cover
Contact Name
Marisi Butarbutar
Contact Email
stiesultanagungps@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
stiesultanagungps@gmail.com
Editorial Address
Jalan Surabaya No.19 Pematangsiantar
Location
Kota pematangsiantar,
Sumatera utara
INDONESIA
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan
ISSN : 23384328     EISSN : 26862646     DOI : 10.37403
Core Subject : Economy,
Jurnal ini merupakan jurnal manajemen karya ilmiah seleksi terbaik dan layak untuk dimuat yang dikelola oleh TIM STIE Sultan Agung Pematangsiantar. Jurnal terbit secara berkala pada bulan Juni dan Desember. Semoga Jurnal ini memberikan kontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan memberi wawasan serta pemahaman baru bagi para pembaca, khususnya yang berhubungan dengan Akuntansi dan Manajemen.
Articles 208 Documents
PENGARUH PROMOSI TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PADA PT. ALAM TERANG MANDIRI CABANG PEMATANGSIANTAR Desi Ratnasari Silalahi; Darwin Lie; Marisi Butarbutar; Efendi efendi
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 1, No 1 (2013): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (111.686 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v1i1.2

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian adalah bagaimana pengaruh promosi terhadap loyalitas konsumen pada PT. Alam Terang Mandiri cabang Pematangsiantar. Adapun metode penelitiaan yang digunakan adalah metode eksplanatori. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 107 responden. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Untuk mengukur loyalitas konsumen (Y) dan promosi (X) penulis menyebarkan kuesioner kepada para konsumen dan dianalisis dengan analisa deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif dengan regresi, korelasi, koefisien determinasi, dan uji t. Hasil analisis menunjukkan pengaruh positif variabel X terhadap variabel Y dengan persamaan regresi Ŷ= 0,15+1,00X. Kekuatan hubungan kedua variabel adalah kuat, ditunjukkan nilai r sebesar 0,62. Dari perhitungan koefisien determinasi di atas ditunjukkan bahwa tinggi rendahnya loyalitas konsumen dapat dijelaskan oleh kegiatan promosi sebesar 38,30%, sedangkan sisanya 61,70% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitan seperti kualitas produk, pelayanan jasa dan kepuasan konsumen. Dari hasil pengolahan data kuesioner serta perhitungan data kuesioner, penulis mendapatkan kesimpulan bahwa promosi berpengaruh positif terhadap loyalitas konsumen pada PT. Alam Terang Mandiri cabang Pematangsiantar. Hal ini dibuktikan secara matematis melalui uji hipotesis, dimana hasil uji t(hit)= 8,07 > t (tab)=1,98. Dalam kegiatan promosi diharapkan perusahaan harus lebih meningkatkan program promosi penjualan guna mendorong pembelian produk sehingga menciptakan loyalitas konsumen.
PENGARUH PERPUTARAN PIUTANG TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR TEKSTIL DAN GARMEN YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA Olimvia Agus Santi Purba; Yansen Siahaan; Rosanna Purba; Elly Susanti
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 2, No 2 (2014): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (60.642 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v2i2.34

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh perputaran piutang terhadap nilai perusahaan yang diproksikan dengan market to book ratio pada Perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen yang listing di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dan analisis deskriptif kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah Perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen yang listing di Bursa Efek Indonesia tahun 2009 - 2013 yang telah memenuhi kriteria penarikan sampel berdasarkan purposive sampling yaitu sebanyak 15 perusahaan.Hasi regresi menunjukkan bahwa Perputaran Piutang berpengaruh negatif dan signifikan terhadap market to book ratio, dari persamaan regresi Ln MBR = 1,510 – 0,606 Ln PP + ε. Hipotesis penelitian Ho ditolak dan menerima hipotesis Ha yaitu thitung -2,070 > ttabel -2,00247 dengan tingkat signifikasi 0,043 lebih kecil dari 5% atau 0,05. Artinya perputaran piutang berpengaruh negatif dan signifikan terhadap market to book ratio pada Perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen yang listing di Bursa Efek Indonesia.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT BANK SUMUT KANTOR CABANG SYARIAH PEMATANGSIANTAR Alisha Widiyanti; Darwin Lie; Marisi Butarbutar; Andy Wijaya
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 5, No 2 (2017): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (122.8 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v5i2.89

