan Senayan). Faktor-faktor yang mendukung Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan MAN 1 Kota bandung adalah adanya dukungan dari pihak Sekolah melalui pendanaan dan pembinaan dari Perpustakaan pada tingkat Provinsi
Hubungan Antara Kepemimpinan dan Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah Dengan Kinerja Guru Subaidi Subaidi; Moh Choirul Anwar; Moh Nasuka; Munasir Munasir
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4522

Abstract

Penelitian ini untuk menguji dan menganalisis hubungan antara kepemimpinan dan kompetensi manajerial kepala madrasah dengan peningkatan kinerja guru. Penelitian ini menggunakan metode penelitian  kuantitatif, dengan model expost facto. Hasil yang ditemukan bahwa: terdapat hubungan yang signifikan kepemimpinan kepala madrasah dengan peningkatan kinerja guru dengan nilai t-hitung (3,745) > t-tabel (2,00958) pada sig. (0,000) <α = 0,05, tingkat hubungan yang sedang, dan besar pengaruh sebesar 22,6%. Jika  semakin tinggi nilai kinerja guru maka Semakin tinggi nilai kepemimpinan kepala madrasah; terdapat hubungan yang signifikan kompetensi manajerial kepala madrasah dengan peningkatan kinerja guru dengan nilai t-hitung (3,803) > t-tabel (2,00958) pada sig. (0,000) < α = 0,05, tingkat hubungan yang sedang, dan besar pengaruh sebesar 23,2%. Semakin tinggi nilai kompetensi manajerial kepala madrasah maka semakin tinggi nilai kinerja guru; terdapat hubungan yang signifikan kepemimpinan kepala madrasah dan kompetensi manajerial kepala madrasah dengan peningkatan kinerja guru secara simultan, dengan nilai F-hitung (13,574) > F-tabel (3,195) pada sig. (0,000) < α = 0,05. Persamaan regresi linear berganda diperoleh Y = 13,447 + 0,379 X1 + 0387 X2 yang mempunyai tingkat hubungan yang kuat dan tinggi hubungan kedua variabel bebas sebesar 36,6%. Semakin tinggi nilai kepemimpinan kepala madrasah dan kompetensi manajerial kepala madrasah maka semakin tinggi nilai kinerja guru.
Kontribusi Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Mewujudkan Pendidikan Humanis Firman Mansir
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4523

Abstract

Penelitian ini menjelaskan mengenai kontribusi dan andil kepala sekolah di lembaga pendidikan dalam mencapai cita-cita kepemimpinannya untuk menghasilkan pendidikan yang berasosiasi dan berdasarkan nilai-nilai kemanusian. Salah satu tempat yang memiliki fungsi untuk menyelenggarakan proses pendidikan yang sistematis dan terstruktur adalah sekolah. Luaran  yang diharapkan dalam sebuah sistem pendidikan humanis adalah terbentuknya insan yang beriman dan bertaqwa pada Tuhan yang Maha Esa. Globalisasi mengakibatkan adanya asimilasi dan akulturasi budaya yang dapat melahirkan budaya baru. Hal itu mengakibatkan kekhawatiran dalam lunturnya nilai, norma, dan budaya lokal terutama pada peserta didik di sekolah. Karena itu kepala sekolah perlu hadir di tengah-tengah arus itu untuk membantu peserta didik dan mewujudkan pendidikan yang humanis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, sehingga dalam melakukan analisis data dengan fokus pada analisis literatur. Dengan demikian, kontribusi kepemimpinan kepala sekolah menjadi penting dan memiliki andil yang sangat besar demi terwujudnya implementasi pendidikan yang mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan.
Efektivitas Pengawasan dan Pengendalian Anggaran Belanja Sekolah Terhadap Efisiensi Biaya Pendidikan Yanti Nurdiyanti
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4538