Abstract

Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana pengaruhgaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PTBank Sumut Kantor Cabang Syariah Pematangsiantar. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan PT Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Pematangsiantar yang berjumlah 35 orang. Data yang digunakan adalah data dengan cara kualitatif dan data kuatitatif, dan teknik pengumpulan data dengan cara kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisa data menggunakan metode deskriptif kualitatif dan metode deskriptif kuantitatif.Hasil analisa dari regresi linier berganda yaitu Ŷ = 7,323 + 0,518 X1 + 0,173 X2, artinya terdapat pengaruh yang positif antara gaya kepemimpinan dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan.Hasil analisis koefisien korelasi diperoleh nilai r = 0,831, artinya terdapat hubungan yang sangat kuat dan positif antara gaya kepemimpinan dan budaya organisasi dengan kinerja karyawan. Kemudian diperoleh nilai koefisien determinasi =0,691, artinya tinggi rendahnya kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh gaya kepemimpinan dan budaya organisasi sebesar 69,1%, sedangkan 30,9% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Dari hasil pengolahandan perhitungan kuesioner penulis mendapatkan kesimpulan bahwa gaya kepemimpinan dan budaya organisasi yang diterapkan PT Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Pematangsiantar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Hal ini dibuktikan melalui uji hipotesis secara simultan, dimana hasil uji fhitung (35,771) > Ftabel (3,29) dengan taraf signifikansi 0,000 < α 0,05.
PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA GURU PADA TAMAN KANAK-KANAK METHODIST PEMATANGSIANTAR Ester Rumata Chatrina Tobing; Darwin Lie; parman Tarigan; Liper Siregar
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 2, No 1 (2014): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.322 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v2i1.25

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh disiplin kerja dan kinerja guru pada Taman Kanak-kanak Methodist Pematangsiantar. Penulis menggunakan desain penelitian yaitu penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan. Populasinya adalah guru Taman Kanak-kanak Methodist Pematangsiantar dengan jumlah 17 orang. Metode pengumpulan data dengan wawancara, dokumentasi, kuesioner yang bersumber dari sumber data primer dan sekunder dan dianalisa dengan analisa deskriptif kualitatif dan analisa deskriptif kuantitatif.Hipotesis penelitian adalah disiplin kerja memberikan pengaruh yang positif terhadap kinerja guru pada Taman Kanak-kanak Methodist Pematangsiantar. Untuk mengukur kinerja guru (Y) dan disiplin kerja (X) penulis menyebarkan kuesioner kepada guru-guru TK sehingga diperoleh data deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil analisis menunjukkan pengaruh positif variabel X terhadap variabel Y dengan persamaan Ŷ=15,30+0,7711X. Kekuatan hubungan kedua variabel adalah sangat kuat yaitu sebesar 0,848. Dari koefisien determinasi dapat dijelaskan 71,9% kinerja guru dijelaskan oleh disiplin kerja dan 28,1% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Dari hasil pengolahan dan perhitungan data kuesioner, Penulis menyimpulkan bahwa disiplin kerja yang diterapkan sekolah berpengaruh menciptakan kinerja guru. Hal ini dibuktikan secara matematis melalui uji hipotesis, dimana hasil uji thit (5,25) > ttab (2,131). Kinerja guru selalu harus ditingkatkan, untuk itu diperlukan usaha penerapan disiplin kerja secara terus menerus.
PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PT ASTRA INTERNASIONAL, TBK YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Ruth Tridianty Sianipar; Parman Tarigan; Jubi Jubi; Ady Inrawan
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 3, No 2 (2015): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (80.6 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v3i2.57

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas, profitabilitas dan nilai perusahaan serta mengetahui pengaruh rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan baik secara simultan maupun parsial pada PT Astra Internasional, Tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dan analisis deskriptif kuantitatif. Objek penelitian adalah PT Astra Internasional, Tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pengumpulan data dilakukan dengan studi kepustakaan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan bantuan software statistic SPSS 17.Hasil analisis regresi linier berganda adalah Y = 12,081 - 6,139X1 – 5,917X2 + 1,470X3 + 33,177X4, artinya likuiditas dan solvabilitas berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan sedangkan aktivitas dan profitabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Hasil analisis koefisien korelasi adalah sebesar 0,791 yang berarti bahwa terdapat hubungan yang kuat antara variabel bebas dengan variabel terikat. Koefisien determinasi adalah sebesar 0,626, yang berarti bahwa 62,6% variasi dari nilai perusahaan dijelaskan oleh likuiditas, solvabilitas, aktivitas dan profitabilitas. Hipotesis penelitian H0 diterima, artinya likuiditas, solvabilitas, aktivitas dan profitabilitas berpengaruh tidak signifikan terhadap nilai perusahaan baik secara simultan maupun parsial pada PT Astra Internasional, Tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Untuk itu, penting bagi perusahaan untuk tetap menjaga kondisi kesehatan perusahaan agar investor tetap berminat untuk menanamkan modalnya di perusahaan.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT BANK MESTIKA DHARMA, TBK. CABANG PEMATANGSIANTAR Juli Enggana; Darwin Lie; Efendi efendi; Julyanthry Julyanthry
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 5, No 1 (2017): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.953 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v5i1.80

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Adapun populasi penelitian ini adalah karyawan PT Bank Mesika Dharma, Tbk. Cabang Pematangsiantar sebanyak 40 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan ialah regresi linear berganda, koefisien korelasi dan determinasi, dan pengujian hipotesis dengan Uji F dan Uji t.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Karyawan telah menerapkan budaya organisasi dengan kuat, disiplin kerja yang dilaksanakan baik dan produktivitas kerja karyawan baik. 2. Hasil pengujian regresi linear berganda adalah = 5,819 + 0,689X1 + 0,192X2, artinya budaya organisasi dan disiplin kerja berpengaruh positif terhadap produktivitas kerja karyawan PT Bank Mesika Dharma, Tbk. Cabang Pematangsiantar. 3. Hasil analisis korelasi nilai r = 0,844 artinya terdapat hubungan yang sangat kuat dan positif antara budaya organisasi dan disiplin kerja dengan produktivitas kerja karyawan PT Bank Mestika Dharma, Tbk. Cabang Pematangsiantar. Kemudian nilai koefisien determinasi (KD) yaitu 0,713, yang artinya tinggi rendahnya produktivitas karyawan dapat dijelaskan sebesar 71,3% oleh budaya organisasi dan disiplin kerja. 4. Hipotesis H0 ditolak, artinya budaya organisasi dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan PT Bank Mestika Dharma, Tbk. Cabang Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial.Adapun saran dari penelitian ini adalah untuk variabel budaya organisasi, hendaknya lebih memperhatikan penerapan budaya organisasi agar tujuan perusahaan dapat tercapai. Selanjutnya, variabel disiplin kerja perlu memberikan arahan kepada seluruh karyawan serta memberikan sanksi kepada karyawan yang tidak disiplin. Sedangkan variabel produktivitas kerja karyawan diharapkan agar atasan mendorong karyawannya untuk melakukan upaya-upaya yang maksimal dalam melakukan pekerjaannya untuk mencapai tujuan perusahaan.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA GURU PADA PERGURUAN BUDDHIST MANJUSRI PEMATANGSIANTAR Selvia Yenni Intan; Darwin Lie; Marisi Butarbutar; Efendi efendi
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 1, No 2 (2013): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (62.576 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v1i2.16

Abstract

Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja guru pada Perguruan Buddhist Manjusri Pematangsiantar. Penulis menggunakan desain penelitian yaitu penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan. Populasinya adalah guru Perguruan Buddhist Manjusri Pematangsiantar dengan jumlah 40 orang. Metode pengumpulan data adalah melalui wawancara, dokumentasi dan kuesioner yang bersumber dari data primer dan sekunder yang dianalisa dengan analisa deskriptif kualitatif dan analisa deskriptif kuantitatif.Dari hasil analisa regresi sederhana diketahui bahwa = 14,95 + 0,595X. Kekuatan hubungan r = 0,5726, Kemudian koefisien determinasi R = 32,78 %. Kesimpulan dari penelitian ini adalah budaya organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja guru pada Perguruan Buddhist Manjusri Pematangsiantar. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji thit = 4,305 > ttab = 2,024. Adapun saran dari penelitian ini adalah perlunya peningkatan pelatihan-pelatihan dan pemberian motivasi terhadap semua tenaga pendidik dan peserta didik dan kemampuan menggunakan in focus, laptop dan internet perlu ditingkatkan.
PENGARUH CITRA IMAGE (BRAND IMAGE) DAN KUALITAS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PT. FASTFOOD INDONESIA TBK. (KFC) CABANG PEMATANGSIANTAR Ade Devi Putriani; Darwin Lie; Marisi Butarbutar; Stefi Inggrid Thressa
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 3, No 2 (2015): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (123.25 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v3i2.48

Abstract

Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan dan kepustakaan. Populasi yang digunakan adalah sebanyak 58 responden yaitu warga Perumahan Karangsari Permai RT 001 Kec. Siantar Martoba Kel. Tambun Nabolon Pematangsiantar. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa yang digunakan ialah regresi linier berganda, koefisien korelasi dan determenasi serta pengujian hipotesis dengan uji t dan uji F. Kesimpulan hasil penelitian:1. Konsumen setuju dengan citra merek, kualitas produk sudah baik dan konsumen setuju dengan keputusan pembelian.2. Hasil analisis regresi Ŷ= 2,990+ 0,134X1+ 0,467X2artinya citra merek (brand image) dan kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar. 3. Hasil analisis korelasi diperoleh nilai r = 0,540 artinya terdapat hubungan yang sedang dan positif antara citra merek (brand image), kualitas produk dan keputusan pembelian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar. Tinggi rendahnya keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh citra merek (brand image) dan kualitas produk sebesar 54%. 4.Hipotesis penelitian H0 ditolak, artinya citra merek (brand image) dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial. Adapun saran dari hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar untuk mempengaruhi keputusan pembelian konsumen, maka perlu adanya perbaikan, agar karyawanlebih meningkatkan pelayanan dan bersikap lebih aktif dalam mengenalkan produk terbaru KFC, harus memberikan apresiasi yang lebih agar kualitas yang diberikan menjadi maksimal, memeriksa kembali kebersihan produk, mencari informasi tentang keinginan konsumen.
PENGARUH KEMAMPUAN INTELEKTUAL DAN ETOS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR PELAYANAN KEKAYAAN NEGARA DAN LELANG PEMATANGSIANTAR Remalia Samosir; Darwin Lie; Marisi Butarbutar; Stefi Inggrid Thressa
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 4, No 2 (2016): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (121.512 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v4i2.71