Abstract

Dua hal esensial dalam sistem manajemen ABS yaitu pengawasan dan pengendalian proses ABS sebagai proses dalam mewujudkan efesiensi biaya pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pengawasan Anggaran Belanja Sekolah (ABS) oleh komite sekolah dan pengendallian ABS oleh Kepala Sekolah terhadap efesiensi biaya pendidikan. Metode penelitian yang digunakan metode kuantitatif deskriptif analitis dengan alat pengambilan data menggunakan angket. Populasi penelitian ini adalah Madrasah Aliyah (MA) di KKM MAN Pangandaran. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling proporsional, Uji keabsahan dilakukan dengan pengujian korelasi, pengujian determinasi dan pengujian regresi. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Pengawasan ABS yang dilakukan komite sekolah dapat meningkatkan efesiensi biaya pendidikan, peningkatan variabel tersebut dikategorikan tinggi dengan mencapai angka tingkat ketercapaian efektivitas 76,39%. 2).Pengendalian ABS oleh kepala sekolah dapat meningkatkan efesiensi biaya pendidikan. Peningkatan variabel tersebut dikategorikan tinggi, dengan mencapai angka tinggi ketercapaian efektivitas 79,75%. 3)Pengawasan dan pengendalian ABS dapat meningkatkan efesiensi biaya pendidikan, yang  dikategorikan tinggi dengan mencapai angka tingkat ketercapaian efektivitas 89,69%. Dengan demikian efesiensi biaya pendidikan memiliki ketergantungan dari pengandalian dan pengawasan ABS yang bergantung pada nilai variabel independennya
Supervisi Akademik Kepala Sekolah Sebagai Upaya Meningkatkan Profesionalitas Guru Asep Burhanudin; Berliana Kartakusumah; Sobrul Laeli
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4550

Abstract

Supervisi akademik merupakan sebuah kegiatan pembinaan dan pengawasan yang dilakukan oleh kepala sekolah kepada objek yang ditentukan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas dari aspek yang akan ditingkatkannya. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui, mengenali, memahami dan menjelaskan supervisi akademik oleh kepala sekolah sebagai upaya meningkatkan profesionalitas guru. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif, metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian studi kasus dengan jenis penelitian studi kasus observasi. Penelitian ini dilaksanakan di MI Hidayatussa’adiyah Kabupaten Sukabumi. Subjek penelitian yang digunakan yaitu mulai dari kepala sekolah, pengawas, serta guru. Adapun data yang diambil menggunakan teknik observasi, wawancara serta dokumentasi. Selain itu, dalam melakukan analisis data penelirian, digunakan metode reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Adapun teknik pengujian keabsahan data menggunakan teknik triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Penelitian ini menghasilkan temuan akan unsur-unsur yang sangat substansial bahwa upaya yang dilakukan dengan supervisi akademik mampu meningkatkan profesionalitas guru. Selain itu, kompetensi guru merupakan faktor yang sangat penting dalam membentuk profesionalitas Guru.
Manajemen Perpustakaan Sebagai Pusat Sumber Belajar di Madrasah Aliyah Erni Susilawati; Omon Abdurakhman; Novi Maryani
TADBIR MUWAHHID Vol. 5 No. 2 (2021): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v5i2.4551

Abstract

Peran perpustakaan di suatu sekolah atau madrasah sangat penting sebagai pusat sumber belajar bagi guru dan siswa.  Perpustakaan sebagai pusat sumber belajar akan berjalan secara efektif dan efisien apabila didukung dengan manajemen perpustakaan yang baik dan optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan mengetahui pelaksanaan dalam manajemen perpustakaan sebagai pusat sumber belajar, faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan dalam manajemen perpustakaan sebagai pusat sumber belajar, dan upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan dalam pelaksanaan manajemen perpustakaan sebagai pusat sumber belajar di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor. Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model analisis Miles dan Huberman, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan uji kredibilitas (credibility) melalui triangulasi, bahan referensi, dan membercheck. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan manajemen perpustakaan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor pada dasarnya sudah cukup baik, mulai dari segi penataan ruangan, pengadaan koleksi bahan pustaka, pengolahan koleksi bahan pustaka, layanan perpustakaan, dan perawatan serta pemeliharaan koleksi bahan pustaka. Faktor pendukung pelaksanaan manajemen perpustakaan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor, meliputi adanya perhatian kepala madrasah dan kepala perpustakaan, sistem otomasi perpustakaan, koleksi buku yang cukup memadai, penataan ruangan yang cukup rapi, layanan internet, serta komunitas LC. Faktor penghambat pelaksanaan manajemen perpustakaan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor yaitu manajemen perpustakaan masih bersifat hibryd (gabungan digital dan manual), keterbatasan anggaran dana operasional perpustakaan, dan beberapa sarana prasarana yang terbatas. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan dalam pelaksanaan manajemen perpustakaan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bogor, antara lain melalui pendekatan dan pengajuan dengan kepala madrasah, bekerja sama dengan lembaga lain, mengikuti diklat bagi petugas perpustakaan, serta mengadakan pertemuan dengan petugas perpustakaan.

Page 1 of 1 | Total Record : 7