Abstract

Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana pengaruh kemampuan intelektual dan etos kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain penelitian kepustakaan dan lapangan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data adalah data primer dan data sekunder. Populasi pada penelitian ini adalah pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar yang berjumlah 30 orang, dan sampel yang digunakan adalah keseluruhan dari populasi. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, dan pengujian hipotesis dengan uji F dan uji t. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1.Kemampuan intelektual sudah tinggi, etos kerja sangat tinggi dan kinerja pegawai sangat baik. 2. Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 38,572 + 0,631X1 + 0,390X2, artinya kemampuan intelektual dan etos kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai. 3. Hasil analisis koefisien korelasi diperoleh nilai r = 0,725, artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara kemampuan intelektual, etos kerja dengan kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar. Baik tidaknya kinerja pegawai sebesar 52,6% dapat dijelaskan oleh kemampuan intelektual dan etos kerja. 4. Hasil uji hipotesis menyatakan H0 ditolak, artinya kemampuan intelektual dan etos kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial. Adapun saran dari hasil penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan intelektual pegawai, instansi sebaiknya memberikan peluang untuk pendidikan lebih lanjut dan memberikan pelatihan secara rutin agar pegawai mahir dalam menyelesaikan tugasnya. Untuk meningkatkan etos kerja pegawai, instansi sebaiknya meningkatkan etos kerja bagi pegawainya agar tercipta semangat kerja yang tinggi sehingga pegawai dapat memfungsikan etos kerja yang ada dalam dirinya untuk peningkatan kualitas hasil kerjanya. Sedangkan untuk mengoptimalkan kinerja pegawai, instansi sebaiknya memberikan kesempatan kepada pegawai untuk berinovasi sehingga menimbulkan kreativitas dalam bekerja.
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN DENGAN KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA BENGKEL SISAM PEMATANGSIANTAR Risky Ananda; Darwin Lie; Marisi Butarbutar; Ady Inrawan
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 6, No 1 (2018): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.315 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v6i1.114

Abstract

The purpose of research is: 1. Description of product quality, service quality, customer loyalty and customer satisfaction on Lathe Workshop Sisam Pematangsiantar. 2. The influence of product quality and service quality againts customer satisfaction on Lathe Workshop Sisam Pematangsiantar simultaneously. 3. The influence of product quality and service quality againts customer satisfaction on Lathe Workshop Sisam Pematangsiantar partially. 4. The influence customer satisfaction againts customer loyalty on Lathe Workshop Sisam Pematangsiantar. Design research is the research library and field research. The data type used is qualitative and quantitative and data. Data sources are primary data and secondary data. The population in this research is the customer Lathe Workshop Sisam Pematangsiantar of 40 people. Data collection is done with the interview, questionnaire and the documentation. Analytical techniques used was multiple linier regression analysis and simple, correlation coefficient, coefficient of determination, and hypothesis testing.Research result can be summed up as follows: 1. Description of product quality are very well,  well service quality, customer satisfaction  satisfied and customer loyalty well. There is a positive influence between product quality and service quality toward customer satisfaction evidenced by the regression Ŷ = 3,781 + 0,180 X1 + 0,256 X2. 2. There is a positive influence between customer satisfaction toward customer loyalty evidenced by the regression Ŷ = 5,987 + 1,157 X 3. There is moderately high and positive correlation between product quality and service quality with customer satisfaction evidenced by r = 0,821 and R Square = 0,674. There is high and positive correlation between customer satisfaction with customer loyalty is evidenced by the r = 0,816 and R Square = 0,670. 4. The results of the hypothesis H0 is rejected, meaning that product quality and service quality a positive and significant effect against the customer loyalty with the customer satisfaction simultaneously intervening variables as well as partial. Keyword: product quality, service quality, customer satisfaction and customer loyalty.

Page 4 of 21 | Total Record : 208